144 research outputs found

    PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN KINERJA SISWA SMA (PERFORMANCE ASSESSMENT) PADA PRAKTIKUM LARUTAN ELEKTROLIT DAN NONELEKTROLIT

    Get PDF
    Pengembangan Instrumen Penilaian Kinerja Siswa SMA (Performance Assessment) Pada Praktikum Larutan Elektrolit dan Nonelektrolit” bertujuan untuk menghasilkan instrumen penilaian kinerja yang valid dan reliabel dalam menilai kinerja siswa pada pratikum Larutan Elektrolit dan Nonelektrolit. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) sampai pada tahap uji coba terbatas. Subjek penelitian yaitu siswa SMA kelas X pada salah satu SMA di Kabupaten Cirebon sebanyak 35 orang siswa. Instrumen yang digunakan adalah lembar validasi, lembar observasi (penilaian kinerja), dan pedoman wawancara guru. Proses pengembangan instrumen penilaian kinerja dimulai dengan menentukan alasan dilakukannya penilaian, menentukan kinerja yang akan di evaluasi, mengembangkan task, serta mengembangkan rubrik. Berdasarkan uji validitas dan reliabilitas, instrumen penilaian kinerja yang dikembangkan telah memenuhi kriteria validitas serta termasuk ke dalam kategori validitas dan reliabilitas sangat tinggi dengan nilai validitas 0,94 dan reliabilitas 0,96. Instrumen penilaian kinerja yang dikembangkan dapat mengungkap kinerja siswa pada tahap persiapan, pelaksanaan dan kebersihan setelah praktikum. Pada tahap persiapan praktikum persentase terbesar dalam mengungkap kinerja siswa yaitu pada saat siswa memilih alat dan bahan sebesar 94,28%. Pada tahap pelaksanaan praktikum persentase terbesar dalam mengungkap kinerja siswa yaitu pada saat siswa merangkai baterai, bola lampu dan dudukan lampu sebesar 80%. Pada tahap kebersihan setelah praktikum persentase terbesar dalam mengungkap kinerja siswa yaitu pada saat siswa membuang limbah dan membersihkan meja sebesar 80%. The Development of High School Students’ Performance Assessment in the Practicum of Electrolytes and Nonelectrolytes Solutions was aimed to produce a valid and reliable instrument of performance assessment in assessing the students’ performance in the practicum of electrolytes and nonelectrolytes solutions. This study employed Research and Development (R&D) method until the limited try out stage. The subject of the research was 35 students of 10th grade at a high school in Cirebon. The instruments used were validation sheet, observation sheet or performance assessment, and interview guideline to teacher. The development process of performance assessment instrument began with determining the motives for assessment and the performance to be evaluated, and developing a task as well as developing a rubric. Based on test validity and reliability, the performance assessment instruments developed had met the criteria of validity. Furthermore, it was accepted to the category of very high validity and reliability with the value of the validity 0.96 and the value of and reliability 0.94. The performance assessment instrument developed could reveal the students’ performance in the preparation, implementation and cleanliness after the practicum. During the preparation stage of the practicum, the largest percentage in uncovering the students’ performance, for example the students chose the tools and materials, was 94.28 %. At the implementation stage of the practicum, the largest percentage of the students’ percentage was revealed when the students assembled battery, bulb and lamp holder reached the number of 80 %. Moreover, at the cleanliness stage after the practicum, the study found the largest percentage was 80% with the students’ performance of disposing the waste and cleaning the table

    Identifikasi Keterampilan Gerak Manipulatif Anak Usia 6-7 Tahun Selama Masa Pandemi Covid- 19

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterampilan gerak manipulatif anak usia (6-7) tahun selama masa pandemi Covid-19 di Jalan Persada Ogan Ilir. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan empat subjek penelitian. Untuk teknik pengumpulan data peneliti menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif Miles dan Huberman, meliputi pengumpulan data dari wawancara, observasi, dan dokumentasi, selanjutnya mereduksi data yang telah didapatkan dari lapangan, penyajian data dalam bentuk narasi singkat dan penarikan kesimpulan. Penelitian menggunakan empat subjek penelitian yaitu orang tua yang memiliki anak usia (6-7) tahun di Jalan Persada Ogan Ilir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan gerak manipulatif anak selama masa pandemi ini cukup baik dengan adanya kegiatan yang dapat merangsang gerak manipulatif anak seperti melempar, menangkap, memantulkan, menendang, menggelindingkan, dan mendorong

    Identifikasi Keterampilan Gerak Manipulatif Anak Usia 6-7 Tahun Selama Masa Pandemi Covid- 19

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keterampilan gerak manipulatif anak usia (6-7) tahun selama masa pandemi Covid-19 di Jalan Persada Ogan Ilir. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan empat subjek penelitian. Untuk teknik pengumpulan data peneliti menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif Miles dan Huberman, meliputi pengumpulan data dari wawancara, observasi, dan dokumentasi, selanjutnya mereduksi data yang telah didapatkan dari lapangan, penyajian data dalam bentuk narasi singkat dan penarikan kesimpulan. Penelitian menggunakan empat subjek penelitian yaitu orang tua yang memiliki anak usia (6-7) tahun di Jalan Persada Ogan Ilir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan gerak manipulatif anak selama masa pandemi ini cukup baik dengan adanya kegiatan yang dapat merangsang gerak manipulatif anak seperti melempar, menangkap, memantulkan, menendang, menggelindingkan, dan mendorong

    LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)

    Get PDF
    Praktik Pengalaman lapangan (PPL) adalah suatu langkah yang dapat memberikan pengalaman berharga kepada mahasiswa untuk mengaplikasikan kemampuannya baik secara akademis maupun dengan tujuan memberikan hasil kerja nyata kuliah di UNY demi kemajuan pendidikan. PPL ini bertujuan mendapatkan pengalaman dalam bidang pembelajaran dan manajerial di sekolah atau lembaga sehingga penyusun dapat mengenal, mempelajari, dan menghayati permasalahan sekolah baik yang terkait dengan proses pembelajaran maupun kegiatan manajerial kelembagaan yang dapat dijadikan sebagai bekal untuk menjadi calon tenaga pendidik. Dalam hal ini, penyusun melaksanakan PPL di SMA Negeri 2 Yogyakarta. PPL UNY semester khusus tahun 2016 yang berlokasi di SMA Negeri 2 Yogyakarta telah dilaksanakan oleh mahasiswa pada tanggal 15 Juli - 15 September 2016. Program PPL mencakup beberapa kegiatan, antara lain: observasi kelas, persiapan mengajar, pembuatan perangkat pembelajaran (RPP dan kisi-kisi instrumen penilaian), praktik kegiatan belajar mengajar, membuat media, penilaian, dan pelaksanaan pembelajaran insidental. Sebelum mahasiswa diterjunkan ke sekolah, mahasiswa terlebih dahulu mendapatkan pembekalan dan kuliah microteaching sebagai modal awal pengalaman mengajar. Kegiatan praktik mengajar dilaksanakan di kelas X MIIA 4, X MIIA 5, X MIIA 6, dan X MIIA 7 dengan jumlah pertemuan sebanyak 59 kali dan setiap pertemuan berdurasi 2 jam pelajaran dan 1 jam pelajaran. Pokok bahasan yang diajarkan adalah hakikat fisika, pengukuran, dan vektor yang mengacu pada Kurikulum 2013 (K-13). Program kegiatan PPL ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar berkat adanya bimbingan dan arahan dari guru pembimbing dan dosen pembimbing selama praktik mengajar. Selain itu, peran aktif peserta didik selama berlangsungnya kegiatan belajar mengajar (KBM) di dalam kelas juga memberikan kelancaran dalam program tersebut. Terlaksananya program PPL ini juga tidak terlepas dari dukungan dan bantuan pihak sekolah yang telah memberikan keluasan kesempatan kepada para mahasiswa PPL untuk mengembangkan potensi yang dimilikinya

    EFEKTIVITAS DISCOVERY LEARNING MENGGUNAKAN MEDIA POP-UP BOOK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS

    Get PDF
    oai:ojs.jurnalkwangsan.kemdikbud.go.id:article/1101This research is a quantitative research with a quasi-experimental type. This study aims to determine the effectiveness of the use  discovery learning model with pop-up book media on improving learning outcomes and critical thinking skills of fourth grade students in solving Civics questions. The subjects of this study were class IV A of SD Negeri Katelan 4 which opened 20 students and class IV B of SD Negeri Dukuh 2 which opened 24 students. The data collection technique in this study was in the form of test questions. Researchers used validity and reliability tests on the test questions before the study. The prerequisite test results show that the data is normally distributed and homogeneous. The data analysis technique used is the t test and simple correlation test. The conclusions obtained in this study are: 1) there is a difference in the average value of Civics learning outcomes, namely experiencing an increase by using the discovery learning model through the Pop-up Book media, 2) the application of the discovery learning model through the Pop-up Book media is effective in increasing abilities students' critical thinking, 3) there is a significant relationship between learning outcomes and critical thinking skills with the use of discovery learning models using Pop-up Book media. AbstrakPenelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis kuasi eksperimen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas penggunaan model discovery learning dengan media pop-up book terhadap peningkatan hasil belajar dan keterampilan berfikir kritis siswa kelas IV dalam menyelesaikan soal PPKn. Subjek penelitian ini adalah kelas IV A SD Negeri  Katelan 4 yang berjumlah 20 orang siswa dan kelas IV B SD Negeri Dukuh 2 yang berjumlah 24 orang siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berupa instrument soal tes. Peneliti menggunakan uji validitas dan reliabilitas pada soal tes sebelum penelitian. Hasil uji prasyarat menunjukan bahwa data berdistribusi normal dan homogen. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji t dan uji korelasi sederhana. Kesimpulan yang diperoleh dalam penelitian ini yaitu: 1) Terdapat perbedaan nilai rata-rata hasil belajar PPKn yaitu mengalami peningkatan dengan penggunaan model discovery learning melalui media Pop-up Book, 2) Penerapan model discovery learning melalui media Pop-up Book efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa, 3) Terdapat hubungan yang signifikan antara hasil belajar dan kemampuan berpikir kritis dengan penggunaan model discovery learning menggunakan media Pop-up Book

    Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa Pada Topik Trigonometri

    Get PDF
    Tujuan penelitian ini untuk mengeksplorasi kemampuan pemecahan masalah siswa dalam memahami konsep trigonometri yang mempengaruhi gaya kognitif. Penelitian ini  merupakan penelitian kualitatif dengan metode studi kasus. Penelitian dilakukan terhadap siswa kelas XI MIA pada salah satu SMA negeri di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat Indonesia sebanyak 14 siswa. Data diperoleh melalui tes tulis dan wawancara. Teknik analisis data menggunakan analisis perbandingan tetap (constant comparative) yang terdiri atas empat tahapan yaitu reduksi data, kategorisasi data, sintesisasi data, dan hipotesa kerja. Hasil penelitian menunjukan: (1) kemampuan pemecahan masalah siswa pada materi trigonometri di kelas XI MIA 1 ( 8 siswa ) termasuk kedalam kategori yang tinggi, sedangkan pada kelas XI MIA 2 ( 6 siswa ) termasuk kedalam kategori yang  sedang dan rendah. (2) deskripsi kemampuan siswa di kelas XI Mia 1 dalam menyelesaikan soal non rutin  pada materi trigonometri termasuk kedalam kategori yang tinggi namun melakukan kesalahan karena kurang teliti dalam mengerjakan soal dan terlalu tergesa-gesa dalam mengerjakan. (3) deskripsi kemampuan siswa dalam menyelesaikan soal non rutin di kelas XI Mia 2 pada materi trigonometri termasuk kedalam kategori  sedang dan rendah dengan melakukan kesalahan berupa memilih strategi dalam menjabarkan masing-masing soal dengan rumus-rumus trigonometri yang sudah dipelajari yang mengakibatkan perhitungan menjadi rumit

    MINAT MENJADI GURU (Penelitian Kuantitatif Pada Mahasiswa PG-PAUD Universitas Negeri Jakarta)

    Get PDF
    Penelitian ini memiliki tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui gambaran minat menjadi guru pada mahasiswa PG-PAUD UNJ. Populasi penelitiannya yaitu mahasiswa PG-PAUD UNJ angkatan 2017 s.d. 2019 yang berjumlah 226 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan kuesioner yang akan diberikan kepada mahasiswa Angkatan 2017 s.d 2019 PG-PAUD UNJ. Sampel pada penelitian ini sebanyak 41 orang. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik Proportionate Stratified Random Sampling. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Minat Menjadi Guru Pada Mahasiswa Program Studi PG-PAUD UNJ yang diukur dengan menggunakan 3 Indikator yaitu Kognisi (Pengenalan) dengan presentase 85,57% atau sangat berminat, Emosi (Perasaan) dengan presentase 80,75 atau berminat, Konasi (Kehendak) dengan presentase 65,5% atau berminat. Dapat disimpulkan bahwa mahasiswa Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Jakarta berminat untuk menjadi guru dengan penilaian sebesar 74,58% dari 41 responden. This study has a research objective, namely to describe the interest in becoming a teacher in PG-PAUD UNJ students. The research population is PG-PAUD UNJ students class 2017 s.d. 2019, which amounted to 226 people. The data collection technique used in this research is to use a questionnaire that will be given to students from the 2017 to 2019 PG-PAUD UNJ students. The sample in this study were 41 people. Sampling in this study used the Proportionate Stratified Random Sampling technique. The results of this study indicate that interest in becoming a teacher in students of the PG-PAUD UNJ Study Program is measured by using 3 indicators, namely Cognition (Introduction) with a percentage of 85.57% or very interested, Emotion (Feelings) with a percentage of 80.75 or interested, Konasi (Desire) with a percentage of 65.5% or interested. It can be concluded that students of the Early Childhood Education Teacher Education Study Program, Faculty of Education, State University of Jakarta are interested in becoming teachers with an assessment of 74.58% of 41 respondents

    PENGARUH PROFITABILITAS, STRUKTUR MODAL, UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA SEKTOR PERUSAHAAN KEUANGAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) PERIODE TAHUN 2015 - 2019

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh profitabilitas, struktur modal dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan pada perusahaan perbankan. Profitabilitas diproksikan dengan menggunakan Return on Equity (ROE), Struktur Modal diproksikan menggunakan Debt to Ratio (DER), Ukuran Perusahaan diproksikan menggunakan SIZE (Ln). Jenis data dalam penelitian ini menggunakan data sekunder, jenis penelitian ini menggunakan kausal komparatif. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan sampel jenuh, populasi yang digunakan yaitu perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) sebanyak 11 perusahaan. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda, uji asumsi klasik, uji kelayakan model, pengujian hipotesis. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa profitabilitas berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan perbankan yang terdaftar di BEI, struktur modal berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap nilai perusahaan perbankan yang terdaftar di BEI, ukuran perusahaan berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap nilai perusahaan perbankan yang terdaftar di BE

    Penerjemahan Dokumen Prosedur Pemesanan Paket Wisata dari Bahasa Indonesia ke dalam Bahasa Mandarin di CV. Sahabat Nusantara Sejahtera Purwokerto

    Get PDF
    Laporan praktik kerja ini berjudul “Penerjemahan Dokumen Prosedur Pemesanan Paket Wisata dari Bahasa Indonesia ke dalam Bahasa Mandarin di CV.Sahabat Nusantara Sejahtera Purwokerto”. Kegiatan praktik kerja dilaksanakan di CV. Sahabat Nusantara Sejahtera Purwokerto, pada tanggal 1 Agustus 2021 hingga 31 Januari 2022. Tujuan dilaksanakannya praktik kerja ini adalah menghasilkan dokumen prosedur pemesanan paket wisata dari bahasa Indonesia ke dalam bahasa Mandarin untuk mempermudah wisatawan asing khususnya wisatawan yang berlatar belakang bahasa Mandarin ketika akan membeli paket wisata di CV. Sahabat Nusantara Sejahtera Purwokerto. Metode pengumpulan data yang digunakan penulis adalah metode wawancara, studi pustaka, dan jelajah internet. Pada proses penerjemahan dokumen prosedur pemesanan paket wisata penulis menggunakan metode penerjemahan komunikatif. Penulis menggunakan metode komunikatif karena hasil terjemahan sesuai dengan tata bahasa bahasa sasaran (BSa) sehingga wisatawan asing penutur bahasa Mandarin dapat memahami isi dokumen prosedur pemesanan paket wisata tersebut. Hasil dari praktik kerja ini adalah dokumen prosedur pemesanan paket wisata berbahasa Mandarin yang diperuntukkan bagi wisatawan asing khususnya wisatawan yang berlatar belakang bahasa Mandarin ketika akan membeli paket wisata di CV. Sahabat Nusantara Sejahtera Purwokerto
    • …
    corecore