86 research outputs found

    LAPORAN INDIVIDU KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) LOKASI SMP NEGERI 15 YOGYAKARTA Jalan Tegal Lempuyangan, No. 61 Bausasran, Danurejan, Yogyakarta

    Get PDF
    Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan salah satu program dari Universitas Negeri Yogyakarta yang dilaksanakan pada waktu semester khusus tahun akademik 2016/2017 Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia yang berlokasi di SMP Negeri 15 Yogyakarta. Praktik Pengenalan Lapangan bertujuan untuk memberi pengalaman kepada mahasiswa dalam menguasai kemampuan keguruan atau keahlian lainnya sehingga dapat membangun tugas dan tanggung jawab secara profesional. Di sinilah mahasiswa dituntut untuk dapat berinteraksi dengan berbagai pihak untuk menjadikan PBM yang dilaksanakan berjalan dengan baik. Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) adalah makna pembentukan calon guru atau tenaga kerja kependidikan yang profesional. Berhubungan dengan hal tersebut maka, praktikan memiliki program PPL untuk menuju ke arah tersebut diantaranya praktik mengajar. Hal ini bertujuan untuk mengimplementasikan ilmu yang dimiliki ke dalam Praktik keguruan. Selama kurang lebih 2 bulan lamanya, sejak tanggal 15 Juli 2016 sampai tanggal 15 September 2016, mahasiswa jurusan kependidikan berkesempatan untuk melaksanakan kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di SMP Negeri 15 Yogyakarta. Pada kesempatan ini mahasiswa mengajar mata pelajaran Bahasa Indonesia. Kelas yang ampuh yaitu kelas IX D dan kelas IX F dengan jadwal mengajar pada hari Senin, Rabu dan Jumat. Pada tahap pertama mahasiswa melakukan konsultasi dengan guru pembimbing mengenai proses belajar mengajar. Kemudian, mahasiswa melakukan praktik pengajaran dengan di dampingi guru pembimbing. Persiapan yang dilakukan sebelum kegiatan belajar mengajar antara lain membuat RPP dan media pembelajaran. Metode yang digunakan dalam pembelajaran antara lain ceramah, diskusi, demontrasi, Tanya jawab, penugasan, proyek, karang bergoyang, dan mind maping. Dari hasil pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di SMP Negeri 15 Yogyakarta mahasiswa mengetahui dan dapat membuat administrasi guru dalam mengajar antara lain RPP, daftar hadir siswa, dan lembar penilaian. Selain guru di luar kelas diantaranya sebagai guru piket loby dan piket perpustakaa

    LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) DI SMP NEGERI 14 YOGYAKARTA

    Get PDF
    Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) bertujuan untuk mengabdikan sebagian kompetensi mahasiswa untuk dapat membantu dalam memberdayakan sekolah demi tercapainya keluaran sekolah yang berkualitas dan melatih kemampuan profesionalisme dalam mengajar secara kongkret. Oleh karena itu, pelaksanaan PPL yang telah berlangsung merupakan kesempatan bagi mahasiswa untuk mengaplikasikan teori-teori yang telah diperoleh selama duduk di bangku perkuliahan dan menimba ilmu secara empirik tidak sekedar mengetahui suatu teori saja tetapi juga memiliki kemampuan untuk menerapkan teori tersebut, tidak hanya dalam situasi simulasi tetapi juga dalam situasi sesungguhnya. Kegiatan PPL Universitas Negeri Yogyakarta Tahun 2015 yang berlokasi di SMP Negeri 14 Yogyakarta dilaksanakan pada tanggal 10 Agustus 2015-12 September 2015. Pada tahap persiapan, mahasiswa yang akan melaksanakan PPL telah melakukan observasi dan konsultasi dengan guru pembimbing lapangan dan dosen pembimbing lapangan. Dalam pelaksanaan PPL, praktikan mengajar kelas VII A, VII B, VII C, dan VII D. Kemudian tahap selanjutnya adalah evaluasi yang diberikan setelah praktik dilaksanakan. Hasil yang diperoleh selama dilaksanakannya Praktik Pengalaman Lapangan (PPL), mahasiswa memperoleh gambaran nyata yang berkaitan dengan dunia persekolahan khususnya dalam kegiatan mengajar meupun kegiatan non mengajar. Dengan terselesainya kegiatan PPL ini diharapkan dapat tercipta tenaga pendidik yang profesional dan berkualitas serta memiliki integritas

    Pengetahuan Perawat Pelaksana dengan Penerapan Model Asuhan Keperawatan Profesional Penyakit Dalam dan Bedah

    Get PDF
    This study aims to determine the relationship between the knowledge of the implementing nurses and the application of MPKP in the internal medicine and surgery room at Cibabat Hospital, Cimahi City, in 2015. The research method was carried out using a correlational descriptive model approach with a cross-sectional design. The results showed that most respondents had good knowledge, as many as 34 respondents (46.6%). Most of the respondents have been optimal in implementing MPKP 39 respondents (53.4%). In conclusion, there is a significant relationship between the knowledge of implementing nurses regarding MPKP with the optimal application of MPKP carried out by implementing nurses in the room. Keywords: MPKP, Knowledge, Implementing Nurs

    Peran dan Kualitas Perkawinan Orang Tua terhadap Perilaku Anak Usia Dini

    Get PDF
    Keluarga merupakan ruang lingkup pendidikan yang pertama dan utama pada anak, segala peristiwa yang terjadi dalam keluarga akan berdampak pada perkembangan perilaku anak. Anak yang tumbuh dari lingkungan yang positif cenderung mampu mengoptimalkan aspek perkembanggannya. Menggunakan pencarian literatur dan seleksi studi, artikel ini bertujuan untuk mengeksplor peran orang tua serta pengaruh kualitas perkawinan orang tua terhadap perilaku anak usia dini. Kriteria artikel yang digunakan adalah artikel yang membahas peran orang tua dan atau kualitas perkawinan orang tua dalam membentuk perilaku anak. Artikel diambil dari tahun 2012-2020 dengan bantuan mesin pencarian Cochrane, Science Direct, APA PsycNET, researchgate dan Scopus. Setelah dilakukukan screening, sebanyak 20 artikel memenuhi kriteria. Hasil analisis menunjukkan peran orang tua dalam pengasuhan serta kualitas perkawinan yang ditunjukkan pada anak berpengaruh terhadap perilaku anak usia din

    PENGARUH MOTIVASI, PERSEPSI, DAN SIKAP KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN RUMAH PADA PERUMAHAN TIGA PUTRI RESIDENCE PT. RESKI DUA BERSAUDARA DI PEKANBARU

    Get PDF
    Penelitian ini dilakukan di Perumahan Tiga Putri Residence PT. Reski Dua Bersaudara. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Motivasi, Persepsi, Dan Sikap Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Rumah Pada Perumahan Tiga Putri Residence PT. Reski Dua Bersaudara di Pekanbaru. Adapun teknik pengambilan sampelnya menggunakan metode sensus yaitu sampel yang diambil dari jumlah keseluruhan populasi sebanyak 100 konsumen. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode regresi linear berganda. Berdasarkan hasil Uji Secara Simultan (Uji F) diketahui bahwa variabel Motivasi, Persepsi dan Sikap secara bersama-sama berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian Rumah Pada Perumahan Tiga Putri Residence PT. Reski Dua Bersaudara di Pekanbaru. Kemudian Uji Secara Parsial (Uji t) diketahui bahwa variabel Motivasi berpengaruh terhadap Keputusan Pembelian Rumah Pada Perumahan Tiga Putri Residence PT. Reski Dua Bersaudara di Pekanbaru secara signifikan, variabel Persepsi juga mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Keputusan Pembelian Rumah Pada Perumahan Tiga Putri Residence PT. Reski Dua Bersaudara di Pekanbaru, dan variabel Sikap juga mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Keputusan Pembelian Rumah Pada Perumahan Tiga Putri Residence PT. Reski Dua Bersaudara di Pekanbaru. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa Motivasi, Persepsi dan Sikap memberikan kontribusi terhadap peningkatan Keputusan Pembelian Rumah Pada Perumahan Tiga Putri Residence PT. Reski Dua Bersaudara di Pekanbaru sebesar 53,1%, sedangkan sisanya sebesar 46,9% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini. Kata Kunci: Motivasi, Persepsi, Sikap dan Keputusan Pembelia

    Penilaian Kesehatan Bank Oleh Bank Indonesia dan Manajemen Laba Dalam Perbankan. Bank Evaluation by Bank Indonesia and Earnings Management in Banking Industry

    Get PDF
    Many cases and researches show that financial statement usage (that encompass inherent weaknesses, like flexibility in preparing financial statement) in many business contract have stimulated manager to manipulate earnings. Accounting that we know is imperfect. We can not ignore that fact. What we can do is to know the conditions that can motivate manager to manage earnings so we can not be fooled by them. Paying attention to earnings management problems is a contribution in creating trustful information that is useful for efficiency in fund allocation.The objective of this study is to evaluate earnings management in banking industry in Indonesia. Is financial statement utilization in bank evaluation (by Bank Indonesia as Central Bank) motivating manager to manage earnings? 421 years observation is used as final sample. This sample is classified into three group based on the delta of bank\u27s healthy score. The empirical result show that Z score of bank\u27s discretionary accrual whose healthy score decrease (relative to last year score) is positive and significant. Beside that, t-test and ANOVA indicate that discretionary accrual of bank whose healthy score decrease is higher than discretionary accrual of bank whose healthy score do not decrease. This implies that bank whose healthy score decrease make income increasing accrual to hide its under average quality.It is hope that this study will be useful to all parties that have interest with bank\u27s financial statement, like bank central who has responsibility to monitor banking activities and to regulate banking industry, and users of bank\u27s financial statement, who have interest in fund investments in banking industry. Keywords: financial statement -- earnings management ban

    THE ANALYSIS OF TRANSLATION PROCEDURE OF ADVERBIAL PREPOSITION AND ITS TRANSLATION IN HARRY POTTER AND THE CURSED CHILD

    Get PDF
    The aims of this research are to give some positive contribution to the future researcher especially who want to analyzed about translation procedure preposition and the research is expected to be a useful for the student especially those who want to analyze about translation procedure and preposition. This study uses qualitative data analysis. Qualitative research can be done through library and field research, this study applies library research. This method s applied by reading and studying some books concerning with the topic of the problem. The data of this study were analyzed by using two steps, first describing the translation procedure of adverbial preposition the researcher give the example of the translation procedure of adverbial preposition. The researcher write the translated version below the original one in form of sentences and put marks by underlying both the translated prepositions and the original ones. Second, finding out and analyzing the untranslated the translation procedure of adverbial preposition. The researcher found in the Harry Potter and The Cursed Childā€™s book that were a lot of translation procedure and the highest percentage found that word for word translation was the highest percentage with 39, 39% and literal translation was the lowest percentage with 21, 21

    Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Melalui Metode Picture And Picture pada Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Materi Jenis-jenis Tanah. (Penelitian Terhadap Siswa Kelas V/b Mis Naelushibyan Cileunyi Bandung).

    Get PDF
    Pembelajaran IPA masih banyak penggunaan model konvensional yaitu masih terpusat pada guru, sehingga siswa kurang aktif dalam proses pembelajaran. Hal ini mengakibatkan rendahnya hasil belajar siswa yang kurang antusias dalam mengikuti pelajaran IPA. Untuk mengatasi permasalahan tersebut dilakukan metode pembelajaran Picture And Picture yang mampu melibatkan anak secara aktif, menggali materi, dan pendalaman materi. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran tentang proses belajar siswa dalam pembelajaran IPA dengan menggunakan metode Picture And Picture. Metode Picture and picture adalah suatu metode belajar yang menggunakan gambar dan dipasangkan/diurutkan menjadi urutan logis. Dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA, guru diharuskan menerapkan metode pembelajaran yang menyenangkan dan dapat menarik perhatian siswa. Oleh sebab itu, salah satu metode yang cocok diterapkan pada mata pelajaran IPA yaitu metode Picture And Picture. Subjek penelitian tindakan kelas ini adalah siswa kelas Vb Mis Naelushibyan, Desa Cibiru Wetan, Kec. Cileunyi, Kab. Bandung Tahun Pelajaran 2015/2016 dengan jumlah siswa sebanyak 19 siswa, dengan jumlah siswa laki-laki sebanyak 8 siswa dan jumlah siswa perempuan sebanyak 11 siswa. Tahapan dalam penelitian ini dalam bentuk siklus yang meliputi: yaitu, (1) perencanaan; (2) pelaksanaan; (3) observasi; dan (4) refleksi. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus yaitu siklus I dan siklus II. Indikator keberhasilan meliputi hasil belajar IPA, aktivitas belajar guru dan observasi siswa. Dari hasil penelitian diperoleh hasil observasi aktivitas guru dan siswa, hasil aktivitas guru siklus 1 pertemuan 1 92,3%, II 100%. Siklus 2 pertemuan 1 100%, II 100%. Aktivitas belajar siswa selama pembelajaran terus meningkat yaitu pada siklus 1 pertemuan 1 86%, II 100%. Siklus 2 pertemuan 1 100%, II 100%. Dari hasil penelitian observasi awal berdasarkan hasil pre-test yang dicapai siswa yaitu 57,64 dengan nilai tertinggi 80 dan nilai terendah yaitu 30. Hasil individu yang dicapai siswa pada siklus 1 pertemuan 1 80%, II 80%. Pada siklus 2 pertemuan 1 70%, II 90%. Hasil rata-rata siswa pada siklus 1 pertemuan 1 62,22, II 68,82. Pada siklus 2 pertemuan 1 71,17, II 79,41. Ketuntasan belajar siswa secara klasikal juga mengalami peningkatan pada siklus 1 pertemuan 1 44,44%, II 47,05%, kemudian pada siklus 2 pertemuan 1 meningkat menjadi 64,70%, II 82,35%. Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pembelajaran menggunakan metode Picture And Picture dapat meningkatkan aktivitas guru dan siswa, serta hasil belajar siswa kelas Vb Mis Naelushibyan

    Makna Keluarga Ideal Tenaga Kerja Indonesia Di Desa Domasan Kecamatan Kalidawir Kabupaten Tulungagung

    Get PDF
    Desa Domasan dikenal sebagai salah satu daerah lumbung TKI di Kabupaten Tulungagung karena sebagian besar penduduknya bekerja sebagai Tenaga Kerja Indonesia (TKI) ke luar negeri. Keputusan bekerja ke luar negeri membuat keluarga TKI harus tinggal berjauhan. Jika pepatah keluarga jawa dulu menyebut bahwa mangan ora mangan sing penting kumpul yang berarti makan atau tidak makan yang penting berkumpul, pada keluarga TKI terkesan terbalik menjadi kumpul ora kumpul sing penting mangan yang berarti berkumpul atau tidak yang penting makan. Oleh karena itu penelitian ini akan menjawab dua rumusan masalah yaitu bagaimana makna keluarga ideal bagi keluarga TKI di Desa Domasan dan bagaimana rasionalisasi tindakan keluarga TKI dalam mewujudkan keluarga ideal. Penelitian ini bersifat kualitatif dengan menggunakan metode life history terhadap lima keluarga TKI yang menetap di Desa Domasan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan wawancara. Kemudian data dianalisis menggunakan teori konstruksi sosial Petter Louwis Berger. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa makna keluarga ideal TKI di Desa Domasan adalah terpenuhinya ekonomi keluarga yang dapat dipahami melalui tiga proses yaitu internalisasi, eksternalisasi, dan objektivikasi beserta rasionalisasi tindakannya. Berdasarkan proses internalisasi, keluarga TKI berupaya memenuhi kebutuhan rumah tangga, rasionalisasi tindakannya adalah memutuskan diantara ayah dan ibu harus ada yang bekerja ke luar negeri. Selanjutnya berdasarkan proses eksternalisasi, keluarga TKI berupaya meningkatkan kondisi ekonomi keluarga, rasionalisasi tindakannya dengan kembali bekerja terus menerus ke luar negeri. Berdasarkan proses objektivikasi diketahui bahwa makna keluarga ideal TKI adalah terpenuhinya ekonomi keluarga, rasionalisasi tindakannya adalah kepemilikan harta benda seperti rumah, kendaraan, handphone, sawah, ternak, dan sebagainya

    PEMBELAJARAN BERBASIS MULTIPLE INTELLIGENCES

    Get PDF
    Pembelajaran berbasis multiple intelligences membantu peserta didik untuk mengembangkan kecerdasan yang dimilikinya. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan persiapan, pelaksanaan, dan penilaian dalam pembelajaran berbasis multiple intelligences. Jenis penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif. Menggunakan teknik pengumpulan data observasi, wawancara dan dokumentasi serta keabsahan data melalui triangulasi. Teknik analisisĀ  data mencakup reduksiĀ  data, display data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu: Pertama, Persiapan pembelajaran diawali dengan mengenali kecerdasan peserta didik melalui Multiple Intelligences Research (MIR) dan Orientasi Kematangan Peserta didik (OKS), kemudian menyusun RPP/lesson plan. Kedua, Pelaksanaan pembelajaran meliputi kegiatan apersepsi dan motivasi (alfa zona, scene setting, pre-teach dan warmer), dilanjutkan dengan kegiatan berbasis multiple intelligences yang mencakup sembilan jenis kecerdasan. Ketiga, penilaian pembelajaran, menggunakan penilaian autentik mencakup kognitif, afektif dan psikomotorik
    • ā€¦
    corecore