47 research outputs found

    KEMAMPUAN MENULIS PUISI BEBAS SISWA KELAS V SD NEGERI LAMREUNG ACEH BESAR

    Get PDF

    FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PRAKTIK PENGELOLAAN DATA PELAYANAN JAMPERSAL OLEH BIDAN DI KOTA SEMARANG

    Get PDF
    Jaminan Persalinan (Jampersal) merupakan salah satu upaya menghilangkan hambatan finansial bagi ibu hamil, Ibu bersalin, Ibu nifas, dan bayi baru lahir terhadap pelayanan kesehatan sehingga dapat menolong akselerasi tujuan MDG’s. Secara administrasi, Bidan berkewajiban melakukan pengelolaan data. Hasil pengelolaan data tersebut menjadi syarat pengajuan klaim. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan beberapa faktor dalam praktik pengelolaan data pelayanan Jampersal oleh Bidan di Kota Semarang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan pendekatan crossectional study. Populasi adalah Bidan yang melakukan pengelolaan data pelayanan Jampersal. Sampel adalah 64 Bidan yang terpilih melalui simple random sampling. Analisis yang digunakan adalah Uji statistik Pearson Product Moment. Hasil penelitian menunjukkan lebih banyak responden memiliki pengetahuan baik tentang pengelolaan data pelayanan Jampersal (62,5%), sikap baik terhadap pengelolaan data pelayanan Jampersal (59,4%), ketersediaan fasilitas dalam pengelolaan data pelayanan Jampersal baik (85,9%), kemampuan dalam pengelolaan data pelayanan Jampersal yang baik (62,5%), dukungan teman sesama Bidan terhadap pengelolaan data pelayanan Jampersal yang baik (65,6%), dan mendapatkan supervisi pihak Pengelola Jampersal Kota yang baik (57,4%). Hasil uji statistik menunjukkan variabel yang berhubungan dengan praktik pengelolaan data pelayanan Jampersal adalah pengetahuan tentang pengelolaan data pelayanan Jampersal (p=0,0001), sikap terhadap tentang pengelolaan data pelayanan Jampersal (p=0,008), kemampuan dalam pengelolaan data pelayanan Jampersal (p=0,019), dan dukungan teman sesama Bidan terhadap pengelolaan data pelayanan Jampersal (p=0,006). Variabel yang tidak berhubungan adalah ketersediaan fasilitas penunjang dalam pengelolaan data pelayanan Jampersal (p=0,818) dan supervisi pihak Pengelola Jampersal Kota (p=0,636). Disarankan untuk Instansi terkait melakukan supervisi yang terjadwal; menyediakan fasilitas penunjang yang mencukupi; dan pembinaan pada pengumpulan data pelayanan KB pasca salin, pencatatan data kesehatan dan obat, langkah-langkah pengolahan pembersihan dan validasi, dan syarat pengajuan klaim surat rujukan Kata Kunci: Pengelolaan Data, Jampersal, Bida

    Adiksi Pornografi terhadap Perilaku Seksual Remaja

    Get PDF
    This study aims to determine pornography addiction to adolescent sexual behavior. This type of research uses observational analytic with a cross sectional study approach. The sample in this research is 154 people with simple random sampling method. Data were analyzed using the Chi Square test. The results showed that pornography addiction to adolescent sexual behavior obtained a p value of 0.000. The conclusion is that there is a relationship between pornography addiction and adolescent sexual behavior at SMAN 1 and SMK 1 Suka Makmue District. It is suggested to parents, teachers and religious leaders to always monitor and provide information to adolescents about pornography and premarital sexual behavior   Keywords: Adolescents, Pornography, Sexual Behavio

    UPAYA MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR MATEMATIKA MELALUI GAME MATEMATIKA ONLINE PADA SISWA SMP

    Get PDF
    The weak motivation to learn mathematics in junior high school students is caused by many factors including lack of teacher effort in using media to help students understand and grow motivation in learning mathematics. This research aims to determine the difference to improve in motivation to learn mathematics through online mathematics games higher than conventional learning. This study uses a quantitative approach. The population in this study were all class students VIII SMPN Negeri 2 Lhokseumawe, SMP Negeri 3 Lhokseumawe and SMP Swasta Sukma Bangsa Lhokseumawe. Sample selection using random sampling technique class. Collecting data using motivation questionnaires and observation sheets. Analysis of the results showed that there was improve in the motivation of students taught using online mathematics games higher than students who were taught conventionally in SMP in Lhokseumawe City

    Penggunaan Media Game Matematika Online untuk Meningkatkan Kemampuan Representasi Matematis Siswa SMP Se-Kota Lhokseumawe

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan representasi matematis siswa yang memperoleh pembelajaran dengan menggunakan media game matematika online lebih baik secara signifikan daripada siswa yang memperoleh pembelajaran konvensional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SMP Sekota Lhokseumawe. Sampel Penelitian adalah kelas VIII SMPN Negeri 2 Lhokseumawe, SMP Negeri 3 Lhokseumawe, SMP Swasta Sukma Bangsa Lhokseumawe. Pemilihan sampel dengan menggunakan tehnik random sampling class, yakni dipilih secara acak sehingga terpilih kelas ekperimen yang mengikuti pembelajaran dengan game matematika online dan kelas kontrol yang mengikuti pembelajaran biasa. Penelitian ini menggunakan metode kuasi eksperimen. Pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian berupa soal tes representasi dan lembar observasi. Analisis data diawali dengan uji normalitas dan homogenitas selanjutnya data dianalisis menggunakan uji-t untuk menguji hipotesis yang telah dirumuskan. Hasil penelitian diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,000, nilai tersebut lebih kecil dari nilai α = 0,05, dan nilai thitung adalah 7,584 lebih besar dari ttabel yaitu 1,9799. Karena nilai signifikansi lebih kecil dari α atau thitung > ttabel, maka H0 ditolak dan Ha diterima. Hal ini menunjukkan peningkatan kemampuan Representasi matematis siswa yang diajarkan dengan menggunakan media game matematika online lebih baik secara signifikan daripada siswa yang diajarkan secara konvensional di SMP Se-kota Lhokseumawe

    PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA PADA USAHA FUNITURE DI KECAMATAN SIMPANG ALAHAN MATI KABUPATEN PASAMAN DITINJAU MENURUT EKONOMI ISLAM

    Get PDF
    Penelitian ini berjudul” Produktivitas Tenaga Kerja Pada Usaha Furniture di Kecamatan Simpang Alahan Mati Kabupaten Pasaman Ditinjau Menurut Ekonomi Islam.Penelitian ini dilatar belakangi oleh pengamatan penulis tentang semangat kerja dan gairah kerja para tenaga kerja untuk meningkatkan produktivitas. Adapun masalah yang penulis teliti dalam penelitian ini adalah tenaga kerja yang bekerja pada usaha furniture tersebut tidak menyelasaikan pekerjaannya tepat waktu, hal ini disebabkan karena tenaga kerja lalai dalam bekerja, main-main dalam bekerja bekerja,sehingga kebutuhan para konsumen tidak terselesaikan. Lokasi penelitian ini adalah di Kecamatan Simpang Alahan Mati Kabupaten Pasaman yang beralamat di Jalan Kumpulan- Padang Sawah 12 Km. Penulis melakukan penelitian langsung pada usaha furniture tersebut. Adapun sumber data dalam penelitian ini adalah data primer yaitu dengan melakukan observasi, wawancara, angket. Kemudian data skunder yaitu riset pustaka yang berkaitan dengan masalah yang diteliti. Setelah data tersebut terkumpul penulis melakukan analisa data dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Dalam penelitian ini, penulis mengambil populasi sebanyak 53 orang yang terdiri dari 10 pemilik usaha dan 43 karyawan. sedangkan untuk sample, dikarenakan populasi sedikit maka seluruh populasi dijadikan sample yaitu sebanyak 53 orang yang terdiri dari 10 pemilik usaha dan 43 karyawan dengan metode Total Sampling. Subjek dalam penelitian ini adalah pengelola usaha furniture di Kecamatan Simpang Alahan Mati yaitu mulai dari pimpinan dan seluruh tenaga kerjanya, sedangkan yang menjadi objek dalam penelitian ini adalah produktivitas tenaga kerja pada usaha furniture di Kecamatan Simpang Alahan Mati Kabupaten Pasaman. Setelah melakukan penelitian terhadap permasalahan tersebut maka penulis dapat mengambil kesimpulan bahwa upaya untuk meningkatkan produktivitas tenaga kerja pada usaha furniture di Kecamatan Simpang Alahan Mati Kabupaten Pasaman dengan cara pendidikan dan latihan, pemberian motivasi, pengawasan disiplin kerja, tanggung jawab, meningkatkan sarana pendukung meliputi lingkungan kerja,upah, kompensasi. Pada prinsipnya pelaksanaannya telah sesuai dengan syariat Islam, hal ini dapat dibuktikan dengan pemberian upah, kompensasi,motivasi (semangat kerja) yang diberikan pengusaha terhadap tenaga kerja

    HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP KELUARGA TERHADAP PERAWATAN PASIEN DIABETES MELITUS DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS SUAK RIBEE

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap keluarga terhadap perawatan pasien diabetes melitus di wilayah kerja Puskesmas Suak Ribee. Penelitian ini merupakan jenis penelitian yang bersifat observasi analitik dengan pendekatan cross sectional. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 27-08 September 2020 di Wilayah Kerja Puskesmas Suak Ribee Kabupaten Aceh Barat. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah seluruh penderita diabetes melitus di wilayah kerja Puskesmas Suak Ribee Kabupaten Aceh Barat. Sedangkan, teknik pengambilan sampel penelitian dilakukan dengan teknik total sampling, sehingga sebanyak 47 pasien diabetes melitus di wilayah kerja Puskesmas Suak Ribee Kabupaten Aceh Barat dijadikan sampel penelitian. Teknik pengambilan data penelitian menggunakan kuesioner terstruktur. Berdasarkan hasil dan pembahasan penelitian disimpulkan bahwa hasil uji chi-square diperoleh pengetahuan keluarga tentang perawatan pasien diabetes melitus di wilayah kerja Puskesmas Suak Ribee dengan kategori kurang sebanyak 24 (51%) dengan p- value 0,00 dan sikap keluarga dengan kategori negatif sebanyak 35 (74%) dengan p-value 0,04. Hal ini menunjukkan bahwa perilaku dan sikap keluarga terhadap perawatan pasien diabetes melitus di wilayah kerja Puskesmas Suak Ribee tersebut masih kurang mengetahui tentang perilaku dalam perawatan pasien diabetes mellitus. Oleh karena itu, pengetahuan dan sikap positif/baik pada keluarga menghasilkan perawatan yang baik pada pasien diabetes melitus.Kata kunci:  pengetahuan, sikap, perawatan, pasien diabetes melitu

    Pengaruh karakter dan kondisi ekonomi nasabah terhadap pembiayaan bermasalah (studi pada BMT Nurul Iman Aek Nabara)

    Get PDF
    BMT memiliki target pembiayaan yang terutama ditujukan pada pedagang mikro atau nasabah yang memiliki usaha untuk menambah modal usahanya. Adanya persaingan antara pedagang yang memiliki usaha yang sama jenisnya dapat mempengaruhi pendapatan dari sesama pedagang. Para nasabah memiliki karakter dan kondisi ekonomi yang berbeda-beda, sehingga dalam proses pengembalian pembiayaan ada nasabah yang memiliki etikat baik untuk mengembalikan dan ada juga sebagian nasabah yang memilih untuk lari dari tanggung jawab sehingga terjadi pembiayaan bermasalah atau yang biasa disebut dengan kredit macet. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui apakah ada pengaruh antara karakter dan kondisi ekonomi nasabah terhadap pembiayaan bermasalah Pembahasan penelitian ini berkaitan dengan BMT (Baitul Maal Wat Tamwil). Pendekatan yang dilakukan berdasarkan teori-teori yang dikemukakan berkaitan dengan karakter, Karakter adalah suatu gambaran sikap ataupun sifat yang dimiliki masing-masing orang yang dapat menunjukkan bagaimana perilaku, kebiasaan, akhlak serta watak dari seseorang terhadap lingkungan saat berinteraksi dan bersosialisasi dengan mayarakat banyak. Selanjutnya kondisi ekonomi adalah suatu keadaan yang dialami oleh setiap keluarga yang berhubungan dengan pekerjaan, pendapatan serta kondisi perekonomian masyarakat. Kemudian pembiayaan bermasalah adalah pembiayaan yang diakibatkan oleh nasabah yang tidak menempati jadwal pembayaran angsuran dan tidak memenuhi persyaratan yang tertuang dalam akad. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji linearitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, uji autokorelasi, uji hipotesis dan uji analisis regresi linier berganda untuk mendapatkan hasil penelitian dengan menggunakan aplikasi SPSS 25. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer yang didapat langsung dari jawaban 83 responden yang merupakan nasabah BMT Nurul Iman Madani Aek Nabara. Hasil penelitian menunjukkan variabel karaktersecara parsial tidak berpengaruh secara signifikan terhadap pembiayaan bermasalah sedangkan variabel kondisi ekonomi berpengaruh secara signifikan terhadap pembiayaan bermasalah. Sementara secara simultan terdapat pengaruh variabel karakter dan kondisi ekonomi nasabah terhadap pembiayaan bermasalah dengan tingkat pengaruhnya atau R² sebesar 0,175 (17,5%)

    PENGARUH PEMAKAIAN KUKLUF (KULIT UBI KAYU LIMBAH UDANG FERMENTASI) DALAM RANSUM AYAM PETELUR TERHADAP KONSUMSI RANSUM, PRODUKSI TELUR, MASSA TELUR, DAN EFISIENSI RANSUM

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemakaian tepung kulit ubi kayu dan limbah udang yang difermentasi menggunakan Bacillus amyloliquefaciens dalam ransum terhadap performa ayam petelur fase II. Penelitian ini menggunakan 180 ekor ayam umur 10 bulan dan kandang berukuran 30 x 35 x 33 cm. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) terdiri dari 5 perlakuan yaitu R0 (0% Kukluf dalam ransum), R1 (5% Kukluf dalam ransum), R2 (10% Kukluf dalam ransum), R3 (15% Kukluf dalam ransum), R4 (20% Kukluf dalam ransum) dengan 4 kali ulangan. Peubah yang diamati yaitu konsumsi ransum, produksi telur per hari, massa telur, dan efisiensi ransum. Hasil analisis keragaman menunjukkan bahwa pemakain tepung kulit ubi kayu dan limbah udang yang difermentasi menggunakan Bacillus amyloliquefaciens dalam ransum memberikan pengaruh tidak nyata (P>0,05) terhadap konsumsi ransum, produksi telur per hari, massa telur, dan efisiensi ransum. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemakaian tepung kulit ubi kayu dan limbah udang yang difermentasi menggunakan Bacillus amyloliquefaciens sampai level 20% dalam ransum dapat mempertahankan performa produksi ayam petelur periode fase II. Pada kondisi ini diperoleh konsumsi ransum 119,80 gram/ekor/hari, produksi telur harian 92,04%, massa telur 54,02% dan efisiensi ransum 44,86%. Kata kunci : Ayam Petelur, Bacillus amyloliquefaciens, KUKLUF, Performa Produksi, Fermentas
    corecore