915 research outputs found

    Penggunaan Tepung Singkong sebagai Bioflokulan untuk Menyisihkan COD dan Warna dalam Lindi dengan Proses Koagulasi-Flokulasi. Studi Kasus: TPA Jatibarang, Kota Semarang, Jawa Tengah

    Get PDF
    TPA Jatibarang menghasilkan limbah cair berupa air lindi yang berasal dari tumpukan sampah. Lindi ini memiliki kandungan COD yang tinggi sehingga berbahaya bagi lingkungan dan masyarakat sekitar jika tidak diolah sebelum dibuang ke lingkungan. Salah satu alternatif pengolahannya adalah dengan menggunakan proses koagulasi-flokulasi. Penelitian dalam skala laboratorium ini menggunakan variasi konsentrasi bioflokulan tepung singkong yang ditambahkan pada saat proses koagulasi-flokulasi. Tujuan pada penelitian ini adalah untuk mengetahui konsentrasi tepung singkong optimum serta menganalisis hasil dan efisiensinya untuk menyisihkan COD pada lindi. Hasil penelitian menunjukkan penyisihan kandungan COD pada lindi didapatkan optimum pada penambahan bioflokulan tepung singkong konsentrasi 10%, dengan efisiensi penyisihan 34,57%. Kata Kunci : Lindi, Koagulasi-Flokulasi, Tepung Singkong, CO

    PENGARUH JUMLAH DAN BENTUK SAGU ( Metroxylon sp) TERHADAP HASIL JADI ES KRIM

    Get PDF
    ABSTRAK Es krim merupakan produk makanan beku yang dibuat melalui kombinasi proses pembekuan dan agitasi pada campuran bahan- bahan yang terdiri dari susu atau produk susu, bahan pemanis, bahan penstabil, bahan pengemulsi, serta penambah cita rasa. Bahan penstabil kimiawi bisa diganti dengan bahan yang banyak mengandung pati diantaranya sagu. Gelatinasi dari sagu dapat menggantikan fungsi dari bahan penstabil yaitu sebagai stabilisator, meningkatkan kekentalan, pencegah kristalisasi, sebagai pengikat dan memperbaiki tekstur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) Pengaruh interaksi antara  penambahan jumlah dan bentuk sagu terhadap sifat organoleptik es krim yang meliputi warna, aroma, rasa, tekstur, tingkat kesukaan; 2) Hasil terbaik es krim sagu dari hasil uji organoleptik yang meliputi warna, aroma, rasa, tekstur, tingkat kesukaan; 3) Kandungan gizi es krim sagu terbaiki dari hasil uji organoleptik meliputi; energi, karbohidrat, protein, kalsium dan lemak. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen dengan  Factorial Design     2 x 3, yaitu faktor 3 kelompok perbandingan jumlah dan 2 kelompok bentuk sagu. Jumlah digunakan adalah 0,1 % 0,3 % dan 0,5 % dan bentuk yang digunakan adalah pati sagu dan sagu lempeng. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi dengan cara uji organoleptik yang dilakukan oleh 15 panelis terlatih, dan 20 panelis agak terlatih. Analisis data hasil uji organoleptik menggunakan uji anava ganda (two way anava) dan uji lanjut Duncan, produk terbaik dilakukan uji kimia untuk mengetahui kandungan energi, karbohidrat, protein dan lemak dalam es krim sagu.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) intraksi antara penambahan jumlah dan bentuk sagu berpengaruh nyata terhadap es krim  meliputi warna, aroma, rasa, tekstur, tingkat kesukaan; 2) produk terbaik es krim adalah produk dengan penambahan pati sagu 0,3; 3) kandungan gizi es krim sagu terbaik per 100 g bahan adalah energi 252,88 Kkal, karbohidrat 43,76 %, protein 4,28 %, kalsium 6,834 ppm dan lemak 7,59 %.   Kata kunci: Es Krim, Bentuk Sagu  dan Jenis Sagu (Metroxylon sp)   ABSTRACT Ice cream is a frozen food product made through a combination of freezing process and agitation in a mixture of materials consisting of milk or dairy products, sweeteners, stabilizers,  emulsifiers, as well as a flavor enhancer. Chemical stabilizers can be replaced with a material that contains a lot of them sago starch. Gelatinasion of sago can replace the function of  a stabilizer that is as a stabilizer, increasing the viscosity, preventing crystallization, as a binder and improve texture. This study are aim to determine: 1) The effect of the interaction  between the increase in the number and shape of sago to organoleptic properties of ice cream which includes color,odor, flavor, texture, level of preference;  2) The best result of the sago ice cream organoleptic test results that include color, odor, flavor, texture, level of preference; 3) nutritional content of ice cream sago terbaiki of  organoleptic test results include; energy, carbohydrate, protein, calcium and fat. This research was experimental research with a 2 x 3 factorial design, which were a factor of 3 groups of comparison of the number and 2 groups form sago.  The amount were used  0.1% 0.3% and 0.5%, and the form were used the sago starch and sago plate. Data collection technique used observation sheets by means of  organoleptic tests conducted by 15 trained panelists, and 20 panelists somewhat trained. Organoleptic analysis of test data used Anova test double (two way ANOVA)  and a further test Duncan, the best products of chemical test to determine the content of energy, carbohydrate, protein and fat in ice cream sago. The results showed that: 1) Intraction between the increased in the number and shape of sago significantly affected the ice cream include color, odor, flavor, texture, level  of preference; 2) The best ice cream products was products  with the addition of 0.3 sago starch; 3) Nutritional content of ice cream best sago per 100 g of material  were 252.88 kcal of energy, carbohydrates 43.76%, 4.28% protein, calcium 6.834 ppm and 7.59% fat.   Keywords: Ice cream, Form and Type Sago Sago (Metroxylon sp

    PELAKSANAAN OUTBOUND SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN UNTUK MELESTARIKAN BUDAYA LOKAL DI YAYASAN AMONG SIWI PANDES PANGGUNGHARJO SEWON BANTUL

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan outbound sebagai media pembelajaran untuk melestarikan budaya yang disebabkan oleh memudarnya kebudayaan lokal khususnya permainan tradisional di Yayasan Among Siwi Pandes Panggungharjo Sewon Bantul. Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan jenis penelitian fenomenologi. Subjek penelitian ini meliputi; masyarakat yang terlibat dalam outbound, pengelola outbound, dan peserta. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Observasi dilakukan secara langsung pada pelaksanaan outbound, wawancara dilakukan kepada pengelola yayasan sekaligus pengelola program, masyarakat yang terlibat yaitu pemandu, pembuat mainan tradisional, pemain kesenian tradisional dan peserta outbound. Analisis data dilakukan dengan; reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : 1) Pelaksanaan outbound dimulai dengan kegiatan perencanaan yaitu merencanakan pembelajaran, materi, strategi pembelajaran dan sarana prasarana. Tahap pelaksanaan kegiatan yaitu kegiatan upacara penyambutan, bermain tanpa alat, susur sawah serta menangkap ikan. Tahap evaluasi yaitu mengidentifikasi hambatan pelaksanaan program.; 2) kegiatan outbound mengandung 6 unsur kebudayaan yang universal dan melibatkan masyarakat untuk turut serta memberikan layanan dalam melestarikan kebudayaan lokal; 3) pelaksanaan outbound terdiri dari tiga wujud kebudayaan yang meliputi wujud sebagai ide atau gagasan, aktivitas dan benda fisik berupa permainan tradisional. Kata kunci : outbound, media pembelajaran, budaya loka

    PELATIHAN “PAPI SOUVENIR” DI YAYASAN KYAI AGENG PANDANARAN SRAGEN JAWA TENGAH

    Get PDF
    Yayasan Kyai Ageng Pandanaran merupakan yayasan sosial milik perseorangan yang beralamat di Jl. Kedung Dowo Rt 009/ Rw 003, Plupuh Sragen.Yayasan ini didirikan oleh keluarga Kyai Ageng Pandanaran pada tahun 1985 untuk menampung dan membantu anak-anak yang mengalami masalah sosial seperti anak yatim piatu, anak yang kurang mampu dalam kaitannya dengan finansial, dan anak terlantar yang kaitannya dengan kekurangan kasih sayang dari orang tua. Yayasan ini, diawal peresmiannya pada tahun 2006, hanya menyantuni 20 anak dan kini pada tahun 2015 sudah menampung sekitar 87 anak dengan usia berkisar antara 9-18 tahun. Berdasarkan hasil kunjungan kami, kondisi yayasan ini sangat minim fasilitas yang memadai dan memerlukan sekali pelatihan ketrampilan karena di yayasan ini tidak ada tutor yang memberikan pelatihan terutama yang berkaitan dengan kerajinan tangan atau ketrampilan. Oleh karena itu kami merasa pelatihan “Papi Souvenir” ini tepat sekali diberikan kepada anak-anak di Yayasan Kyai Ageng Pandanaran. “Papi Souvenir” adalah upaya pemanfaatan limbah pelepah pohon pisang menjadi souvenir dengan teknik yang kreatif. Serat pelepah pohon pisang adalah bahan yang memiliki keunikan tersendiri Keunikan serat pelepah pohon pisang ini dikarenakan tanaman ini adalah tanaman endemik di kawasan tropis sehingga banyak sekali kita jumpai di Indonesia dan dapat menjadi ciri khas atau istilahnya “heritage alam” bagi Indonesia. Serat pelepah pohon pisang ini juga memiliki fleksibilitas yang dapat dipilin dan diaplikasikan teknik craft dengan cukup mudah. Selain itu warna dan tekstur nya menjadikan “Papi Souvenir” tampak begitu etnik. Pelatihan “Papi Souvenir” adalah wujud dukungan kami kepada pemerintah mengenai program kesejahteraan sosial anak sekaligus sebagai bentuk pelestarian alam. Dan terutama sekali, pelatihan ini dalam jangka pendek adalah sebagai upaya agar anak-anak di yayasan ini tidak terlalu tergantung dengan adanya donasi dari masyarakat. Dan dalam jangka panjang adalah sebuah warisan bagi anak-anak di Yayasan Kyai Ageng Pandanaran agar dapat survive saat terjun di masyarakat. Metode pelatihan yang kami gunakan adalah dengan pemberian materi, kemudian tutorial dari pihak kami untuk kemudian dipraktekkan oleh peserta pelatihan yaitu anak-anak di Yayasan Kyai Ageng Pandanaran

    ANALISIS PENYELENGGARAAN PELAYANAN REKAM MEDIS RAWAT INAP DI RUMAH SAKIT CHARIS MEDIKA BATAM

    Get PDF
    Rekam medis merupakan berkas/dokumen penting bagi setiap instansi rumah sakit. Untuk itu format dan pengisiannya harus dilakukan secara cermat dan harus relevan dengan kondisi pasien. Segala perubahan yang ada dilakukan secara kronologis dengan penjelasan alasan perubahan tersebut. Rekam medis yang telah diisi tidak boleh diubah, dihapus atau ditambah. Pada penelitian sebelumnya banyak permasalahan yang berkaitan dengan rekam medis diantaranya adalah pengisian rekam medis, masih adanya lembar rekam medis yang tidak diisi oleh perawat dan dokter, dan masih terdapat berkas rekam medis yang pengembaliannya tidak sesuai dengan Minamal yang ada. Standar Pelayanan (SPM). Informasi dari rekam medis belum dimanfaatkan secara maksimal oleh fasilitas pelayanan kesehatan, hal ini disebabkan karena pengembalian rekam medis rawat inap ke ruang rekam medis selalu terlambat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan pelayanan rekam medis rawat inap di Rumah Sakit Charis Medika Batam. Desain penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan sistem input, proses dan output. Informan penelitian berjumlah 8 orang, dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam, telaah dokumen, dan observasi. Pengolahan data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan serta analisis data dilakukan dengan triangulasi sumber dan metode. Hasil dari penelitian ini adalah jumlah pegawai di unit rekam medis yang berjumlah empat orang masih kurang dan peralatan seperti rak penyimpanan yang menunjang pemeliharaan rekam medis sangat minim, termasuk pembinaan dan pelatihan namun dalam jumlah sedikit. Penyelenggaraan rekam medis di RS Charis Medika Batam pada tahun 2022 belum sepenuhnya terlaksana dengan baik baik dari segi input, proses dan outputnya. Untuk itu perlunya penambahan tenaga rekam medis khususnya yang memiliki pengetahuan dasar rekam medis, pembinaan dan pelatihan/seminar, penambahan ruang penyimpanan rekam medis, serta perlunya kesadaran dan motivasi dari tenaga medis, paramedis rawat inap dan tenaga medis. petugas rekam medis untuk melengkapi rekam medis yang tidak tersedia. lengkap terutama pada bagian diagnosa dan tindakan pasien

    FORMATION OF AN ENTREPRENEUR MINDSET IN CREATING COMPETITIVENESS OF FEMALE ENTREPRENEURS

    Get PDF
    Purpose - The purpose of this paper is to understand the formation of an entrepreneur mindset in creating the competitiveness of female entrepreneurs Design/methodology/approach – The literature review approach is an assessment and critical review of knowledge, ideas, or findings contained in the body of a literature. Findings – The problems faced in the development of Female Entrepreneurs are the entrepreneurial culture that exists in an area that can limit a woman to be creative, the entrepreneurial spirit has not been optimally developed, and personal skills in communication are still relatively low. The emergence of e-commerce as a breakthrough for business people engaged in the creative industry makes female entrepreneurs have to learn more about mastering technology, so that they have the potential to expand opportunities for further development, and can create competitive advantages that are built on the principle of identifying opportunities, innovation, acceptance of risk, flexibility in responding to change, building a clear vision and growth in creativity and innovation. Research limitations/implications – The limitations of writing this paper are shortcomings in article collection, there are still other articles that have not been included in this paper. Practical implications – The results of this literature review will help women entrepreneurs explore their potential and be able to control themselves in running the business they are engaged in. Social implications – Female Entrepreneurs need to get attention from their environment because women also have a big role in advancing the economy of a country. Originality/value – in this paper is the importance of e-commerce in business management as a transaction system, because it will increase market exposure so as to create competitivenes

    VARIASI BAHASA DALAM COMMAWIKI DI MEDIA SOSIAL

    Get PDF
    Gejala variasi bahasa dapat ditemukan pada penggunaan bahasa di media sosial. Salah satunya terdapat pada penggunaan bahasa commawiki di media sosial. Fenomena kebahasaan tersebut dapat dikaji dengan kajian variasi bahasa. Data yang digunakan dalam penelitian ini diperoleh dari salah satu akun media sosial instagram dengan nama akun @thecommawiki. Objek dalam penelitian ini adalah bahasa yang digunakan dalam commawiki di media sosial. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan (1) variasi bahasa yang terdapat dalam commawiki berdasarkan segi penutur, segi pemakaian, segi keformalan, dan segi sarana; (2) perubahan bahasa yang dilihat berdasarkan perubahan semantik; (3) persepsi pembaca dan pengguna commawiki berdasarkan indikator persepsi. Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah sosiolinguistik, sedangkan metode yang dgunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Dalam pengumpulan data digunakan teknik (1) studi dokumentasi; (2) teknik catat; (3) teknik angket. Adapun hasil penelitian ini adalah (1) berdasarkan variasi dari segi penutur, penggunaan bahasa dalam commawiki dipengaruhi oleh jenis kelamin laki-laki, usia penutur yang termasuk tingkat dewasa awal, tingkat pendidikan sarjana dengan kemampuan berbahasa bilingualnya; (2) berdasarkan variasi dari segi pemakaian, commawiki menggunakan ragam bahasa humor; (3) berdasarkan variasi segi keformalan, commawiki menggunakan gaya bahasa santai dan gaya bahasa akrab; (4) berdasarkan variasi segi sarana, commawiki menggunakan sarana tulisan; (5) perubahan makna total lebih mendominasi pada penggunaan bahasa dalam commawiki di media sosial dengan dipengaruhi empat faktor, yaitu faktor sosial, faktor psikologis, faktor pengaruh bahasa asing, dan faktor kebutuhan bahasa baru; (6) berdasarkan indikator persepsi, bahasa dalam commawiki lebih banyak dapat diketahui, dipahami, dan dinilai pada usia remaja hingga dewasa awal. Hasil penelitian tersebut menjawab dugaan peneliti mengena gejalan variasi bahasa yang terjadi dalam commawiki di media sosial. --------- Symptoms of language variation can be found applicated in social media. One of them is the application of commawiki language in social media. The linguistic phenomena studied with study of language variation. Data in this research was obtained from social media @thecommawiki instagram account. Object of this research is the application of commawiki language in social media. The purpose of this research is to discover and describe (1) the language variation in commawiki based on speakers, usage, formality, and facilities aspects; (2) the changes of language viewed by semantics changes; and (3) the perception of commawiki readers and users based on perceptions indicator. The approachment applied in this research was language variation and the method was qualitative descriptive method. Data was collected by (1) documentation study; (2) record technique; and (3) questionnaire technique. The results of this study were (1) based on a variation speakers aspect, the used of commawiki language influenced by male gender, speakers age was early adult level, undergraduate education level with his bilingual language skills; (2) based on variation of usage aspect , commawiki use variety of humor language; (3) based on variation of formality aspect, commawiki use relax and familiar language style; (4) based on variation of facilities aspect, commawiki use writing way; (5) Total changes of meaning dominate the usage of commawiki language in social media influenced four factors, that is social factors, psychological factors, influence of foreign language factors, and new language necessity factors; and (6) based on perceptions indicator, commawiki language has more known, understood, and assessed by teens to adult. Results of these researches answered the allegations of literary concerning variations language symptoms that occurred in commawiki in social media

    Analisis Penggunaan Aplikasi Quizizz dalam Evaluasi Pembelajaran Online

    Get PDF
    Online learning is an important part of modern education in the face of the development of information technology as it is today. Evaluation of learning has a central role in measuring students' understanding and skills. The Quizizz application as a technology-based learning platform is an interesting effective solution to facilitate the implementation of learning evaluations with the concept of interactive games. The purpose of the research conducted was to determine whether or not the use of the Quizizz application is effective in evaluating student understanding during online learning. The research uses library research methods by reviewing theories from scientific literature. The results showed that the use of the Quizizz application in online learning evaluation proved effective in improving student learning outcomes and increasing student engagement. This is because the Quizizz application has game elements that can increase student motivation to actively participate so that learning becomes more interesting

    VALIDITAS HANDOUT BIOLOGI TERINTEGRASI AYAT-AYAT AL-QUR’AN PADA MATERI ANIMALIA SMA/MA

    Get PDF
    The lack of availability of biology learning materials integrated by Qur'an's verses, especially in biology subjects, even though Indonesia has the largest number of moeslim in the world. We should have variations of learning materials integrated by Quran’s verses to help students understand biology subject matter that is integrated by Quran’s verses. The aim of study was test the validity of the biology handouts on animalia material for SMA/MA. This type of research was research and development using the Plomp model. This research is limited to two phases, namely the prelimanary research and the prototype phase. The data collection technique was obtained from the validation sheet. Validation was carried out by four validators, namely media, linguists, material , and experts in interpreting Quran’s verses. Based on the validation stage, the results were very valid for the four fields, namely media (3.63), language (3.25), material (3.62), and interpretation of the Quran’s verses (3.67). Thus, it can be concluded that the integrated biology handout of the verses of the Qur'an on animalia material is declared very valid
    • …
    corecore