125 research outputs found
DARURAT MEMBOLEHKAN YANG DILARANG
Hukum Islam pad hakikatnya dimaksudkan untuk menjaga kemuliaan manusia dan memelihara kepentingannya, baik yang bersifat khusus maupun umum. Syariat-syariat langit menentukan ada lima kebutuhan yang berisikan: menjaga kehidupan manusia dengan mengharamkan membunuhnya, menjaga kehormatannya, menjaga akalnya, menjaga hartanya, dan menjaga agamanya, maka dibutuhkan kaidah-kaidah sebagai patokan umum bagi para pengkaji al Qur’an. Makalah ini menjelaskan mengenai hakikat darurat, dalil-dalil yang membolehkan sesuatu yang haram dalam keadaan darurat, batasan dan hikmah darurat, dan kaidah-kaidah yang terkait dengan darurat. Syariat menjadikan suatu kondisi darurat sebagai pengecualian untuk mengangkat/menghapus hukum asal taklifi yang berkaitan dengan tuntutan dan larangan. Dalil dari al kitab dan al sunnah yang menunjukkan disyariatkannya beramal dengan hukum-hukum pengecualian ketika dalam keadaan darurat dan dikuatkan hal tersebut dengan dengan dua prinsip yaitu, kemudahan dan menghilangkan kesusahan dan kesulitan, yang keduanya merupakan dua asas dalam agama Islam dan syariatnya. Hal tersebut dijelaskan dalam berbagai ayat dalam Al Qur'an, yang membolehkan untuk melanggar ketentuan yang dilarang karena untuk memelihara jiwa dari kebinasaan. Meskipun al Qur’an mengizinkan untuk melakukan sesuatu yang dilarang akan tetapi bukan berarti kemudahan (kebebasan) yang diberikan ini bersifat mutlak, akan tetapi di sana ada batasan yang harus diperhatikan. Karena itu harus dipahami bahwa dalam kondisi darurat, si pelaku tidak mempunyai maksud untuk melakukan larangan dan melampaui batas, sehingga dia tidak melakukannya ketika mampu menahan diri. Yang dimaksud darurat adalah hal-hal yang berkait dengan kekhawatiran terhadap kematian saja. Darurat ialah posisi seseorang yang sudah berada dalam batas maksimal. Jika ia tidak mau mengkonsumsi sesuatu yang dilarang agama ia bisa mati atau hampir mati, atau khawatir salah satu anggata tubuhnya bisa celaka. Dengan demikian, hikmah darurat adalah rahmat Allah bagi hamba-hamba-Nya, jika Dia mensyariatkan beberapa ketentuan hukum yang dapat menerangi jalan mereka dalam urusan-urusan dunia dan akhirat. Begitu juga untuk menghilangkan kesempitan dari orang-orang mukallaf, dan menjaga keselamatam nyawa orang yang bersangkutan.Kata Kunci: Hukum Islam; Kaidah Darurat; Membolehkan yang Dilaran
KUALITAS PEMBELAJARAN E-LEARNING BERDASARKAN PERSEPSI MAHASISWA
Abstract: The goal of this research is to know the quality of the distance learning using by E-learning in pandemi Covid-19. The method of this research is study Survey by using Descriptive Quantitative Analysis. The research subjects were students of the Da’wah Faculty of UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten with a total sample of 314 respondents and data collection techniques with Non Probability Sampling with Accidental Sampling in the form of a questionnaire. The results of the study measure the quality of e-learning according to the student’s perspective seen from: the level of quality of e-learning at the Da’wah Faculty in terms of quality: learning design, learning activities, delivery strategies, interaction between students and students and students with lecturers, learning assistance services, interaction students with teaching materials, collaboration, feedback systems, and learning assessments. The results of this study indicate that in general the quality of e-learning based on student perceptions includes good enough criteria.Keywords: E-Learning, Quality, PerceptionAbstrak: Penelitian pembelajaran e-learning untuk mengetahui kualitas pembelajaran jarak jauh secara e-learning dalam kondisi pandemi covid-19. Metode penelitian adalah studi survei dengan teknik analisis data deskriptif. Subjek penelitian adalah mahasiswa fakultas Dakwah UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten dengan jumlah sampel sebanyak 314 responden dan teknik pengumpulan data dengan Non Probability Sampling jenis Accidental Sampling dalam bentuk kuesioner. Penelitian ini mengukur kualitas e-learning menurut perspektif mahasiswa dilihat dari tingkat kualitas pembelajaran e-learning yaitu kualitas rancangan pembelajaran, kegiatan pembelajaran, strategi penyampaian, interaksi antar mahasiswa dengan mahasiswa dan mahasiswa dengan dosen, layanan bantuan pembelajaran, interaksi mahasiswa dengan bahan ajar, kolaborasi, sistem umpan balik, serta penilaian pembelajaran. Hasil penelitian ini menunjukkan secara umum mutu pembelajaran e-learning berdasarkan persepsi mahasiswa termasuk kriteria cukup baik.Kata kunci: E-Learning, Kualitas, Perseps
Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Omset Pedagang Sayur Pasar Pagi Ogan Kelurahan Bukit Lama Palembang di Era New Normal
The research aims to determine the income of market traders during the Covid-19 pandemic, to determine the Impact of the Covid-19 Pandemic on the Turnover of Vegetable Traders at Pasar Pagi Ogan, Bukit Lama Village, Palembang in the New Normal Era. The research method used is qualitative, in the data collection techniques there are observations, interviews and documentation. The results showed that the income of market traders during the Covid 19 pandemic decreased dramatically because buyers were still afraid to shop outside the house even though the government had urged the public to comply with health protocols, but traders remained enthusiastic and chose to trade due to economic needs. fulfilled, so that the income generated by traders only reaches 40-60% of the capital issued with profits ranging from 15,000-20,000 per day during the new normal during the Covid-19 pandemic. It can be said to have decreased due to very cheap selling prices, having to promote or sell vegetables far from the capital price, the quality of vegetables getting worse day by day and inconvenience in providing services during buying and selling transactions due to fear of epidemics and having to interact directly with the community in the market . This triggers an impact according to him, turnover which before the pandemic came reached 80% is now only 40-60% with continuous additions to capital.
Penelitianbertujauan untuk mengetahui pendapatan para pedagang pasar selama masa pandemic covid 19, untuk mengetahui Dampak Pandemi Covid-19 terhadap Omset Pedagang Sayur Pasar Pagi Ogan Kelurahan Bukit Lama Palembang Diera New Normal. Dengan metode penelitian yang digunakan kualitatif,pada teknik pengumpulan data adanya observasi,wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendapatan para pedagang pasar selama masa pandemi covid 19, menurun drastis dikarenakan pembeli masih merasa takut untuk berbelanja keluar rumah walaupun pemerintah sudah menghimbau masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, namun para pedagang tetap antusias dan memilih untuk berdagang dikarenakan faktor kebutuhan ekonomi harus terpenuhi, sehingga pendapatan yang dihasilkan oleh para pedagang hanya mencapai 40-60% terhitung dari modal yang dikeluarkan dengan keuntungan yang diperoleh mulai dari 15.000-20.000 perhari selama new normal di masa pandemi covid-19. Dapat dikatakan menurun dikarenakan harga jual yang sangat murah,harus mempromosikan atau menjual sayuran jauh dari harga modal, kualitas sayur yang semakin hari semakin memburuk serta ketidaknyamanan dalam memberikan pelayanan selama transaksi jual beli dikarenakan timbulnya rasa takut atas wabah dan harus berintekasi langsung dengan masyarakat di pasar. Hal ini memicu timbulnya dampak menurutnya omset yang sebelum masa pandemi datang mencapai 80% sekarang hanya 40-60 % dengan penambahan modal secara terus menerus
ANALISIS PENGARUH CURRENT RATIO, DEBT RATIO, DEBT TO EQUITY RATIO TERHADAP RETURN ON INVESTMENT PADA PERUSAHAAN PERTAMBANGAN DI BURSA EFEK INDONESIA
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruhCurrent Ratio, Debt Ratio, Debt To Equity Ratio, terhadap Return On Investment baik secaraparsial maupun simultan. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan petambangan yangterdaftar di Bursa Efek Indonesia untuk periode 2014-2018. Dengan menggunakan teknikpengambilan sampel (purposive sampling) diperoleh sebanyak 8 perusahaan yang akandijadikan sebagai objek penelitian. Metode pengujian untuk melihat pengaruh variabelindependen terhadap variabel dependen adalah metode analisis regresi linier berganda.Berdasarkan hasil penelitian secara parsial, hanya Current Ratio dan Debt Ratio yangberpengaruh signifikan terhadap Return On Investment, sedangkan Debt to Equity Ratio tidakberpengaruh signifikan terhadap Return On Investment. Secara simultan diketahui bahwaCurrent Ratio, Debt Ratio, Debt to Equity Ratio, berpengaruh signifikan terhadap Return OnInvestment
PENGARUH MATERI KREATIVITAS PADA ILMU PENGETAHUAN SOSIAL TERPADU TERHADAP KREATIVITAS SISWA KELAS VIII DI MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI PADANG MUTUNG
Berdasarkan hasil pengamatan awal di MTs N Padang Mutung Kecamatan
Kampar Kabupaten Kampar, ditemukan beberapa penomena mengenai kreativitas
siswa antara lain: 1) Terdapat siswa yang tidak mau bertanya tentang pelajaran yang
kurang dipahaminya, 2) Terdapat siswa yang tidak mau mencatat pelajaran, kalau
tidak di suruh oleh gurunya, 3) Terdapat siswa yang tidak memiliki keinginan untuk
mengetahui materi kreativitas, 4) Terdapat siswa tidak memiliki inisiatif untuk
memahami dan mengamati materi kreativitas di lingkungan sekolah, 5) Terdapat
siswa yang belum berani mengemukakan pandapatnya. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui pengaruh materi kreativitas pada ilmu pengetahuan sosial terpadu
terhadap kreativitas siswa kelas VIII di MTs N Padang Mutung.
Penelitian ini terdiri atas dua variabel yaitu variabel bebas (materi kreativitas)
dan variabel terikat (kreativitas siswa), yang menjadi subjek dalam penelitian ini
adalah siswa kelas VIII MTs N Padang Mutung yang berjumlah 60 orang dan
objeknya kreativitas siswa. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, data
yang terkumpul akan dianalisis dengan menggunkan teknik komputer program SPSS
versi 17.0 untuk mengetahui sejauh mana pengaruh materi kreativitas terhadap
kreativitas siswa kelas VIII MTs N Padang Mutung.
Berdasarkan hasil penelitian yang penulis lakukan, maka penulis memberikan
kesimpulan akhir bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara materi kreativitas
pada ilmu pengetahuan sosial terpadu terhadap kreativitas siswa kelas VIII di MTs N
Padang Mutung dengan mengetahui nilai T hitung (6,229) lebih besar dari pada T
tabel (2,000) pada taraf signifikan 5%, dan nilai signifikan 0,00 lebih kecil dari pada
0,001 ataupun 0,005. Adapun besar pengaruh materi kreativitas terhadap kreativitas
siswa adalah sebesar 40,1 %
ANALISIS PERBEDAAN HASIL JADI PEMBUATAN JAS WANITA DENGAN MENGGUNAKAN POLA SISTEM SONNY DAN POLA SISTEM ATELIER DE ITJA ACHMAD
ABSTRAK
Nur Asia, 1428040018. “Analisis Perbedaan Hasil Jadi Pembuatan Jas Wanita Dengan Menggunakan Pola Sistem Sonny dan Pola Sistem Atelier De Itja Achmad”. Skripsi. Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar, 2019, Dibimbing oleh Rosmiaty dan Srikandi.
Penelitian ini merupakan penelitian rekayasa yang bertujuan untuk mengetahui: hasil jadi jas wanita dengan menggunakan pola sistem Sonny, hasil jadi jas wanita dengan menggunakan pola sistem atelier de Itja Achmad dan pendapat panelis terhadap perbedaan pola sistem Sonny dan pola sistem atelier de Itja Achmad. Data penelitian diperoleh dengan teknik focus group discussion (FGD), observasi dan dokumentasi. Jumlah panelis 20 orang yang terdiri dari 5 orang dosen sebagai panelis ahli dan 15 mahasiswa jurusan tata busana. Teknik analisis data yang digunakan yaitu teknik analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Hasil jadi pola sistem Sonny pada jas wanita secara keseluruhan termasuk kategori baik dalam hal kedudukan lingkar pinggang dan lingkar kerung lengan serta penampilan secara keseluruhan yaitu (82%), (2) Hasil jadi pola sistem atelier de Itja Achmad pada jas wanita secara keseluruhan termasuk kategori baik dalam hal kedudukan lingkar badan dan kedudukan lebar muka yaitu (81.5%), dan (3) Perbedaan yang didapat dari hasil penilaian panelis terhadap hasil jadi jas wanita dengan menggunakan dua sistem pola, pertama untuk pola sistem Sonny terletak pada lebar muka yang tidak terlalu mengikuti bentuk badan, sehingga tidak mampu menutupi kekurangan khususnya pada bagian samping payudara. Sedangkan pola sistem atelier de Itja Achmad, kekurangannya terletak pada lengan yang agak berkerut, bagian pinggang yang kurang pas sehingga kelihatan longgar pada tubuh sipemakai.
Kata Kunci : jas wanita, pola sistem sonny, pola sistem atelier de itja achma
Perbedaan Efektivitas Senam Otak dengan Melukis Menggunakan Jari Terhadap Perilaku Tantrum pada Anak Usia Prasekolah di TK Amanah Antang
Perilaku tantrum merupakan sesuatu yang wajar dalam tahap
perkembangan emosional anak, namun apabila tidak ditangani dengan tepat maka
akan mempengaruhi perkembangan emosi di masa selanjutnya. Dimana terapi
yang dapat digunakan untuk menurunkan perilaku tantrum adalah senam otak
dengan melukis menggunakan jari. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk
mengetahui perbedaan efektivitas senam otak dengan melukis menggunakan jari
terhadap perilaku temper tantrum pada anak usia pra sekolah.
Penelitian ini dilaksanakan di TK Amanah Antang pada bulan Januari –
Februari 2020 dengan metode penelitian berupa Quasi Eksperimental dengan
pendekatan two group pre-post test design. Analisa data menggunakan uji
wilcoxon signed rank test dan uji mann whitney test. Jumlah sampel sebanyak 22
anak dengan menggunakan teknik purposive sampling. Perilaku tantrum anak
diukur dengan menggunakan temper tantrum rating scale.
Hasil penelitian ini didapatkan p value = 0,044 < 0,05 yang berarti ada
perbedaan efektivitas senam otak dengan melukis menggunakan jari. Dimana skor
tantrum pada kelompok senam otak lebih rendah dibanding kelompok melukis
dengan jari. Namun keduanya sama-sama efektif dalam menurunkan tantru
DEVELOPING STRATEGY BY USING RECIPROCAL QUESTIONING (REQUEST) STRATEGY AS A STRATEGY IN TEACHING READING COMPREHENSION FOR GRADE VIII STUDENTS OF SMPN 3 HALONGONAN TIMUR
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan strategi dengan menggunakan strategi reciprocal questioning (request) sebagai strategi dalam pembelajaran pemahaman membaca siswa kelas VIII SMPN 3 Halongonan Timur. Penelitian ini menggunakan Model Pengembangan. Hal ini dilakukan untuk mengembangkan Reciprocal Questioning Strategy sebagai strategi dalam mengajar pemahaman bacaan. Untuk mencapai tujuan tersebut, diperlukan pendekatan penelitian yang mengkaji upaya untuk menghasilkan strategi pengajaran membaca. Oleh karena itu dalam merancang model peneliti menggunakan pendekatan Research and Development dengan mengadaptasi Model Borg and Gall. Subjek penelitian ini adalah siswa SMPN 3 Halongonan Timur. kelas VIII tahun ajaran 2021/2022. Subyek ini ditentukan dengan menggunakan teknik cluster random sampling. Peneliti menggunakan dua teknik pengumpulan data, yaitu data deskriptif kualitatif dan data kuantitatif. Data kualitatif dan hasil kuantitatif diperoleh dari ahli validasi angket, review ahli materi dan ahli strategi pengajaran. Data dari uji coba lapangan diperoleh dari komentar atau tanggapan, hasil angket dan hasil tes. Instrumen pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara administrasi dan penyebaran angket kepada 26 responden untuk mengetahui kebutuhan siswa. Maksud dari angket yang berkaitan dengan kesesuaian materi adalah . nilai rata-rata termasuk dalam kategori “Sangat Baik” karena berada pada interval 3,25 < x < 4. Hasil tersebut menunjukkan bahwa bahan bacaan tersebut sesuai untuk siswa kelas VIII SMP. Peneliti menggunakan tes untuk mengetahui strategi pemahaman membaca siswa berdasarkan strategi reciprocal questioning (permintaan) sebagai strategi dan tes dilakukan dua kali; pre-test dan post-test. Kemudian, t-test digunakan untuk menganalisis data. Hasil dari data di atas adalah nilai t-test lebih tinggi dari t tabel (13,6 > 1,711) pada taraf signifikansi 0,05 untuk two tailed dan derajat kebebasan (df) = 26-2 = 24. Artinya Strategi Reciprocal Questioning secara signifikan mempengaruhi prestasi pemahaman membaca siswa
Pesan Moral dalam Sinetron Dunia Terbalik RCTI Episode 1-5 Melalui Semiotika Roland Barthes
In the midst of technological developments and diverse entertainment choices, television remains one of the media that people often use. Television is still popular because it is easy to access and free. One program that people like is soap operas. Soap operas are a means of entertainment in audiovisual form which tend to be broadcast in several episodes. One of the soap operas that has lasted quite a long time is Dunia Terbalik. As of November 2023, the soap opera Dunia Terbalik has reached 2900 episodes. This soap opera is the opposite of the reality of the role between wife and husband in the cultural formation of Indonesian society. This research uses a qualitative descriptive approach using Roland Barthes' semiotic analysis. The results of this research show that the meaning of gender exchange is more dominant in several parts of the scenes in the soap opera Dunia Terbalik. Apart from that, morals and justifications for the conditions of reality are formed very ideally so that they reflect the expectations of the existence of the existing culture. The roles played as husband and wife are exchanged in an ideal construction as part of a new reality conveyed through scenes within existing scenes
- …