138 research outputs found

    PENGARUH SIKAP GURU TENTANG SERTIFIKASI GURU DAN ABILITAS GURU TERHADAP KINERJA GURU PROGRAM KEAHLIAN AKUNTANSI SMK SE-KOTA YOGYAKARTA TAHUN 2010

    Get PDF
    ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Pengaruh Sikap Guru tentang Sertifikasi Guru terhadap Kinerja Guru Program Keahlian Akuntansi, (2) Pengaruh Abilitas Guru terhadap Kinerja Guru Program Keahlian Akuntansi, (3) Pengaruh Sikap Guru tentang Sertifikasi Guru dan Abilitas Guru secara bersama-sama terhadap Kinerja Guru Program Keahlian Akuntansi. Penelitian ini adalah penelitian ex post facto dan penelitian populasi dengan subjek penelitian yaitu Guru Program Keahlian Akuntansi SMK Se-Kota Yogyakarta tahun 2010 yang berjumlah 38 guru. Pengumpulan data dengan metode kuesioner. Uji coba instrumen penelitian dilakukan terhadap 30 guru selain Guru Program Keahlian Akuntansi SMK Se-Kota Yogyakarta. Uji validitas instrumen dengan teknik analisis product moment, sedangkan uji reliabilitas dengan koefisien alpha. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi sederhana dan analisis regresi ganda dua prediktor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat pengaruh yang positif dan signifikan Sikap Guru tentang Sertifikasi Guru terhadap Kinerja Guru Program Keahlian Akuntansi dengan koefisien korelasi

    ANALISIS PEMAHAMAN KONSEP SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA DI SEKOLAH DASAR (Studi Kasus Pemahaman Konsep Siswa Pada Pembelajaran IPA Pokok Bahasan Siklus Air Kelas V di SDN Jomin Barat IV Kecamatan Kotabaru Kabupaten Karawang)

    Get PDF
    ANALISIS PEMAHAMAN KONSEP SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA DI SEKOLAH DASAR Oleh Ratna Wati NIM 1691699 Program Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Pendidikan Indonesia [email protected] ABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan pemahaman konsep siswa khususnya kelas V SD Negeri Jomin Barat IV, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Karawang. Hal tersebut berdasarkan kegiatan Pengenalan Lapangan Satuan Pendidikan (PLSP) yang dilakukan oleh peneliti. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemahaman konsep siswa dan faktor yang mempengaruhinya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenis studi kasus dengan subjek yaitu beberapa siswa kelas V SD Negeri Jomin Barat IV. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode wawancara, tes dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, display data, dan penarikan kesimpulan. Untuk menguji keabsahan data digunakan uji kredibilitas dengan metode triangulasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemahaman konsep siswa pada pembelajaran IPA di kelas V SD Negeri Jomin Barat IV masih belum optimal. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi pemahaman konsep siswa yaitu faktor internal dari siswa itu sendiri misalnya motivasi/semangat siswa dalam belajar yang kurang. Serta faktor eksternal yaitu dari lingkungan keluarga dan sekolah, misalnya : 1) orang tua yang sibuk bekerja sehingga tidak mengontrol anak belajar 2) keadaan ekonomi sehingga kurangnya fasilitas untuk anak belajar 3) guru kurang jelas dalam menyampaikan materi dan 4) media pembelajaran yang kurang cukup. Kata kunci : Pemahaman konsep siswa, pembelajaran IPA ANALYSIS UNDERSTANDING OF THE CONCEPT OF STUDENT ON SCIENCE LEARNING IN ELEMENTRY SCHOOL By Ratna Wati NIM 1691699 Program Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Pendidikan Indonesia [email protected] ABSTRACT This research was backgrounded by the low concept comprehension ability especially class V SDN Jomin Barat IV, sub-district Kotabaru, districts Karawang. This is based on educational unit field introduction activities (PPL) implemented by researchers. The background research is the result of understanding student concept and the factor. This study uses a qualitative approach to the type of case study with the subject, namely the fifth grade students of Buanamekar State Elementary School. Data collection in this study uses the method of observation, interviews, and documentation. Data analysis techniques used are data reduction, data display, and conclusion. To test the validity of the data used a credibility test using the triangulation method. Based on the results of the this research it can be concluded that understanding student concepts on science learning class V SDN Jomin Barat IV not optimal. There are influencing factor understanding student concepts that is internal factors from the students themselves for example lack of student motivation or enthusiasm in learning. and eksternal factors from the family environment and school environment. For example 1) parents are busy working so it does not control childrenā€™s learning 2) economic conditions so that learning facilities are lacking 3) the teacher is less clear in presenting the material 4) inadequate learning media. Keyword : understanding student concepts, science leranin

    ANALISIS PENGARUH PARTISIPASI ANGGARAN, INFORMASI ASIMETRI, BUDGET EMPHASIS TERHADAP SLACK ANGGARAN (Studi Pada Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Kabupaten Sidoarjo)

    Get PDF
    ANALISIS PENGARUH PARTISIPASI ANGGARAN, INFORMASI ASIMETRI, BUDGET EMPHASIS TERHADAP SLACK ANGGARAN (Studi Pada Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Kabupaten Sidoarjo) Oleh Dwi Ratna Wati ABSTRAK Partisipasi penganggaran adalah proses yang mengambarkan individuindividu terlibat dalam menyusunan anggaran dan mempunyai pengaruh terhadap target anggaran dan perlunya penghargaan atas pencapaian target anggaran tersebut. Untuk itu tujuan penelitian ini adalah menguji atau membuktikan apakah terdapat pengaruh antara partisipasi anggaran, informasi asimetri, dan budget emphasis berpengaruh terhadap slack anggaran dan untuk menentukan faktor manakah yang dominan pengaruhnya antara partisipasi anggaran, informasi asimetri, dan budget emphasis berpengaruh terhadap slack anggaran. Populasi penelitian ini adalah para Manajer Menengah ke bawah yang berada satu tingkat di bawah Manajer Puncak yang ikut andil dan berperan penting dalam penyusunan anggaran Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Kabupaten Sidoarjo yang berjumlah 25 responden dengan menggunakan teknik sensus. Untuk menjawab perumusan, tujuan dan hipotesis penelitian maka analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil analisis regresi linier berganda memberikan kesimpulan bahwa partisipasi anggaran, informasi asimetri, dan budget emphasis berpengaruh terhadap slack anggaran, hal ini dilihat dari hasil uji kecocokan modelnya sehingga hipotesis ke-1 teruji kebenarannya. Namun, pengaruh partisipasi anggaran, informasi asimetri, dan budget emphasis terhadap slack anggaran adalah rendah yaitu hanya 38,1% sedangkan sisanya 61,9% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak dibahas pada penelitian ini. Rendahnya kontribusi partisipasi anggaran, informasi asimetri, dan budget emphasis secara bersamasama terhadap slack anggaran, juga berdampak pada sangat rendahnya kontribusi masing-masing variabel partisipasi anggaran, informasi asimetri, dan budget emphasis terhadap slack anggaran. Berdasarkan nilai r2parsial menunjukkan bahwa informasi asimetri merupakan variabel yang paling dominan terhadap slack anggaran, sehingga hipotesis ke-2 tidak teruji kebenarannya. . Kata Kunci : Partisipasi Anggaran, Informasi Asimetri, Budget Emphasis, Slack Anggara

    Eksperimen Pembelajaran Matematika Dengan Strategi Problem Based Learning Dan Project Based Learning Terhadap Hasil Belajar Ditinjau Dari Kerja Keras Siswa Kelas VII SMP Negeri 4 Klaten Semester Gasal Tahun Ajaran 2015/2016

    Get PDF
    There are three aims of the research. (1) Examine the effects of Problem Based Learning and Project Based Learning strategy toward mathematics learning achievement. (2) Examine the effects of hard work toward mathematics learning achievement. (3) Examine the interaction between learning strategy and hard work toward mathematics learning achievement. The type of the research was a quantitative research with quasi experimental design. The population of the research was all students of VII Grade of SMP Negeri 4 Klaten of odd semester of academic year 2015/2016. The research sample consisted of two classes. The sampling technique use simple random sampling. Methods of data collection use the test, questionnaires, and documentation. Data were analyzed use analysis of variance with two different cell lines. The findings of the research with a=5%. (1) There was a effects of Problem Based Learning and Project Based Learning strategy toward mathematics learning achievement, (2) there was a effects of hard work toward mathematics learning achievement, (3) There was no interaction between learning strategy and hard work toward mathematics learning achievement

    PERUBAHAN SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT MUSLIM DI DESA KECUBUNG TERBANGGI BESAR LAMPUNG TENGAH

    Get PDF
    Perubahan sosial merupakan suatu proses yang terjadi pada masyarakat yang terbentuk atas dasar pengaruh yang didasari dengan gejala sosial.Ā  Berbagai bentuk perubahan yang terjadi akan mempengaruhi sistem sosialnya, termasuk nilai, sikap dan perilaku individu ataupun kelompok dalam masyarakat. Perubahan ini terjadi pada masyarakat Desa Kecubung yang disebabkan oleh pembangunan kawasan industri. Dengan adanya sektor industri mengubahĀ  pola hidup masyarakat agraris menjadi masyarakat industri. Pokok utama pada perubahan ini terletak pada kehidupan masyarakat yang mempengaruhi aspek kehidupanĀ  sosial, ekonomi dan agama. Adapun permaslahan dalam skripsi ini adalah bagaimana proses peralihan pada pola nafkah masyarakat muslim di Desa Kecubung dalam lingkungan industri dan apakah agama dapat menjadi faktor pendorong dalam perubahan sosial ekonomi di Desa Kecubung.Ā  Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan hubungan industri denganĀ  masyarakat yang erat kaitannya dengan kehidupan sosial ekonomi, serta seberapa besar kedudukan agama dalam membantu meningkatkanĀ  perubahan sosial ekonomi masyarakat muslim di desa kecubung. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif yaitu menjelaskan ataupun menggambarkan kondisiĀ  masyarakat berdasarkan keadaan lapangan dengan apa adanya sesuai denganĀ  data dari hasil wawancara, observasi dan dukumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya perubahan yang signifikan setelah adanya pembangunanĀ  industri. Sebagaimana sektor industri dapat memberikan kesejahteraan dengan berbagai lapangan kerja yang dijadikan sumber pokok penghasilan. Hal ini terlihat pada pola hidup yang semakin kompleks dengan perkembangan masyarakat dalam bidang ekonomi, sosial, pendidikan dan agama.Ā  UntukĀ  mencapai kehidupan sosial ekonomi yang tinggi mereka harus bekerja dengan sungguh-sungguh, disiplin, bekerja keras dan bertanggung jawab.Ā  Selain itu aktivitas dalam berkerja diimbangi dengan perilaku dalam beragama, atas dasar beribadah dan mengharap ridho Allah SWT.Ā  Dengan begituĀ  pemahaman dalam nilai-nilai keagamaan yang ada pada diri mereka dapatĀ  disesuaikan dan diaplikasikan pada kehidupan sehari-hariĀ  khususnya kegiatan ibadah seperti solat, pengajian ataupun yang lainnya, sehingga mereka senantiasa akan di selamatkan di dunia dan akhirat

    MATA KULIAH PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNOLOGI AGROINDUSTRI YANG MENDUKUNG PELAKSANAAN PPLSP

    Get PDF
    Mata kuliah yang dipelajari pada saat proses perkuliahan sangat berperan penting dalam pelaksanaan Program Pengenalan Lapangan Satuan Pendidikan (PPLSP). Pada pelaksanaan PPLSP tidak jarang dijumpai hambatan-hambatan yang dapat menghambat proses mengajar selama PPLSP. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui mata kuliah keahlian prodi dan mata kuliah keahlian pilihan prodi Pendidikan Teknologi Agroindustri serta mata kuliah keahlian profesi yang mendukung pelaksanaan PPLSP dan mengetahui hambatan mahasiswa Prodi Pendidikan Teknologi Agroindustri selama PPLSP. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Penelitian ini dilakukan pada mahasiswa Pendidikan Teknologi Agroindustri angkatan 2016 yang telah melaksanakan kegiatan PPLSP. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dengan instrumen pedoman wawancara. Instrumen penelitian divalidasi oleh pakar dan dianalisis menggunakan skala Likert. Analisis data menerapkan 3 tahap yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mata kuliah keahlian prodi dan mata kuliah keahlian pilihan prodi Pendidikan Teknologi Agroindustri yang termasuk kriteria sangat mendukung proses mengajar berdasarkan mata pelajaran jurusan APHP di SMK yaitu Pengetahuan Bahan Agroindustri, Kimia Pangan, Teknologi Pengolahan Pangan, Mikrobiologi Pangan, Teknologi Pengolahan Hortikultura, Teknologi Pengolahan Serealia dan Umbi-umbian, Teknologi Pengolahan Hewani, Teknologi Pengolahan Rempah dan Bahan Penyegar, Penilaian Sensori Pangan, dan Teknologi Pengemasan dan Penyimpanan. Mata kuliah keahlian profesi yang mendukung pelaksanaan PPLSP yaitu Belajar dan Pembelajaran, Media Pembelajaran, Evaluasi Pembelajaran, dan Perencanaan Pembelajaran. Hambatan yang dialami oleh setiap mahasiswa berbeda-beda tergantung dari mata pelajaran yang disampaikan dan kemampuan mahasiswa dalam menguasai materi yang telah didapatkan selama perkuliahan. Kata kunci: agroindustri, hambatan, mata kuliah. The courses studied during the lecture process play an important role in the implementation of the Education Unit Field Introduction Program (PPLSP). In the implementation of PPLSP, it is not uncommon to find obstacles that can hinder the teaching process during PPLSP. The purpose of this study was to determine the study program expertise courses and the elective expertise courses of the Agro-industrial Technology Education study program as well as professional expertise courses that support the implementation of PPLSP and to find out the obstacles of the Agro-industrial Technology Education Study Program students during PPLSP. This research is a descriptive qualitative research. This research was conducted on students of 2016 Agro-industrial Technology Education who had carried out PPLSP activities. Data collection techniques using interviews with interview guide instruments. The research instrument was validated by experts and analyzed using a Likert scale. Data analysis applies 3 stages, namely data reduction, data presentation, and drawing conclusions. The results showed that the study program expertise courses and the elective expertise courses of the Agro-industrial Technology Education study program were categorized as very supportive of the teaching process based on the APHP major in SMK, namely Agro-industrial Material Knowledge, Food Chemistry, Food Processing Technology, Food Microbiology, Horticultural Processing Technology, Cereals and Tubers Processing Technology, Animal Processing Technology, Spice and Freshener Processing Technology, Food Sensory Assessment, and Packaging and Storage Technology. Professional expertise courses that support the implementation of PPLSP are Learning and Learning, Learning Media, Learning Evaluation, and Learning Planning. The obstacles experienced by each student vary depending on the subjects presented and the student's ability to master the material that has been obtained during lectures. Keywords: agroindustry, obstacles, courses

    PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, DISIPLIN KERJA DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT POS INDONESIA

    Get PDF
    ABSTRAK Perubahan lingkungan bisnis yang semakin cepat, kompetitif dan sulit diprediksi akan menuntut setiap organisasi untuk selalu berubah dan berbenah sehingga dapat terus melakukan kegiatan bisnisnya. Salah satunya pada PT Pos Indonesia. Upaya yang dapat dilakukan suatu organisasi adalah dengan terus berinovasi dalam pengelolaan sumber daya manusia. Kinerja karyawan akan berpengaruh terhadap pencapaian tujuan organisasi, karena kinerja dapat menunjukkan progress suatu perusahaan dalam kegiatan bisnisnya. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan, disiplin kerja dan motivasi terhadap kinerja karyawan. Jenis penelitian ini menggunakan deskriptif kuantitatif. Teknik pengambilan sampel ini menggunakan simple random sampling (sampel acak sederhana) yaitu memberikan kesempatan yang sama yang bersifat tak terbatas pada setiap elemen secara acak untuk dijadikan sampel. Pengambilan sampel mendapatkan populasi sebesar 86 responden atau karyawan pada PT Pos Indonesia. Metode analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda yang menggunakan program SPSS versi 21. Hasil pada penelitian ini secara simultan dan parsial menunjukkan bahwa variabel gaya kepemimpinan, disiplin kerja dan motivasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Variabel disiplin kerja sebagai variabel yang paling dominan mempengaruhi kinerja karyawan. Kata Kunci: Gaya Kepemimpinan, Disiplin Kerja, Motivasi, Kinerja Karyawa

    ANALISIS MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BERBASIS APLIKASI GEOGEBRA DALAM PEMBELAJARAN BANGUN RUANG DI SEKOLAH DASAR

    Get PDF
    Pelajaran matematika terkadang dianggap sulit dan menyurutkan minat siswa untuk mempelajarinya. Oleh karena itu diperlukan usaha untuk meningkatkan minat siswa salah satunya dengan media pembelajaran interaktif dengan aplikasi geogebra. Dalam pembelajaran abad 21 ini diperlukan guru yang kreatif dan inovatif untuk menciptakan proses pembelajaran yang menarik. Penggunaan media pembelajaran interaktif dengan aplikasi geogebra dapat meningkatkan kemampuan berpikir tingkat tinggi dan pemecahan masalah dalam muatan pelajaran matematika materi bangun ruang. Hasil dari kegiatan ini adalah meningkatkan kualitas proses pembelajaran , meningkatkan kreatifitas guru pada proses pembelajaran dengan media pembelajaran interaktif sehingga dapat meningkatkan minat dan prestasi belajar siswa pada pelajaran matematika materi bangun ruang. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan pembelajaran yang interaktif dengan aplikasi GeoGebra dalam materi bangun ruang di Sekolah Dasar. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian deskriptif dengan studi literatur. Subjek penelitian adalah penulis sebagai informan kunci dan obyek penelitian atau sasaran penelitian adalah artikel yang terkait dengan pemanfaatan aplikasi geogebra dalam kegiatan pembelajaran. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode dokumentasi dengan instrumennya berupa naskah cetak ataupun file lunak artikel. Pengembangan media pembelajaran interaktif melalui aplikasi GeoGebra merupakan salah satu referensi media pembelajaran yang inovatif dengan memanfaatkan aplikasi yang efektif dan efisien berbasis digital sesuai dengan perkembangan di abad 2

    ASUHAN KEPERAWATAN ANAK YANG MENGALAMI BRONCHOPNEUMONIA DENGAN MASALAH KEPERAWATAN BERSIHAN JALAN NAFAS TIDAK EFEKTIF DI RSU AL-ISLAM H.M MAWARDI KRIAN SIDOARJO

    Get PDF
    Bersihan jalan nafas tidak efektif adalah ketidakmampuan sekret atau obstruksi jalan nafas untuk mempertahankan jalan nafas tetap paten. Bersihan jalan nafas tidak efektif yang dialami pasien bronchopneumonia terjadi karena adanya penumpukan sekret dijalan nafas yang disebabkan karena bermacam-macam etiologi seperti bakteri, virus, jamur dan benda asing. Tujuan studi kasus adalah melaksanakan asuhan keperawatan anak yang mengalami bronchopneumonia dengan masalah keperawatan bersihan jalan nafas tidak efektif di RSU Al-Islam H.M Mawardi Krian Sidoarjo. Desain dalam penelitian ini adalah menggunakan metode studi kasus, subjek yang digunakan adalah dua pasien dengan masalah yang sama yaitu bersihan jalan nafas tidak efektif pada pasien bronchopneumonia. Pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, pemeriksaan fisik, studi dokumentasi serta pengumpulan dari pemeriksaan diagnostik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua pasien mengalami bronchopneumonia dengan masalah bersihan jalan nafas tidak efektif. Setelah mengaplikasikan asuhan keperawatan selama 3 hari pada An. G dan An. D batuk mulai berkurang dengan pemberian terapi nebulizer, melakukan clapping, memberikan health education kepada ibu pasien tentang pemberian susu hangat dan aromaterapi serta memberikan terapi sesuai advice dokter. Kriteria hasil didapatkan produksi sputum menurun, frekuensi nafas membaik, dan tidak ada suara nafas tambahan. Kesimpulan dari studi kasus ini adalah dengan tindakan fisoterapi dada, nebulizer, oksigenasi dan pemberian antibiotik dapat mengurangi penumpukan sekret dan sesak nafas. Sehingga disarankan kepada keluarga pasien tentang perlunya menjaga pola hidup sehat, menjaga kebersihan fisik maupun lingkungan dan dapat mengaplikasikan fisioterapi dada dan memberikan aromaterapi secara mandiri saat di rumah, agar masalah bersihan jalan nafas tidak efektif menjadi efektif kembali

    Peningkatan Ketrampilan Membaca dengan Pemanfaatan Layanan Penguasaan Kontren terhadap Siswa Kelas II SDN 2 Wergu Kulon Kudus Tahun Pelajaran 2012/2013

    Get PDF
    Membaca merupakan salah satu aspek kemampuan berbahasa yang sangat penting, Oleh karena itu keterampilan membaca harus segera dikuasai oleh para siswa di SD karena keterampilan ini secara langsung berkaitan dengan seluruh proses belajar siswa di SD. Keberhasilan belajar siswa dalam mengikuti proses kegiatan belajar mengajar di sekolah sangat ditentukan oleh keterampilan membaca mereka. Siswa yang tidak mampu membaca dengan baik akan mengalami kesulitan dalam mengikuti kegiatan pembelajaran untuk semua mata pelajaran. Berdasarkan survey yang dilaksanakan di SD 2 Wergu kulon ditemukan indikasi kecenderungan siswa yang mengalami kesulitan belajar membaca yaitu pada umumnya keterampilan membaca yang dimiliki siswa masih rendah, siswa masih kurang lancar dalam membacanya, siswa malas dalam belajar membaca, siswa kurang memperhatikan guru dalam mengajar membaca dikelas, siswa mengalami kesulitan dalam pemenggalan kata dan siswa masih ragu-ragu dalam membaca. Berdasarkan latar belakang tersebut diatas dapat dirumuskan permasalahan: apakah layanan penguasaan konten dapat meninggkatkan keterampilan membaca siswa kelas II SDN 2 Wergu Kulon Kudus. Tujuan penelitian ini untuk: menemukan peningkatan keterampilan membaca dengan pemanfaatan layanan penguasaan konten terhadap siswa kelas II SDN 2 Wergu Kulon Kudus tahun pelajaran 2012/2012. Manfaat penelitian ini Secara teoritis, penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi terhadap layanan penguasaan konten dalam menambah wawasan, sehingga dapat memberikan manfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan khususnya dibidang bimbingan dan konseling. sedangkan Manfaat praktis 1.Bagi kepala Sekolah Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai kebijakan kepala sekolah untuk bahan pertimbangan dalam meningkatkan keterampilan membaca pada siswa. 2.Bagi Guru, Hasil penelitian ini dapat memberikan kontribusi bagi guru dalam meningkatkan keterampilan membaca siswa. Bagi Siswa Hasil penelitian dapat dijadikan bahan pertimbangan dalam meningkatkan keterampilan membaca pada siswa dan Dapat menjadi bahan pertimbangan dalam meningkatkan prestasi belajar siswa. Subjek yang diteliti dalam penelitian ini adalah siswa kelas II SDN 2 Wergu Kulon Kudus, sebanyak 14 siswa yang mempunyai keterampilan membaca yang sangat kurang. Variabel penelitian: layanan penguasaan konten (Variabel bebas) dan keterampilan membaca (Variabel terikat). Metode pengumpulan data metode pokok observasi, metode pendukung yaitu dokumentasi. Penelitian dilakukan 2 siklus (siklus I dan siklus II) setiap siklus 4 pertemuan, dengan alokasi waktu 2 x 35 menit (2 jam pelajaran). Berdasarkan hasil observasi sebelum tindakan layanan penguasaan konten keterampilan membaca siswa masih sangat kurang. Namun Setelah diberi layanan Penguasaan konten pada sikus I, dengan mengamati beberapa aspek yang diamati pada saat siswa membaca dapat diketahui 1 siswa yang mempunyai keterampilan membaca baik, 8 siswa yang mempunyai keterampilan membaca cukup, dan 4 siswa yang keterampilan membacanya masih kurang. Sedangkan pada siklus II, dengan mengamati bebrapa aspek yang diamati pada saat siswa membaca dapat diketahui diketahui 7 siswa yang mempunyai keterampilan membaca sangat baik, dan 7 siswa yang mempunyai keterampilan membaca baik. Hal ini menunjukkan layanan penguasaan konten dapat meningkatkan keterampilan membaca pada siswa kelas II SDN 2 Wergu Kulon Kudus tahun pelajaran 2012/2013 semester gasal. Berdasarkan pembahasan hasil penelitian tersebut, maka dapat disimpulkan sebelum diberikan layanan penguasaan konten, keterampilan membaca siswa termasuk dalam memperoleh kategori sangat kurang. Namun Setelah diberikan layanan penguasaan konten pada siklus I keterampialn membaca siswa berubah memjadi kategori cukup. Dan pada siklus II keterampilan membaca siswa termasuk dalam kategori sangat baik. Berdasarkan hal tersebut peneliti memberikan saran kepada: 1. Kepala sekolah hendaknya, Penerapan layanan penguasaan konten perlu diberdayakan disekolah, 2. Guru kelas hendaknya, menerapkan layanan penguasaan konten dalam melakukan proses pembelajaran di kelas dengan menggunakan pendekatan high touch dan high tech, 3. Bagi siswa hendaknya termotivasi dan proaktif dalam mengikuti pembelajaran dengan layanan penguasaan konten yang diberikan oleh guru sehingga proses kegiatan belajar mengajar dapat berjalan lancar dan sesuai yang diharapkan, 4. Bagi orang tua siswa juga hendaknya selalu memberikan perhatian kepada anaknya, agar saat dirumah, anakpun masih terkontrol proses belajarnya. Selain itu orang tua juga diharapkan mampu memotivasi anaknya dalam belajar dirumah
    • ā€¦
    corecore