1,186 research outputs found

    MUNCUL DAN PERKEMBANGANNYA SURAT KABAR PIKIRAN RAKYAT SAMPAI AWAL ORDE BARU DI BANDUNG (1950-1974)

    Get PDF
    Perkembangan pers berjalan sejajar dengan perkembangan politik yang ada di Pemerintahan. Pers mulai berkembang menjadi sarana organisasi sejalan dengan pergerakan kebangsaan di Indonesia. Kota Bandung merupakan kota yang kehidupan politiknya cukup penting, dan berpengaruh kepada surat kabar, salah satunya yaitu Pikiran Rakyat. Kemunculan Harian Pikiran Rakyat juga menjadikan sebagai media politik yaitu menyiarkan isi berita politik dan melakukan kritik dan kontrol terhadap kebijakan pemerintah. Fungsi tersebut memberikan dampak terhadap perkembangan surat kabar pikiran rakyat yang dipimpin oleh Sakti Alamsyah. Tujuan tulisan ini untuk mengetahui perjalanan Pikiran Rakyat dan perkembangan pada tahun 1950-1974. Penelitian ini menggunakan metode penelitian sejarah kritis. Pertama, heuristik yang merupakan tahap pengumpulan data atau sumber-sumber sejarah yang relevan. Kedua, kritik sumber merupakan tahap pengkajian terhadap otentisitas dan kredibilitas sumber-sumber yang diperoleh yaitu dari segi fisik dan isi sumber. Ketiga, interpretasi yaitu dengan mencari keterkaitan makna hubungan antara fakta-fakta yang telah diperoleh sehingga lebih bermakna. Keempat, historiografi atau penulisan yaitu penyampaian sintesis dalam bentuk karya sejarah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perkembangan surat kabar Pikiran rakyat yang terjadi pada tahun 1950-1974 dipengaruhi oleh keadaan politik. Perkembangan surat kabar Pikiran Rakyat terlihat dengan muatan berita kritikan terhadap pemerintah melalui media massa pada tahun 1950-an. Pada awal tahun 1966, kegiatan pers surat kabar Pikiran Rakyat sempat terhenti disebabkan terlambatnya berafiliasi terhadap perpolitikan sehingga kegiatan persnya diberhentikan oleh pemerintah. Namun tanggal 24 Maret 1966 atas dorongan Pangdam Siliwangi para wartawan yang di wakili Sakti Alamsyah yang merupakan pimpinan Pikiran Rakyat sepakat untuk melakukan kerjasama untuk menerbitkan surat kabar Angkatan Bersenjata Edisi Jawa Barat. Namun belum genap setahun surat kabar ini terbit Kementeriaan Penerangan mencabut kembali peraturan tentang berafialiasi dengan perpolitikan. Kata kunci: Bandung, Surat kabar, Politi

    RANCANG BANGUN APLIKASI DATA MINING PREDIKSI KELULUSAN UJIAN NASIONAL MENGGUNAKAN ALGORITMA (KNN) K-NEAREST NEIGHBOR DENGAN METODE EUCLIDEAN DISTANCE PADA SMPN 2 PAGEDANGAN

    Get PDF
    Dengan meningkatnya kualitas pendidikan di Indonesia sangat mempengaruhi nilai standar kelulusan Ujian Nasional (UN) untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang semakin tinggi. SMPN 2 Pagedangan merupakan salah satu SMP yang akan melaksanakan Ujian Nasional yang diselenggarakan oleh pemerintah. Dengan ini pihak sekolah melakukan persiapan untuk menghadapi Ujian Nasional dengan mengadakan ujian Tryout. Ujian Tryout merupakan salah satu cara guru untuk membantu para siswa siswi dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi Ujian Nasional. Maka dari itu ujian Tryout bisa menjadi tolak ukur para siswa siswi dalam menghadapi Ujian Nasional dengan  baik dan mendapatkan nilai yang bagus. Jika siswa siswi mendapatkan nilai Tryout nya yang tidak melampaui standar yang ditentukan, maka pihak sekolah harus cepat mengambil tindakan dengan membuat solusi lain yang tepat bagi siswa siswi nya.  Dari hasil Tryout tersebut, para guru masih kesulitan untuk memprediksi kelulusan Ujian Nasional setiap tahunnya. Dikarenakan belum ada aplikasi yang menggunakan teknik untuk memprediksi yang ada untuk meningkatkan kelulusan ujian nasional. Dengan adanya masalah tersebut, maka ada solusi terbaik yang dapat membantu pihak sekolah dalam memprediksi kelulusan Ujian Nasional. Algoritma K-Nearest Neighbor dengan metode Euclidean Distance  (pengukuran jarak)  akan sangat membantu dalam masalah efisiensi waktu dan efektif dalam memprediksi kelulusan Ujian Nasional. Atribut yang digunakan dalam prediksi dan klasifikasi ini adalah nilai Tryout sedangkan atribut pada siswa yang digunakan adalah NIS, Nama, Ipa1, dan IPA2. Dengan menggunakan nilai Tryout siswa siswi 3 tahun terakhir yang berjumlah  744 data. Setelah data tersebut diproses akan menghasilkan rata-rata akurasi sebesar  88.42%. Menggunakan nilai k yaitu 7 rata-rata akurasi  96.26%, presisi 96.17%, dan recall sebesar   97.32%. Dengan ini dapat disimpulkan bahwa dari pengujian yang telah dilakukan dengan menggunakan dataset siswa siswi SMPN 2 Pagedangan angkatan, 2016/2017, 2017/2018, 2018/2019 sistem dapat memprediksi dan mengklasifikasikan dengan baik dan cepat

    PENERAPAN TERAPI OKUPASI PERSONAL HYGIENE PADA PASIEN SKIZOFRENIA DENGAN MASALAH KEPERAWATAN DEFISIT PERAWATAN DIRI DI RUMAH SAKIT JIWA MENUR SURABAYA

    Get PDF
    Skizofrenia ditunjukkan dengan gejala klien suka berbicara sendiri, termenung, mata melihat kekanan dan kekiri, jalan mondar mandir, tersenyum sendiri, tidak mau beraktifitas bahkan mengabaikan hygiene atau perawatan diri (defisit perawatan diri). Terapi yang dapat digunakan pada pasien defisit perawatan diri yaitu terapi okupasi personal hygiene yang bertujuan nelatih serta memotivasi klien defisit perawatan diri agar mampu melakukan perawatan diri secara mandiri. Metode yang digunakan adalah studi kasus dengan melakukan asuhan keperawatan meliputi pengkajian, intervensi, implementasi, dan evaluasi dengan memfokuskan intervensi pada penerapan terapi token ekonomi. Subjek penelitian yaitu pasien dengan defisit perawatan diri yang dirawat di Ruang Gelatik Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya. Penerapan terapi okupasi personal hygiene pada klien defisit perawatan diri selama 6 hari didapatkan hasil klien kooperatif, penampilan diri rapi, klien tampak percaya diri, ada kontak mata, perawatan diri klien sudah bisa secara mandiri. Simpulan penelitian ini adalah semakin sering dilakukan terapi okupasi personal hygiene, maka klien akan selalu lebih terbiasa untuk mandiri dalam hal perawatan diri. Saran untuk Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya adalah perawat harus memiliki kemampuan dan pengetahuan cara pemenuhan kebutuhan aktifitas perawatan diri klien dengan memantau dan mengikuti perkembangan kemampuan pasien dalam melaksanakan aktifitas perawatan diri terutama pada pasien gangguan jiwa yang mengalami masalah keperawatan defisit perawatan dir

    The Effect of Motivation and Discipline on Employee Performance at PT. Keb Hana Bank Serpong Branch Office

    Get PDF
    This study aims to determine the effect of motivation and discipline on employee performance at PT. Keb Hana Bank Serpong Branch Office. The method used is explanatory research with analytical techniques using statistical analysis with regression, correlation, determination, and hypothesis testing. The results of this study that motivation has a significant effect on employee performance by 46.5%, hypothesis testing is obtained t count > t table or (7.965 > 1.993). Discipline has a significant effect on employee performance by 42.7%; hypothesis testing is obtained t count > t table or (7.380 > 1.993). Motivation and discipline simultaneously have a significant effect on employee performance with the regression equation Y = 6.755 + 0.416X1 + 0.430X2. The influence contribution is 61.1%, hypothesis testing is obtained by F arithmetic > F table or (56.517 > 2.730)

    Dampak Penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar Pada Transportasi Darat di Jakarta: Studi Kasus Perjalanan Angkutan Pegawai Perkantoran Kementerian Kelautan dan Perikanan: The Impact of The Application of Large-Scale Social Restrictions on Land Transportation in Jakarta: A Case Study of Transportation for Officer of The Ministry of Marine Affairs and Fisheries

    Get PDF
    Sebagai kota metropolitan Jakarta memiiki banyak perkantoran sebagai pusat bisnis dan kegiatan pemerintah pusat. Keberadaan perkantoran tersebut membutuhkan suatu mobilisasi bagi para pegawai yang umumnya berada di wilayah tetangga kota Jakarta. Transportasi darat merupakan pilihan yang banyak digunakan sebagai sarana mobilisasi tersebut. Makalah ini akan menampilkan hasil study tentang pengaruh diterapkannya Pembatasan Sosial Berskala Besar yang dimulai pada bulan April 2020 untuk mencegah penyebaran penyakit Covid-19. Melalui kuisioner yang disebarkan kepada pengemudi kendaraan jemputan pegawai kantor kementerian kelautan dan perikanandi Ancol-Jakarta Utara. Hasilnya adalah PSBB telah telah membawa dampak positif berupa waktu tempuh perjalanan yang lebih singkat. Namun juga memberi dampak negatif berupa penurunan pendapatan bagi pengendara transportasi darat

    Pengaruh Pandemik Covid-19 Terhadap Tutupan Vegetasi di DKI Jakarta: Effect of Covid-19 Pandemic on Vegetation Coverage in DKI Jakarta

    Get PDF
    Kondisi pandemik Covid-19 telah memaksa pemerintah di berbagai negara untuk melakukan pembatasan aktivitas penduduknya. Hal ini juga terjadi di wilayah pemerintah daerah DKI Jakarta. Pembatasan Sosial Berskala Besar yang dimulai pada bulan April 2020 memberikan dampak pada kondisi ekonomi, sosial dan lingkungan. Makalah ini mencoba mengungkapkan dampak pembatasan aktivitas manusia di wilayah DKI Jakarta terhadap tutupan lahan berupa vegetasi. Metoda NDVI digunakan pada citra Landsat-8 sebelum dan setelah terjadinya pandemi Covid-19. Hasilnya menunjukkan bahwa pembatasan aktivitas manusia di DKI Jakarta memberikan dampak positif pada bertambahnya area tutupan lahan bervegetasi. &nbsp

    PENGGUNAAN METODE PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH BERBANTU MULTIMEDIA UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP SISWA SMK

    Get PDF
    Penelitian yang berjudul “Penggunaan Metode Pembelajaran Berbasis Masalah Berbantu Multimedia Untuk Meningkatkan Pemahaman Siswa SMK” merupakan penelitian untuk mengetahui perbedaan antara metode pembelajaran berbasis masalah berbantu multimedia dengan pembelajaran konvensional. Tujuannya untuk mengetahui apakah pembelajaran berbasis masalah berbantu multimedia ini memberikan peningkatan terhadap pemahaman siswa yang belajar menggunakan metode tersebut, dan untuk mengetahui bagaimana respon siswa terhadap pembelajarannya. Pada penelitian ini penulis menggunakan desain Pretest-Posttest Nonequivalent Control Group Design dimana dalam desain ini terdapat dua kelompok yaitu kelompok kontrol dan kelompok eksperimen yang tidak dipilih secara penugasan random (Sugiyono, 2010:116). Dari hasil uji hipotesis dengan hasil kelas kontrol memperoleh skor total 12,779 dan rata-rata 0,376. Skor tertinggi kelas kontrol adalah 0,667 dan skor minimalnya 0. Sedangkan kelas eksperimen diperoleh skor total 23,508 dan rata-rata 0,691. Skor tertinggi kelas kontrol adalah 0,875 dan skor minimalnya 0. skor rata-rata kelas kontrol dan eksperimen masuk ke dalam kategori sedang dengan perbandingan nilai rata-rata dari kelas kontrol dan eksperimen adalah 0,376 < 0,691. Dari hasil perbandingan ini menunjukkan bahwa peningkatan hasil belajar kelas eksperimen lebih baik daripada kelas kontrol. Kata Kunci: Pembelajaran berbasis masalah, kuasi eksperimen, hasil belajar The study, entitled "Method of Use of Multimedia Assisted Problem Based Learning To Improve Student Comprehension SMK" is a study to determine the difference between the methods of problem-based learning multimedia assisted with conventional learning. The goal is to determine whether the problem-based learning multimedia-assisted This gives rise to the understanding that students learn to use such methods, and to find out how the students' response to learning. In this study the authors use design pretest-posttest control group design Nonequivalent which in this design there are two groups: control group and the experimental group who were not chosen at random assignment (Sugiyono, 2010: 116). From the results of hypothesis testing with the results of the control class obtain a total score of 12.779 and an average of 0.376. The highest score of control class is 0.667 and the minimum score of 0. The experimental group obtained a total score of 23.508 and an average of 0.691. The highest score of control class is 0.875 and the minimum score of 0. The average score of the control and experimental classes fit into the category of being a ratio of the average value of grade control and experiment is 0.376 < 0.691. From the results of this comparison showed that the experimental class learning outcome is better than the control class. Keywords: Problem-based learning, quasi-experimental, learning outcome

    PERANAN PEMERINTAH KOTA BANDUNG DALAM MENGEMBANGKAN KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN (Studi Kasus di Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Kota Bandung

    Get PDF
    Saat ini, kehidupan manusia cenderung lebih kompleks dan bahkan cenderung mengarah pada kondisi “Kacau” terjadinya penurunan rasa kepedulian terhadap lingkungan. Hal ini dikarenakan keadaan/kehidupan yang terus berkembang sementara kebutuhan akan permukiman mutlak harus dipenuhi, hal ini juga terjadi di Kota Bandung. karakter peduli lingkungan sebagai wujud pembangunan berkelanjutan menjadi tantangan pemerintah kota. Oleh karena itu. kota Bandung meluncurkan sebuah gerakan, kolaborasi antara pemerintah, warga, swasta dan lainnya dalam membangun peradaban baru pengelolaan sampah yang lebih maju melalui upaya KANG (Kurangi) PIS (Pisahkan) MAN (Manfaatkan) Sampah., Karakter peduli lingkungan sebagai wujud pembangunan berkelanjutan dalam perspektif Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) merupakan salah satu indikator, warga negara yang baik adalah tanggung jawab warga negara terhadap lingkungan. Warga negara yang peduli dan memiliki rasa tanggung jawab terhadap lingkungan akan mendorong terciptanya pembangunan berkelanjutan yang meliputi pembangunan dalam aspek ekonomi, sosial, dan budaya. Berdasarkan pemikiran di atas, maka penulis tertarik untuk mengkaji lebih dalam bagaimana Peranan Pemerintah Kota Bandung dalam Mengembangkan Karakter Peduli Lingkungan Sebagai Wujud Pembangunan Berkelanjutan Penelitian bertujuan untuk mendeskripsikan peran pemerintah kota Bandung dalam mengembangkan karakter peduli lingkungan. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Teknik pengumpulan data adalah wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Hasil penelitian:1)Pola program pemerintah terstruktur dan terorganisir; 2)Karakter yang terbentuk adalah karakter peduli lingkungan, 3)Program dari pemerintah berdampak positif, 4)Kendala berkaitan dengan waktu, 5)Solusi yang digunakan adalah komunikasi intensif. Program pemerintah menunjukkan adanya karakter peduli lingkungan sebagai wujud pembangunan berkelanjutan. Kata kunci: Karakter Peduli Lingkungan, Pemerintah, Pembangunan Berkelanjutan ------- Nowdays, human life tends to be more complex and even tends to lead to "chaotic" conditions. This is due to (1) the growth of the world population continues to surpass the natural productivity capacity of the earth, (2) the rapid development of communication and transportation resulting in "world interlinkages" such as economic globalization, trade, environmental crisis, development problems, poverty, other. This also happens in Bandung which is the more days pass the quality of the environment decreases. The theory approach used in this research is qualitative, and the method used is descriptive. The research was conducted at Government city of bandung, Kang Pisman / volunteers, and society. Kang pisman is one of the concerned about environmental problems in Bandung. The concern of Kang pisman is that it is strongly believed that the environmental problems that occur is due to human activity itself. Therefore Kang Pisman has the concept of "Kang ( reduce food waste), Pis (sort waste) and Man ( recycle garbage as selling points)". Therefore, the community’s caring character needs to be improved in order to create harmony between people and the environment. Sustainable development includes three aspects, these three aspects are economic development, social development and environmental protection. These three aspects can not be separated from each other, because those three aspects causing a causal relationships. One aspect will cause the other to be affected. Keywords: Kang pisman, environmental caring character, sustainable developmen

    THE IMPACT OF IMPORT ON REGIONAL ECONOMIC GROWTH IN INDONESIA: A PROVINCIAL PANEL STUDY FROM 1995–2008

    Get PDF
    Kajian mengenai pengaruh impor terhadap pertumbuhan ekonomi daerah di Indonesia masih jarang, begitu juga dengan penggunaan provinsi sebagai objek penelitian. Kajian ini penting untuk dilakukan dan menarik karena dapat mencari hubungan dan kontribusi impor terhadap pertumbuhan ekonomi daerah di Indonesia. Adanya dua kemungkinan dampak dari impor terhadap pertumbuhan ekonomi daerah, yaitu dampak positif dan negatif, mendorong penulis untuk melakukan kajian ini. Kajian ini menggunakan panel data dengan pendekatan OLS, Random Effect, dan Fixed Effect. Hasil kajian menunjukkan bahwa impor memiliki dampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi daerah di Indonesia dan secara statistik signifikan. Akan tetapi, impor berkontribusi negatif terhadap pertumbuhan ekonomi daerah setelah satu tahun impor datang ke Indonesia

    PERBANDINGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW DENGAN STUDENT TEAM ACHIEVMENT DIVISION (STAD) TERHADAP KETERAMPILAN BERMAIN DALAM PERMAINAN BOLA BASKET

    Get PDF
    Tujuan penelitian ini untuk mengetahui perbedaan antara model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw dengan model pembelajaran kooperatif tipe STAD terhadap peningkatan keterampilan bermain dalam permainan bola basket. Metode penelitian yang adalah metode eksperimen. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah Purposive Sampling. Sampel dibagi kedalam dua kelompok yaitu siswa kelas X SMK BPP Bandung Jurusaan Administrasi Perkantoran 1 yang merupakan kelompok model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw dengan jumlah 20 orang dan siswa kelas X SMK BPP Bandung Jurusaan Administrasi Perkantoran 2 yang merupakan kelompok model pembelajaran kooperatif tipe STAD dengan jumlah 20 orang. Instrumen yang digunakan adalah GPAI (Games Performance Assissisment Instrumens). Berdasarkan uji normalitas diperoleh hasil dalam pre-test model jigsaw Lhitung 0,178 dan model STAD Lhitung 0,164, kemudian saat post-test model jigsaw Lhitung 0,165 dan model STAD Lhitung 0,142. Jadi data yang diperoleh berdistribusi normal karena tidak lebih dari Ltabel0,190. Hasil uji homogenitas diperoleh hasil dari pre-testsebesar 0,996 dan post-testsebesar 0,078. Jadi data yang diperoleh dari hasil pre-test dan post-test adalah homogen karena karena lebih besar dari 0,05. Uji hipotesis diperoleh hasil dari hipotesis pertama bahwa diperoleh nilai signifikansi sebesar (0,000) dan dinyatakan H0 ditolak karena (0,000) < (0,05). Hasil dari hipotesis kedua diperoleh nilai signifikansi sebesar (0,000) dan dinyatakan H0 ditolak karena (0,000) < (0,05). Dan hasil dari hipotesis ketiga yang sesuai dengan besaran equel variances assumed sebesar 0,002 dan nilai ini lebih kecil dari 0,05 (0,02 < 0,05) maka hipotesis nol di tolak. Dengan demikian model pembelajaraan kooperatif tipe STAD memberikan pengaruh yang signifikan terhadap peningkatan keterampilan bermain bola basket.; The aim of this study is to find out the differences between the cooperative learning model Jigsaw type with the cooperative learning model STAD type toward the improvement of playing skills in basketball game. The method used in this study is experiment. Purposive Sampling was used in this study to collect samples. Samples are divided into two groups, the first group is the 20 first grade students of SMK BPP Bandung majoring Office Administration 1 which is the group with cooperative learning model Jigsaw type. The second group is 20 first grade students of SMK BPP Bandung majoring Office Administration 2 which is the group with cooperative learning model STAD type. The instrument used in this study is GPAI (Games Performance Assissisment Instrumens). Based on normality test the results are gained as follows: in the pre-test of jigsaw type Lcount is 0,178 and Lcount in STAD type is 0,164. In the post-test of jigsaw type Lcount is 0,165 and Lcountin STAD is 0,142. This means the data collected is normally distributed since it is not exceeding the Ltable 0,190. From the homogeneity test, pre-test score is gained as 0,996 and post-test score is gained as 0,078. This means the data collected through the result of pre-test and post-test is homogeny since it is above 0,05. While from hypotheses test it is gained that the significant score is (0,000) which means the H0 is rejected since (0,000) < (0,05). The result from the second hypotheses shows a significant score as (0,000) which also means H0 is rejected since (0,000) < (0,05). Furthermore, the result of third hypotheses which is based on equel variances assumed is 0,002 and this score is less than 0,05 (0,02 < 0,05) thus the zero hypotheses is rejected. Therefore, cooperative learning model STAD type give a more significant influence towards playing skill in basketball game
    corecore