244 research outputs found

    Penerapan Supervisi Akademik dengan Teknik Pendekatan Lesson Study dapat Meningkatkan Profesionalisme Guru Ekonomi

    Get PDF
    Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan profesionalisme guru dalam mengajar di kelas melalui penerapan supervisi akademik dengan teknik pendekatan lesson study.  Prosedur penelitian  yang dilakukan dalam penelitian ini berupa tindakan yang terbagi dalam dua siklus, tiap siklus terdiri dari empat kegiatan pokok, yaitu perencanaan, pelaksanaan, refleksi dan evaluasi. Tindakan yang dilakukan berupa  simulasi mengajar/ tutor sebaya dengan menggunakan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran ( RPP ) dengan pendekatan Lesson Study. Hasil penelitian  tindakan sekolah ini pada siklus I dan siklus II adalah : (a), rata-rata hasil simulasi mengajar skor 74,83 (siklus I) dan 93,17  (siklus II), (b), Sikap guru terhadap simulasi PBM skor 73 (siklus I) dan 88 (siklus II), (c),  Pembuatan RPP skor 73,83 (siklus I) dan 95,50 ( siklus II)  (d). Pelaksanaan PBM di kelas skor 79 (siklus I) dan 95,83 (siklus II).Simpulan penelitian ini adalah  pengawasan akademik dengan cara supervisi akademik  dengan pendekatan lesson study lebih menumbuhkan profesionalisme guru dalam mengajar di kelas. Peneliti merekomendasikan  agar kegiatan penelitian tindakan sekolah ini terus dilakukan untuk memperbaiki mutu profesionalisme guru dan sekolah, dengan  terjalin komunikasi yang harmonis setiap elemen pendidikan akan dapat menyelesaikan permasalahan secara tunta

    PENGARUH PARTISIPASI MASYARAKAT TERHADAP TRANSPARANSI PENGELOLAAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DESA (APBDesa)

    Get PDF
    This research was conducted to know the significant level of Effect of Public Participation on Transparency of Rural and Village Expenditure Budget Management (APBDesa) partially showed that Community Participation has a positive and significant impact on Transparency of Village Revenue and Expenditure Budget Management (APBDesa) with the result of the 6,205> 1,983 tables and Has a sig value (probability) of 0.000 which is smaller than 0.05, it indicates that community participation is stronger in influencing the variables of Transparency Management of Revenue and Expenditure Budget of Village (APBDesa). From the results of the research, it was found that the influence of public participation on the transparency of the management of the village income and expenditure budget (APBDesa) in Telagamurni village in the Cibitung sub-district showed that community participation had a positive effect on the transparency of village revenue and expenditure budget management (APBDesa

    Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Manufaktur Pada PG Mitra Palembang

    Get PDF
    Pada penelitian ini bertujuan untuk menganalisa danmerancang suatu sistem yang dapat mengatasi permasalahan pada manufaktur produksi pada PG Mitra Palembang, dimana hasil analisis dan perancangan yang dilakukan dapat membantu kegiatan-kegiatan dalam perusahaan tersebut agar lebih baik di berbagai aspek untuk waktu mendatang. Metodologi Pengembangan sistem yang digunakan dalam skripsi ini dengan menggunakan metode RUP(Rational Unified Process) dengan melakukan observasi terhadap sistem yang berjalan dan melakukan wawancara terhadap anggota perusahaan. Metode perancangan sistem yang digunakan adalah metode Object Oriented Analysis and Design(OOAD) yang nantinya akan menggunakanusecase diagram, activity diagram, sequence diagramdan class diagram.Aplikasi ini dirancang dengan menggunakan perangkat lunak Microsoft Visual Basic.NET sebagai program aplikasi dan SQL Server 2008 sebagai database

    MODEL PENGELOLAAN AGENDA KEGIATAN PIMPINAN BERBASIS WEB PADA POLITEKNIK NEGERI UJUNG PANDANG

    Get PDF
    MODEL PENGELOLAAN AGENDA KEGIATAN PIMPINAN BERBASIS WEBPADA POLITEKNIK NEGERI UJUNG PANDAN

    MODEL PENGEMBANGAN PENYIMPANAN DOKUMEN BORANG AKREDITASI PRODI BERBASIS WEB PADA JURUSAN ADMINISTRASI NIAGA PNUP

    Get PDF
    MODEL PENGEMBANGAN PENYIMPANAN DOKUMEN BORANG AKREDITASI PRODI BERBASIS WEB PADA JURUSAN ADMINISTRASI NIAGA PNU

    APLIKASI PENYIMPANAN DOKUMEN REKAM MEDIS BERBASIS WEB

    Get PDF
    APLIKASI PENYIMPANAN DOKUMEN REKAM MEDIS BERBASIS WE

    Automation of Data Collection for Measuring The Quality of E-Commerce

    Get PDF
    The research aims to help managers in information gathering web log visitors based on traffic data, building automation data for determining the needs of e-Commerce extensibility, and design of information systems in the process of database interaction diagrams to show the control chart. Web monitoring is not so complex that requires a variety of tools (tools / applications / programs). Data collection in the form of traffic data and transaction data obtained automation. Data collected by the web application traffic and data traffic of e-Commerce transactions themselves. For a company whose goal is not just appear and serve customers, but is able to know the customer desires and business growth observed, this method is very suitable for monitoring quality control chart diagram shown in the form on page E-Commece it. Automation of data collection occurred in real time on information systems, so that the extensibility of e-Commerce report can be continuously monitored. The results demonstrate the extensibility of information systems such as e-Commerce can be applied to other e-Commerce

    USULAN PERBAIKAN SISTEM PELAYANAN BANK MENGGUNAKAN KONSEP LEAN SIX SIGMA (STUDI KASUS : PT BANK RAKYAT INDONESIA CABANG SIAK UNIT SIAK)

    Get PDF
    ABSTRAK Corporate Image Award 2015 menunjukkan bahwa Bank Rakyat Indonesia (BRI) turun dari posisi tiga menjadi posisi ke empat, yang diikuti oleh hasil survei Marketing Research Indonesia dan Majalah Infobank Vol XXXVII, dimana Bank BRI juga mengalami penurunan ranking dari peringkat 4 menjadi peringkat 8 untuk peringkat sepuluh bank dalam layanan prima. Hasil penelitian pendahuluan di BRI Siak unit Siak menggunakan model SERVQUAL menunjukkan terdapat gap di setiap dimensi pelayanan, yakni responsiveness sebesar -0,78, tangibles sebesar -0,76, reliability sebesar -0,73, empathy sebesar -0,63, dan assurance sebesar -0,36. Hasil tersebut sejalan dengan pendapat ahli dari pihak BRI. Hasil observasi awal yang dilakukan di BRI Siak unit Siak selama 7711,73 detik juga menunjukkan masih terdapat pemborosan-pemborosan yang perlu dihilangkan. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan konsep Lean Six Sigma. Fase Measure yang dilakukan yaitu mengidentifikasi tujuh pemborosan, dimana perangkat lunak Pro Time Estimation digunakan untuk mengidentifikasi pemborosan jenis penundaan/menunggu dan pergerakan yang tidak diperlukan, brainstorming dengan ahli dari pihak bank bertujuan untuk mengidentifikasi pemborosan jenis duplikasi dan proses yang berlebih, ketidakjelasan komunikasi, inventori yang salah, dan kesempatan yang hilang. Selain itu, kuesioner Six Sigma digunakan untuk menghitung besar sigma level dari cacat dalam pelayanan, dan fase Analyze dilakukan dengan pendekatan 5 Why dan FMEA. Hasil akhir dari penelitian ini adalah usulan perbaikan yang diperoleh pada fase Improve dengan melakukan brainstorming antara penulis dan ahli dari pihak bank. Pemborosan (waste) jenis penundaan/menunggu adalah ketika Teller menunggu nasabah berjalan dan atau mengeluarkan dokumen. Rekaman CCTV menunjukkan banyak sekali pergerakan yang tidak diperlukan. Sigma level setiap CTQ dari Teller, Customer Services, Security berturut-turut adalah 3.01, 2.91, 3.89 yang berarti masih jauh dari target six sigma. Fase Improve menghasilkan enam usulan perbaikan sistem pelayanan yakni penggunaan Smart IP Camera dalam rangka mengevaluasi kinerja karyawan, mereduksi jumlah kertas untuk pembukaan rekening Nasabah yang belum memiliki NPWP, penggunaan meja kecil tempat peletakan berkas sementara untuk Customer Services, perubahan layout dan sistem antrian, penggunaan kursi untuk security, dan aktif menggunakan visual aid. Kata Kunci : pemborosan (waste), lean, six sigma, sigma level, SERVQUA

    ANALISIS PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY, TAX AVOIDANCE TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN KEPEMILIKAN ASING SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BEI PERIODE 2016 - 2018

    Get PDF
    Abstract: The main goal of the company is to maximize prosperity for shareholders, this can be achieved by maximizing the value of the company. This research was conducted to determine the factors that influence the value of the company to be studied are Corporate Social Responsibility and Tax Avoidance. The moderating variable in this study is Foreign Ownership. The sample of this research is manufacturing companies whose shares are listed on the Indonesia Stock Exchange for the period of 2016-2018 using purposive sampling method. While the analytical method used is the classic assumption test and hypothesis testThe results of this study indicate that corporate social responsibility has no influence on firm value, and tax avoidance has an influence on firm value. Foreign ownership is not able to be a moderating variable that strengthens the relationship between corporate social responsibility and corporate value while foreign ownership is able to be a moderating variable that strengthens the relationship between tax avoidance and firm value. Keywords: Firm value, Corporate Social Responsibility, Tax Avoidance and Foreign Ownership Abstrak: Tujuan utama perusahaan adalah untuk memaksimalkan kemakmuran bagi pemegang saham, hal ini dapat dicapai dengan memaksimalkan nilai perusahaan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi nilai perusahaan yang akan diteliti adalah Corporate Social Responsibility dan Tax Avoidance. Variabel Moderating pada penelitian ini adalah Kepemilikan Asing.Sampel penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang sahamnya terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2018 dengan menggunakan metode purposive sampling. Sedangkan metode analisis yang digunakan adalah uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa corporate social responsibility tidak memiliki pengaruh terhadap nilai perusahaan, dan tax avoidance memiliki pengaruh terhadap nilai perusahaan. Kepemilikan asing tidak mampu menjadi variabel moderating yang memperkuat hubungan antara corporate social responsibility dengan nilai perusahaan sedangkan Kepemilikan asing mampu menjadi variabel moderating yang memperkuat hubungan antara tax avoidance dengan nilai perusahaan. Kata Kunci: Nilai Perusahaan, Corporate Social Responsibility, Tax Avoidance dan Kepemilikan Asing
    • …
    corecore