255 research outputs found

    Analisis Perilaku Earning Management Dalam Upaya Untuk Meminimalisasi Income Tax

    Get PDF
    This study aimed to determine whether the earning management during the implementation of the new tax tariff company according to UU No.36 Tahun 2008 that effective on 2009. where management will delay recognition income 2008 which will then recognized in 2009. The population in this research is all the manufacturing companies are listed in Bursa Efek Indonesia at 2008 – 2009. The sampling technique was purposive sampling, with sample criteria is manufacturing companies listed in BEI on 2008 – 2009, company that publishes 2008 - 2009 financial report, company had profit of 2008 – 2009, and company that publishes all information required in its annual report (based on data to detect earning management). So acquired samples a total of 73 companies. The variables in this study consisted of the dependent and independent variables. Variable dependent is Discretionary Accrual and variable independent is fixed assets, income, and receivable. The technique of data analysis using multiple regression analysis to know the non-discretionary accrual and using paired sample T-Test as a test. The results of tests indicating that responds to changes in the earning management tax tariff by delaying recognition profit on 2008 and admit on 2009

    BERMATEMATIKA MENUJU MASYARAKAT 5.0

    Get PDF
    Masyarakat 5.0, yang pertama kali diperkenalkan oleh Jepang, ditandai dengan perkembangan teknologi cerdas yang berpusat pada manusia. Di dalam Masyarakat 5.0, manusia dapat menciptakan suatu nilai yang bebas dari kendala, ramah lingkungan, kapanpun dan dimanapun. Ini ditandai dengan penerapan teknologi seperti Big Data, Kecerdasan Buatan (Artificial Inteligent, AI) dan Internet of Things (IoT) yang terintegrasi dalam setiap industri dan kehidupan sosial. Penerapan teknologi di dalam Masyarakat 5.0 sangatlah membutuhkan Matematika, untuk kehidupan manusia yang lebih baik. Dalam tulisan ini akan dipaparkan bagaimana peran Matematika dalam pengembangan teknologi tersebut menuju terwujudnya Masyarakat 5.0

    PERANCANGAN MEJA DAN KURSI RESTORAN CEPAT SAJI DENGAN PENDEKATAN SECARA ERGONOMIS DI KAFE GAJAHMADA MOJOKERTO

    Get PDF
    Seiring dengan perkembangan jaman, gaya gidup masyarakat semakin modern dan pengguna notebook pun semakin bertambah, misalnya pada kalangan eksekutif muda atau businessman yang sering melakukan transaksi bisnis di tempat-tempat umum, atau kalangan mahasiswa yang sibuk mengerjakan tugas sembari menikmati makanan yang dipesan hanya dalam 5 menit saja, oleh karena itu munculah berbagai macam restoran cepat saji. Kafe Gajahmada merupakan sebuah kafe yang terletak di salah satu jalan utama kota Mojokerto yang memiliki gaya arsitektur minimalis. Selain menyediakan berbagai macam makanan cepat saji, kafe ini juga dilengkapi dengan free hotspot (Wi-Fi), sehingga konsumen yang membawa notebook dapat menjelajah internet secara gratis dan menjadi sebuah tempat bersosialisasi yang menarik sehingga memberikan keuntungan baik terhadap konsumen maupun pemilik kafe itu sendiri. Pada saat pengguna beraktifitas di atas meja makan, mereka tidak menyadari akan bahaya yang mungkin saja bisa menimpa diri mereka. Pada kasus yang pernah terjadi minuman tersenggol dan tumpah sehingga airnya mengenai notebook dan baterei charger bertegangan tinggi yang menyebabkan notebook mengalami kerusakan sekaligus membahayakan keselamatan pelanggan. Hal ini dikarenakan tidak ada tempat menaruh minuman yang lebih aman karena desain meja pada awalnya hanya diperuntukkan sebagai tempat makan saja. Selain itu kursi yang dipakai pun tingkat ergonomisnya masih kurang, hal ini ditandai dengan adanya ketidaknyamanan pengguna saat duduk disebabkan oleh rasa lelah (fatique) yang berlebihan pada bagian pinggul dan punggung, karena desain dudukan dan sandaran kursi yang tidak sesuai sehingga pengguna tidak akan tahan untuk duduk berlama-lama dengan intensitas waktu yang panjang. Atas masalah tersebut maka muncullah ide untuk membuat meja dan kursi restoran cepat saji yang lebih ergonomis, sehingga memberikan kenyamanan dan keamanan yang lebih baik dari sebelumnya. Berdasarkan analisa data perancangan desain meja dan kursi usulan adalah sebagai berikut: Untuk merancang kursi adalah: Tinggi dudukan kursi = 43 cm, panjang dudukan kursi = 40 cm, lebar dudukan kursi 38 cm, tinggi sandaran kursi= 55 cm, dan lebar sandaran kursi = 40 cm. Sedangkan untuk merancang meja adalah: Panjang meja = 72 cm, lebar meja = 47 cm dan tinggi meja = 71 cm. Kata kunci: gajahmada,ergomonomis,meja,kurs

    PENGARUH JENIS PAHAT, KECEPATAN SPINDEL, DAN KEDALAMAN PEMAKANAN TERHADAP TINGKAT KEKASARAN DAN KEKERASAN PERMUKAAN BAJA ST. 42 PADA PROSES BUBUT KONVENSIONAL

    Get PDF
    Proses pengerjaan logam adalah salah satu hal terpenting dalam pembuatan komponen mesin, terutama proses pengerjaan logam dengan mesin bubut. Sehingga diperlukan inovasi yang terus menerus untuk meningkatkan kualitas hasil produksi. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan, misalnya dengan pemilihan jenis pahat, kedalaman pemakanan, dan kecepatan spindel yang tepat. Dari penggunaan beberapa cara tersebut muncul permasalahan bagaimana pengaruh perbedaan jenis pahat, kecepatan spindel dan kedalaman pemakanan terhadap tingkat kekasaran dan kekerasan permukaan benda kerja pada proses bubut konvensional. Penelitian yang dilakukan ini adalah penelitian eksperimen. Dalam penelitian ini benda kerja yang digunakan sebanyak 27 buah yang mendapatkan perlakuan berbeda dalam proses pengerjaannya, yaitu dengan variasi jenis pahat, kecepatan spindel dan kedalaman pemakanan. Kemudian dari ke 27 benda kerja tersebut masing – masing benda kerja ditentukan 3 titik untuk dilakukan uji kekasaran dan 3 titik untuk dilakukan uji kekerasan. Dari hasil pengujian yang diperoleh kemudian dilakukan analisis tabel. Hasilnya kekasaran permukaan baja terbaik atau terendah adalah 3,28 μm yang diperoleh dari jenis pahat (Bohler), kecepatan spindel tertinggi (750 rpm), dan kedalaman pemakanan terendah (0,4 mm). Sedangkan kekerasan permukaan baja terbaik atau tertinggi adalah 51,5 Kg/mm2 yang diperoleh dari jenis pahat (Jck), kecepatan spindel terendah (300 rpm), dan kedalaman pemakanan paling tinggi (0,8 mm)

    A MULTI-ITEM INVENTORY MODEL WITH VARIOUS DEMAND FUNCTIONS CONSIDERING DETERIORATION AND PARTIAL BACKLOGGING

    Get PDF
    Inventory management is an important thing to be considered in order to run the activities of a company smoothly. By considering deterioration factor, partial backlogging policy and different type of demand functions, we develop a mathematical model for multi-item inventory system. In this paper, three inventory models with constant deterioration, partial backlogging, with various demand functions are developed.  We consider inventory-dependent demand, time-dependent demand and exponential demand function in each model.  In addition, we also consider the replenishment policies for those three items, viz. individual replenishment, joint replenishment and combination both individual and joint replenishments. Sensitivity analysis of the models is also performed, and we found that the ordering cost greatly affects the total inventory cost when comparing the available replenishment policies

    AN ANALYSIS OF LATENESS IN THE ADOPTION OF THE MINISTRY / INSTITUTIONAL BUDGET: Case Study on the Unit of Public Services Agency of the State Islamic University of North Sumatera North Medan

    Get PDF
    The purpose of this research is to find and analyze the factors that cause the delay in absorption of the budget of Ministries / Institutions, especially in the Public Service Agency Work Unit of the State Islamic University of North Sumatra, Medan. Data collection techniques used are documentation studies, interviews, and observations. The results showed that the budget realization at the State Islamic University of North Sumatra Medan in the first semester of the 2016-2019 fiscal year was still less than 40%. In 2016 the realization was 29.61% of the Budget Ceiling, in 2017 it decreased to 14.03% of the Budget Ceiling, in 2018 it was 16.58% of the Budget Ceiling and 2019 it was 26.20% of the Budget Ceiling. Of course, there will be an accumulation of budget absorption in the second semester or at the end of the year. From the research, it is concluded that the planning factors, human resource factors, and goods / services procurement factors influence the absorption of the budget at the Islamic State University of North Sumatra, Medan. To correct problems in planning factors, human resource factors and goods / services procurement factors, it is better if the State Islamic University of North Sumatra Medan reduces budget revisions and prepares the budget as accurately as possible according to the planned priority scale, transferring employees at the beginning of the fiscal year and proposing additional formation for the admission of Civil Servants or recruiting BLU honorary personnel who are competent in financial management and improving the quality of human resources by sending officials / employees to attend training and skills or training and increasing certified officials / employees for the procurement of goods / services. Keywords: Budget, absorption, planning, human resources, procurement

    PERENCANAAN BANGUNAN PENGAMAN PANTAI UNTUK MENGATASI ABRASI DI PANTAI PULAU DERAWAN

    Get PDF
    Pulau Derawan adalah salah satu pulau terbaik di Indonesia yang banyak dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun mancanegara. Sehubungan dengan banyaknya wisatawan yang datang dari dalam negeri maupun luar negeri, fasilitas komunikasi, penginapan, dan resort pun mulai dibangun. Resort dan penginapan yang ada di Pulau Derawan banyak tersebar di pinggir pantai yang menjadikan kestabilan dinamis pantai mulai terganggu akibatnya proses abrasi mulai terjadi.Salah satu dari masalah yang ada di daerah pantai adalah abrasi pantai. Abrasi pantai dapat menimbulkan kerugian sangat besar dengan rusaknya kawasan pemukiman, resort dan fasilitas-fasilitas yang ada di pantai Pulau Derawan. Untuk menanggulangi abrasi pantai, langkah pertama yang harus dilakukan adalah mencari penyebab terjadinya abrasi. Dengan mengetahui penyebabnya maka selanjutnya dapat ditentukan cara penanggulangannya.Untuk mengatasi masalah tersebut dilakukan perencanaan bangunan pengaman pantai dengan bantuan software SMS8.0. Dari hasil analisis software SMS8.0 pola arus dominan yang terjadi adalah dari arah barat menuju timur dan angkutan sedimen yang terjadi adalah angkutan sedimen sepanjang pantai dari arah barat menuju timur. Dari hasil analisis gelombang didapatkan letak dari gelombang pecah untuk panjang bangunan pengaman pantai. Dari hasil analisa-analisa tersebut maka dapat disimpulkan bangunan yang sesuai adalah groin dengan panjang groin tipe 1 adalah 70 m, groin 2 adalah 55 m, groin 3 adalah 60 m dan groin 4 adalah 25 m. Lebar pada kepala groin adalah 3,3 m dan lebar pada lengan groin adalah 3,2 m. Material yang dipakai yaitu batu yang disusun. Berat satu batu untuk lapisan I untuk kepala yaitu 2,286 ton dan lengan 2,090, lapisan II untuk kepala 0,229 ton dan lengan 0,209 ton, lapisan inti untuk kepala 0,011 ton dan lengan 0,01 ton. Sedangkan tebal lapisan untuk kepala dan lengan yaitu lapisan  I 2,5 m, lapisan II 1,5 m, lapisan II 1 m dan lapisan geotekstile 0,5 m

    PENGARUH PAPARAN MEDAN MAGNET EXTREMELY LOW FREQUENCY (ELF) TERHADAP pH ROTI TAWAR

    Get PDF
    ABSTRAKRoti tawar adalah sumber karbohidrat memiliki umur simpan yang sangat pendek yakni empat sampai enam hari terhitung dari proses masa produksi. Penelitian ini bertujuan menyelidiki pengaruh paparan medan magnet Extremely Low Frequency (ELF) intensitas 500 µT dan 700 µT selama 60, 90, dan 120 menit terhadap pH roti tawar. Jenis penelitian yang digunakan yaitu eksperimen dengan desain penelitian Rancang Acak Lengkap (RAL). Ada dua kelompok dalam penelitian ini, yakni kelompok kontrol dan kelompok eksperimen dimana kelompok kontrol yang tidak dipapari medan magnet dan kelompok eksperimen diberi paparan medan magnet. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah roti tawar sari roti kupas sebanyak 126 sisir dimana kelompok kontrol sebanyak 18 sisir roti tawar dan kelompok eskperimen sebanyak 108 sisir roti tawar yang dibagi menjadi enam kelompok yang diberi perlakukan berupa paparan medan magnet ELF dengan intensitas 500 µT dan 700 µT selama 60, 90 dan 120 menit. Teknik analisis data dilakukan menggunakan SPSS 22 dengan uji Kruskal-Wallis.  Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh paparan medan magnet ELF berpengaruh terhadap perubahan pH pada roti tawar. Dengan memaparkan medan magnet intensitas 500 µT lama paparan 60 menit dan 700 µT lama paparan 60 menit dapat menghambat penurunan pH roti tawar. Kata kunci: Medan Magnet ELF; Roti Tawar; pH. ABSTRACTBread is a source of carbohydrates that has a very short shelf life of four to six days from the production process. This study aims to examine the effect of exposure to an Extremely Low Frequency (ELF) magnetic field with an intensity of 500 µT and 700 µT for 60, 90, and 120 minutes on the pH of white bread. This research uses an experimental research type with the research design used is Completely Randomized Design (CRD). There were two groups in this study, namely the control group and the experimental group where the control group was not exposed to a magnetic field and the experimental group was exposed to a magnetic field. The samples used in this study were 126 combs of peeled white bread, where the control group consisted of 18 white bread combs and the experimental group consisted of 108 white bread combs which were divided into six groups which were treated in the form of exposure to the ELF magnetic field with an intensity of 500 µT and 700 µT for 60, 90 and 120 minutes. The data analysis technique was carried out using SPSS 22 with the Kruskal-Wallis test. The results of the study stated that exposure to the ELF magnetic field had an effect on changes in pH in white bread as shown by a graphic diagram. Exposure to a magnetic field intensity of 500 µT with an exposure time of 60 minutes and 700 µT with an exposure duration of 60 minutes can inhibit the decrease in the pH of white bread. Keywords: Magnetic Field; White Bread; pH

    THE DEVELOPMENT OF PROBLEM-BASED STUDENT WORKSHEETS TO IMPROVE LEARNING OUTCOMES OF NATURE SCIENCE LESSON WITH REFERENCE TO POWER AND SIMPLE AIRCRAFT ON CLASS V STUDENTS SDN 091571 BAH JAMBI

    Get PDF
    The objective of this research is to develop appropriate, valid and effective problem-based Student Sheet. This research is development research with model of Dick and Carey. The subjects in this study are students of fifth grade at SDN 091571 Bah Jambi .  The object in this study is the Student Worksheet based on the problem. The instruments used are consisted of validation sheets, test result, learning result test, student response questionnaire and teacher response questionnaire. Data analysis is descriptive analysis. The results of the study indicate that: (1) validation of material experts, linguists, and presentation experts state that the developed student worksheet is suitable for use in the field without revision and it is very valid; and (2) based on field trials, student worksheet can be declared effective. It is based on: (i) the percentage of classical completeness increases by 86.67%, of the 30 students who take the test; (ii) the achievement of learning objectives  is achieved; (iii) positive student response; and (iv) the percentage of effective learning time. The level of effectiveness of problem-based student worksheet in improving student learning outcomes based on gain score is moderate. Key words: student work sheet, project, learning outcome, power and simple aircraf

    Integrasi Data pada Aplikasi Desktop

    Get PDF
    Penggunaan basis data sudah semakin luas dan banyak. Banyaknya data tersebut memerlukan suatu jembatan yang dapat menjadi penghubung antar basis data. Basis data yang banyak digunakan tidak hanya berasal dari satu platform, sehingga dibutuhkan integrasi data yang dapat memudahkan basis data dapat saling bertukar informasi. Penelitian ini membuat desain middleware integrasi data yang mampu mengintegrasikan data yang berada pada basis data yang heterogen, yaitu MySQL, PostgreSQL, dan SQLite. Pembuatan integrasi ini dibangun pada aplikasi middleware yang menjadi penghubung antara pengguna dari sisi client dengan basis data. sDari penelitian yang telah dilakukan didapatkan bahwa dengan bantuan socket yang menghubungkan antara client dan middleware, client dapat terhubung dengan ketiga basis data melalui middleware dan dapat menjadi backup satu sama lain
    • …
    corecore