Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS): Publikasi Ilmiah Online Mahasiswa ITS (POMITS)
Not a member yet
    3811 research outputs found

    Adaptasi Sekuen Film Horor pada Arsitektur sebagai Upaya Memunculkan Kondisi Horor

    Get PDF
    Kondisi horor bersifat universal dan abadi, dapat dialami oleh setiap manusia yang mengamatinya. Fenomena tersebut dapat diamati secara berulang kali dalam lintas konteks, memiliki pengejewantahan yang beraneka rupa namun tetap memberikan efek sama yaitu kengerian pada pengamatnya, meskipun dalam kadar berbeda. Hal tersebut menjadikan horor dapat diberikan label kelompok. Comparative case-study analysis dilakukan pada media horor untuk mengidentifikasi ragam ciri dan pola yang membangun kondisi horor. Hal ini lantas dapat memunculkan kualitas horor yang berkelompok, dan sejalan dengan konsep tipologi pada desain. Penggunaan film dalam metode ini dikarenakan kemudahan menganalisis sekuen dan vista yang ditayangkannya. Hasil penelitian ini adalah sejumlah potensial parameter pembangun suasana spasial horor. Konfigurasi parameter-parameter tersebut dapat digunakan untuk mewujudkan konsep arsitektur yang menyampaikan ekspresi horor dan tertangkap sebagai sebuah makna

    Pengaruh Faktor Sosial Ekonomi terhadap Laju Timbulan dan Komposisi Sampah Rumah Tangga di Kecamatan Jombang

    Get PDF
    Kecamatan Jombang dengan kepadatan penduduk tertinggi di Kabupaten Jombang masih memiliki permasalahan dalam sistem pengumpulan sampah rumah tangga. Hal ini salah satunya karena peningkatan timbulan sampah seiring meningkatnya jumlah dan aktivitas penduduk. Belum terdapat data mengenai angka laju timbulan, komposisi dan densitas sampah rumah tangga. Tujuan dari penelitian ini adalah menentukan pengaruh faktor sosial ekonomi terhadap laju timbulan dan komposisi sampah rumah tangga di Kecamatan Jombang. Pengukuran laju timbulan dan densitas sampah di gerobak dilakukan di dua TPS menggunakan metode load-count analysis. Komposisi sampah dianalisis menggunakan metode pada SNI 19-3964-1994. Laju timbulan sampah rumah tangga kawasan perumahan, perkampungan, dan pesantren masing-masing sebesar 0,64 kg/orang.hari; 0,45 kg/orang.hari; dan 0,24 kg/orang.hari. Pada ketiga jenis kawasan permukiman, komposisi sampah paling banyak adalah sampah dapat dikomposkan. Komposisi selanjutnya didominasi oleh sampah plastik dan sampah kertas. Densitas sampah di gerobak didapatkan nilai sebesar 178,31 kg/m3. Hasil analisis didapatkan laju timbulan dan komposisi sampah dipengaruhi oleh tingkat pendapatan dan perbedaan karakteristik permukiman

    Analisis Determinasi Inflasi Provinsi Bali dengan Pendekatan Vector Error Correction Model (VECM)

    Get PDF
    Meningkatnya jumlah wisatawan asing datang ke Bali pasca Pandemi COVID-19 mengakibatkan perekonomian Provinsi Bali kembali pulih. Bali yang kembali ramai membuat masyarakat kembali mendapatkan pekerjaan dan menggunakan uang mereka. Sementara itu, tingkat inflasi di Provinsi Bali mengalami peningkatan pasca pandemi COVID-19. Beberapa penelitian telah dilakukan untuk mendapatkan faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat inflasi. Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara tingkat Inflasi di Provinsi Bali dengan jumlah uang beredar dan jumlah wisatawan asing. Selain itu, ingin dilihat pula pengaruh guncangan pada masing-masing variabel serta persentase peran variabel makroekonomi terhadap pergerakan nilai Inflasi di Provinsi Bali. Penelitian ini menggunakan analisis Impulse Response Function (IRF) dan Variance Decomposition (VD) untuk mencapai tujuan sehingga metode yang akan digunakan adalah Vector Error Correction Model (VECM). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa respon yang diberikan inflasi terhadap guncangan yang dialami jumlah uang beredar dan jumlah wisatawa asing dalam jangka panjang masing-masing menunjukkan respon positif dan stabil. Dalam jangka pendek inflasi merespon guncangan dari jumlah uang beredar secara fluktuatif, namun jika guncangan terus berlanjut inflasi akan merespon guncangan pada jumlah uang beredar secara stabil dan positif. Sementara itu, dalam jangka pendek guncangan jumlah wisatawan asing dapat menyebabkan peningkatan yang signifikan pada nilai inflasi dan jika guncangan terus berlanjut inflasi akan merespon guncangan pada jumlah wisatawan asing secara stabil dan positif. Guncangan yang paling berperan terhadap pergerakan nilai inflasi di Provinsi Bali adalah guncangan yang dialami oleh jumlah wisatawan asing di Bali sebesar 22,42%

    Perancangan dan Evaluasi Konten Media Sosial bagi UMKM Sambal Ning Niniek dengan Pendekatan Design Thinking

    Get PDF
    Adanya kemajuan teknologi dan perkembangan teknologi berdampak pada seluruh sektor yang dapat mempermudah aktivitas yang dilakukan oleh manusia. Adanya perkembangan teknologi yang semakin pesat mempengaruhi era pemasaran saat ini. Pada tahun 2019 jumlah Usaha Mikro dan Kecil (UMK) pada bidang FnB pada tahun 2019 (Food and Beverage) di Jawa Timur mencapai 746.732 unit usaha dan jumlah pengguna media sosial di Indonesia per Januari 2022 sebanyak 191 juta jiwa. Adanya fakta tersebut membuat peneliti melakukan penelitian terhadap UMKM Sambal Ning Niniek dikarenakan engagement rate dari sosial media UMKM Sambal Ning Niniek tergolong rendah, selain itu UMKM Sambal Ning Niniek sempat mengalami penurunan penjualan dikala pandemi. Adanya fenomena tersebut, mendorong peneliti untuk melakukan perancangan dan evaluasi terhadap konten media sosial dari UMKM Sambal Ning Niniek dengan menggunakan metode design thinking. Metode design thinking dipilih karena dapat mempertimbangkan aspek dari potential users dan juga pemilik usaha untuk menghasilkan konten media sosial yang terbaik. Hasil dari penelitian ini diperoleh bahwa engagement dari platform media sosial yang dimiliki oleh UMKM Sambal Ning Niniek masih tergolong rendah sehinga dibuatlah perancangan 6 konten media sosial yang berbentuk video untuk platfrom media sosial Instagram, Facebook dan Tiktok yang diharapkan dapat meningkatkan nilai usaha dari UMKM Sambal Ning Niniek

    Pengamanan Pesan Menggunakan Kombinasi Kriptografi dan Steganografi Audio Berbasis Transformasi Wavelet Diskrit

    Get PDF
    Teknologi saat ini berkembang sangat pesat dan berpengaruh pada keseharian kita dalam berkomunikasi, dampak perkembangan teknologi saat ini, mengirim dan menerima pesan dapat dilakukan dengan mudah dan cepat. Selain itu, perkembangan teknologi juga berdampak pada berkembangnya penyadapan pesan illegal yang dilakukan oleh pihak yang tidak seharusnya mendapatkan pesan. Salah satu solusi untuk masalah tersebut adalah kriptografi dan steganografi . Kriptografi sendiri adalah ilmu menyandikan pesan, sedangkan steganografi adalah ilmu menyembunyikan pesan ke dalam media lain. Pada penelitian ini menerapkan pengamanan pesan menggunakan kombinasi kriptografi dan steganografi audio. Proses diawali dengan menyandikan pesan dengan algoritma RSA, pesan yang sudah disandikan akan disembunyikan ke dalam audio dengan Transformasi Wavelet Diskrit (DWT). Hasil uji coba menunjukkan bahwa pesan dapat diamankan dengan baik. Pada uji coba dengan sampel audio file WAV berdurasi 17 detik disisipi 50.107 karakter pesan, hanya 8,7% responden yang berpendapat bahwa audio asli dan audio yang sudah disisipi pesan rahasia keduanya berbeda.

    Remediasi Logam Berat Pb dengan Menggunakan Biochar Sekam Padi dan Tongkol Jagung

    Get PDF
    Logam timbal (Pb) merupakan salah satu polutan yang paling banyak digunakan dalam beberapa kegiatan industri seperti penambangan, peleburan, pemurnian minyak bumi, percetakan, produksi pigmen, dan pembuatan baterai. Logam timbal bersifat nonbiodegradable dan dapat terakumulasi pada organisme hidup, oleh karena itu perlu dilakukan penyerapan ion logam timbal dari air limbah sebelum dilepaskan ke lingkungan. Tujuan dari penelitian ini adalah menentukan pengaruh penggunaan bahan baku biochar dan dosis penambahan biochar terhadap penyisihan logam berat Pb pada air tercemar. Penelitian ini menggunakan sampel buatan. Variasi yang dilakukan adalah penggunaan bahan baku biochar yang berbeda (sekam padi dan tongkol jagung). Serta dosis penambahan biochar ke dalam air tercemar (0; 4,8; 8; dan 16 gram). Volume larutan yang digunakan sebesar 160 mL. Pengukuran logam berat Pb dalam sampel dilakukan dengan menggunakan AAS-Flame. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu remediasi air tercemar logam berat Pb dengan menggunakan biochar dapat menurunkan konsentrasi logam berat Pb pada air. Pada penggunaan jenis biochar yang berbeda diperoleh hasil biochar tongkol jagung memiliki nilai persen penyisihan yang lebih tinggi dibanding biochar sekam padi pada dosis penambahan yang sama. Sedangkan pada dosis penambahan biochar diketahui kadar penambahan yang optimal dalam menurunkan kadar logam berat Pb adalah 16 gram untuk sekam padi dan 8 gram untuk tongkol jagung dengan masing-masing dapat menurunkan kadar logam berat Pb sampai 95,43% dan 99,28% dengan waktu kontak 30 menit

    Monitoring Kualitas Pada Aplikasi MyPertamina Berdasarkan Rating Pengguna di Google Play Menggunakan Diagram Kendali p

    Get PDF
    Pada zaman sekarang kemajuan teknologi sangat berkembang dengan pesat. Hal tersebut menyebabkan berbagai sistem mengalami perubahan menjadi sistem digital. Salah satu sistem yang menjadi inovasi dari PT Pertamina adalah adanya aplikasi MyPertamina untuk pembelian BBM bersubsidi. Masyarakat dapat mengunduh aplikasi MyPertamina melalui Google Play dan App Store. Sebuah aplikasi selalu memiliki kekurangan dan kelebihan, kolom komentar yang disediakan di Google Play menjadi salah satu wadah untuk pengguna menyampaikan opini terhadap aplikasi tersebut. Selain memberikan opini, pengguna dapat memberikan rating untuk aplikasi MyPertamina di Google Play. Diagram kendali p dapat digunakan untuk mengidentifikasi persebaran kelas negatif atau kecacatan. Pada aplikasi MyPertamina, rating dibawah dan sama dengan 3 dari pengguna dapat dikatakan sebagai kecacatan pada kualitas aplikasi tersebut. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dari tanggal 1 Januari 2021 hingga 30 November 2022. Dari hasil analisis menggunakan diagram kendali p menggunakan data rating masih terdapat banyak diagram kendali yang belum terkendali secara statistik yang artinya bahwa pihak developer aplikasi MyPertamina masih perlu untuk melakukan perbaikan

    Pengendalian Kualitas Proses Produksi Hasil Gula Kristal Putih di PG Djatiroto PTPN XI Menggunakan Diagram Kontrol Maximum Multivariate Cumulative Sum (Max-MCUSUM) Berbasis Residual Model Multioutput Least Square Support Vector Regression (MLS-SVR)

    No full text
    Gula yang merupakan bahan dasar pokok digunakan masyarakat sebagai pemanis dan juga pengawet makanan. Salah satu perusahaan agribisnis yang bergerak fokus pada produksi gula yaitu PT Perkebunan Nusantara XI (PTPN XI). Gula kristal putih adalah gula tebu atau bit yang melalui proses kristalisasi yang digunakan untuk konsumsi rumah tangga yang telah dijelaskan peraturan SNI 3140.3:2010. Pabrik Gula Djatiroto merupakan salah satu dari enam belas pabrik gula yang berada dibawah PTPN XI. Pada penelitian ini karakteristik kualitas yang digunakan yaitu warna larutan, besar jenis butir, dan kadar air yang masing-masing karakteristik kualitas memiliki hubungan. Hubungan pada ketiga variabel menunjukkan adanya kasus autokorelasi. Adanya autokorelasi menyebabkan false alarm dan mendapatkan pengambilan keputusan yang tidak tepat. Analisis yang digunakan yaitu dengan model algoritma Multioutput Least Square Support Vector Regression (MLS-SVR) untuk mengatasi data berautokorelasi dan dilakukan pengendalian menggunakan diagram kontrol Max-MCUSUM. Input model MLS-SVR ditentukan berdasarkan lag yang signifikan dari plot PACF, dimana pada penelitian ini pada karakteristik kualitas warna larutan signifikan pada lag-1, 2, 11, dan 23, karakteristik kualitas besar jenis butir signifikan pada lag-1, 2, 3, dan 28, serta karakteristik kualitas kadar air signifikan pada lag-27. Hasil input model MLS-SVR dan kombinasi hyper-parameter optimal menghasilkan nilai residual yang dapat mengurangi autokorelasi. Nilai residual digunakan pada pembuatan diagram kontrol Max-MCUSUM. Pada fase I dengan k = 0,5 didapatkan diagram terkendali secara statistik setelah diatasi, dan pada fase II dengan menggunakan k yang sama menunjukkan tidak terdapat titik-titik yang keluar batas kontrol. Hasil identifikasi variabel penyebab out of control didapatkan variabel warna larutan dan besar jenis butir yang memiliki faktor-faktor yang menjadi penyebab terjadinya out of control. Hasil kapabilitas proses telah kapabel dan kinerja proses sudah baik secara multivariat

    Faktor-faktor yang Mempengaruhi Willingness to Subscribe Terhadap Platform Streaming Anime Legal iQiyi di Indonesia

    Get PDF
    Media streaming umumnya mengacu pada platform yang menampilkan konten video yang yang dapat diakses secara online. Anime atau animasi Jepang adalah bentuk seni populer yang didefinisikan oleh komunitas atau budaya inklusif yang mendorong interaksi sosial dan identifikasi karakter pada dunia nyata dan tidak hanya sekedar tentang “bercerita”. Pada era teknologi yang semakin maju ini dan adanya pandemi Covid-19 layanan streaming online menjadi salah satu hiburan yang banyak diminati oleh berbagai kalangan. Pada masa pandemi ini juga layanan streaming legal untuk anime mulai dikenal oleh para penggemar anime. Hal ini menjadi perkembangan yang baik karena selama ini masih banyak para penonton anime yang menonton anime secara ilegal melalui website-website ilegal. Pada masa pandemi saat ini, layanan streaming berbasis langganan menjadi booming, salah satu platform streaming langganan yang sedang booming adalah iQiyi. Hingga saat ini belum adanya penelitian yang meneliti tentang willingness to subscribe terhadap platform streaming anime iQiyi di Indonesia mendorong adanya penelitian ini. Data yang didapatkan secara online pada penelitian ini berjumlah 304 responden yang pernah atau sedang berlangganan platform streaming iQiyi di Indonesia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan menggunakan Partial Least Square-Structure Equation Modelling (PLS-SEM) untuk analisis data. Seluruh hipotesis penelitian ini diterima dan yang memiliki pengaruh positif diantaranya adalah interactivity dan content richness terhadap perceived usefulness, kemudian perceived usefulness, perceived ease of use, perceived price, dan social influence terhadap willingness to subscribe. Sementara, yang memiliki pengaruh negatif adalah free alternatives terhadap willingess to subscribe

    Simulasi Cycle Tempo 5.0 Dampak Variasi Rasio Co-Firing Batubara dan Biomassa Jenis Tongkol Jagung terhadap Performa PLTU 400 MW

    Get PDF
    Co-firing adalah proses pembakaran dengan dua jenis bahan bakar yang berbeda untuk mengurangi emisi gas buang. Penelitian ini menggunakan software Cycle Tempo 5.0 dengan objek penelitian PLTU 400 MW dengan batubara HHV 4200 kcal/kg dan pembebanan 100%, 75%, 50%, 30%. Biomassa yang digunakan adalah tongkol jagung karena tidak adanya sulfur, dengan rasio campuran batubara dan biomassa 0%, 1%, 2,5%, 5%, 7,5%, dan 10%. Dalam penelitian ini, dilakukan analisis terhadap Daya Pemakaian Sendiri (DPS), Net Plant Heat Rate, Efisiensi Boiler, dan ekonomi pembangkit. Hasil menunjukkan peningkatan DPS seiring dengan peningkatan rasio co-firing. Pada pembebanan 100%, DPS meningkat dari 12.774,972 kW menjadi 12.861,25 kW saat co-firing 10%. Terjadi penurunan efisiensi termal dan peningkatan Net Plant Heat Rate (NPHR). Efisiensi dan NPHR pada pembebanan 100% batubara adalah 36,21% dan 2609,77 kcal/kWh, sedangkan pada co-firing 90% batubara dan 10% biomassa, nilai tersebut menjadi 36,158% dan 2612,96 kcal/kWh. Meskipun efisiensi menurun dan Net Plant Heat Rate meningkat, penggunaan co-firing dengan biomassa tongkol jagung dapat menghemat biaya bahan bakar karena harga biomassa lebih rendah daripada batubara. Penggunaan rasio 90% batubara dan 10% biomassa dapat menghemat biaya sekitar Rp9.856.253.665 per bulan. Studi ini juga memberikan gambaran tentang performa dan dampak ekonomi pembangkit tersebut

    3,508

    full texts

    3,811

    metadata records
    Updated in last 30 days.
    Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS): Publikasi Ilmiah Online Mahasiswa ITS (POMITS) is based in Indonesia
    Access Repository Dashboard
    Do you manage Open Research Online? Become a CORE Member to access insider analytics, issue reports and manage access to outputs from your repository in the CORE Repository Dashboard! 👇