31 research outputs found

    Rancang Bangun Perangkat Lunak Unit Kontrol Alat Ukur Sudu Cross Flow Water Turbine Berbasis Pengolahan Citra

    Get PDF
    Seiring dengan berkembangnya teknologi informasi dan komunikasi, alat ukur mengalami perkembangan yang cukup signifikan. Salah satu bentuk perkembangannya adalah dengan dibuatnya alat ukur sudu cross flow water turbine berbasis pengolahan citra oleh Rusweki dan Pradnyana pada tahun 2013. Namun, alat ukur ini masih dioperasikan secara manual. Tugas akhir ini bertujuan untuk melakukan pengembangan terhadap alat tersebut, khususnya dibidang rancang bangun perangkat lunak untuk unit kontrolnya. Metodologi yang diterapkan dalam tugas akhir ini yang pertama adalah mempelajari hal-hal yang berkaitan dengan topik bahasan dari berbagai literatur. Langkah kedua adalah menetukan perumusan masalah dan menentukan metode pembuatan perangkat lunak. Ketiga, pembuatan perangkat lunak dan verifikasi. Pada penelitian ini telah berhasil dirancang perangkat lunak untuk unit kontrol alat ukur sudu CFWT berbasis pengolahan citra. Berdasarkan hasil kalibrasi sensor inframerah Sharp GP2Y0A21 didapatkan bahwa nilai jarak adalah sama dengan 178924.57 dibagi dengan nilai output ADC desimal pangkat 1.08. Selisih maksimal antara jarak input dan jarak tempuh motor adalah 0.5mm, dan jarak kontrol antara 130-400mm. Dengn demikian, metode pengukuran menggunakan alat ini akan lebih mudah dan cermat, karena selain dapat mengukur benda dengan bentuk yang kompleks mngurangi resiko keausan benda an lebih teliti, juga bisa diakukan dengan mudah serta cepat karena adanya sistem kontro

    OPTIMISASI DESAIN PLANAR MANIPULATOR SIMETRIS 5R

    Get PDF
    Dalam jurnal ini akan dibahas tentang proses optimisasi desain dari planar manipulator simetris 5R, khususnya untuk mekanisme dalam mode kerja “+-’’ dan konfigurasi “Upâ€. Tujuan utama dari jurnal ini adalah untuk mendapatkan ukuran link dari planar manipulator simetris 5R yang mampu menghasilkan indeks performa tinggi, khususnya Global Conditioning Indeks (GCI). Dalam proses optimisasi ini dipertimbangkan juga workspace dari mekanisme (teoritikal, usable dan Maximal Inscribed Workspace) dan Global Conditioning Index-nya. Untuk mendapatkan kombinasi terbaik dari pparameter panjang non-dimensional, Global Conditioning Index (GCI) telah dihitung untuk setiap kombinasi dari parameter non-dimensional. Desain mekanisme dengan GCI yang optimum telah didapatkan dengan menggunakan Matlab optimization tools. Dalam hal ini, workspace yang diinginkan memiliki radius 0.125 meter. Usable Workspace tidak bisa diinterpretasikan sebagai workspace mesin yang sesungguhnya karena Local Conditioning Index (LCI) dalam usable workspace nilainya bervariasi dari nilai kecil hingga besar. Sehingga perlu didefinisikan sebuah Good Conditioning Workspace (GCW) yang dibatasi oleh nilai spesifik dari Local Conditioning Index (LCI). Lingkaran terbesar didalam Good Conditioning Index (GCW) dapat digunakan sebagai untuk menghitung faktor dimensional yang berguna untuk mengkonversi parameter non-dimensional optimum menjadi parameter optimum dengan dimensi tertentu. Selanjutnya dilakukan identifikasi karakteristik dari desain tersebut dengan menggunakan Matlab Simulink dan Simscape Multibody. Didalam simulasi ini diasumsikan link tidak memiliki massa dan titik massa tunggal berada pada end-effector mesin. Titik massa ini merepresentasikan tangan manusia pada aplikasi mesin yang akan datang dan dikembangkan dari desain ini. Simulasi ini menghasilkan beberapa output yang penting, seperti koordinat x dan y dari end-effector, sudut, kecepatan angular, percepatan angular dan torsi yang dibutuhkan pada joint. Hasil simulasi ini digunakan untuk menetukan ukuran dan kapasitas aktuator pada mesin tersebut

    PENGARUH FAKTOR-FAKTOR KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DALAM IMPLEMENTASI SISTEM e-PROCUREMENT STUDI KASUS PADA KEMENTERIAN PEKERJAAN UMUM)

    Get PDF
    Sistem pengadaan barang dan jasa pemerintah secara elektronik atau yang dikenal dengan e-Procurement merupakan bagian dari pelaksanaan reformasi pelayanan birokrasi yang bertujuan untuk memberikan pelayanan yang cepat, mudah dan murah. Kementerian Pekerjaan Umum merupakan salah satu instansi pemerintahan yang telah melaksanakan sistem e-Procurement sejak peraturan ini ditetapkan oleh pemerintah pada tahun 2004 lalu. Meskipun demikian, kompetensi sumber daya manusia dalam melaksanakan sistem e- Procurement masih dirasakan kurang sehingga membutuhkan adanya peningkatan standar kompetensi sumber daya manusia di lingkungan Kementerian Pekerjaan Umum, sehingga secara umum berdampak pada peningkatan kinerja pelayanan publik, dalam hal ini adalah proses e-Procurement. Penelitian ini dilakukan dengan cara menyebar kuesioner yang terdiri dari 2 bagian yaitu data responden dan kuesioner utama. Responden dalam penelitian ini adalah pegawai di Direktorat Jenderal Kementerian Pekerjaan Umum yang berjumlah 237. Hasil survei kuesioner dianalisa dengan menggunakan Analisa Faktor dan Analisa Jalur melalui software statistik SPSS Seri 17 For Windows. Hasil penelitian menunjukan dari 5 faktor yang membentuk kompetensi, sub variabel Motif dan Sifat merupakan komponen yang secara signifikan meningkatkan kompetensi sumber daya manusia. Hasil analisa jalur menunjukan bahwa besarnya pengaruh Motif, Sifat, Konsep Diri, Pengetahuan dan Keterampilan terhadap kinerja secara bersamaan adalah 37,9%. Kementerian Pekerjaan Umum diharapkan terus meningkatkan kompetensi pegawai melalui sosialisasi dan program training yang berkesinambungan, yang menekankan pada peningkatan keterlibatan jumlah pegawai dalam training. Peningkatan kinerja e-Procurement menekankan pada daya saing dan integritas personal, dengan terus meningkatkan aspek pengetahuan dan keterampilan teknis operasional sistem e-Procurement

    PENGELOLAAN KEARSIPAN DISEKOLAH TINGGI ILMU TARBIYAH AL-KIFAYAH RIAU

    Get PDF
    ABSTRAK Eka Marliana Fitri (2021) : Pengelolaan Kearsipan di Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Al-Kifayah Riau. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengelolaan arsip yang dilakukan di Sekolah Tinggi Ilmu tarbiyah Al-Kifayah Riau dari awal penataan sampai dengan penyusutan arsip, mengetahui hambatan apa saja yang dialami dalam pengelolaan arsip dan upaya untuk mengatasi hambatan pengelolaan arsip di Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Al-kifayah Riau. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelian ini adalah petugas arsip atau pegawai yang bekerja mengelola arsip pada Sekolah Tinggi Ilmu tarbiyah Al-Kifayah Riau. Objek dalam penelitian ini berupa proses pengelolaan arsip, besarta hambatan dan upaya untuk mengatasi hambatan tersebut. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif. Analisis data dilakukan dengan cara pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengelolaan arsip yang dilakukan di Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Al-Kifayah Riau dapat dilihat mulai dari penataan arsip menggunakan sistem subjek, penyimpanan arsip menggunakan sistem abjad, peminjaman dan penemuan arsip dilakukan ketika arsip dibutuhkan, pemeliharaan arsip dilakukan sebulan sekali, sedangkan pengamanan arsip merupakan tanggung jawab para staf. Faktor-faktor yang menghambat pengelolaan arsip yaitu belum adanya petugas khusus dalam menangani arsip, pemeliharaan dan pengamanan arsip belum optimal, belum adanya ruang khusus untuk penyimpanan arsip. Upaya yang dilakukan dalam mengatasi hambatan pengelolaan arsip yaitu mengoptimalkan kinerja pegawai dalam melaksanakan pengelolaan arsip, membuat jadwal rutin untuk pemeliharaan dan pengamanan arsip, memanfaatkan ruang yang ada untuk penyimpanan arsip. Kata kunci : Pengelolaan, Kearsipa

    UJI VALIDITAS MEDIA MAGNETIC BOARD PADA KONSEP MENGENAL LAMBANG BILANGAN 1-10 USIA 4-5 TAHUN DI TK DHARMA WANITA IX PARENGAN TUBAN

    Get PDF
    Tujuanapenelitianainiaadalahauntukamengetahuiauji validasi ahliamediaaterhadapamedia magnetic board yang telah dikembangkan. Media magnetic board adalah media yang dibuat untuk mengenal lambang bilangan 1-10 usia 4-5 tahun di TK Dharma Wanita IX Parengan Tuban, dimana kemampuan mengenal lambang bilangan termasuk dalam aspek perkembangan kognitif. Penelitian ini termasuk dalam penelitian pengembangan (R&D). Media magnetic board telah di uji oleh tiga validator ahli media untuk mengetahui tingkat kevalidan dan kelayakan media. Nilai rata-rata skor kevalidan validator I yaitu 3,23, validator II yaitu 4,30 dan validator III yaitu 5. Dari ketiga skor tersebut diperoleh hasil akhir rata-rata kevalidan media jam warna adalah 4,17 yang masuk ke dalam kategori “sangat layak”. Sedangkan untuk kelayakan media diperoleh nilai prosentase dari validator I yaitu 64,61%, validator II yaitu 86,15% dan validator III yaitu 100% , sehingga diperoleh rata-rata prosentase kelayakan media adalah 83,58% yang masuk ke dalam kategori “sangat layak”. Dariahasilavaliditas diatasadapatadisimpulkanabahwaamedia magnetic board dari segi kevalidan dan kelayakan media adalah “sangat layak” sehingga media magnetic board dapat menjadi salah satu media pembelajaran yang digunakan untuk menstimulasi kemampuan mengenal lambang bilangan 1-10 anak usia 4-5 tahun di TK Dharma Wanita IX Parengan Tuban

    Analisis Peran Perhatian Orang Tua Terhadap Hasil Belajar Matematika Pada Masa Pandemi Covid-19

    Get PDF
    Jumlah responden yang digunakan peneliti adalah 22 siswa, 22 orang tua, dan guru wali kelas V. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode Miles and Huberman dengan model analisis interaktif. Hasil penelitian yang diperoleh adalah, dalam belajar pastinya siswa mengalami faktor-faktor yang dapat mengahambat siswa dalam belajar. Berikut beberapa faktor yang diperoleh peneliti antara lain: faktor Pandemi Covid-19, suasana hati atau mood anak, faktor orang tua, intelegensi atau kecerdasan, dan sarana prasarana yang dimiliki siswa. Oleh sebab itu, orang tua perlu memberikan peranan yang baik kepada siswa, supaya siswa dapat mengatasi kesulitan belajar. Pada penelitian ini, orang tua kelas V SDN Kledungkradenan sudah memberikan perhatian yang baik kepada anak. Hal ini nampak dari hasil presentase angket yang menunjukkan 77% orang tua kelas V memberikan perhatian kepada anak. Hal tersebut terlihat dari hasil belajar PTS matematika terdiri dari 81,82% siswa memperoleh nilai baik, dan 18,18% memperoleh nilai cukup. Berdasarkan hasil tersebut, maka perhatian orang tua memberikan pengaruh terhadap hasil belajar matematika siswa kelas V SDN Kledungkradenan

    IMPLIKASI PEMBANGUNAN ZONA INTEGRITAS DALAM REFORMASI BIROKRASI PELAYANAN KEIMIGRASIAN PADA KANTOR IMIGRASI TANJUNG PERAK

    Get PDF
    Pembangunan Zona Integritas merupakan program Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara-Reformasi Birokrasi (KEMENPAN-RB) yang dilaksanakan pada tingkatan Unit Pelaksana Tugas (UPT) dan Unit Kerja Eselon I bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas kinerja birokrasi pemerintahan. Artikel ini merupakan hasil analisis terhadap implikasi pembangunan zona integritas dalam upaya pelaksanaan reformasi birokrasi terutama dalam bidang pelayanan publik di Kantor Imigrasi Tanjung Perak. Penelitian menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus yang disertai dengan analisis menggunakan teori sistem mengenai konsep reformasi birokrasi. Hasil penelitian menyatakan bahwa Kantor Imigrasi Tanjung Perak telah berhasil meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) yang merupakan predikat tertinggi dalam proses pembangunan zona integritas yang menghasilkan reformasi birokrasi dalam aspek pelayanan publik pada Kantor Imigrasi Tanjung Perak. Analisis terhadap dinamika pelayanan publik pada Kantor Imigrasi Tanjung Perak ini diharapkan mampu menjadi referensi bagi instansi yang sedang berproses dalam upaya pembangunan zona integritas sehingga dapat menghasilkan reformasi birokrasi dalam bidang pelayanan publik. Kata Kunci: Zona Integritas; Pelayanan Publik; Reformasi Birokrasi; Imigrasi

    Pembinaan Manajemen Keuangan Berbasis Mobile Application Akuntansi pada Industri Rumah Tangga Kacang Telur “Al-Halwa”

    Get PDF
    The community service activities carried out by the implementing team are related to financial management based on mobile accounting applications in the AL-Halwa peanut egg home industry. The mobile application used in this community service is the “Financial Daily Notes” application. The purpose of introducing this financial application is to create awareness for home industry players or SMEs in the use of business financial management technology. So that home industry players or SMEs can manage their finances easily. This application has standard features to assist partners when recording the financial results of operations. The features in this application include recording income, recording expenses, periodic reports, features that display financial differences, displaying historical data that users input into the application, security features such as pins and passwords, to features that can export reports in word form, excel and pdf
    corecore