60 research outputs found

    PENGARUH KREDIT USAHA RAKYAT (KUR), MODAL SENDIRI, LAMA USAHA DAN JUMLAH TENAGA KERJA TERHADAP PENDAPATAN UMKM DI KABUPATEN TEGAL

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetaui pengaruh variabel Kredit Usaha Rakyat (KUR), Modal Sendiri, Lama Usaha Dan Jumlah Tenaga Kerja terhadap Pendapatan Usaha Mikro, Kecil Dan Menengah (UMKM) pada para pelaku usaha di Kabupaten Tegal. Penelitian ini menggunakan penelitian kuntitatif dengan pendekatan deskriptif. Adapun yang menjadi subjek penelitian ini adalah pelaku UMKM di Kabupaten Tegal. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari responden yang mengisi kuesioner. Sampel penelitian ini sebanyak 100 responden yang dihitung dengan menggunakan rumus slovin. Alat yang digunakan untuk penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil analisis uji t menunjukkan bahwa Kredit Usaha Rakyat tidak berpengaruh positif terhadap pendapatan UMKM dengan nilai signifikan 0,041, Modal Sendiri berpengaruh positif terhadap pendapatan UMKM dengan nilai signifikan 0,003, Lama Usaha tidak berpengaruh positif terhadap pendapatan UMKM dengan nilai sigifikan 0,168. dan Jumlah Tenaga Kerja berpengaruh positif terhadap pendapatan UMKM dengan nilai signifikan 0,020. Hasil dari koefisien determinasi diperoleh R2 sebesar 0,392 atau 39,2%. Dapat diartikan bahwa 39,2% pendapatan UMKM dipengaruhi oleh kredit usaha rakyat, modal sendiri, lama usaha dan jumlah tenaga kerja, sedangkan sisanya 60,8% disebabkan oleh faktor lain yang diluar penelitian. Kata Kunci : Kredit Usaha Rakyat, Modal Sendiri, Lama Usaha, dan Jumlah Tenaga Kerja Terhadap Pendapatan UMK

    KEEFEKTIFAN LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK ROLE PLAYING UNTUK MENGURANGI PRASANGKA SOSIAL PADA PESERTA DIDIK KELAS XI DI SMK BATIK 2 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2015/ 2016

    Get PDF
    Dian Ayu Lestari. KEEFEKTIFAN LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK TEKNIK ROLE PLAYING UNTUK MENGURANGI PRASANGKA SOSIAL PADA PESERTA DIDIK KELAS XI DI SMK BATIK 2 SURAKARTA. Skripsi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Januari 2016. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji keefektifan layanan bimbingan kelompok teknik role playing untuk mengurangi prasangka sosial pada peserta didik kelas XI di SMK Batik 2 Surakarta. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan quasi eksperimen (quasi-eksperimen design) dengan rancangan nonequivalent control group design. Subjek penelitian adalah peserta didik SMK Batik 2 Surakarta yang memiliki prasangka sosial tinggi. Subjek dalam penelitian ini sebanyak 48 orang yang terdiri dari 24 orang kelompok eksperimen dan 24 orang kelompok kontrol. Instrumen yang digunakan adalah angket prasangka sosial untuk melaksanakan pretest dan posttest. Keefektifan layanan bimbingan kelompok teknik role playing untuk mengurangi prasangka sosial peserta didik dilaksanakan selama lima kali pertemuan. Analisis data menggunakan teknik statistik non parametrik dengan uji Mann- Whitney U-Test dan Wilcoxon dengan bantuan IBM Statistic 20. Hasil analisis diketahui bahwa Z hitung -3, 002 dengan nilai signifikansi 0, 003. Hal tersebut menunjukkan bahwa layanan bimbingan kelompok teknik role playing efektif untuk mengurangi prasangka sosial pada peserta didik kelas XI di SMK Batik 2 Surakarta. Kata kunci: Layanan Bimbingan Kelompok, Role Playing, Prasangka Sosia

    SURVEI TINGKAT KECEMASAN ATLET BULUTANGKIS DI PB FILA WATCH MAKASSAR

    Get PDF
    ABSTRAK Dian Ayu Lestari, 2019. Survei Tingkat Kecemasan Atlet Bulutangkis di PB. Fila Watch Makassar. Skripsi, Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Makassar. Pembimbing 1 oleh Ayahanda Hasanuddin dan Pembimbing II oleh Ayahanda Andi Ihsan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui survei tingkat kecemasan atlet bulutangkis di PB. Fila watch Makassar. Jenis penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif. Variabel penelitian terdiri dari variabel tunggal yaitu tingkat kecemasan. Populasi dalam penelitian ini merupakan seluruh atlet PB. Fila Watch Makassar dengan sampel penelitian sebanyak 30 orang. Teknik penentuan sampel adalah dengan menggunakan “total sampling” artinya bahwa semua populasi yang ada menjadi sampel. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif dengan menggunakan system SPSS Versi 20.00 pada taraf signifikansi 95% atau (α) = 0,05. Dari hasil analisis data, maka dalam penelitian ini menyimpulkan bahwa tingkat kecemasan atlet bulutangkis di PB. Fila Watch Makassar termasuk dalam kategori yang Sangat Tinggi dengan persentase 53,3% yang disebabkan oleh faktor intrinsik karena kurangnya percaya diri dan takut salah sedangkan faktor ekstrinsik dikarenakan tuntutan pelatih dan kondisi lapangan. Kata Kunci : Kecemasan, Bulutangki

    Dampak Penggunaan Handphone terhadap Aktivitas Belajar Siswa Siswi Sekolah Menengah Pertama di Kota Medan

    Get PDF
    The rapid advancement of data and communication technology affects every aspect of human life. The world of education is no exception. For communication purposes, cell phones or cell phones can have a positive and negative influence on student learning activities. The purpose of this study was to identify the impact of mobile phone use on the learning activities of junior high school students in Medan City. This research uses quantitative methods. Where the information collection method used in this study is a questionnaire. This study provides information that the use of mobile phones affects the learning activities of students in high school. But cell phones also have bad consequences. These include disturbing eye health, making students forget when to study, and viewing inappropriate photos for students to see. Reality reports that 100% of students are dependent on cell phones

    Pengaruh Kinerja Lingkungan Terhadap Profitabilitas Perusahaan:Studi Pada Perusahaan Terindeks Sri-Kehati

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pengungkapan tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan, sertifikasi ISO 14001 dan biaya lingkungan terhadap profitabilitas perusahaan. Penelitian dilakukan pada perusahaan yang terdaftar di BEI tahun 2019-2020 dan termasuk kedalam daftar indeks SRI-KEHATI periode 2019-2020 secara berturut-turut. Penelitian ini dilakukan dengan metode penelitian asosiatif menggunakan pendekatan kuantitatif. Sumber data yang digunakan yaitu data sekunder. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi dengan menggunakan data sekunder berupa laporan tahunan perusahaan dan laporan keberlanjutan. Pengujian hipotesis menggunakan teknik analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa pengungkapan pengungkapan tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan tidak berpengaruh terhadap profitabilitas perusahaan, sertifikasi ISO 14001 berpengaruh terhadap profitabilitas perusahaan yang diproksikan dengan ROA dan biaya lingkungan tidak berpengaruh terhadap profitabilitas perusahaan. Implikasi penelitian ini bagi perusahaan berdasarkan pada hasil penelitian yang menunjukkan bahwa sertifikasi ISO 14001 berdampak pada profitabilitas perusahaan. Maka dari itu, perusahaan dapat memulai untuk menerapkan sistem manajemen lingkungan ISO 14001. Hal ini dapat meningkatkan minat masyarakat untuk mengkonsumsi lebih banyak produk dari perusahaan tersebut, karena perusahaan telah bersertifikat dan dipandang oleh masyarakat sebagai perusahaan yang ramah terhadap lingkungan. Kata Kunci: tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan, biaya lingkungan, ISO 14001, profitabilitas perusahaan

    ANALISIS KEGIATAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA KEWIRAUSAHAAN (PKM-K) PEMANFAATAN LIMBAH RUMAH TANGGA (KALENG, KACA, STYROFOAM, KARDUS, KULIT TELUR)

    Get PDF
    Seeing the condition of our environment which is disputed every day by waste which is increasingly mounting as if this waste is the main problem faced by the government and society. So that people in several countries and even all over the world are competing to solve this problem. If we talk about this waste problem, actually this waste has many benefits including making home decorations, eye cendra, and souvenirs (typical gifts of ASIAN GAMES). Implementation methods carried out in carrying out PKM-K activities Utilization of Household Waste (Cans, Glass, Styrofoam, Cardboard, Eggshells), that consists of some Stages: Preparation, Production, Marketing, Achieving Objectives, Evaluations and Reports. Based on the marketing results of several bazaar activities, the conclusion was that PKM-K Utilization of Household Waste is very beneficial for the surrounding environment because it can recycle waste into creative products. Based on the results of this utilization, PKM-K activities can generate benefits for students financially, the profit obtained from waste treatment is 73.73%

    Rantai nilai (Value Chain) Usaha Gula Aren di Kecamatan Cenrana Kabupaten Maros

    Get PDF
    Gula aren yang berasal dari nira aren merupakan salah satu primadona hasil hutan bukan kayu khusunya bagi masyarakat yang berada di sekitar hutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi rantai nilai usaha gula aren khususnya pelaku pelaku yang terlibat dalam pengelolaan usaha gula aren. Studi ini dilakukan melalui wawancara mendalam terhadap petani yang melakukan usaha gula aren yang berlokasi berada di Kecamatan Cenrana Kabupaten Maros. Rantai nilai yang diidentifikasi adalah mapping actor dan mapping volume. Melalui identifikasi ini akan melihat pengelolaan usaha gula aren dan keterlibatan pelaku usaha

    Bank Indonesia Syariah Certificate: Encouraging Economic Growth During The COVID-19 Pandemic

    Get PDF
    The Bank Indonesia Sharia Certificate (SBIS) is one of the sharia monetary instruments used by Bank Indonesia in formulating monetary policy. The development of SBIS is related to several factors: inflation growth, the economy, and the development of the gross domestic product. This study aims to determine how to implement the Bank Indonesia Sharia Certificate (SBIS) in encouraging monetary economic growth during the Covid-19 pandemic. The slowdown in economic growth and regional economic performance due to the impact of the Covid-19 virus outbreak that attacked the economy resulted in a decline in economic performance. The role of money market products (SBIS) can encourage economic growth and development through Islamic money market transactions.  This research method uses descriptive qualitative research with a library research approach and interviews.  In collecting interview data using the accidental sampling method conducted on Bank Indonesia staff directly at the research location and data on the growth, economy, and development of SBIS during the Covid-19 pandemic. Research results: The Bank Indonesia Sharia Certificate (SBIS) implementation has generally been carried out properly by Bank Indonesia. When Bank Indonesia issues SBIS and sells it to the public, this will cause the money supply in the community to decrease. When the money supply in society decreases, then inflation can be suppressed. When inflation can be suppressed, this will indirectly affect the increase in financing disbursements in Islamic banks. So, it can be concluded that SBIS significantly affects financing distribution in Islamic banking. When financing distribution increases, this will help MSME players affected by Covid-19 in terms of capital. The role of SBIS during the Covid-19 pandemic can stimulate and encourage economic growth performance

    PERSEPSI ORANG TUA TENTANG LITERASI BACA TULIS ANAK USIA (5-8) TAHUN DIKELURAHAN SRIJAYA PALEMBANG

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan persepsi orang tua tentang literasi baca tulis anak usia (5-8) tahun diKelurahan Srijaya Palembang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupa wawancara, observasi dan dokumentasi, analisis data yang digunakan adalah jenis analisis data model Miles dan Huberman, yaitu pengumpulan data dari wawancara, observasi, dan dokumentasi. Kemudian, mereduksi data yang didapatkan dari lapangan, penyajian data dalam bentuk narasi yang singkat dan menarik kesimpulan. Penelitian ini meggunakan tiga subjek penelitian, yaitu orang tua yang memiliki anak usia (5-8) tahun. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa sikap positif dari orang tua kepada anak dan selalu memberikan dukungan pada anak agar menjaga semangat literasi baca tulis. Setiap orang tua memiliki sudut pandang yang berbeda tentang literasi baca tulis, perbedaan tentang persepsi literasi baca tulis merupakan hal umum yang pasti harapan orang ketika mereka sudah menerapkan literasi baca tulis adalah anak yang sudah mengenali bentuk dari bacaan dan cara menulis yang baik, ini sebagai upaya orang tua untuk anak giat dalam melaksanakan literasi baca tulis. Persepsi orang tua tentang literasi baca tulis yang baik, akan mempengaruhi kemampuan literasi anak khususnya anak yang berada pada usia (5-8) tahun, pemberian buku bacaan yang memadai (manarik perhatian anak), waktu orang tua untuk mendampingi anak, dan juga mood anak yang baik akan berdampak baik pula pada kemampuan literasi nya
    corecore