6 research outputs found

    RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI BERBASIS JAVA DESKTOP DI PESANTREN INTERNASIONAL KH. MAS MANSUR UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SURAKARTA

    Get PDF
    Pesantren internasional KH. Mas Mansur merupakan salah satu pesantren yang dimiliki oleh Universitas Muhammadiyah Surakarta yang belum lama didirikan. Dalam mengolah data pada sistem informasi, pesantren internasional KH. Mas Mansur memerlukan program aplikasi khusus seperti program aplikasi berbasis desktop. Solusi yang dipilih ialah merancang dan mengembangkan sistem informasi berbasis Java desktop. Perancangan dan pengembangan sistem informasi tersebut dilakukan dengan menggunakan bahasa pemrograman Java dengan development tool Netbeans 6.5 pembangun program aplikasi Java desktop dan MySQL sebagai sistem manajemen basis data. Tahapan perancangan dan pengembangan sistem informasi meliputi studi kelayakan sistem informasi, analisis sistem informasi, desain sistem informasi, pengembangan sistem informasi, pengujian sistem informasi, perbaikan sistem informasi, implementasi sistem informasi dan pembuatan laporan. Program aplikasi yang dibangun mengikuti tahapan SDLC (System Development Life Cycle). Dalam pengembangan program aplikasi Java, terdiri dari satu package, tujuh subpackage, tiga puluh class, tiga file dat untuk konfigurasi, tujuh file report, lima file gambar dan dua file suara. Hasil perancangan dan pengembangan sistem informasi berwujud sebuah program aplikasi Java desktop yang memiliki beberapa fitur seperti kecepatan dan keakuratan dalam pengolahan data, penyimpanan data yang terorganisir, dan dapat dijalankan di banyak sistem operasi

    Integrated Student Portal Menggunakan Metode Pengembangan Siklus Pendek

    Get PDF
    Politeknik Negeri Madiun (PNM) sebagai perguruan tinggi negeri yang baru dinegerikan pada akhir tahun 2012 lalu belum memiliki konten yang bersifat privat yang dapat diakses mahasiswa, yakni yang berisi data akademik yang dikelola oleh Sub Bagian Akademik sehingga hanya mahasiswa itu sendiri yang mengaksesnya. Namun setelah perangkat server dan jaringan berjalan dengan baik, Sistem Informasi Akademik (SIAKAD) PNM yang dikembangkan sejak tahun 2016 telah berjalan pada server PNM. Data tersebut telah dioperasionalkan oleh Sub Bagian Akademik untuk pengelolaan akademik mahasiswa. Pada makalah ini dikembangkan sebuah portal berbasis web yang dapat diakses secara mandiri oleh maha-siswa PNM secara privat terkait informasi akademik yang dibutuhkan oleh mahasiswa tersebut seperti jadwal kuliah, nilai matakuliah, hasil studi, rekap presensi, dan sebagainya beserta form-form paperless untuk mengajukan suatu permohonan ke bagian yang terkait. Sistem dibangun dengan metode pengembangan perangkat lunak Rapid Application Development (RAD) dengan mengintegrasikan beberapa proses dan database yang telah ada pada SIAKAD untuk dapat diakses oleh mahasiswa secara privat melalui perangkat komputer dan smartphone dengan tampilan yang menyesuaikan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendukung kegiatan operasional jurusan akademik dan kemahasiswaan agar lebih cepat dan efisien serta fleksibel terhadap perubahan dan penggunaan ulang (reuse) komponen sistem ketika dibutuhkan

    Pemanfaatan Elasticsearch untuk Temu Kembali Informasi Tugas Akhir

    Get PDF
    Teknologi Informasi (TI) telah menjadi pendukung utama dalam menjalankan operasional di berbagai kebutuhan organisasi, termasuk perguruan tinggi. Bentuk dari produk teknologi informasi yang paling sering digunakan adalah sistem informasi yang dapat diakses dari perangkat-perangkat TI seperti laptop atau smartphone. Di perguruan tinggi, data-data digital yang terkumpul di pusat data dapat dimanfaatkan kembali sehingga dapat bermanfaat kembali bagi siapa saja yang membutuhkan. Salah satu data yang dapat dimanfaatkan kembali adalah Tugas Akhir mahasiswa dari tahun ke tahun. Hal ini membuka peluang untuk dilakukan Big Data Analytics di perguruan tinggi. Politeknik Negeri Madiun (PNM) merupakan perguruan tinggi negeri baru yang belum memiliki pusat data Tugas Akhir yang terintegrasi. Makalah ini dibangun sebuah pusat data Tugas Akhir yang dapat dilakukan pencarian kembali (information retrieval) oleh pengguna yang membutuhkannya sebagai referensi ilmiah, sekaligus sebagai inisiasi Big Data yang nantinya dapat dilakukan pengembangan analisis lebih lanjut. Sistem temu kembali informasi atau mesin pencari dokumen Tugas Akhir yang dikembangkan berbasis Elasticsearch dan framework PHP Laravel. Sistem ini juga akan diintegrasikan dengan Single Sign On (SSO) dan Student Portal PNM yang sudah ada, sehingga untuk mengakses informasi yang lebih lengkap seperti makalah publikasi ilmiah atau video Tugas Akhir (bila ada) hanya menggunakan otentifikasi satu akun yang dimiliki oleh civitas akademika PNM saja. Penelitian ini juga bertujuan sebagai inisiasi pengelolaan Big Data di lingkungan PNM yang dipastikan setiap tahun semakin bertambah banyak

    Implementasi Panic Button Berbasis Android Sebagai Bentuk Kewaspadaan, Pencegahan, dan Keamanan Pada Masa Pandemi Covid-19

    Get PDF
    Crimes that are often reported in the mass media make people feel less safe, especially if you look at the number of crimes that occur every year. Based on data from the Central Statistics Agency (BPS) the number of crimes that occurred during the period 2017 – 2019 averaged 300,085 cases annually. Of the many problems that occur, it is necessary to use an appropriate application to disseminate emergency information by considering how the victim reports, the time it takes for the victim to report, and the accuracy of the reporting data. With the development of the Panic Button application, it is hoped that it will make it easier to contact the surrounding community in delivering an emergency. Where the system will send a notification to the user's cell phone and turn on an alarm. In its development, the author uses the Global Positioning System to get location coordinates, Firebase Push Notification as a notification message sender and Arduino Wemos D1 as an alarm system driving mechanism

    PENINGKATAN KOMPETENSI LITERASI DIGITAL KADER PKK KELURAHAN TAMAN SEBAGAI SMART DIGITAL CITIZENSHIP

    Get PDF
    Kegiatan kemitraan masyarakat untuk memberikan manfaat secara langsung kepada Kader PKK Kelurahan Taman Kota Madiun.  Dengan dilakukannya penyuluhan digital literacy competencies maka kader PKK diharapkan dapat lebih memahami dan mempunyai kemampuan dalam hal kognitif, komunikatif, mempunyai kemampuan dalam kreativitas, mempunyai kepercayaan diri dan mempunyai sikap kritis dalam mengonsumsi media sehingga dapat menghindari berita hoax dan fake, sehingga informasi yang diterima melalui media sosial dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Pada kegiatan pengabdian ini ditemukan bahwa hampir separoh peserta penyuluhan masih belum mengetahui penggunaan internet yang sehat dan aman,  pemberian edukasi berupa penyuluhan materi  pembekalan seperangkat kompetensi literasi terutama literasi digital ketika berinternet termasuk didalamnya pentingnya bagaimana mengakses internet secara sehat dan aman terhadap kader PKK dan pemahaman mendasar mengenai etika dan budaya serta penelusuran infomasi yang sehat dan aman, sehingga para kader PKK dapat menghadapi tantangan sebagai Smart Digital Citizenship. Hasil edukasi ini terbukti mampu mendorong peningkatan kompentesi digital literacy.

    Pemetaan Lokasi Parkir pada Dinas Perhubungan Kabupaten Madiun dengan Memanfaatkan Google Maps API

    No full text
    Sistem informasi pemetaan parkir dapat membantu Dinas Perhubungan Kabupaten Madiun dalam memetakan lokasi parkir yang dikelolanya. Sistem informasi ini merupakan sistem informasi berbasis web. Pengembangan sistem informasi ini memanfaatkan Google Maps API, yaitu layanan (service) yang dimiliki oleh google. Dengan menggunakan Google Maps API, proses pengembangan sistem informasi pemetaan lokasi parkir menjadi lebih mudah. Hal ini dikarenakan peta yang dibutuhkan telah disediakan oleh google. Google Maps API merupakan layanan dari google dimana pengguna harus terkoneksi dengan internet (online). Agar sistem informasi yang dikembangkan bekerja atau berfungsi dengan baik, maka server harus terkoneksi dengan interne
    corecore