46 research outputs found

    Analisis Kestabilan Aliran Fluida Viskos Tipis pada Model Slip di Bawah Pengaruh Gaya Gravitasi

    Get PDF
    Hal yang selalu menjadi perhatian dalam lapisan ļ¬‚uida tipis adalah masalah ketidakstabilan aliran ļ¬‚uida, berupa terbentuknya ļ¬nger pada garis kontak, daerah dimana fase padat, cair, dan gas bertemu. Tulisan ini membahas tentang analisis kestabilan aliran ļ¬‚uida viskos tipis pada suatu bidang inklinasi, dibawah pengaruh gaya gravitasi dengan mengunakan model slip. Adapun parameter yang digunakan adalah pengaruh gravitasi, sudut kontak, dan parameter slip. Simulasi numerik menunjukkan bahwa gaya gravitasi memberi pengaruh terhadap kondisi kestabilan aliran ļ¬‚uid

    Kestabilan Aliran Fluida Viskos Tipis pada Bidang Inklinasi

    Get PDF
    Fluida yang mengalir pada suatu bidang inklinasi umumnya menunjukkan ketidakstabilan berupa terbentuknya finger pada garis kontak, daerah dimana fase padat, cair, dan gas bertemu. Tulisan ini membahas tentang kestabilan aliran fluida viskos tipis pada suatu bidang inklinasi, dibawah pengaruh gaya gravitasi. Simulasi numerik menunjukkan bahwa gaya gravitasi memegang peranan penting terhadap kestabilan aliran fluid

    THE EFFECT OF MATHEMATICAL SELF-EFFICACY ON THE STUDENTS' LEARNING OUTCOMES OF TEACHING PRACTICE PLACEMENT (PPL)

    Get PDF
    Abstract:This study aimed to investigates the effect of Mathematical self-efficacy on the studentsā€™ learning outcomes of Teaching Practice Placement (PPL). This research used ex-post-facto with simple paradigm design. The population were 80 studentsā€™ Department of Mathematics Education. Sampling technique used was saturated sample so that all the members of the population selected. The instruments used were questionnaire and documentation. The data were analyzed by using descriptive and inferential statistical analysis. The findings indicate that the average of the students' self-efficacy is 95.66 which is categorized as ā€˜fairā€™, the studentsā€™ learning outcomes of teaching practice placement is 3.87 which is categorized as ā€˜Aā€™, and the regression gained through regression testwas Y = 2.359 + 0.016X. Thus, there is significant effect of self-efficacy on the studentsā€™ learning outcomes of Teaching Practice Placement.Abstrak:Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki efek self-efficacy matematika pada hasil belajar mahasiswa dari Praktek Pengalaman Lapangan (PPL). Jenis penelitian ini menggunakan ex-post-facto dengan desain paradigma sederhana. Populasi terdiri dari 80 mahasiswa Jurusan Pendidikan Matematika. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampel jenuh, sehingga semua anggota populasi dipilih. Instrumen yang digunakan terdiri dari kuesioner dan dokumentasi. Data dianalisis menggunakan analisis statistika deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rata-rata self-efficacy siswa adalah 95.66 dengan kategori 'sedang', hasil belajar siswa dari penempatan praktik mengajar adalah 3.87 dengan kategori 'A', dan persamaan regresi diperoleh melalui uji regresi, yaitu Y = 2.359 + 0.016X. Dengan demikian, ada pengaruh yang signifikan dari self-efficacy terhadap hasil belajar mahasiswa dari Praktek Pengalaman Lapangan

    PENGEMBANGAN BAHAN AJAR GAMIFIKASI PADA MATERI LIMIT FUNGSI DAN TURUNAN KELAS XI SMAN 13 GOWA

    Get PDF
    This research was carried out with the aim of producing gamification teaching material products for limiting functions and class IX derivatives that met the feasibility criteria, namely valid, practical, and effective. This research is a development research using the ADDIE development model. The stages of the ADDIE development model consist of analysis, design, development, implementation, and evaluation. Product feasibility assessment using validation sheet instruments, student response questionnaires and teacher response questionnaires, as well as learning outcome tests. The collected data were analyzed by qualitative and quantitative descriptive analysis. The research results obtained are: (1) Valid, the average validation results for teaching materials, rpp, student and teacher response questionnaires and learning outcomes tests are 4.66 which are categorized as valid because they are in the range of 4Ć¢ā€°Ā¤V_a<5. (2) Practical, based on the teacher response questionnaire with an average result obtained of 91.66% and the student response questionnaire of 91.25% is in the range of 85% Ć¢ā€°Ā¤R_GĆ¢ā€°Ā¤100% so that the teacher and student response questionnaire is categorized as very Positive. (3) Effective, the results of the student learning outcomes test analysis were obtained by 80% classically complete and were in the high category. Thus, it was concluded that the gamification teaching materials on the function limit materials and class XI derivatives met the criteria of valid, practical, and effective

    Bahan Ajar Matematika Terintegrasi Islam untuk Meningkatkan Religiusitas dan Hasil Belajar Siswa

    Get PDF
    Religiusitas merupakan aspek penting yang harus diperhatikan dalam proses belajar mengajar. Aspek ini telah dimuat dalam kurikulum 2013 begitupun dengan peningkatan hasil belajar. Proses belajar mengajar harus direncanakan dengan membuat bahan ajar yang dapat meningkatkan religiusitas dan hasil belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar berupa RPP dan modul matematika terintegrasi islam untuk meningkatkan religiusitas dan hasil belajar siswa kelas VII SMP Negeri 3 Sungguminasa yang valid, praktis dan efektif. Jenis penelitian ini adalah Research and Development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, observasi dan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahan ajar yang dikembangan valid, praktis dan efektif. Guru dan siswa memberikan respon positif ketika menggunakan bahan ajar. Tes hasil belajar dan religiusitas siswa berada pada kategori tinggi. Ketuntasan belajar siswa lebih dari 60% atau berada pada kategori baik. Bahan ajar terintegrasi islam ini dapat digunakan untuk meningkatkan sikap religious dan hasil belajar siswa

    ANALISIS KESULITAN PESERTA DIDIK DALAM MENYELESAIKAN SOAL-SOAL POKOK BAHASAN GARIS SINGGUNG LINGKARAN

    Get PDF
    AbstrakLatar belakang penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar matematika peserta didik terhadap pokok bahasan garis singgung lingkaran di SMP Al-Islam Benteng Tellue. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesulitan-kesulitan yang dialami peserta didik dalam menyelesaikan soal-soal pokok bahasan garis singgung lingkaran. Pendekatan penelitian yang digunakan yaitu pendekatan kualitatif yang dipadukan dengan jenis penelitian deskriptif. Subjek penelitian yaitu sebanyak 10 orang peserta didik di kelas VIII SMP Al-Islam Benteng Tellue. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode tes dan wawancara. Data dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan kesulitan-kesulitan yang dialami peserta didik dalam menyelesaikan soal-soal pokok bahasan garis singgung lingkaran yaitu kesulitan pemahaman maksud soal yang tergolong rendah; kesulitan pemahaman konsep yang tergolong tinggi; kesulitan proses perhitungan yang tergolong rendah.Ā AbstractThe background of this research is the low achievement of students' mathematics learning outcomes on the subject of circle tangent at SMP Al-Islam Benteng Tellue. This study aims to determine the difficulties experienced by students in solving the tangents to circles. The research approach used is a qualitative approach combined with a descriptive type of research. The research subjects were 10 students in class VIII SMP Al-Islam Benteng Tellue. Data was collected using the test and interview methods. Data were analyzed descriptively. The results of the study indicate that the difficulties experienced by students in solving the questions of the tangent line of the circle are the difficulties in understanding the meaning of the questions are classified as low; the difficulty of understanding the concept is high; the difficulty of the calculation process is low

    PENDAMPINGAN PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA PESERTA DIDIK KELAS XI MTs MADANI ALAUDDIN PAO-PAO MELALUI PENERAPAN MODEL PROJECT BASED LEARNING

    Get PDF
    AbstrakPengabdian ini tentang penerapan model pembelajaran berbasis proyek (Project Based Learning) terhadap hasil belajar matematika dengan tujuan untuk mengetahui (1) hasil belajar matematika peserta didik yang diajar tanpa menggunakan model pembelajaran berbasis proyek (2) hasil belajar matematika peserta didik yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran berbasis proyek (3) apakah penerapan model pembelajaran berbasis proyek efektif dalam meningkatkan hasil belajar matematika pada peserta didik kelas IX MTs Madani Alauddin Paopao Kabupaten Gowa. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen dengan menggunakan desain penelitian Quasi Experimental Design dengan bentuk Nonequivalent Control Groups Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas IX MTs Madani Alauddin Paopao Kabupaten Gowa terdiri dari 48 peserta didik sedangkan sampelnya adalah keseluruhan dari populasi yaitu kelas IXA sebagai kelas eksperimen dan siswa kelas IXB sebagai kelas kontrol yang masing-masing terdiri dari 25 peserta didik dan 23 peserta didik dan dikategorikan dalam tekenik sampling jenuh. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes hasil belajar siswa, berupa pretest-posttest dan lembar observasi. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Hasil analisis statistik deskriptif diperoleh rata-rata post-test kelas eksperimen 82,5 dan rata-rata post-test kelas kontrol 72,59. Sedangkan hasil analisis inferensial disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran berbasis proyek efektif dalam meningkatkan hasil belajar matematika pada peserta didik kelas IX MTs Madani Alauddin Paopao Kabupaten Gowa.Ā AbstractThis research is about the effectiveness of the application of project-based learning models (Project Based Learning) on mathematics learning outcomes with the aim of knowing (1) mathematics learning outcomes of students being taught without using project-based learning models (2) mathematics learning outcomes of students being taught using project-based learning model (3) whether the application of the project-based learning model is effective in improving mathematics learning outcomes in class IX students of MTs Madani Alauddin Paopao, Gowa Regency. This research is a type of experimental research using a Quasi Experimental Design research design in the form of Nonequivalent Control Groups Design. The population in this study were all students of class IX MTs Madani Alauddin Paopao, Gowa Regency consisting of 48 students while the sample was the whole population, namely class IXA as the experimental class and class IXB students as the control class, each of which consisted of 25 students and 23 students and categorized in saturated sampling technique. The instrument used in this study was a test of student learning outcomes, in the form of a pretest-posttest and observation sheets. The analysis technique used is descriptive statistical analysis and inferential statistical analysis. The results of the descriptive statistical analysis showed that the post-test average for the experimental class was 82.5 and the post-test average for the control class was 72.59. While the results of inferential analysis in testing the data hypothesis show that the t-count value is greater than the t-table value (3.25> 2.01) and the average learning outcomes of the experimental class are higher than the average learning outcomes of the control class, thus it can be concluded that the application of project-based learning models is effective in improving mathematics learning outcomes in class IX students at MTs Madani Alauddin Paopao, Gowa Regency

    Pengaruh Strategi Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw terhadap Hasil Belajar Fisika Ditinjau dari Motivasi Belajar pada Pelajaran Fisika

    Get PDF
    Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan hasil belajar fisikayang signifikan antara : 1) siswa yang menggunakan strategi Jigsaw dan yang menggunakanmetode konvensional pada siswa yang memiliki motivasi tinggi ; 2) siswa yang menggunakanstrategi Jigsaw dan yang menggunakan metode konvensional pada siswa yang memilikimotivasi rendah dan 3) ada tidaknya interaksi antara strategi pembelajaran (Jigsawkonvensional)dengan motivasi siswa (tinggi - rendah) dalam pencapaian hasil belajar siswakelas X SMAN 1 Bontonompo. Jenis penelitian yang digunakan adalah quasi eksperimendengan desain factorial dan rancangan penelitian yaitu faktorial 2 x 2. Hasil penelitian inimenunjukkan bahwa tidak terdapat interaksi antara strategi pembelajaran (Jigsaw danKonvensional) dan Motivasi Belajar (tinggi dan rendah) dalam pencapaian hasil belajarfisika siswa kelas X SMA Negeri 1 Bontonomp

    Pengembangan Media Pembelajaran XyMath Berbasis Inventor 2 pada Materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel Kelas VIII

    Get PDF
    This study aims to determine the process of developing mathematics learning media for two-variable linear equation systems in MTs Darul Falah Bikeru that meet valid, practical, and effective criteria. This research is in the form of Research and Development (R&D) research with the ADDIE development model. The procedure includes 5 stages, namely: (1) analysis stage, (2) design stage, (3) development stage, (4) implementation stage, (5) evaluate stage. The subject of this study was class VIII students at MTs Darul Falah Bikeru. The product that was successfully developed in this development is the XyMath application created using Inventor 2.  The results of this study show that the development of Inventor 2-based XyMath learning media on the material of the Two-Variable Linear Equation System is feasible to use in MTs Darul Falah Bikeru. From the results of product trials, students are more interested and understand the material taught using XyMath learning media compared to using digital booksPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pengembangan media pembelajaran matematika materi sistem persamaan linear dua variabel di MTs Darul Falah Bikeru yang memenuhi kriteria yang valid, praktis, dan efektif. Penelitian ini berupa penelitian Research and Development (R&D) dengan model pengembangan ADDIE. Prosedurnya mencakup 5 tahap, yakni: (1) tahap analisis, (2) tahap desain, (3) tahap pengembangan, (4) tahap penerapan, (5) tahap evaluasi. Subjek penelitian ini yakni peserta didik kelas VIII di MTs Darul Falah Bikeru. Produk yang berhasil dikembangkan dalam pengembangan ini adalah aplikasi XyMath yang dibuat dengan menggunakan Inventor 2. Adapun hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengembangan media pembelajaran XyMath berbasis Inventor 2 pada materi Sistem Persamaan Linear Dua Variabel layak digunakan di MTs Darul Falah Bikeru. Dari hasil uji coba produk, peserta didik lebih tertarik dan paham terkait materi yang diajarkan menggunakan media pembelajaran XyMath dibandingkan dengan menggunakan buku digital

    Analisis Kesulitan Siswa dalam Menyelesaikan Soal Cerita Sistem Persamaan Linear Dua Variabel pada Siswa Kelas VIII SMP

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesulitan belajar metematika siswa dalam bentuk soal cerita sistem persamaan linear dua variabel. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif analisis. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 1 Duampanua Kabupaten Pinrang kelas VIIIā‚. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi, pedoman wawancara, dan tes dalam bentuk soal cerita. Data dalam penelitian ini dikumpulkan dengan teknik observasi, tes tertulis dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan masih banyak siswa yang kesulitan dalam mengerjakan soal cerita sistem persamaan linear dua variabel, yaitu (1) kesulitan tipe I dengan persentase 23% yakni kesulitan dalam menentukan apa yang diketahui dan ditanyakan dari soal, (2) kesulitan tipe II dengan persentase 30% yakni kesulitan dalam mengubah kalimat soal cerita menjadi kalimat matematika, dan (3) kesulitan tipe III dengan persentase 47% yakni kesulitan dalam melakukan operasi aljabar dan memberi kesimpulan. Data yang diperoleh menunjukkan penyebab siswa mengalami kesulitan diantaranya kurangnya pemahaman konsep, kurangnya konsep pemahaman operasi aljabar karena kurang latihan dan tidak mengulangi pelajaran di rumah, serta tergesa-gesa dan tidak teliti dalam menyelesaikan soal
    corecore