22 research outputs found

    SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN RENTAL MOBIL DI BALI BERBASIS ANDROID MENGGUNAKAN METODE ELIMINATION ET CHOIX TRADUISANT LA REALITE IV (ELECTRE IV)

    Get PDF
    ABSTRAK Provinsi Bali sebagai salah satu destinasi tujuan wisata yang sudah terkenal baik di dalam negeri maupun di luar negeri dalam pengembangan wisatanya tidak menyimpang dari misi untuk membangun kepariwisataan nasional. Informasi rental yang dibutuhkan wisatawan tidak hanya alamat rental saja tetapi bagaimana menentukan rental mobil yang nyaman dan efisien sesuai dengan dana, jumlah penumpang, Service rental, dan jenis sewa yang diinginkan wisatawan tersebut.sehingga dapat membantu wisatawan yang berkunjung ke Bali maupun yang berada di daerah provinsi Bali untuk menentukan rental mobil yang efisien dibutuhkan sebuah sistem yang mudah dijangkau wisatawan maupun masyarakat di Bali untuk mendapatkan informasi rental mobil. Penulis membangun suatu Sistem Pendukung Keputusan (SPK) Pemilihan Rental Mobil di Bali Berbasis Android Menggunakan Metode Elimination Et Choix Traduisant La Realite IV (ELECTRE IV) untuk membantu menyelesaikan masalah wisatawan maupun masyarakat di Bali dalam memilih rental mobil yang efisien dan nyaman melalui smartphone karena sistem ini berbasis Android. Sistem tersebut juga memiliki data yang realtime karena sistem terhubung langsung melalui database mysql. Admin dapat melakukan update pada data rental mobil sehingga sistem tersebut menjadi lebih dinamis dan mudah digunakan. Hasil pengujian fungsional pada aplikasi menyimpulakan bahwa semua fungsi dapat berjalan dengan lancar pada versi Android kitkat 4.4.2 API 19 sampai dengan Android versi 8.1 Oreo dengan API 27. Pada pengujian untuk hasil pengujian dilakukan pada 20 user menunjukkan bahwa 75% menilai tampilan baik, 85% menilai mudah digunakan, kemudian untuk informasi 85% user menilai baik, dan 80% user menilai baik untuk penggunaan fungsi pemilihan rental mobil

    Database Click Stream of E-commerce Functional

    Get PDF
    The availability of e-commerce functionality that suits for user needs in e-commerce applications will increase the sustainability of application usage and can provide benefits for its users. Many e-commerce applications have been developed, but based on the results of previous research, these e-commerce applications do not pay attention to the availability of functionality and its advantages in the application. A database design to store functional clickstream ecommerce is required to determine the number of features that users are accessing. Database application development is the activity of identifying real-world requirements, analyzing requirements, designing system data and functions, and then implementing operations in the system. The database life cycle method is used to build a database in this study. This research has produced a click stream database that has added functional attributes available in e-commerce, which are accessed by users. The results also show the addition of several tables that will facilitate the management of click stream data functionality from e-commerce applications

    GAME EDUKASI PUZZLE PENGENALAN ALAT MUSIK TRADISIONAL BALI BERBASIS ANDROID

    Get PDF
    Game edukasi puzzle merupakan game yang bersifat menghibur dan di dalamnya mengandung pengetahuan yang dapat disampaikan kepada penggunanya. Game edukasi puzzle dapat digunakan sebagai salah satu media pendidikan yang bisa digunakan sebagai media pembelajaran. Game Edukasi Puzzle ini diterapkan di dalam aplikasi Game Edukasi Puzzle Pengenalan Alat Musik Tradisional Bali Berbasis Android, sehingga dapat memberikan pengetahuan dan pemahaman pengguna dalam mengenal alat musik tradisional Bali sekaligus dapat bermain game. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang dan membangun sebuah Game Edukasi Puzzle Pengenalan Alat Musik Tradisional Bali Berbasis Android. Dalam pembuatan aplikasi ini mengunakan metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC). Untuk menguji game edukasi dari sisi fungsionalitas, serta untuk menguji game dari sisi usability dengan menggunakan metode System Usability Scale (SUS). Dari hasil penelitian tersebut diharapkan berguna bagi masyarakat dalam mengenal alat musik tradisional Bali

    Penerapan Metode Simple Additive Weighting pada Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Debitur Anggota Koperasi

    Get PDF
    Koperasi simpan pinjam Graha Computindo merupakan salah satu lembaga keuangan masyarakat untuk melakukan penyimpanan dan memberikan pinjaman/kredit pada setiap anggota dan dibentuk untuk menyejahterahkan anggotaanggotanya. Setiap anggota koperasi yang ingin meminjam kredit harus mengajukan permohonan pengajuan pinjaman. Analisa pinjaman di koperasi tersebut berdasarkan padaumur, penjamin, jenis usaha dan prinsip 5C, yaitu Characteristic, Capital, Collateral, Condition dan Capacityyang dilakukan secara manual. Untuk mempercepet proses pemberian kredit dilakukan dengan sistem pendukung keputusan, dengan Metode Simple Additive Weighting (SAW) sebagai dasar perhitungan keputusan karena menggunakan kriteria dan membandingkan nilai antar satu calon dengan calon yang lain. Hasil penelitian ini berbentuk sebuah sistem pendukung keputusan yang mengolah data debitur yang dapat digunakan dalam proses pemberian kredit. Sistem ini dapat memberikan perangkingan sesuai data masing – masing debitur dan mempermudah pengambil keputusan dalam pemberian kredit

    Aplikasi Multimedia Interaktif Pengenalan Pura Bukit Indrakila Kabupaten Bangli Berbasis Android

    Get PDF
    Pura Bukit Indrakila berada di Desa Dausa, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Pura ini terletak di sebuah bukit kecil yang berjarak 4 kilometer dari Puncak Penulisan. Namun masih banyak masyarakat yang belum mengetahui tentang Pura Bukit Indrakila dari segi lokasi, sejarah berdirinya, dan bagaimana struktur bangunan yang ada di Pura Bukit Indrakila. Melihat dari permasalahan tersebut, maka diperlukannya suatu media informasi digital yaitu multimedia sebagai pendukung untuk memperkenalkan Pura Bukit Indrakila. Aplikasi Multimedia Interaktif Pengenalan Pura Bukit Indrakila Kabupaten Bangli Berbasis Android ini digunakan untuk memperkenalkan lebih lengkap tentang Pura Bukit Indrakila mulai dari sejarah, lokasi, struktur bangunan, serta keadaan pura yang disajikan dalam bentuk aplikasi. Aplikasi ini dapat dijalankan pada smartphone dengan sistem operasi android. Metode yang digunakan dalam aplikasi ini yaitu metode MDLC (Multimedia Development Live Cycle) yang terdiri dari tahapan konsep (concept), perancangan (design), pengumpulan bahan (material collecting), pembuatan aplikasi (assembly), pengujian aplikasi (testing) dan penyebarluasan (distribution). Pengujian aplikasi ini menggunakan metode Black Box dan SUS (System Usability Scale). Pengujian Kuesioner yang telah dilakukan terhadap 30 orang responden dengan perhitungan hasil pengujian aplikasi menggunakan instrumen SUS. Hasil dari penelitian menunjukan bahwa aplikasi ini berada di Grade C atau bisa dikatakan Good (Baik) atau layak untuk digunaka

    Game Clash of Klungkung Kingdom Sebagai Media Pengenalan Sejarah Kerta Gosa Berbasis Android

    Get PDF
    Klungkung merupakan sebuah kerajaan yang sangat terkenal di Bali dan merupakan pusat pemerintahan Bali kuno. Klungkung mengalami sebuah peristiwa besar yaitu peristiwa perang puputan. Kerajaan Klungkung di zaman dahulu meninggalkan warisan bangunan dengan benda bersejarah yang sekarang dikenal dengan Kerta Gosa. Berdasarkan periodisasinya, Situs Kerta Gosa tergolong dalam zaman Bali Baru yakni masa penjajahan Belanda (Kolonial), merupakan tempat peradilan warisan dari Keraton atau Puri Semarapura (1686-1908). Akan tetapi, di zaman sekarang warisan kerajaan Klungkung yaitu Kertagosa kurang diperhatikan dan banyak yang tidak tahu akan keberadaan Kerta Gosa. Agar generasi muda dapat mengenal sejarah pembangunan Kerta Gosa, dibuatlah “Game Clash of Klungkung Kingdom sebagai Media Pengenalan Sejarah Kerta Gosa Berbasis Android.” Tujuan dari game ini adalah memberikan pengenalan secara umum bangunan Kerta Gosa dan sejarah dari Kerta Gosa. Game ini dibangun dengan metode GDLC (Game Development Life Cycle). Berdasarkan hasil pengujian Black-box testing, dapat disimpulkan bahwa game dapat berjalan dengan lancar dan baik sesuai dengan rancangan. Berdasarkan jawaban 30 responden yang diberi kuesioner dengan 10 pertanyaan  diolah dan didapatkan hasil skor System Usability Scale sebanyak 82,67 dengan predikat “Excellent ”

    PENGARUH PELATIHAN CALL THE NUMBER DRILL DAN THREE CHAIR DRILL TERHADAP KETERAMPILAN DRIBBLING BOLA BASKET

    Get PDF
               The study aimed to determine (1) the effect of Made Or Run Drill training on shooting skills, (2) the effect of ten free throwing a row drill training on shooting skills, (3) differences in shooting skills between treatment groups made or run drill and ten free throws in a row drill. The sample of the study was 30 students of the SMAK TI Bali Global Singaraja basketball extracurricular students. This study uses a quasi-experimental method with the design of the modified pre-test-post-test group design. Data collection tests use the free throw shooting skill test. Data analysis uses t-test (t-test) statistical calculations at a significance level of 5%.            The results of data analysis (1) training made or run drill have an effect on Basketball shooting skills, with the results of thit = 5.850> ttab = 2.145, (2) ten free throws in row drill training affects Basketball shooting skills, with results thit = 4,610> ttab = 2,145, (3) there is no difference in effect between training made or run drill and ten free throws in a row drill on shooting skills, with the results of thit = 0,000 <ttab = 2,048. Training of made or run drill and ten free throws in a row drill both have an influence on shooting skills, judging from the theoretical foundation that says both training together improve shooting skills.            It was concluded that (1) there was the effect of training made or run drill on shooting skills, (2) there was the effect of ten free throws in a row drill training on shooting skills (3) there was no difference in effect between training made or run drill and ten free throws in a row drill for shooting skills.Penelitian bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh pelatihan Made Or Run Drill terhadap keterampilan shooting, (2) pengaruh pelatihan ten free throws in a row drill terhadap keterampilan shooting, (3) perbedaan keterampilan shooting antara kelompok perlakuan made or run drill dan ten free throws in a row drill. sampel penelitian adalah siswa ekstrakurikuler bola basket SMAK TI Bali Global Singaraja Singaraja berjumlah 30 orang. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen semu dengan rancangan the modified pre-test – post-test group design. tes pengumpulan data menggunakan tes keterampilan shooting free throw. analisis data menggunakan perhitungan statistik uji-t (t-test) pada taraf signifikansi 5%. Hasil analisis data (1) pelatihan made or run drill berpengaruh terhadap keterampilan shooting Bola Basket, dengan hasil thit = 5,850 > ttab = 2,145, (2) pelatihan ten free throws in a row drill berpengaruh terhadap keterampilan shooting Bola Basket, dengan hasil thit = 4,610 > ttab = 2,145, (3) tidak terdapat perbedaan pengaruh antara pelatihan made or run drill dan ten free throws in a row drill terhadap keterampilan shooting, dengan hasil thit = 0,000 < ttab = 2,048. Pelatihan made or run drill dan ten free throws in a row drill sama-sama memberikan pengaruh terhadap keterampilan shooting, dilihat dari landasan teori yang mengatakan pelatihan keduanya sama-sama meningkatkan keterampilan shooting Disimpulkan bahwa (1) ada pengaruh pengaruh pelatihan made or run drill terhadap keterampilan shooting, (2) ada pengaruh pelatihan ten free throws in a row drill terhadap keterampilan shooting (3) tidak terdapat perbedaan pengaruh antara pelatihan made or run drill dan ten free throws in a row drill terhadap keterampilan shooting

    MULTIMEDIA INTERAKTIF PENGENALAN PURA PALUANG NUSA PENIDA BALI BERBASIS ANDROID

    Get PDF
    Pura Paluang yang terletak di Kecamatan Nusa Penida, Kabupaten Klungkung Bali, tepatnya di kawasan Dusun Karangdawa, Desa Bungamekar memiliki dua pelinggih (bangunan suci) yang sedikit kurang lazim bentuknya dibandingkan pura-pura lain pada umumnya di Bali. Jika pelinggih umumnya di pura-pura berbentuk seperti candi, maka bentuk pelinggih di Pura Paluang menyerupai mobil jenis Jimny dan VW Beatle. Sampai saat ini informasi mengenai Pura Paluang ini masih berupa artikel-artikel yang berisi mengenai sejarah dan keunikan Pura Paluang tersebut. Untuk memperkenalkan potensi pengetahuan sejarah, spiritual dan budaya yang ada di Pura Paluang salah satunya adalah melalui media Informasi Teknologi (IT) yang dikemas dalam Multimedia Interaktif Berbasis Android, yang diharapkan dapat menjadi wadah Informasi yang edukatif serta atraktif yang mudah di akses oleh masyarakat pada umumnya dan umat Hindu pada khususnya. Metode penelitian yang dilakukan adalah penelitian dengan metode penelitian R&D (Research And Development). Metode yang digunakan untuk mengembangkan multimedia interaktif ini adalah metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC) dan terdapat 6 tahapan, yaitu concept, design, material collecting, assembly, dan testing. Aplikasi Multimedia Interaktif Pengenalan Pura Paluang Nusa Penida – Klungkung Berbasis Android dalam pengujian menggunakan metode Blackbox sudah berjalan sesuai dengan yang diharapkan, fungsionalitas aplikasi juga sudah berfungsi dengan bai

    Perencanaan Masterplan Pura Puseh lan Desa, Desa Adat Tegallalang, Gianyar, Bali

    Get PDF
    Desa Adat Tegallalang, Kabupaten Gianyar, Bali, memiliki beberapa tempat yang menjadi wadah kegiatan adat bagi masyarakat yang hingga kini senantiasa menjaga budaya warisan leluhur. Seiring meningkatnya kesadaran warga dalam menjalankan tugas dan kewajiban di desa adat, dibutuhkan pula peningkatan pelayanan dan kenyamanan bagi masyarakat adat. Dalam upaya meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat, maka dilakukan penataan dan penambahan fasilitas di Pura Puseh lan Desa, Desa Adat Tegallalang. Untuk mendukung rencana penataan pura, harus disertai dengan perencanaan yang baik berupa gambar masterplan dan kelengkapannya. Kolaborasi tim Pengabdian Kepada Masyarakat dengan pihak mitra menjadi kunci dari keberhasilan kegiatan ini, sehingga permasalahan yang ada di lapangan dapat dicarikan solusi secara bersama-sama. Keberhasilan memenuhi target capaian berupa gambar masterplan, diharapkan bermanfaat sebagai pedoman bagi desa adat dalam proses penataan, pembuatan Rencana Anggaran Biaya, serta dapat digunakan sebagai kelengkapan pengajuan proposal penggalian dana penataan pura

    PEMBERDAYAAN EKONOMI KREATIF KELOMPOK SEKA WIRANG DALAM PEMBUATAN BUMBU SEBAGAI DASAR PENGEMBANGAN KULINER MASAKAN KHAS BALI DESA BUKIT – KARANGASEM

    Get PDF
    Bumbu merupakan bagian dari pengolahan hidangan yang mampu mem-berikan rasa aroma dan warna yang dapat menimbulkan selera. Mitra pada pengabdian kali ini adalah Kelompok Seka Wirang yang menyediakan bumbu bali/rajang yang dijual sekitar pasar desa. Bumbu yang dijual di pasar memiliki tampilan yang sederhana hanya di bungkus dengan plastik, karena bumbu yang dihasilkan cukup sedikit dan pengolahannya cukup lama. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, mitra diberikan solusi yaitu:  memberikan hibah barang untuk mempecepat produksi, dan memberikan pelatihan pengemsan dan desain logo bagi produk mitra. Berdasarkan kegiatan yang sudah dilaksanakan produksi mitra meningkat sebesar 35% dengan bantuan alat – alat produksi yang telah diberikan. Produk mitra sudah dikemas dengan menggunakan botol bumbu/kemasan yang diberikan label dengan nama bumbu bali “NePaon”. Produk ini mampu bertahan selama 7 minggu
    corecore