9 research outputs found

    SOSIALISASI DESAIN HUNIAN BERBASIS RUMAH PANGGUNG SEBAGAI OPTIMALISASI PENANGANAN BANJIR KELURAHAN LEMPAKE SAMARINDA

    Get PDF
    Salah satu permasalahan yang sering dihadapi pada perumahan dan pemukiman di suatu perkotaan yaitu banjir. Bencana banjir memang merupakan salah satu bencana yang sulit untuk dihindari khususnya pada suatu perkotaan, hal ini disebabkan karena curah hujan yang tidak bisa diprediksi. Selain karena curah hujan, banjir juga dapat disebabkan karena kurang efektifnya pengelolaan saluran air di lingkungan tersebut. Samarinda adalah salah satu kota padat penduduk di Kalimantan Timur yang terkenal dengan permasalahan banjirnya. Banyak wilayah di Samarinda yang terdampak bencana banjir tersebut, salah satunya yaitu wilayah Kelurahan Lempake Kecamatan Samarinda Utara. Dari beberapa solusi yang dapat dilakukan, desain hunian berupa rumah panggung menjadi solusi yang cukup efektif untuk penanganan bencana banjir di wilayah Kelurahan Lempak

    Perencanaan Produksi Batubara Pit B di PT. Pancaran Surya Abadi, Kecamatan Anggana Dan Muara Badak, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur

    Get PDF
    Pada perancangan tahapan penambangan, perlu diketahui jumlah volume cadangan batubara tertambang maupun volume overburden yang terdapat pada sebuah pit. Volume cadangan batubara tertambang dan volume overburden diperlukan untuk memperkirakan dan memprediksi suatu area yang akan dikembangkan menjadi lokasi penambangan yang kemudian akan dibuat perancangan tahapan penambangan (push back). Tujuan dari perancangan tahapan penambangan adalah untuk menyederhanakan seluruh volume yang ada dalam overall pit ke dalam unit-unit pit penambangan yang lebih kecil, sehingga memudahkan penanganannya.Metode batterblock solid digunakan untuk menentukan estimasi cadangan menggunakan software desain tambang, dari hasil  tersebut di buat desain solid (desain pit sebagai batas bawah dan topografi sebagai batas atas), sehingga dari solid tersebut kita dapat membuat rencana penambangan menggunakan software schedulling, dari hasil rencana penambangan tersebut dapat ditentukan tahapan penambangan bulanan. Berdasarkan hasil penelitian diketahui proses penambangan overburden menggunakan 2 fleet. Masing-masing fleet menggunakan 1 unit excavator Volvo EC360BLC  dengan 2 unit dump truck Nissan CWBM dan 1 unit excavator Sumitomo 350 dengan 2 unit dump truck TRX Build. Proses penambangan batubara menggunakan 1 fleet, yang terdiri dari 1 unit excavator Volvo EC360BLC  dan 4 unit dump truck dengan tipe Hino FM260. Tahapan blok penambangan dibagi menjadi beberapa blok dengan ukuran 30 × 30 m dan tinggi 2 m dengan pertimbangan dibutuhkan minimal 25 m

    PREFERENSI BERMUKIM MASYARAKAT PERBATASAN KOTA DAN KABUPATEN MALANG (DESA NGIJO KECAMATAN KARANGPLOSO)

    Get PDF
    ABSTRACT             Development of city center encourages development in frontier city. Ngijo Village, one of frontier areas of Malang City and Malang Regency, was identified as expanding urban activity from Malang City which keep increasing from time to time, resulted in the rapid growth of settlements in the area. Increase of settlements in Ngijo village is growing rapidly, it is influenced by housing preference of residents. The method used in research is quantitative research with analytical technique used is the technique of conjoin analysis. Based on result of conjoint analysis, importance value in each attribute / variable is choice of housing unit with the importance value of 38,3%, environmental factor with importance value of 35,9%, accessibility with importance value of 14,3% and the last, choice of infrastructure with importance value of 11.5%. Choice of housing units to be the most dominant choice, while choice of infrastructure to be the lowest choice of living factors due to facilities and infrastructure available in the neighborhood of Ngijo Village is relatively low when compared with the city center.Keywords: housing preference, conjoin analysis ABSTRAKPerkembangan pusat kota mendorong terjadinya perkembangan di daerah perbatasan kota. Desa Ngijo salah satu kawasan perbatasan Kota Malang dan Kabupaten Malang, teridentifikasi terkena perluasan kegiatan perkotaan dari Kota Malang yang terus meningkat dari waktu ke waktu, yang mengakibatkan pertumbuhan permukiman yang cukup pesat pada kawasan tersebut. peningkatan permukiman pada Desa Ngijo semakin pesat, hal tersebut tentunya sangat dipengaruhi oleh preferensi bermukim dari masyarakatnya. Metode yang digunakan dapam penelitian merupakan penelitian kuantitatif dengan teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis konjoin. Berdasarkan hasil analisis konjoin nilai kepentingan pada masing-masing atribut/variabel adalah pilihan unit rumah dengan nilai kepentingan 38,3%, faktor lingkungan dengan nilai kepentingan 35,9%, aksesibilitas dengan nilai kepentingan 14,3% dan yang terakhir pilihan infrastruktur dengan nilai kepentingan 11,5%. Pilihan unit rumah menjadi pilihan yang paling dominan, sedangkan pilihan infrastruktur menjadi faktor pilihan bermukim yang paling rendah dikarenakan sarana dan prasarana yang tersedia di lingkungan permukiman Desa Ngijo tergolong rendah  apabila  dibandingkan  dengan  pusat  kota.Kata kunci:preferensi bermukim, analisis konjoi

    IMPLEMENTASI KEMAJUAN TEKNOLOGI UNTUK KEWIRAUSAHAAN DAN EKONOMI KREATIF DI KELURAHAN SIDOTOPO

    Get PDF
    Kemajuan teknologi akan memudahkan pelaku UMKM untuk menjangkau pelanggan, dengan kemudahan tersebut pelaku UMKM khususnya warga kelurahan Sidotopo, Surabaya dapat lebih mudah memanfaatkan teknologi digital, sehingga dapat menjangkau pelanggan yang lebih banyak serta memperluas pasar. Dalam penelitian ini, berisi tentang pengabdian berupa pendampingan UMKM di kelurahan Sidotopo. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan langsung berupa survei dan wawancara. Masalah yang dihadapi oleh warga kelurahan Sidotopo berupa kurangnya pengetahuan tentang teknologi, terbatasnya modal usaha, rasa takut apabila produk dipasarkan secara online. Penelitian ini bertujuan untuk mendorong kreativitas, inovasi dan produktivitas pelaku UMKM kelurahan Sidotopo, dalam penelitian ini memberikan motivasi dan pendampingan kepada para pelaku UMKM di kelurahan Sidotopo dengan berbagai sosialisasi seperti sosialisasi manajemen keuangan, sosialisasi dan pembuatan nomor induk berusaha, dan sosialisasi digital marketing, serta praktik pemasaran secara langsung di media sosial seperti Instagram dan marketplace yaitu Shopeefood. Dengan berbagai pelatihan dan praktik yang diberikan langsung kepada pelaku UMKM kelurahan Sidotopo diharapkan dapat memberikan timbal balik yang positif bagi pelaku UMKM di Sidotopo

    Pengaruh Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Kontrak Pada PT Bank Negara Indonesia Kantor Cabang Bangkinang

    No full text
    This study aims to determine the effect of job satisfaction on employee performance at PT Bank Negara Indonesia Bankinang Branch Office. The population in this study were 65 employees. Sampling used the purposive sampling method in which a portion of the population was sampled as many as 30 contract employees. The types and sources of data are primary and secondary data, while the data collection techniques use observation, questionnaires and interviews. Analysis of the data used in this study is a simple linear regression test. The results of this study indicate that job satisfaction has a positive and significant effect on the performance of contract employees at PT Bank Negara Indonesia Bangkinang Branch Office. The level of relationship between the two variables is in the medium category, which means the ability of the independent variable to explain the dependent variable is good

    PERAN PEMBERDAYAAN DAN KESEJAHTERAAN KELUARGA (PKK) DI ERA REFORMASI: Studi Kasus di Desa Wonokromo, Pleret, Bantul, Yogyakarta

    Get PDF
    Penelitian ini berjudul “Peran Pemberdayaan Dankesejahteraan Keluarga (PKK) di Era Reformasi: Studi Kasus di Desa Wonokromo, Pleret, Bantul”. Kesejahteraan masyarakat merupakan pencapaian yang dicita-citakan oleh seluruh masyarakat baik laki-laki maupun perempuan. Namun seringkali perempuan dinomorduakan dalam upayanya untuk meningkatkan kesejahteraan. Saat ini telah banyak berkembang gerakan-gerakan yang dilakukan oleh kaum perempuan. Salah satunya yaitu Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK). PKK menjadi salah satu gerakan perempuan yang masih terus berkontribusi dalam kesejahteraan masyarakat. Dalam penelitian ini penulis meneliti tentang bagaimana tata kelola gerakan PKK dan bagaimana peran dari gerakan PKK ini di masyarakat khususnyadi Desa Wonokromo. Penelitian ini didasari dengan teori strukturasi dari Antonie Giddens dimana struktur dalam gerakan PKK ini sangat berpengaruh terhadap aktor-aktor PKK. Metode yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif yang menggambarkan keadaan sasaran penelitian secara apa adanya, menganalisa dan menginterpretasikan terhadap data-data yang telah terkumpul. Pengumpulan data dengan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian peran PKK di era reformasi ini ialah koordinasi setiap Tim Penggerak PKK di berbagai tingkatan sehingga PKK lebih terstruktur. Dalam pelaksanaannya pun ada beberapa tantangan seperti sistem pemilihan ketua PKK yang masih mengikuti jabatan suami dan latar belakang pendidikan yang beragam dari tiap pengurus gerakan PKK. Dalam setiap pelaksanaan programnya PKK juga harus berkoordinasi dan membangun relasi dengan lembaga lain. PKK juga menjadi ujung tombak program pemerintah yang mampu menembus program hingga ke kelompok masyarakat paling bawah
    corecore