76 research outputs found

    PENGEMBANGAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF IPS KELAS IV SD NEGERI KARANGWUNI

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk software multimedia yang layak dan dapat digunakan sebagai media pembelajaran kelas IV di Sekolah Dasar Negeri Karangwuni. Secara khusus penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk software multimedia Pembelajaran interaktif IPS dalam bentuk compact disk (CD ) yang: (1 ) layak dan, (2 ) dapat memotivasi dan meningkatkan hasil belajar siswa. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (research and development ). Responden atau subjek penelitian yang terlibat dalam penelitian ini adalah 30 siswa kelas IV SD, yang terdiri dari 3 siswa pada uji coba satu-satu, 7 siswa pada uji coba kelompok kecil, dan 20 siswa pada uji coba lapangan. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini adalah data validasi ahli media dan ahli materi dan data hasil uji coba produk, serta data perbandingan nilai pre-test dan post-test. Instrument pengumpulan data berupa angket dan test. Data yang diperoleh dari angket dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa secara umum kualitas hasil penilaian multimedia pembelajaran termasuk dalam kategori “sangat baik”. Hasil validasi media dari ahli materi menunjukan skor rata-rata 4,52 yang termasuk dalam kategori “Sangat Baik”, hasil validasi media dari ahli media mendapat skor ratarata 4,31 yang termasuk dalam kategori ‘Sangat Baik”, dan untuk data hasil uji coba produk pada siswa kelas IV mendapat perolehan skor untuk uji coba satusatu memperoleh skor 4,41, kemudian pada tahap uji coba kelompok kecil memperoleh skor penilaian sebesar 4,54 dan pada tahap akhir uji coba lapangan mendapat skor penilaian sebesar 4,57 yang termasuk dalam kategori “Sangat Baik”. Dari hasil pengembangan multimedia pembelajaran IPS ini menunjukan adanya peningkatan pencapaian hasil belajar IPS siswa berdasarkan acuan standar KKM yang ditentukan, dimana hasil dari pre-test sebesar 83,4% meningkat menjadi 96% pada hasil post-test-nya setelah menggunakan multimedia pembelajaran yang dikembangkan. Hasil tersebut menunjukan bahwa produk hasil pengembangan multimedia pembelajaran IPS ini layak digunakan sebagai media pembelajaran untuk mendukung dan meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS kelas IV di Sekolah Dasar

    Sarekat islam dan pergerakan politik di palembang

    Get PDF
    Buku ini menguraikan tentang pelembang selayang pandang, masuknya sarekat islam, Mobilitas sarikat islam di keresidenan dan perlawanan menentang pemerintah Kolonial serta perjuangan politik setelah tahun 1920

    Ensiklopedi pahlawan nasional

    Get PDF
    Buku ensiklopedia pahlawan nasional ini memuat biografi singkat 90 orang pahlawan, merupakan salah satu hasil kegiatan rutin Subdit Sejarah, Direktorat Sejarah dan Nilai Tradisional. Buku ini mengungkapkan perjuangan tokoh-tokoh yang berjuang sebelum tahun 1900, masa Pergerakan Nasional (1900-1945), saat mempertahankan dan mengisi kemerdekaan termasuk para Pahlawan Revolusi

    Kerajaan tradisional di Indonesia: Bima

    Get PDF
    Sejarah Indonesia ditinjau dari terbentuknya nasion atau bangsa modern sebenarnya belumlah lama. Gejala itu baru nampak pada awal abad ke-20. Sebelum periode itu konsep nasion baru belum dikenal. Sejarah Indonesia periode itu lebih terkait kepada hal-hal yang bersifat kedaerahan. Tiap-tiap daerah di Indonesia seolah-olah mempunyai sejarahnya sendiri. Dari sekian banyak kerajaan di Indonesia dalam kerangka seperti itu adalah kerajaan Bima di Sumbawa. Keberadaan Bima di dalam mata rantai pelayaran dan perdagangan di Nusantara tidak terlepas dari letak kepulauan Sunda Kecil secara keseluruhan. Kepulauan ini dengan persediaan air minum yang baik kualitasnya dan makanan yang dimilikinya dapat melayani pedagang-pedagang Melayu dan Jawa dan sekaligus tempat beristirahat dalam jalur perlayaran dari barat ke timur. Di sini mereka menukarkan pakaian yang mereka bawa dari Malaka dan Jawa dengan rempah-rempah. Sedangkan Bima memasok kayu celup (dye-wood) untuk pedagang Malaka yang kemudian di ekspor ke Cina

    Implementasi regresi binomial negatif bivariat untuk mengatasi overdispersi: Studi kasus kematian ibu dan neonatal di Jawa Tengah

    Get PDF
    INDONESIA: Overdispersi adalah kondisi data dimana varians pada data tersebut memiliki nilai lebih besar dari nilai rata-ratanya. Penerapan metode regresi yang tidak tepat pada data dengan kondisi overdispersi dapat mengakibatkan variabel bebas yang seharusnya tidak signifikan menjadi signifikan. Akibatnya penarikan kesimpulan menjadi tidak valid. Salah satu metode regresi yang dapat digunakan untuk mengatasi masalah overdispersi adalah dengan regresi binomial negatif. Regresi binomial negatif bivariat merupakan salah satu hasil pengembangan dari regresi binomial negatif. Tujuan dari penelitian ini untuk menerapkan regresi binomial negatif bivariat untuk mengatasi overdispersi. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kasus kematian ibu dan kematian neonatal di Jawa Tengah. Penaksiran parameter yang digunakan adalah Maximum Likelihood Estimation (MLE) dengan iterasi Newton-Raphson. Penelitian ini menunjukkan bahwa kasus kematian ibu dipengaruhi oleh penduduk miskin (X_1), rumah tangga dengan sanitasi layak (X_4), dan tenaga kesehatan (bidan) (X_5). Sedangkan kasus kematian neonatal dipengaruhi oleh penduduk miskin (X_1), dan tenaga kesehatan (bidan) (X_5). ENGLISH: Overdispersion is a data condition where the variance of data has a greater value than the average value. Improrer regression applications on data with overdispersion conditions can cause independent variables that should be insignificant to be significant. As a result, the conclusions is invalid. One of the regression methods that can be used to solve the problem of overdispersion is negative binomial regression. Bivariate negative binomial regression is one of the results of the development of negative binomial regression. The purpose of this research is to implement bivariate negative binomial regression to overcome overdispersion. The data used is the number of maternal and neonatal mortality in the province of Central Java in 2019. The Parameter estimation is done by using Maximum Likelihood Estimation (MLE) through Newton-Raphson iteration. This research shows that the number of maternal mortality is affected by the poor (X_1), households with proper sanitation (X_4), and health workers (midwife) (X_5). Meanwhile, the number of neonatal mortality is affected by the poor (X_1), and health workers (midwife) (X_5). ARABIC: الإفراط في الإنتشار(Overdispersi) هو شرط بيانات حيث يكون لتباين البيانات قيمة أكبر من القيمة المتوسطة. يمكن أن تتسبب تطبيقات الانحدار Improrer على البيانات ذات ظروف التشتت الزائد في وجود متغيرات مستقلة يجب أن تكون غير ذات أهمية كبيرة. ونتيجة لهذا فإن الاستنتاجات غير صالحة. إحدى طرق الانحدار التي يمكن استخدامها لحل مشكلة الإفراط في الإنتشار(Overdispersi) هي الانحدار ثنائي الحدود السالب. يعد الانحدار السلبي ثنائي الحدين ذو المتغيرات الثنائية أحد نتائج تطور الانحدار ثنائي الحدود السالب. الغرض من هذا البحث هو تنفيذ الانحدار السلبي ثنائي الحدين للتغلب على الإفراط في الإنتشار(Overdispersi). والبيانات المستخدمة هي عدد وفيات الامهات والمواليد الجدد في مقاطعة جاوة الوسطى في عام 2019. يتم تقدير المعلمة باستخدام تقدير احتمالات القصوى (MLE) من خلال تكرار نيوتن-رابهسون (Newton Raphson). هذا بحث يظهر أن الرقم من [بوولر وفيتي] أثرت بالفقراء(X_1) ، منازل مع صحاح مناسبة(X_4) ، وصحة عاملات ([ممرضة])(X_5). وفي الوقت نفسه، فإن عدد الوفيات بين المواليد الجدد يتأثر بالفقراء(X_1)، والعمال الصحيين (القابلات)(X_5)

    Sejarah wilayah perbatasan Miangas-Filipina 1928-2010 : dua nama satu juragan

    Get PDF
    Sejak awal tahun 2003 hingga akhir 2010, pulau Miangas alias Las Palmas ramai diberitakan dalam media cetak. Selama kurun waktu itu, tidak kurang dari 100 buah artikel, opini dan surat pembaca yang dapat dibaca pada dua media nasional - Kompas don Tempo- menyoal " kepemilikan" dan permasalahan pulau seluas 315 hektar di ujung utara Sulawesi, berbatasan dengan negara tetangga, Filipina Ada dua hal yang menjadi penyebab ketertarikan media terhadap Pulau Miangas. Pertama, letak pulau Miangas yang berada di perbatasan Indonesia - Filipina. Kedua, sejak tahun 2005 daerah perbatasan dan terpencil masuk dalam agenda pembangunan nasional. Letak geografis pulau Miangas di perbatasan Indonesia - Filipina,tepatnya berada di wilayah teritorial Filipina, mengundang kekhawatiran banyak pihak. Kekhawatiran ini semakin menguat setelah Indonesia tidak dapat mempertahankan pulau Sipadan dan Ligitan. Meskipun pada penghujung tahun 2002 , Menteri Luar negeri Hassan Wirajuda dalam wawancara khusus dengan Majalah Tempo menegaskan bahwa " ... pulau Miangas sudah jelas milik kita. Tidak ada pihak lain yang menyoal hal itu, tetap saja ada pemberitaan yang isinya meng khawatirkan "kepemilikan" pulau di perbatasan ini. Kekhawati ran seperti itu kembali terbaca dalam berita Majalah Gatra, "Menjaga Miangas tak jadi Las Palmas". Pasalnya, berawal dari temuan Konsul Jenderal RI di Davao. Ada brosur yang mencantumkan pulau Miangas sebagai salah satu tujuan wisata yang dipasarkan oleh agen wisata di Davao

    Analisis Kebutuhan Media Komik Digital untuk Meningkatkan Literasi Membaca bagi Siswa Sekolah Dasar di Bojonegoro

    Get PDF
    Research on digital comics in an effort to increase reading literacy is urgent because there is boredom during the learning process. It is hoped that the integration of digital comics with learning materials can change students' perceptions of reading activities to be more positive. This research aims to explore the need for digital comics that can help students develop their reading literacy. This research uses mixed methods that combine quantitative and qualitative data. Quantitative data was obtained through questionnaires given to 24 elementary school students, while qualitative data was obtained through interviews with teachers involved in the learning process. The results of data analysis show that teachers still dominate the delivery of material and rarely use digital learning media. Students, on the other hand, have access to Android smartphones, but their use tends to be for entertainment rather than learning. Therefore, this research highlights opportunities for developing digital comics as a learning tool, considering students' interest in using them to understand lesson material at home

    Jalur Wisata Germanggis sebagai Olahraga Rekreasi Bersepeda

    Get PDF
    Jalur Wisata Germanggis merupakan jalur menuju objek Wisata Germanggis yang terletak di Desa Karang Tengah Kecamatan Cilongok. Wisata Germanggis merupakan destinasi pariwisata yang mulai berkembang pada tahun 2018. Sejak Wisata tersebut ada, banyak Wisatawan yang berkunjung ke Wisata tersebut, salah satunya Wisatawan dengan menggunakan moda transportasi sepeda yang sekarang mulai banyak digunakan. Hal ini dengan tujuan sebagai kegiatan untuk meningkatkan aktivitas fisik, psikis maupun berekreasi. Penelitian ini akan menganalisis potensi jalur Wisata Germanggis sebagai prasarana olahraga rekreasi bersepeda. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik sampling dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling. Analisis data menggunakan model analisis Miles dan Huberman. Hasil menunjukan bahwa terdapat aspek Attraction di jalur Wisata Germanggis yang terdiri dari daya tarik alami dan daya tarik buatan. Daya tarik alami meliputi perbukitan, area persawahan, pepohonan, pegunungan serta suasana yang sejuk. Daya tarik buatan meliputi Wisata Germanggis yang dapat melihat keindahan kota Purwokerto dari ketinggian, jalur tanjakan dengan tingkat elevation gain 810 meter, sehingga memicu pesepeda untuk mencoba jalur tersebut. Aspek Accesibility jalur Wisata Germanggis merupakan jalur pariwisata yang ada di lingkungan pedesaan, jalurnya halus dan terhindar dari ramainya kendaraan lalu lintas. Adanya jalur dengan medan tanjakan dan berkelok, membuat pesepeda yang menyukai tantangan dapat mencoba jalur tersebut. Aspek Amenities terdiri dari fasilitas warung, ruko untuk tempat peristirahatan dan membeli sesuatu yang dibutuhkan. Fasilitas lainnya seperti fasilitas spot foto dan fasilitas penginapan dan camp. Aspek Ancillary menunjukan bahwa jalur Wisata Germanggis layak untuk digunakan sebagai prasarana olahraga rekreasi bersepeda, ditinjau dari daya tarik, akses, dan fasilitasnya. Selain itu, bentuk dukungan yang diberikan oleh komunitas Noris terhadap jalur Wisata Germanggis berupa promosi melalui media sosial, agar jalur tersebut dapat dikenal masyarakat maupun komunitas sepeda. Berdasarkan analisis data yang di tinjau dari aspek 4A terdiri dari aspek Attraction, Accesibility, Amenity, Ancillary, dapat disimpulkan bahwa jalur Wisata Germanggis berpotensi sebagai prasarana olahraga rekreasi bersepeda

    Tantangan dan rongrongan terhadap keutuhan negara dan kesatuan RI: kasus Republik Maluku Selatan

    Get PDF
    Proklamasi 17 Agustus 1945. melahirkan Republik Indonesia sebagai negara baru. yang berhasil mencapai kemerdekaannya se telah melalui berbagai periode perjuangan melawan penjajah. Perjuangan mana kemudian dilanjutkan melalui Badan Penyelidik Usaha-usaha Kemerdekaan Indonesia yang dibentuk tentara Jepang pada 29 Mei 1945 dan berhasil merumuskan Undang-Undang Dasar Negara. namun setelah tersusunnya Undang Undang Dasar , badan tersebut dibubarkan dan dibentuk badan lain yang kita kenal dengan Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia (PPKI) pada 7 Agustus 1945 diketuai lr.Soekarno . Badan ini ditugas kan untuk membuat rancangan suatu negara baru. tetapi sebelum keinginan Jepang itu terlaksana. mereka telah menyatakan takluk pada tentara Sekutu pada 15 Agustus 1945 : dengan demikian Jepang tidak dapat memenuhi "Janji" nya
    corecore