43 research outputs found

    Implementasi Teknologi Global Position System Dalam Deteksi Posisi Mobil Berbasis Short Message Service

    Full text link
    Pada zaman sekarang ini teknologi berkembang secara cepat dan pesat.Diantaranya dapat di temukan pada sistem pengaman kendaraan khususnya pada mobil. Terkadang manusia harus meninggalkan mobil untuk menyelesaikan beberapa hal dalam waktu yang lama. Kondisi seperti itu dapat menimbulkan adanya tindak pencurian yang merupakan tindakan kejahatan yang tak terduga. Untuk mengatasi masalah di atas adalah membuat alat keamanan dengan memanfaatkan teknologi GPS dan ponsel untuk mengetahui posisi benda bergerak berbasis mikrokontroler AT89S51 yang bekerja secara otomatis akan mengirimkan posisi benda yang berupa titik kordinat dengan cara mengirimkan SMS ke ponsel pada alat dengan format sesuai dengan yang telah ditentukan. Dengan demikian pemilik mobil dapat mengetahui posisi mobil bila telah terjadi pencurian dan dapat segera melapor ke pihak berwajib. Sehingga dapat memudahkan aparat dalam mengungkap kasus pencurian

    Pengaruh Employee Engagement dan Kepemimpinan terhadap Kinerja Pegawai pada Dinas Pariwisata, Budaya, Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Serdang Bedagai

    Get PDF
    Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis  apakah employee engagement dan kepemimpinan berpengaruh secara simultan dan parsial terhadap kinerja pegawai pada dinas pemuda olahraga, kebudayaan, pariwisata Kabupaten Serdang Bedagai. Penelitian ini menggunakan pendekatan survey , adapun sifat dari penelitian ini adalah penjelasan dan jenis penelitian adalah deskriptif kuantitatif. Sampel penelitian ini adalah 70 orang pegawai negeri sipil di lingkungan dinas pemuda olahraga, kebudayaan, pariwisata Kabupaten Serdang Bedagai . Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner. Kuesioner dalam penelitian ini dengan memberikan atau menyebar daftar pertanyaan kepada responden, dari hasil penelitian yang telah memenuhi uji validitas, uji reliabilitas dan uji asumsi klasik diolah sehingga menghasilkan persamaan regresi sebagai berikut, Y = 0,030 X1 +0.246 X2+ e. Hasil model regresi linier berganda mendapatkan bahwa kedua variabel yaitu employee engagement dan kepemimpinan memiliki pengaruh positif terhadap kinerja pegawai Dinas Pariwisata Budaya Pemuda dan Olahraga. Nilai koefisien determinasi (R²) yang diperoleh sebesar 0,631. Hal ini berarti 63,1% kinerja pegawai dapat dijelaskan oleh variabel employee engagement dan kepemimpinan. Dan Berdasarkan hasil uji secara parsial (Uji t) diperoleh bahwa variabel yang paling dominan dalam mempengaruhi kinerja karyawan adalah variabel kepemimpinan, dengan nilai t hitung 2,979 lebih besar dibanding nilai t hitung variabel employee engagement.   Kata kunci : Employee Engagement, Kepemimpinan, Kinerja Pegawai &nbsp

    Analisis Perbedaan Persepsi University Brand Value Antar Grup Fakultas Mahasiswa Universitas Telkom (Studi Kasus: Mahasiswa Program Sarjana)

    Full text link
    Universitas Telkom merupakan salah satu perguruan tinggi swasta di Bandung yang telah melakukan rebranding. Rebranding berdampak pada berkurangnya aspek–aspek penting pada brand eksisting. Penelitian ini dilakukan untuk memberikan gambaran mengenai ada atau tidaknya perbedaan persepsi mahasiswa Universitas Telkom mengenai dimensi dari university brand value berdasarkan latar belakang Fakultas mahasiswa tersebut, sehingga dapat diketahui persepsi aspek – aspek branding Universitas Telkom (mahasiswa). Pengolahan data dilakukan menggunakan analisis diskriminan terhadap 781 responden mahasiswa program Sarjana yang berasal dari 6 Fakultas Universitas Telkom yaitu 195 responden Fakultas Teknik Elektro, 156 responden Fakultas Teknik Industri, 110 Fakultas Teknik Informatika, 98 responden Fakultas Ekonomi dan Bisnis, 71 responden Fakultas Komunikasi dan Bisnis, 151 responden Fakultas Industri Kreatif. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam merumuskan strategi branding yang berdasar pada kebutuhan mahasiswa sebagai konsumen perguruan tinggi dengan latar belakang fakultas yang berbeda sehingga didapatkan branding yang konsisten

    Analisis Positioning Program Studi Creative Multimedia Professional Berdasarkan Perceptual Map Dengan Metode Multi Dimensional Scalling

    Get PDF
    Rendahnya pengetahuan masyarakat mengenai perbedaan yang dimiliki oleh Telkom Professional Certified Competency (TPCC) melalui program studinya Creative Multimedia Professional (CMP) dibandingkan dengan pesaingnya di bidang multimedia mengindikasikan bahwa TPCC belum memiliki positioning yang kuat di benak masyarakat. Tagline merupakan salah satu cara yang dapat digunakan untuk mengkomunikasikan perbedaan tersebut juga belum dimiliki oleh TPCC. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui positioning dari TPCC melalui program studi CMP diantara lembaga pelatihan dan sertifikasi lainnya khususnya di bidang multimedia yang berada di wilayah Bandung dan Jabodetabek. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Multi Dimensional Scalling (MDS) yang menghasilkan output berupa perceptual map. Perceptual map yang dihasilkan menggambarkan persepsi masyarakat mengenai TPCC melalui program studi CMP dengan pesaingnya bedasarkan tiga belas atribut yang ada. Hasil rekomendasi dari penelitian ini adalah keunggulan program TPCC dikomunikasikan melalui tagline, menyediakan program khusus konsultasi, melengkapi fasilitas akademik, membuat beberapa program yang dapat mengasah softskill, bekerjasama dengan Perusahaan di bidang multimedia, menambah variasi kegiatan pembelajaran

    Identifikasi Tumbuhan Suku Poaceae sebagai Suplemen Matakuliah Keanekaragaman Tumbuhan

    Get PDF
    Poaceae known as plants used as food ingredients in Indonesian. One area thas has high level diversity of plants Poaceae is Tahura R. Soerjo. Morphological characterization Poaceae in that region are still rare. The Goal for this research are to identify Poaceae tribes, and make photography Poaceae data that can be used as a supplement on Diversity of Plants course. This study included descriptive exploratory study with free cruising method. The species Poaceae has identified are Bambusa multiplex, Dendrocalamus asper, Digitaria radicosa, Echinochloa sp, Eragrostis unioloides, Lophatherum gracile, Oplismenus burmanni, Paspalidium flavidum, Pennisetum alopecuroides, Phragmites karka, Setaria parviflor. Suku Poaceae dikenal sebagai tumbuhan yang dimanfaatkan sebagai bahan pangan masyarakat Indonesia. Salah satu daerah yang memiliki tingkat keanekaragaman tumbuhan Poaceae adalah di Tahura R. Soerjo. Karakterisasi morfologi terkait suku Poaceae di daerah tersebut masih sedikit. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk identifikasi suku Poaceae, membuat data fotografi suku Poaceae sehingga dapat digunakan sebagai suplemen keanekaragaman tumbuhan. Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif eksploratif dengan metode jelajah bebas. Sebelas spesies suku Poaceae yang telah teridentifikasi, yaitu Bambusa multiplex, Dendrocalamus asper, Digitaria radicosa, Echinochloa sp, Eragrostis unioloides, Lophatherum gracile, Oplismenus burmanni, Paspalidium flavidum, Pennisetum alopecuroides, Phragmites karka, Setaria parviflora

    Peningkatan Kualitas Layanan Berdasarkan Analisis Kebutuhan Pelanggan Pospay Kota Bandung Menggunakan Servqual, Model Kano, dan Teknik Triangulasi

    Full text link
    Banyaknya kemunculan subscription-based industry dan financing industry menjadi pendorong utama segmen bisnis jasa keuangan System Online Payment Point (SOPP). PT Pos Indonesia sebagai Perusahaan BUMN turut mengembangkan bisnis jasa keuangan SOPP dengan nama produk Pospay. PT Pos Indonesia harus mampu menyediakan layanan pada produk Pospay yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan agar dapat berkompetisi di pasar bisnis SOPP. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan layanan Pospay menggunakan metode Servqual, model Kano, dan teknik triangulasi. Penelitian ini mengidentifikasi 30 atribut kebutuhan pelanggan berdasarkan hasil wawancara terhadap lead users. Servqual digunakan untuk mengukur kepuasan pelanggan sehingga dapat diketahui atribut kelemahan layanan. Selanjutnya Model Kano digunakan untuk memahami hubungan antara kepuasan pelanggan dengan upaya pemenuhannya. Perumusan rekomendasi disusun berdasarkan hasil pengolahan data, analisis kebutuhan dan pengolahan hasil Teknik Triangulasi dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas layanan SOPP Pospay

    Implementasi Algoritma Kriptografi RC4 Pada DSP TMS320C6713 Sebagai Pendukung Sekuritas Jaringan Komunikasi Voice Over Internet Protocol (VoIP)

    Full text link
    Perkembangan teknologi VoIP yang berbasis IP dapat memberikan efek samping, seperti penyadapan yang tidak menguntungkan bagi pengguna teknologi tersebut. Beberapa kasus penyadapan informasi berupa paket data VoIP, yang mungkin terjadi adalah penyadapan pada jaringan server VoIP, maupun pembuatan jalur baru yang paralel dengan jalur yang ditentukan oleh server VoIP. Sehingga untuk mengatasi beberapa kasus tersebut diperlukan sebuah sistem pengamanan data (informasi). Dalam penelitian ini akan dieksplorasi secara khusus masalah sekuritas jaringan VoIP dengan menggunakan algoritma kriptografi RC4 yang diterapkan pada DSP TMS320C6713, yaitu bagaimana merancang algoritma enkripsi dan menganalisa performansi dari kriptografi RC4 dengan memanfaatkan TMS320C6713 dan jaringan VoIP berbasis SIP (Session Initiation Protocol). Hasil pembahasan yang dilakukan, menunjukkan bahwa sistem perancangan pada penerapan kriptografi RC4 terdiri dari sistem pengacak dan penerjemah. Sistem pengacak dan penerjemah terdiri dari blok sinyal masukan, blok TMS320C6713 yang diprogram algoritma kriptografi RC4 sebagai interface untuk memproses sinyal secara digital. Sehingga hasil secara keseluruhan dalam hal sekuritas akan sangat berpengaruh terhadap kualitas layanan komunikasi
    corecore