97 research outputs found

    PENGARUH PEMILIHAN METODE AKUNTANSI UNTUK MERGER DAN AKUISISI TERHADAP VOLUME PERDAGANGAN SAHAM PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BURSA EFEK JAKARTA (BEJ)

    Get PDF
    Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan volume perdagangan saham antara periode sebelum dan sesudah merger dan akuisisi pada perusahaan manufaktur yang tercatat di Bursa Efek Jakarta (BEJ), dan untuk mengetahui perbedaan volume perdagangan saham antara perusahaan yang menggunakan metode purchase dibandingkan dengan perusahaan yang menggunakan metode polling of interest pada perusahaan manufaktur yang melakukan merger dan akuisisi di Bursa Efek Jakarta (BEJ). Penelitian ini menggunakan data sekunder, yaitu volume perdagangan saham. Periode penelitian ini adalah tahun 2000-2005. Populasinya adalah perusahaan yang terdaftar di BEJ yang sahamnya aktif diperdagangkan, sampel diambil dengan metode purposive sampling, perusahaan yang menjadi sampel berjumlah 13 perusahaan yang dibagi menjadi 2 kelompok berdasarkan metode akuntansi yang digunakan. Berdasarkan pengujian secara stastistik menggunakan uji wilcoxon signed rank test pada tingkat keyakinan 95%, menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan volume perdagangan saham antara periode sebelum dan sesudah peristiwa merger dan akuisisi. Hal ini ditunjukkan oleh nilai probabilitas yang lebih besar dari nilai signifikansi 0,05 (0,422 > 0,05), sedangkan hasil pengujian secara mann-whitney dengan taraf signifikansi α = 5%, menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan antara perusahaan yang menggunakan metode purchase dibandingkan dengan perusahaan yang menggunakan metode polling of interest. Hal ini ditunjukkan oleh nilai probabilitas yang lebih besar dari nilai signifikansi (0,109 > 0,05)

    PENGARUH PENGADOPSIAN INTERNATIONAL FINANCIAL REPORTING STANDARDS (IFRS) TERHADAP MANAJEMEN LABA AKRUAL DAN RIIL

    Get PDF
    The purpose of this research is examining the influences of the adoption of IFRS-based accounting standards on both accrual-based and real earnings management.Aaccrual-based earnings management is proxied through discretional expense calculated by modified jones model. While real earnings management is proxied through abnormal calculation of cash flow operation, discretional expense, and production expense. The population in this study, consist of manufactured firm that listed in Indonesia Stock Exchange in 2009-2014. The sampling method in this research is purposive sampling. Criteria for firm is a manufacturing company and it must have complete data and support the implementation of research. Total sample in this study is 438 data and analysis technique that used is regression panel data. The empirical result of this study show that the adoption of IFRS is negatively associated in changes of accruals based earnings management and positively associated in changes of real earnings management practices

    A PRAGMATIC ANALYSIS OF POLITENESS STRATEGY IN THE COURSEBOOK: LOOK AHEAD 2 AN ENGLISH COURSE FOR SENIOR HIGH SCHOOL STUDENTS YEAR XI

    Get PDF
    This research aims at (1) describing the types of politeness strategy applied in the coursebook, and (2) analyzing the realization of those types of politeness strategy in the coursebook. This research belongs to descriptive qualitative study. The data of the research were in the form of words, phrases, and sentences in the content of the texts in the coursebook. The main instrument of the research was the researcher himself and the secondary one was the data sheet. The data were collected by note-taking. In analyzing the data, the researcher used referential methods in which the methods were done by identifying and re-examining the data based on the theory of politeness strategy proposed by House and Kasper in Watts (2003: 182). The validity of the research was gained by doing investigator and theoretical triangulation. The research reveals two findings. First, there are ten types of politeness strategy found in the coursebook, namely Politeness markers, Play-downs, Consultative devices, Hedges, Understaters, Downtoners, Committers, Forewarning, Hesitators, and Agent avoiders. Among other types of politeness strategy, Politeness markers occur most frequently and Scope-staters contrastingly are not found in the coursebook. Second, the realization of the types of politeness strategy in the coursebook generally employs modal verbs as a common way to state politeness in any texts especially in daily conversation texts

    PENGARUH PESAN IKLAN, DAYA TARIK IKLAN, FREKUENSI IKLAN, DAN STRATEGI KREATIF IKLAN TERHADAP EFEKTIVITAS IKLAN SEPEDA MOTOR YAMAHA (Studi Pada Mahasiswa FKIP UNS Kentingan Surakarta)

    Get PDF
    ABSTRAK Tri Wijayanto. K7407148. PENGARUH PESAN IKLAN, DAYA TARIK IKLAN, FREKUENSI IKLAN, DAN STRATEGI KREATIF IKLAN TERHADAP EFEKTIVITAS IKLAN SEPEDA MOTOR YAMAHA (Studi Pada Mahasiswa FKIP UNS Kentingan Surakarta). Skripsi. Surakarta : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Sebelas Maret Surakarta. Juli 2011 Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis : (1) Untuk menganalisis pengaruh pesan iklan, daya tarik iklan, frekuensi iklan, dan strategi kreatif iklan secara parsial terhadap efektivitas iklan sepeda motor Yamaha. (2) Untuk menganalisis pengaruh pesan iklan, daya tarik iklan, frekuensi iklan, dan strategi kreatif iklan secara simultan terhadap efektivitas iklan sepeda motor Yamaha. Jenis penelitian yang dilakukan oleh penulis adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data berupa kuesioner. Populasi penelitian ini adalah seluruh mahasiswa pengguna sepeda motor Yamaha di FKIP UNS Kentingan Surakarta pada tahun 2011. Pada penelitian ini besarnya jumlah sampel ditentukan sebanyak 80 responden. Try out yang dilakukan terhadap 30 responden di dalam populasi, dengan hasil 32 item soal valid 24 dan reliabel. Adapun teknis analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) hasil perhitungan data untuk variabel pesan iklan memiliki tingkat signifikansi 0,025, variabel daya tarik iklan memiliki tingkat signifikansi 0,004, variabel frekuensi iklan memiliki tingkat signifikansi 0,009, variabel strategi kreatif iklan memiliki tingkat signifikansi 0,026. Oleh karena probabilitas (pesan iklan, daya tarik iklan, frekuensi iklan, dan strategi kreatif iklan) lebih kecil dari 0,05 maka dapat dikemukakan bahwa variabel (pesan iklan, daya tarik iklan, frekuensi iklan, dan strategi kreatif iklan) berpengaruh secara parsial terhadap efektivitas iklan sepeda motor Yamaha. (2) adanya pengaruh pesan iklan, daya tarik iklan, frekuensi iklan, dan strategi kreatif iklan terhadap efektivitas iklan sepeda motor Yamaha. Hal ini tercermin dari hasil uji F diperoleh nilai probabilitas sebesar 0,000. Karena nilai dari maka Ho ditolak, sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel pesan iklan, daya tarik iklan, frekuensi iklan, dan strategi kreatif iklan berpengaruh secara bersama-sama terhadap efektivitas iklan sepeda motor Yamaha. ABSTRACT Tri Wijayanto. K7407148. INFLUENCE OF MESSAGE ADVERTISING, ADVERTISING ATTRACTION, FREQUENCY ADVERTISING, CREATIVE ADVERTISING STRATEGY AND ADVERTISING EFFECTIVENESS OF MOTORCYCLE YAMAHA (Study On Student Guidance and Counseling Kentingan UNS Surakarta). Thesis. Surakarta: Faculty of Teacher Training and Education. Surakarta Sebelas Maret University. July 2011 The purpose of this study was to analyze: (1) To analyze the influence of advertising messages, advertising appeal, the frequency of advertising, and advertising creative strategy partially to the effectiveness of ads Yamaha motorcycle. (2) To analyze the influence of advertising messages, advertising appeal, the frequency of advertising, and advertising creative strategy simultaneously against the effectiveness of ads Yamaha motorcycle. This type of research conducted by the author is a descriptive research with quantitative data collection techniques in the form of questionnaires. The study population was all students in the Yamaha motorcycle users FKIP Kentingan UNS Surakarta in 2011. In this study the large number of samples is determined by 80 respondents. Try outs are conducted on 30 respondents in the population, with 32 items about the results of 24 valid and reliable. The technical analysis of the data used is the technique of multiple linear regression analysis. Based on this research can be concluded that (1) the calculation of data for variable message advertising has a significance level of 0.025, the variable has the appeal of ads 0.004 significance level, the variable frequency having a significance level of 0.009 ads, advertising creative strategy variables have a significance level of 0.026. Therefore the probability (advertising messages, advertising appeal, the frequency of advertising, and advertising creative strategies) is smaller than 0.05, it can be argued that the variable (advertising messages, advertising appeal, the frequency of advertising, and advertising creative strategies) affect partially against Yamaha motorcycle advertising effectiveness. (2) the influence of advertising messages, advertising appeal, the frequency of advertising, and advertising creative strategies on the effectiveness of ads Yamaha motorcycle. This is reflected in the results obtained by the F test probability value of 0.000. Because the probability value (0.000) is smaller than 0.05, then Ho is rejected, so it can be concluded that the variable message advertising, advertising appeal, the frequency of advertising, and advertising creative strategies jointly influential on the effectiveness of ads Yamaha motorcycle

    Comparative Analysis between Elgamal and NTRU Algorithms and their implementation of Digital Signature for Electronic Certificate

    Get PDF
    The emergence of electronic certificates, which are official documents in the form of digital files transmitted via the internet, facilitates the exchange of information. However, internet use has risks, such as data theft for fabricating and modifying information. This problem can be solved by applying a digital signature. This problem can be solved by applying a digital signature. The main concern in this research is how to perform a comparative analysis between asymmetric cryptographic Elgamal and NTRU (Nth-Degree Truncated Polynomial Ring) algorithms and their implementation of a digital signature as an effort to improve information security in electronic certificates. The stages of the research method are divided into the key generation process, signing, and verification. In the signing and verification process, the SHA-512 hash function is also used for hashing messages to be encrypted-decrypted and QR Code as the signature. Comparison of performance of NTRU with Elgamal algorithms required running at a pdf extension with security levels 80,128,192, 256 bits will be obtained from the templates.office.com website. The results obtained that the El Gamal algorithm is better than the NTRU algorithm, but at a higher security level, the NTRU algorithm is better than the Elgamal algorithm. In the verification experiment that has been carried out, it can be concluded that by using SHA-512 as a hash function, the N parameter used for NTRU must be greater than or equal to 512 to avoid error results from verification

    IMPLEMENTASI MODEL UTAUT2 DALAM MENINGKATKAN BEHAVIORAL INTENTION DAN USE BEHAVIOUR TERHADAP PENGGUNAAN APLIKASI M-TIPO

    Get PDF
    Berkembangnya jumlah pengguna internet di Indonesia memberikan pengaruh besar dalam banyak industri, terutama di sektor keuangan. Penelitian ini mengangkat permasalahan mengenai penerimaan pengguna terhadap pengguna M-TIPO di Kalimantan Barat. Saat ini, pengguna masih banyak yang menggunakan aplikasi M-TIPO hanya sekedar untuk melihat saldo. Pengguna yang tidak memiliki pengalaman sebelumnya dengan teknologi serupa cenderung memiliki persepsi kemudahan penggunaan yang lebih rendah terhadap teknologi yang baru. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan rancangan strategi untuk meningkatkan Behavioral Intention  (Niat Prilaku) dan Use Behavior (Prilaku Pengguna) penggunaan aplikasi M-TIPO. Model yang digunakan untuk melihat gambaran penerimaan pengguna ini, yaitu UTAUT2. Terdapat 8 variabel independen dalam penelitian ini yaitu Performance Expectancy, Effort Expectancy, Social Influence, Facilitating Condition, Hedonic Motivation, Prace Value, Habit, dan Perceived Security. Sedangkan variabel dependen dalam penelitian ini yaitu Behavioral intention dan Use Behavior. Teknik yang digunakan untuk mengolah data penelitian ini, yaitu PLS-SEM dengan bantuan software SmartPLS 3.0. Hasil temuan dari penelitian ini adalah variabel yang berpengaruh terhadap Behavioral intention (Niat Prilaku), yakni PE 79%, HB 78%, dan FC 70%. Sedangkan variabel yang berpengaruh terhadap Use Behaviour (Prilaku Pengguna) adalah HB 78%, BHI 75%, dan FC 70%. Rancangan strategi yang dapat menjadi pertimbangan bagi pihak CU Lantang Tipo untuk meningkatkan kinerja yaitu pada variabel PE (Performance Expectancy) dengan memperbaiki kecepatan transaksi dan antarmuka pengguna yang mudah diterima. Kemudian, variabel HB (Habit) ditingkatkan dengan memberikan reward bagi pengguna yang sering menggunakan aplikasi, serta peningkatan variabel FC (Facilitating Conditions) melalui pelatihan insentif dan dukungan teknis yang memadai.Kata kunci : Aplikasi M-TIPO, Behavioral Intention, PLS-SEM, Use Behaviour, UTAUT

    Workshop Tentang Bantuan Hidup Dasar Dan Penanganan Awal Pada Pasien Trauma Pada Perawat Pelaksana

    Get PDF
    Pendahuluan:  Dewasa ini bencana alam, kecelakaan kendaraan bermotor, kebakaran, dan kerusuhan serta berbagai penyakit yang dapat mengakibatkan henti jantung juga sering terjadi. Puskesmas merupakan salah satu fasilitas pelayanan tingkat pertama yang dapat menangani kasus kegawat darurat pre hospital. Untuk mencegah kematian dan kecacatan pada pasien henti jantung ataupun trauma adalah melakukan bantuan hidup dasar dan penanganan awal pasien trauma. Hal ini tidak terlepas dari kemampuan pengetahuan dan ketrampilan perawat pelaksana atau tim gawat darurat dalam melakukan bantuan hidup dasar dan penanganan awal pasien trauma. Tujuan: Peserta mampu memahami dan melakukan bantuan hidup dasar dan penanganan awal pada pasien trauma. Metode: Kegiatan workshop ini dilakukan dengan 2 tahap, yaitu tahap 1 memberikan materi tentang bantuan hidup dasar dan penanganan awal pada pasien trauma dengan metode ceramah, tanya jawab, diskusi, dan dilanjutkan dengan tahap 2 mendemostrasikan cara melakukan bantuan hidup dasar dan penanganan awal pada pasien trauma secara offline dengan menerapkan protocol kesehatan. Hasil: Peserta mampu memahami dan melakukan bantuan hidup dasar dan penanganan awal pada pasien trauma dibuktikan dengan hasil nilai pretest rata-rata 5,19 dan hasil nilai post tes rata-rata 7,09 sehingga selisih nilai rata-rata post test dan pre test sebesar 1,9. Simpulan: Responden mampu memahami dan melakukan bantuan hidup dasar dan penanganan awal pada pasien trauma

    PENGARUH TIPE SEMEN TERHADAP UMUR KUAT LENTUR BETON DI LINGKUNGAN YANG MERUSAK

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku tipe semen terhdap umur kuat lentur beton berada di lingkungan yang merusak. Setelah proses perawatan, beton direndam dengan larutan NaCl 3% dan pada baja tulangan diberi tegangan sebesar 6 volt. Pengujian ini menggunakan tipe semen PCC dan tipe semen PPC dengan kuat tekan rencana 25 MPa yang merupakan kuat tekan minimum pada umur beton 28 hari. Pengujian menggunakan variasi umur 7 hari, 14 hari, 28 hari, 56 hari, dan 112 hari menggunakan metode elektrokimia dengan cara mengalirkan tegangan dari power supply ke baja tulangan. Benda uji yang di buat berupa balok dengan panjang 500 mm, lebar 100 mm dan tinggi 100 mm dengan jumlah setiap tipe semen 20 benda uji. Baja tulangan berada pada posisi tulangan tarik. Pengujian kuat lentur menggunakan metode four point bending. Hasil kuat tekan beton pada umur 28 hari didapatkan tipe semen PCC sebesar 38,34 MPa dan tipe smen PPC sebesar 38,61 MPa. Hasil kuat lentur beton dengan kuat tekan 38,34 MPa umur 7 hari didapatkan hasil 7,98 MPa, 7,13 MPa, 5,45 MPa, 8,51 MPa, umur 14 hari didapatkan hasil 7,74 MPa, 9,61 MPa, 8,73 MPa, 10,08 MPa, umur 28 hari didapatkan hasil 10,58 MPa, 8,87 MPa, 9,69 MPa, 7,03 MPa, umur 56 hari didapatkan hasil 8,56 MPa, 12,10 MPa, 11,56 MPa, 7,73 MPa, umur 112 hari didapatkan hasil 10,70 MPa, 8,42 MPa, 6,73 MPa, 12,37 MPa. Hasil kuat lentur beton dengan kuat tekan 38,61 MPa umur 7 hari didapatkan hasil 6,65 MPa, 7,38 MPa, 8,52 MPa, 8,57 MPa, umur 14 hari didapatkan hasil 10,30 MPa, 7,54 MPa, 9,04 MPa, 6,45 MPa, umur 28 hari didapatkan hasil 9,04 MPa, 11,36 MPa, 9,42 MPa, 5,51 MPa, umur 56 hari didapatkan hasil 11,58 MPa, 12,60 MPa, 12,38 MPa, 7,52 MPa, umur 112 hari didapatkan hasil 10,25 MPa, 10,67 MPa, 10,91 MPa, 11,09 MPa. Hasil penelitian menunjukkan tipe semen PCC dan PPC pada pengujian kuat lenturnya mengalami peningkatan dan baja tulangan tidak terkorosi

    GAME TRADISIONAL GOBAK SODOR BERBASIS ANDROID

    Get PDF
    Seiring berkembangnya teknologi informasi yang cepat, memudahkan pengguna untuk mengakses berbagai macam aplikasi pada teknologi mobile, khususnya game dengan menggunakan platform sistem operasi android. Banyak game modern yang tersedia sehingga permainan tradisional semakin ditinggalkan. Oleh karena itu untuk mengangkat kembali game tradisional maka penulis membuat aplikasi Game Gobak Sodor yang berbasis android pada smartphone. Gobak sodor merupakan permainan tradisional masyarakat Indonesia. Dimainkan oleh dua tim yaitu penyerang dan penghadang. Aplikasi ini menggunakan matrik 2x2, pada aplikasi ini dibuat dengan menggunakan bahasa pemrograman Java serta menggunakan sistem operasi android. Dalam pembuatan aplikasi, penulis menggunakan edior programan eclipse. Pada tahap pengujian aplikasi menggunakan emulator dan smartphone android. Aplikasi perminan Gobak Sodor ini dapat berjalan pada sistem operasi android minimal dengan versi 2.3 atau android gingerbread. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan memanfaatkan perkembangan teknologi mobile yang ada, permainan tradisional dapat diterapkan sehingga secara tidak langsung dapat mengenalkan kembali kebudayaan permainan tradisional pada generasi yang akan datang. Kata kunci : Android, Game, Gobak Sodor, Teknologi Mobile, Tradisiona

    PENGUKURAN KUALITAS PELAYANAN BADAN USAHA MILIK DESA DI DESA LAMOANAK, KABUPATEN LANDAK MENGGUNAKAN METODE SERVICE QUALITY DAN IMPORTANCE-PERFORMANCE ANALYSIS

    Get PDF
    Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Desa Lamoanak, Kecamatan Menjalin, terlibat dalam distribusi tabung gas LPG 3 kg (subsidi). Sering terjadi penundaan pengiriman tabung gas kepada pelanggan, mengakibatkan kerugian bagi pemilik toko yang menjadi pelanggan tetap. Selain itu, sering kali tabung gas yang dikirim mengalami kerusakan, sehingga pembeli mengembalikannya kepada pemilik toko. Tingkat kepuasan pelanggan terhadap kinerja BUMDes dan harapan mereka merupakan aspek penting yang perlu diketahui oleh pihak BUMDes. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan dan harapan pelanggan terhadap pelayanan BUMDes serta mengidentifikasi atribut yang menjadi prioritas perbaikan guna memberikan rekomendasi peningkatan kualitas pelayanan BUMDes. Metode Service Quality (SERVQUAL) digunakan untuk mengukur tingkat kepuasan dan harapan pelanggan BUMDes di Desa Lamoanak dalam mengevaluasi kualitas pelayanan yang diterima. Analisis Importance-Performance Analysis (IPA) diterapkan untuk menilai tingkat kepentingan dan kinerja setiap atribut, sehingga prioritas perbaikan dapat diketahui dan rekomendasi peningkatan kinerja dapat diberikan. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan antara harapan dan persepsi pelanggan terhadap kualitas pelayanan BUMDes. Kesenjangan terbesar ditemukan pada kendaraan pengiriman tabung gas dengan nilai kesenjangan -2,24, diikuti oleh kualitas tabung gas LPG yang dijual dengan nilai kesenjangan -0,86, pelayanan yang cepat dan tepat waktu dengan nilai kesenjangan -1,44, respon cepat dan efisien terhadap keluhan pelanggan dengan nilai kesenjangan -1,21, serta jaminan pengembalian tabung gas yang tidak layak pakai dengan nilai kesenjangan -0,97. Selanjutnya, analisis IPA menyoroti lima atribut sebagai prioritas utama perbaikan untuk peningkatan kualitas pelayanan.Kata kunci: BUMDes, Service Quality, Importance-Performance Analysis (IPA), LPG 3 k
    corecore