12 research outputs found

    ANALISIS EFEKTIVITAS PENERIMAAN RETRIBUSI IMB DAN KONTRIBUSINYA TERHADAP PAD KABUPATEN JOMBANG

    Get PDF
    Retribusi Izin Mendirikan Bangunan dipungut oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Jombang yang  merupakan komponen sumber Pendapatan Asli Daerah. Peraturan Daerah Kabupaten Jombang Nomor 6 Tahun 2012 Tentang Retribusi Izin Mendirikan Bangunan  diharapkan dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Jombang. Meningkatnya Penerimaan retribusi Izin Mendirikan Bangunan membuat target penerimaan terpenuhi sehingga efektivitas  penerimaan retribusi Izin Mendirikan Bangunan di Kabupaten Jombang menjadi  efektif. Retribusi Izin Mendirikan Bangunan juga memberikan kontribusi terhadap Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Jombang. Penelitian dilakukan untuk melihat  efektivitas penerimaan retribusi IMB di Kabupaten Jombang dan  kontribusinya terhadap  penerimaan  PAD Kabupaten Jombang.Pendekatan Penelitian dalam penelitian adalah deskriptif  kualitatif yaitu  melakukan pengkajian secara mendalam  efektivitas Penerimaan Retribusi  IMB  berdasarkan fakta . Data Primer diambil  melalui pengamatan langsung dari sumber yang diamati dan dicatat untuk pertama kalinya pada Dinas Penanaman Modal  Kabupaten Jombang. Data Sekuder dirangkum dari catatan dan  dokumen, maupun arsip yang ada di Dinas Penanaman Modal Kabupaten Jombang.Hasil penelitian didapatkan tahun 2010 sampai tahun 2018 penerimaan retribusi IMB  efektif meskipun pada tahun 2009 kurang efektif. Kontribusi retribusi Izin Mendirikan Bangunan tahun 2009 sampai tahun 2018  memberikan kontribusi  terhadap Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Jombang. relatif kecil.   Kata Kunci:  Efektivitas, Retribusi Izin Mendirikan Bangunan, Kontribusi, Pendapatan Asli Daerah

    Institusionalisasi Akuntabilitas Keuangan Pemerintah Daerah Di Kabupaten Jombang

    Get PDF
    Penelitian ini mengusulkan pelembagaan Akuntabilitas Keuangan Pemerintah Daerah di Jombang, dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan pendekatan studi kasus. Model studi kasus yang digunakan dalam penelitian adalah untuk mendapatkan gambaran yang jelas dan mendalam tentang proses pelembagaan akuntabilitas keuangan di Pemerintah Kabupaten Jombang. Dengan mengacu pada perspektif dan dimensi akuntabilitas keuangan dalam Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD). Dari hasil penelitian, kewajaran LKPD mengenai kepatuhan dengan Standar Akuntansi Pemerintah (SAP), efektivitas Sistem Pengendalian Internal (SPI), pengungkapan penuh (full disclosure) dan kepatuhan terhadap hukum dan peraturan. Dengan perspektif Teori Kelembagaan Baru (NIT), respons organisasi terhadap perubahan di lingkungan sekitarnya diperoleh. Pemerintah Kabupaten Jombang telah melaksanakan akuntabilitas keuangan dan telah melaksanakan tahapan-tahapan prosedur yang harus dilalui hingga akhirnya dapat dilembagakan dengan baik di Pemerintah Kabupaten Jombang, dengan memperoleh laporan keuangan tanpa pengecualian (WTP) dari BPK selama 5 (lima) tahun. Kata kunci: Institusionalisasi, Akuntabilitas Keuangan, wajar tanpa pengecualian (WTP

    Optimization of AVR in Micro-hydro Power Plant Using Differential Evolution (DE) Method

    Get PDF
    Micro-hydro Power Plant had three primary components: water (as the energy resource), turbine, and generator. Water that flew in a specific capacity was channeled from a certain height to the installation house (turbine house). In the powerhouse, the water installation pounded the turbine that made the turbine received direct energy from the water and turn it into mechanical energy and caused the turbine shaft to spin. Changes in the loading could cause fluctuation in the system’s frequency and voltage. This problem could damage electrical equipment. Therefore, the Automatic Voltage Regulator (AVR) was used to control and stabilize the voltage. This research used PID controller to obtain the optimized control parameter in the Micro-hydro Power Plant. This research compared the simulations of without control method, with PID-ZN control method, and with PID-DE method to obtain the best control method. The comparison simulations showed that the best response in the micro-hydro plant and the AVR system was from the PID-DE controller. These results might be a reference for future research with other methods that might generate better results.  

    Rekonfigurasi Jaringan Distribusi Radial Menggunakan Modified Firefly Algorithms (MFA) Pada Penyulang Tanjung Rayon Jombang

    Get PDF
    Abstract -  Reconfiguring a distribution network is necessary to reduce power loss and increase system reliability.Different distribution forms will affect the large power losses so that it is necessary to reset the network configuration.Reconfiguration is done by opening and closing switches on the best distribution network.The amount of feeder and bus on the network will be difficult and require a very long time if calculated manually.The repeater of Tanjung Rayon Jombang consists of 41 Buses and 44 feeders.Therefore it is necessary to solve the problem by using artificial intelligence or Artificial Intelligent (AI).Firefly Algorithms (FA) widely used research in solving the optimization problem.Modified Firefly Algorithms (MFA) is an FA modification designed to solve discrete combination optimization problems.MFAs can search for the best network reconfiguration so that it can reduce 12,0866 kWatt or 12,6881% in Cape repeater.With the end voltage before reconfiguration 0.92959 pu to 0.94072 pu.This method can later use other artificial intelligence or can be applied to other repeater, thus reducing the losses of electrical energy

    IMPLEMENTASI STRATEGI SOCIAL MARKETING DINAS KOPERASI DAN UMKM UNTUK MENINGKATKAN PENDAPATAN MASYARAKAT SENTRA INDUSTRI MANIK-MANIK DI KABUPATEN JOMBANG

    Get PDF
    Social Marketing merupakan slogan pemberdayaan masyarakat yang implementasinya memberikaan keberdayaan masyarakat mengaktualisasikan ide, gagasan, berkarya dan berkembang dalam meningkatkan pendapatan masyarakat. Kebijakan pemerintah berperan sebagai pendampingan melalui kebijakan yang diteruskan melalui kemitraan. Metode pengolahan dan penyajian data hasil penelitian melalui analisis SWOT digambaran dalam bentuk uraian kalimat yang logis dengan keadaan yang sebenarnya. Dari menganalisis kekuatan kelemahan internal dan peluang ancaman eksternal, bertujuan meningkatkan pendapatan masyarakat sentra industri manik-manik di desa Gambang Kecamaan Gudo kabupaten Jombang. Berdasarkan hasil analisis matrik SWOT menunjukkan bahwa sentra industri manik-manik memiliki peluang sebesar-besarnya. Pada strategi kombinasi SWOT diketahui nilai SO sebagai nilai tertinggi, artinya strategi tersebut memiliki ketepatan strategi yang tinggi pula. Pada diagram kartesius terletak di kuadran I pada titik (0,15;1,37) artinya industri manik-manik pada kondisi pertumbuhan. Hal ini terbukti bahwa efektifitas strategi Social Marketing Dinas Koperasi dan UMKM yang dilakukan terhadap masyarakat sentra industri manik-manik dalam kurun waktu dua tahun terakhir mampu membantu untuk meningkatkan pendapatan masyarakat sebesar 20%. Untuk itu, pemerintah bersama masyarakat sentra industri manik-manik terus berupaya untuk menerapkan strategi yang sesuai dengan kondisi ini dan mendukung kebijakan pertumbuhan yang agresif

    Algoritma Persaingan Imperialis Sebagai Optimasi Kontroler PID dan ANFIS Pada Mesin Sinkron Magnet Permanen (Imperialist Competitive Algorithm As PID Optimization and ANFIS Controller at Permanent Magnet Synchronous Machine)

    Get PDF
    Permanent Magnet Syschronous Machine (PMSM) has low torque, so good control is needed to be stable quickly. PMSM uses the principle of faraday experiments which is rotating a magnet in a coil or vice versa. When a magnet moves in a coil, there is a change in magnetic flux in the coil and penetrates perpendicular to the coil so that there is a potential difference between the ends of the coil, regarding this due to changes in magnetic flux. Magnetic flux can be changed by moving a magnet in a coil or vice versa by utilizing other energy sources. To get a good optimization result, the right control constants are needed. So that the best output is obtained. To get the right constants, a suitable and good method is needed, including using artificial intelligence. In this study using the Imperialist Competitive Algorithm (ICA) method. From the simulation results it was found that the best controller design in this study was ANFIS-ICA with the best profile, torque profile, voltage profile, and rotation profile. The largest current is 2.45 A, the smallest overshot torque is 0.48 pu, the largest voltage frequency is 9.84 khz, and the best rotation (close to the reference) is 700.02 rpm. The results of this study will be continued with the use of other artificial intelligence

    ANALISA KONTRIBUSI PROGRAM KAMPUNG KB DALAM UPAYA PENINGKATAN PROGRAM KKBPK DI KAB. JOMBANG, PROVINSI JAWA TIMUR: Analysis Of Contribution Kampung KB Program In Efforts To Improve the KKBPK Program In Jombang, East Java Province

    Get PDF
    Arah pembangunan dewasa ini tentunya tidak semata mengarah pada pembangunan fisik semata, melainkan lebih dari itu pembangunan manusia secara menyeluruh. Mulai dari aspek ekonomi, pendidikan, perkembangan teknologi, peningkatan akses kesehatan, peningkatan dalam infrastruktur yang tersedia dan peningkatan dalam pendapatan serta kemakmuran masyarakat. Sesuai dengan amanat UU 52/2009, maka salah satu wujud konkrit dalam pembangunan manusia adalah melalui Pembentukan Kampung KB. Program kampung KB merupakan salah satu program pemerintah dalam agenda prioritas pembangunan Nawacita sebagai bagian dari penguatan program KKBPK. Tulisan ini akan menjelaskan kontribusi Kampung KB sejak dicanangkan tahun 2016 di Kabupaten Jombang dalam upaya peningkatan program KKBPK yang didalamnya terdapat beberapa indikator antara lain peningkatan jumlah akseptor KB baru, terlayaninya kesehatan ibu hamil dan menyusui, remaja aktif dalam kegiatan BKR dan PIK, penurunan angka buta aksara, meningkatnya partisipasi keluarga pra sejahtera dan KS-1 dalam program UPPKS. Metode yang digunakan melalui pendekatan deskriptif kualitatif dengan metode eksplorasi pada 3 wilayah Kampung KB yang tersebar di Kabupaten Jombang. Hasilnya, secara umum keberadaan Kampung KB berkontribusi secara signifikan pada penguatan program KKBPK, namun kontribusi tersebut dirasa belum maksimal mengingat masih kuatnya ego sektoral diantara stakeholder terkait program maupun anggaran, sehingga dibutuhkan political will dan model sinergitas antar stakeholder yang ada tersebut. Selain itu, perencanaan yang partisipatif dari masyarakat dan pemberdayaan potensi yang ada menjadi salah satu kunci keberhasilan program Kampung KB. Kata Kunci: pembangunan, keluarga, kependudukan, kampung kb &nbsp

    ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KEBERHASILAN PROGRAM KAMPUNG KB DI KABUPATEN JOMBANG

    Get PDF
    Program Kampung KB merupakan agenda prioritas pembangunan yang tertuang dalam Nawacita periode 2014- 2019. Pembentukan kampung KB menjadi solusi untuk menekan angka pertumbuhan penduduk dan bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia, sehingga keberadaan Kampung KB memerlukan dukungan  Pemerintah, Swasta, Perguruan Tinggi sesuai dengan kebutuhan dan kondisi wilayah setempat. Penelitian ini bertujuan untuk    menganalisis faktor    yang    mempengaruhi  keberhasilan program   Kampung KB di 3 Kecamatan, yaitu  Kecamatan Wonosalam, Mojowarno dan Kesamben Kabupaten Jombang. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian adalah Stake holder yang terdiri pengurus kelompok kerja (pokja) Kampung KB, Perangkat Desa, Akseptor KB, Tokoh masyarakat, Tokoh agama. Dari populasi tersebut diambil sampel sebanyak 25 orang dengan teknik random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik kuisioner, wawancara, dan dokumentasi. Data dianalisis dengan analisis statistik deskriptif dengan menggunakan Analisis regresi linier  sederhana dengan uji F dan uji t yang diolah dengan program SPSS versi 16. Hasil penelitian menjelaskan bahwa variabel Komunikasi, Sumber daya, Disposisi, dan Struktur birokrasi secara bersama-sama mempunyai pengaruh yang positif terhadap keberhasilan program kampung  KB. Secara parsial variabel Sumber daya berpengaruh besar terhadap keberhasilan program kampung KB dengan nilai 0,885. Sementara variabel  Disposisi mempunyai pengaruh lemah terhadap keberhasilan program kampung KB

    Implementasi Dana Desa Sebagai Upaya Intervensi Penurunan Stunting Desa Pandan Wangi Kecamatan Diwek Kabupaten Jombang Implementation of Village Fund as Stunting Reduction Intervention in Pandan Wangi Village, Diwek District, Jombang Regency, Indonesia

    Get PDF
    Stunting adalah kondisi gagal pertumbuhan pada anak balita (pertumbuhan tubuh dan otak) akibat kekurangan gizi dalam waktu yang lama, sehingga anak menjadi lebih pendek dibandingkan dengan anak seusianya. Kekurangan gizi kronis terjadi sejak bayi dalam kandungan hingga anak berusia dua tahun. Periode 1000 hari pertama kehidupan harus mendapat perhatian khusus karena menjadi penentu tingkat pertumbuhan fisik, kecerdasan, dan produktivitas seseorang di masa depan. Penelitian ini dilakukan sebagai upaya untuk mengetahui bagaimana Implementasi Dana Desa sebagai Intervensi pendukukung penurunan Stunting di Desa Pandan Wangi Kecamatan Diwek Kabupaten Jombang. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan mengambil data primer melalui wawancara dari informan yang sudah dipilih berdasarkan kepakaran yang dimiliki sebanyak 5 orang responden dan juga mengambil data sekunder untuk di analisis. Hasil penelitian menghasilkan temuan bahwa Implementasi dana Desa sebagai upaya mendukung Intervensi penurunan Stunting sesuai dengan indikator capaian intervensi gizi spesifik dan intervensi gizi sensitif berhasil menurunkan jumlah balita stunting sebanyak 56 balita stunting di tahun 2021 dan berkurang sehingga bisa diturunkan menjadi 35 bayi stunting di bulan Nopember 2022
    corecore