34 research outputs found

    PENDAMPINGAN USAHA PENGOLAHAN KELOR UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PENGOLAHAN DAN PENAMBAHAN FASILITAS PRODUKSI

    Get PDF
    Abstrak: Potensi hasil pertanian di wilayah Kecamatan Bluto Kabupaten Sumenep menjadi salah satu peluang bagi CV Nurul Jannah untuk menciptakan usaha pengolahan hasil pertanian dalam hal ini adalah kelor (Moringa oliefera). Usaha pengolahan kelor yang dirintis pada tahun 2012 berupa olahan kelor dalam bentuk stik dan minuman kelor dalam bentuk teh curah. Mitra ingin mengembangkan produk minuman instan berbahan kelor dalam hal ini adalah tablet effervesen. Permasalahan yang dihadapi mitra adalah keterampilan pengolahan dan peralatan produksi. Kegiatan pendampingan berupa pelatihan pengolahan kelor menjadi tablet effervesen dan desain alat tablet yang ditujukan untuk meningkatkan keterampilan pengolahan dan terciptanya alat produksi. Kegiatan yang dilaksanakan memberikan hasil adanya peningkatan keterampilan pengolahan effervesen kelor sebesar 87% berdasarkan tes praktik terhadap 15 peserta yang mengikuti pelatihan yang terdiri dari tes formulasi bahan, teknik pencampuran dan pencetakan. Kegitan juga memberikan hasil penambahan satu alat pencetak tablet dengan kriteria tablet yang dihasilkan memiliki ketebalan 7 mm, diameter 25 mm dan massa 3.5 g. Abstract: The agricultural products in the Bluto District of Sumenep Regency is one of the opportunities for CV Nurul Jannah to create a business base on the agricultural product in this case is Moringa (Moringa oliefera). The Moringa processing business which was pioneered in 2012 are snack and drink in the form of bulk tea. CV Nurul Jannah want to develop morenga tea be a moringa instant drink (effervescent tablets). Hawever problems faced are skills and production equipment. Mentoring activities are training on processing Moringa into effervescent tablets and tablet device design aimed at improving processing skills and creating production tools. The activities carried out resulted in an increase in moringa effervescent processing skills by 87% based on practical tests on 15 participants on the tests of material formulation, mixing and printing techniques. The activity also resulted in the addition of a tablet printer with the criteria that the resulting tablet has a thickness of 7 mm, a diameter of 25 mm and a mass of 3.5 g

    Strategi React dalam Pembelajaran Kimia SMA

    Get PDF
    Materi kimia SMA dirasa sulit untuk dipahami karena memuat konsep yang dianggap bersifat teoritis, abstrak, dan tidak nyata. Akibatnya, kegiatan pembelajaran kimia di kelas kurang bermakna. Kegiatan pembelajaran kimia perlu diarahkan pada kegiatan aktif siswa dengan mengaitkan materi pembelajaran dengan situasi nyata. Artikel ini merupakan gagasan mengenai penerapan strategi pembelajaran REACT. Strategi REACT merupakan implementasi pendekatan pembelajaran kontekstual melaui tahap-tahapannya yaitu relating (mengaitkan), experiencing (mengalami), applying (menerapkan), cooperating (bekerja sama), transferring (memindahkan). Hasil kajian mendorong guru untuk merencanakan dan menerapkan kegiatan pembelajaran aktif menggunakan strategi REACT

    Perbandingan Nilai Daya Dukung Tanah Dasar Badan Jalan Yang Distabilisasi Semen Dan Abu Sekam Padi

    Full text link
    Strength and durability of road pavement depend on engineering properties of subgrade. However, soils used as subgrade may not satisfy the required quality. Expansive clayey soils can pose problems and cause pavement failure. A research about characteristic of soil stabilized with cement and rice husk ash was conducted to overcome these problems. This paper intends to compare bearing capacity of soft subgrade soil stabilized with cement and rice husk ash. The effectiveness of cement and rice husk ash in improving the engineering properties of soil can be directly compared since the sample of soil was collected from the same location and treated with the same treatment. By adding cement and rice husk ash, the bearing capacity of clayey soil increased significantly. For soil stabilized with cement, the soaked CBR was higher than that of the unsoaked. Opposite phenomenon occurred in soil stabilized with rice husk ash, as its bearing capacity reduced after soaking in the water. Therefore moisture change during design life of road pavement should be anticipated such as using appropriate drainage system

    PRODUK INOVASI OLAHAN TOMAT SEBAGAI ALTERNATIF PENINGKATAN PENDAPATAN PETANI TOMAT DAERAH PESISIR

    Get PDF
    Desa Kertabarat merupakan salah satu desa di Kecamatan Dasuk Kabupten Sumenep, tergolong daerah pesisir dengan potensi bidang pertanian. Salah satu komoditas yang sering dibudidayakan adalah tanaman tomat dan cabe rawit. Pada musim panen raya, umumnya harga tomat akan mengalami penurunan harga cukup drastis. Upaya yang dapat dilakukan agar harga jual tomat tetap tinggi adalah mengolah tomat menjadi produk olahan bernilai ekonomis. Program pengabdian ini bertujuan untuk: 1) membentuk dan mengembangkan masyarakat inovatif dan mampu bersaing, 2) meningkatkan pengetahuan/ keterampilan khususnya diversifikasi olahan pangan, 3) menambah pengetahuan manajemen produksi dan pemasaran. Kegiatan pengabdian dilaksanakan melalui 3 tahapan utama, yaitu sosialisasi, pelatihan, pendampingan. Pengolahan selai tomat dipilih sebagai salah satu olahan tomat dengan umur simpan lebih lama dan nilai ekonomis lebih tinggi. Kegiatan pelatihan dan pendampingan oleh tim PKM ini mampu menambah pengetahuan masyarakat dan nilai jual tomat, serta menjadi alternatif solusi pada saat harga jual tomat murah. Proses pengolahannya relatif mudah dan menggunakan peralatan yang sederhan

    PELATIHAN TEKNOLOGI PENGEMASAN TABLET EFFERVESCENT KELOR PADA CV NURUL JANNAH SUMENEP

    Get PDF
    CV Nurul Jannah merupakan UMKM yang mengolah kelor menjadi beberapa produk olahan antara lain kerupuk, mie, stik, teh tubruk. Saat ini, CV Nurul Jannah membuat produk inovasi minuman kelor dalam bentuk tablet effervescent. Tablet effervescent termasuk dalam produk yang mudah rusak bila kontak dengan udara dan rusak pada kelembaban tertentu. Karakteristik tablet effervescent yang demikian menjadi kendala bagi CV Nurul Jannah untuk memulai usaha produk inovasi tablet effervescent kelor. Mengingat pentingnya produk inovasi pada CV Nurul Jannah serta besarnya pengaruh kemasan terhadap suatu produk yang akan dipasarkan, maka dilakukan pelatihan teknologi pengemasan tablet effervescent kelor. Kegiatan pelatihan pengemasan yang dilaksanakan memberikan pemahaman tentang teknologi pengemasan sehingga CV Nurul Jannah memiliki bentuk kemasan dan label kemasan pada produk inovasi yang akan menjadi produk baru berbasis daun kelor

    Membran Komposit Ca-ps Pemisah Limbah Batik (Rhodamine B) Dengan “Dead-end” Membrane Reactor

    Get PDF
    The development of membrane technology as a waste treatment unit is currently very rapidly and widely used in the separation process, such as batik waste (rhodamine B). The purpose of this research is to make a composite membrane of cellulose acetate derived from banana peel fermentation with polystyrene and determine its application in waste separation process of batik waste (rhodamine B). The method of making the membrane is phase inversion, i.e the process of a polymer modified in a controlled manner from liquid phase to solid phase. This research begins with manufacturing of cellulose (nata de banana skin) through fermentation by Acetobacter xylinum. The second stage is acetylation process of cellulose into cellulose acetate. The next stage is manufacturing composite membranes CA-PS and its application in batik waste (rhodamine B) separation process with the application on "dead-end" reactor. Characterization of CA-PS composite membrane has been done with the determination of flux, rejection coefficient, tensile strength and strain as well as the morphology and pore size of the membrane using SEM. The measurement results obtained the water flux are of 4.3889 L / (m2.h) and sample flux are 1.4629 L / (m2.h), rejection coefficient are 16%, tensile test are 10.38 MPa, and the average pore size are 5.114 µm. Key words: cellulose acetate, nata, rhodamine B, CA-PS, dead-end

    Fraksinasi Ekstrak Metanol Daun Mangga Kasturi (Mangifera Casturi Kosterm) dengan Pelarut N-butanol

    Get PDF
    Mangifera casturi merupakan tumbuhan endemik Kalimantan yang berpotensi sebagai obat tradisional karena adanya senyawa bioaktif dari kelompok fenolik dan flavonoid. Kelompok senyawa flavonoid C-glikosida dapat diekstraksi menggunakan pelarut n-butanol. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh fraksi n-butanol dari ekstrak metanol daun M. casturi. Ekstraksi daun M. casturi dilakukan dengan metode maserasi menggunakan pelarut metanol dan untuk memperoleh fraksi n-butanol dilakukan dengan metode fraksinasi bergradien menggunakan pelarut n-heksana, etil asetat dan n-butanol. Hasil maserasi berupa cairan hijau kehitaman dengan rendemen sebesar 27,9 % dan hasil fraksinasi menggunakan n-butanol berupa cairan berwarna coklat tua dengan rendemen sebesar 1,69 %
    corecore