7 research outputs found

    PERBANDINGAN SPORT MASSAGE DAN PENGGUNAAN PNEUMATIC COMPRESSION MACHINE (RECOVERY PUMP) TERHADAP PENURUNAN KADAR ASAM LAKTAT PADA ANGGOTA KOP SEPAK BOLA UNIVERSITAS NEGERI JAKARTA

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa cepat penurunan kadar asam laktat setelah latihan berat anaerobik dengan menggunakan metode eksperimen dengan desain one group pretest and posttest design pada latihan small sided games 1 lawan 1 dengan intensitas tinggi selama 45 detik selama 4 kali perlakuan dengan durasi istirahat 1.30 detik pada anggota KOP sepakbola Universitas Negeri Jakarta yang berjumlah 50 orang sampel dan dipilih menjadi 20 sampel. Teknik pengumpulan data dilakukan setelah melakukan latihan small sided games untuk data awal dan setelah mendapatkan perlakuan sport massage atau pneumatic compression machine (recovery pump) untuk data akhir. Hasil penelitian menunjukan bahawa (1) recovery massage dapat menurunkan kadar asam laktat tubuh sebesar (63%) pada anggota KOP sepakbola Universitas Negeri Jakarta (2) Pneumatic compession machine(recovery pump) dapat menurunkan kadar asam laktat tubuh sebesar (55%) pada anggota KOP sepakbola Universitas Negeri Jakarta (3) recovery sport massage lebih cepat dibandingkan dengan pneumatic compression machine (recovery pump) dalam penurunan kadar asam laktat tubuh pada mahasiswa anggota KOP sepakbola Universitas Negeri Jakarta. Kata Kunci: sports massage, pneumatic compression machine (recovery pump), asam laktat. This study aims to study how to reduce levels of lactic acid after anaerobic weight training by using an experimental method with the design of one group pretest and posttest design in a 1 to 1 small side game with high strength for 45 seconds for 4 times the increase with an increase of 1.30 seconds on members of the Jakarta State University football KOP who took a sample of 50 people and were chosen to become 20 samples. Data collection techniques were carried out after doing small side game exercises for the initial data and after getting a sports massage or pneumatic compression machine (recovery pump) for the final data. The results showed that (1) massage recovery can reduce body lactic acid levels by (63%) in KOP soccer members of Jakarta State University (2) Pneumatic machines (recovery pumps) can reduce body lactic acid levels by (55%) in KOP members soccer Jakarta State University (3) recovery of massage sports is faster compared to pneumatic compression machines (recovery pumps) in decreasing body lactic acid levels in student members Keywords : sports massage, pneumatic compression machine(recovery pump), lactic acid

    Pengendalian Suhu dan Kelembaban pada Budidaya Jamur Tiram dengan Menggunakan Metode Kontrol Logika Fuzzy

    Get PDF
    Proses pembesaran jamur pada kumbung sangat tergantung pada faktor fisik seperti suhu dan kelembaban. Jamur tiram dapat menghasilkan tubuh buah secara optimum pada suhu dibawah 30°C dan rentang kelembaban udara 80-90% Relative Humidity (RH). Pengendalian suhu dan kelembaban yang dilakukan dalam penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membuat sistem kontrol yang diterapkan ke dalam miniatur kumbung jamur dengan kontrol logika fuzzy berukuran 80 cm3. Aktuator yang digunakan berupa kipas dan pompa air. Sensor yang dipakai adalah SHT11, sebagai pengukur suhu dan kelembaban. Dari hasil penelitian, suhu dan kelembaban yang didapatkan setelah proses kontrol memenuhi kebutuhan jamur tiram untuk tumbuh. Didapatkan error suhu secara keseluruhan sistem adalah 3.87% dan untuk kelembaban adalah 3.27%. Sistem dapat mencapai target dari set point yang telah ditentuka

    METODE ROOT LOCUS UNTUK MENCARI PARAMETER PID DALAM PENGENDALIAN POSISI STAMPING ROD BERBASIS PNEUMATIC MENGGUNAKAN ARDUINO UNO

    Get PDF
    Kemajuan teknologi saat ini semakin pesat, begitu pula tingkat konsumsi masyarakat. Dalam bidang industri, segalanya dituntut serba cepat untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Salah satunya proses stamping dalam kemasan produk. Dibutuhkan keefektifan dan keakurasian dalam pelaksanaannya. Dengan semakin tingginya permintaan, dibutuhkan sebuah sistem pneumatic untuk stamping rod yang bisa digunakan dalam berbagai macam produk dengan ukuran berbeda secara otomatis. Salah satu solusi untuk memecahkannya ialah membuat sistem pneumatic yang dikendalikan secara otomatis oleh PID menggunakan kontroler arduino uno. Salah satu keunggulan PID adalah responnya bagus dan cepat apabila perhitungan yang digunakan tepat. Perhitungan parameter PID tersebut bisa dilakukan dengan banyak metode. Skripsi ini menggunakan metode root locus untuk menentukan parameter PID-nya sehingga hitungan bersifat akurat dan dapat meningkatkan efisiensi dan keefektifan sistem.Keywords—Metode Root Locus, Pneumatik, Arduino Uno, Posisi Silinde

    STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR (SOP) PENGUMPULAN DAN PENTASARUFAN ZAKAT UNIT PENGUMPUL ZAKAT (UPZ) UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA

    Get PDF
    Standar Operasional Prosedur (SOP) UPZ UIN Sunan Kalijaga Charity difungsikan sebagai panduan teknis pengumpulan dan pentasarupan ZIS di lingkungan UIN Sunan Kalijga di bawah Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Daerah Istimewa Yogyakarta. Besar harapan dan doa kami semoga dengan diterbitkan SOP UPZ UIN Sunan Kalijaga ini sivitas akademika UIN Sunan Kalijaga, masyarakat lingkungan kampus, dan masyarakat yang membutuhkan bantuan sosial akan dapat membantu meringankan beban bagi keluarga mahasiswa yang kurang mampu ekonomi dan bagi masyarakat yang sangat membutuhkan bantuan. Teriring doa semoga UIN Sunan Kalijaga semakin makmur sejahtera lahir batin dalam lindungan dan ridla Allah SW

    PROFIL DAN PROGRAM UNIT PENGUMPUL ZAKAT (UPZ) UIN SUNAN KALIJAGA YOGYAKARTA MASA BAKTI 2021-2023

    Get PDF
    Dengan profil UPZ ini dimaksudkan untuk memberikan informasi dan publikasi kepada keluarga besar sivitas akademika UIN Sunan Kalijaga dan masyarakat pada umumnya. Di dalam profil secara garis besar disebutkan tentang visi, misi, transformasi historis, dasar hukum, tugas fungsi, dan program Pengurus UPZ serta tugas dan fungsi masing-masing pengurus. Besar harapan dan doa, semoga profil UPZ ini menambah kepercayaan dan semangat kerja sama sivitas akademika untuk membesarkan dan meningkatkan UPZ dengan memberikan ZIS kepada UPZ UIN Sunan Kalijag

    NusaCrowd: Open Source Initiative for Indonesian NLP Resources

    Full text link
    We present NusaCrowd, a collaborative initiative to collect and unify existing resources for Indonesian languages, including opening access to previously non-public resources. Through this initiative, we have brought together 137 datasets and 118 standardized data loaders. The quality of the datasets has been assessed manually and automatically, and their value is demonstrated through multiple experiments. NusaCrowd's data collection enables the creation of the first zero-shot benchmarks for natural language understanding and generation in Indonesian and the local languages of Indonesia. Furthermore, NusaCrowd brings the creation of the first multilingual automatic speech recognition benchmark in Indonesian and the local languages of Indonesia. Our work strives to advance natural language processing (NLP) research for languages that are under-represented despite being widely spoken

    PENDIDIKAN DAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT TENTANG PUNGSI MASJID SEBAGAI SENTRAL KEGIATAN UMAT MELALUI PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT

    No full text
    Penelitian ini bertujuan untuk melaksanakan pendidikan dan pemberdayaan masyarakat tentang fungsi masjid melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Kelurahan Menteng Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor. Pertanyaan penelitian difokuskan pada; 1. Bagaimana bentuk pelaksanaan pengabdian itu dilakukan, 2. Bagaimana bentuk pendidikkan dan pemberdayaan kepada masyarakat tentang fungsi masjid sebagai sentral kegiatan masyarakat dilaksanakan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Penelitian kualitatif bisa juga disebut dengan metode penelitian naturalistik atau alami atau disebut juga sebagai metode etnographi. Sumber data didapat dari Kepala Kelurahan Menteng, Ketua RT/RW setempat, tokoh masyarakat dan masyarakat di Kelurahan Menteng melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan program pengabdian kepada masyarakat sangat efektif dan bermanfaat bagi masyarakat binaan yang ditunjukkan dengan pengharagaan yang diberikan pihak kelurahan, para tokoh agama dan masyarakat kepada peneliti, antusiasme masyarakat yang dibuktikan dengan keikutsertaan mereka atas program-program yang dicanangkan. Pendidikan dan pemberdayaan masyarakat tentang fungsi masjid dilaksanakan dengan cara seminar ecomasjid, pengajian umum dan pelatihan rukyah syar’iyah serta pembagian buku Iqra dan pembelajaran baca tulis Al-Qur’an. Faktor pendukung program pendidikan dan pemberdayaan masyarakat adalah mayoritas masyarakat beragama Islam, tingkat pendidikan masyarakat yang mayoritas berpendidikan menengah atas dan tinggi. Adapun faktor penghambatnya adalah minimnya tingkat pemahaman masyarakat tentang fungsi masjid, minimnya kegiatan keagamaan yang dilaksaanakan mengatasnamakan masjid dan sedikitnya alokasi anggaran dari DKM untuk membiayai kegiatan yang dapat meningkatkan efektifitas fungsi dari sebuah masjid
    corecore