28 research outputs found
Algoritma apriori
Buku monograf dengan judul Algoritma apriori atau Apriori algorithm yang berisi tentang menentukan pola frekuensi tertinggi dengan menggunakan pola item-item dalam database yang memiliki nilai support di atas ambang batas tertentu yang disebut dengan isitilah minimum support dan mengetahui nilai cofindence. Penulis menyadari masih banyak kekurangan dalam penulisan monograf ini, untuk itu saran dan kritik sangat diharapkan untuk penyempurnaan
Model Prediksi Obesitas dengan Menggunakan Support Vector Machine
Obesitas atau kelebihan berat badan merupakan kondisi dimana adanya abnormalitas maupun lemak berlebih pada individu yang berperan sebagai salah satu faktor penyakit yang mengancam kesehatan seseorang. Menurut WHO, data dari tahun 1975 hingga 2016 tingkat obesitas pada anak dan remaja dengan umur 5 sampai 19 tahun terus meningkat hingga lebih dari empat kali lipat dari 4% menjadi 18%. Pada masa sekarang, obesitas tidak hanya menjadi masalah pada negara yang memiliki pendapatan perkapita tinggi, negara berkembang dengan pendapatan perkapita rendah menengah juga mengalami peningkatan jumlah obesitas dengan tingkat peningkatan 30% lebih tinggi dari negara maju. Pada penelitian ini, berfokus pada memprediksi tingkat persentase lemak pada badan menggunakan Support Vector Machine. Data target yang akan diprediksi adalah ‘BodyFat’ dengan mengacuhkan ‘Density’ karena pengukuran persentase ‘BodyFat’ diambil dari nilai ‘Density’. Model prediksi ini dibangun untuk mempermudah proses penemuan tingkat densitas dari tubuh manusia dikarenakan prosesnya pengambilan datanya yang tidak mudah.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menilai kemampuan Support Vector Machine dalam melakukan regresi serta mempersiapkan algoritma prediksi bertipe regresi dengan nilai peforma yang baik. Manfaat dari penelitian ini adalahuntuk memperoleh model prediksi data yang dapat membantu memprediksi nilai persentase lemak pada badan sehingga dapat digunakan untuk kelengkapan data serta penyajian informasi tanpa perlu memperhatikan faktor bentuk badan yang beragam. Proses implementasi algoritma SVR dapat dengan baik melakukan regresi dengan tingkat akurasi akhir 71.80% dan MSE 17.76. Sistem prediksi yang dihasilkan dengan algoritma mampu membantu dalam penentuan otomatis persentase lemak pada badan tanpa perlu pengukuran densitas badan yang memerlukan pengukuran dalam air dikarenakan volume tubuh manusia yang beragam dan bervariasi.Persentase lemak pada badan merupakan informasi yang penting baik untuk keperluan diagnosa maupun sebagai informasi peringatan yang dikarenakan apabila persentase berlebih dapat menyebabkan penyakit beresiko tinggi seperti type-2 diabetes dan penyakit jantung lainnya.
 
APLIKASI SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN SUPPLIER MENGGUNAKAN METODE ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS
PT. AIM Safety Indonesia merupakan perusahaan distributor yang menjual barang safety di Indonesia. Barang-barang yang dijual antara lain head protection (helm keamanan), protective clothing dan barang lainnya. Barang-barang ini biasanya digunakan untuk keselamatan kerja di dalam suatu proyek. supplier merupakan salah satu faktor yang paling penting bagi perusahaan. Pemilihan supplier sering dilakukan oleh perusahaan berdasarkan harga dan produk barang. Kendala yang dihadapi adalah beberapa supplier mampu memberikan harga yang paling murah, namun klaim barang rusak tidak ditangani dengan baik, kecepatan respon lamban hingga pada jangka waktu kredit yang singkat. Permasalahan yang dihadapi perusahaan adalah bagaimana memilih supplier yang baik.Permasalahan pemilihan supplier dapat diselesaikan dengan membangun sebuah aplikasi Sistem. Sistem dirancang dengan menggunakan metode Analytical Hierarkhi Process (AHP). Metode ini baik untuk membantu dalam proses analisa dan pengambilan keputusan dengan menggunakan kriteria yang ditentukan mudah dipahami dan digunakan.Model perancangannya yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan Unified Modelling Language (UML), software yang digunakan untuk membangun system ini adalah Microsoft Visual Basic NET 2010 dan sebagai databasenya Microsoft Access 2010. Akhir dari Penelitian ini dihasilkannyalah sebuah sistem pendukung keputusan dengan menggunakan AHP dan Memberikan hasil peringkat supplier terbaik, dimulai dari nilai tertinggi hingga nilai terendah sehingga PT.AIM Safety indonesia mudah dalam pemilihan supplier
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENGANGKATAN INSTRUKTUR TETAP PADA LEMBAGA KURSUS DAN PELATIHAN KARYA PRIMA DENGAN METODE PROFILE MATCHING
Saat ini sudah ada 75 instruktur di Lembaga Kursus dan Pelatihan Karya Prima.Mengingat banyaknya siswa saat ini maka lembaga kursus karya prima perlu menambah instruktur kursus baru.Saat ini lembaga kursus karya prima untuk menentukan instrukur kursus masih secara manual sehingga dengan beberapa kriteria yang di tentukan dalam melakukan perhitungan mengalami kesulitan.Oleh karena perlu menerapkan Sistem Pendukung Keputusan (SPK) untuk menentukan pengangkatan instruktur tetap. Ada beberapa metode yang digunakan dalam membatu mengambil keputusan dalam menyeleksi instruktur tetap salah satunya adalah Profile Matching (PM). Hasil dari peneleitian ini dapat digunakan untuk memudahkan dalam pengambilan keputusan instruktur tetap
DESIGNING A COUNTERFEIT-PRODUCT-CHECK APPLICATION USING ANDROID BASED BARCODE SCANNER IN COSMETICS PRODUCTS
In this day and age, all information can be searched and obtained from technological developments. The more users of technology such as smartphones/androids among the wider community, the more information that can be obtained. Currently, there are many cases of violations of cosmetic circulation in Indonesia. Such as the circulation of products without a registration code from the BPOM (Food and Drug Supervisory Agency) which is faked by irresponsible parties. Of the many cases of cosmetic violations, along with changes in people's lifestyles such as changes in consumption patterns (users). At this time, public knowledge is still minimal about choosing and using safe cosmetic products. The application of cosmetic safety check applications is an option for consumers because with this application they can check for themselves whether the products to be used are genuine or fake. The method used in this study is to use qualitative methods and the waterfall method. This application is expected to help the public before buying a cosmetic product, simply by checking the barcode and scanning using a smartphone/android, consumers can quickly find out whether a cosmetic product is genuine or not before using it.
SISTEM BERBASIS ANDROID UNTUK RESERVASI TIKET BUS
Mengikuti perkembangan teknologi dibidang mobile device yang diterapkan pada satu aplikasi yang dapat mencakup berbagai fitur pemesanan seperti pemesanan kamar hotel, pemesanan tiket pesawat, pemesanan tiket kereta api, pemesanan tiket bus, dan juga pemesanan tiket wisata sangat efisien untuk proses pencarian lokasi serta tujuan. Akan tetapi, aplikasi seperti ini membatasi interaksi langsung antara user dengan Perusahaan yang dituju dikarenakan adanya pihak aplikasi yang berperan sebagai penghubung serta memiliki kapasitas yang cukup besar untuk di download. Sehingga pada pemesanan tiket di aplikasi tersebut tidak kondusif dikarenakan ketika user telah booking tiket yang sudah dipilih dapat dibatalkan oleh pihak aplikasi tanpa menginformasikan kepada user terlebih dahulu
Pembelajaran Statistik Berbasis Statistical Product And Service Solutions (SPSS) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Mahasiswa Teknik Industri
Pembelajaran statistik sulit untuk di pahami jika tidak menggunakan bantuan SPSS. Hal in terbukti dari hasil belajar mahasiswa atau nilai mahasiswa sebelum diadakan pembelajaran statistik tanpa berbasis SPSS atau di sebut juga dengan postes jauh lebih rendah di banding dengan pembelajaran statistik berbasis SPSS atau pretes. Hasil postes menunjukkan mahasiswa yang memiliki nilai 58 sebanyak 4 orang, sedangkan pretes menghasilkan nilai lebih baik lagi yaitu 4 orang mencapai nilai 74 dan 3 orang mencapai nilai 80. Maka dapat di simpulkan bahwa pembelajaran statistik berbasis SPSS dapat meningkatkan hasil belajar mahasiswa di banding pembelajaran tanpa berbasis SPSS
ANALYSIS OF WEB-BASED PROMOTION MEDIA DEVELOPMENT IN TOBA FILM COMMISSION
Nowadays where technology has grown rapidly, the Internet also enlivens the biggest revolution in technological advancement where the internet can facilitate in accessing various information. The Internet is widely used by creative workers to provide information so that it can be known by everyone who uses the internet. The problem in the current research is that the Toba Film Commission is deadlocked in informing the data owned to the public because the Toba film commission does not yet have a container or place to spread the information accurately. The data collection techniques used in this study are Library Studies, Observations, Interviews, And methods used to analyze this problem there are qualitative methods. with the analysis of the development of media promotion of web-based Toba film commission, this can help promote tourism and scouting locations with the help of google maps to get the desired information and facilitate film actors in finding the necessary equipment such as cameras, lighting, tripods, etc. in North Sumatera, especially in the Lake Toba area. With the creation of this website, the public can easily dig up information related to tourism and scouting in the North Sumatera area
Peningkatan Pelayanan Disiplin Aparatur Negara di Lingkungan Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Padang Lawas Utara dengan Teknologi Informasi
Masalah kedisiplinan pegawai menjadi faktor penting yang sangat mempengaruhi terhadap keberhasilan organisasi pemerintah. Seorang PNS (pegawai negri sipil) tidak akan bisa bertanggung jawab atas pekerjaannya apabila kurang disiplin terhadap aturan– aturan yang berlaku. Untuk membantu pemerintah khususnya di lingkungan pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara menjalankan regulasi Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 Tentang Peraturan Disiplin Pegawai Negeri Sipil, Fakultas Teknologi dan Ilmu Komputer (FTIK) UNPRI terpanggil untuk turut menanggulangi masalah disiplin PNS tersebut yang terfokus pada penerapan teknologi informasi dengan membangun sistem informasi absensi digital (SIABDI) melalui pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan ini melibatkan PNS perwakilan dari tiap-tiap Satuan Kinerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemerintah Kabupaten Padang Lawas Utara untuk diberikan sosialisasi dan pelatihan penggunaan sistem, selain itu Tim PKM juga membantu membangun jaringan LAN di setiap SKPD. Kegiatan ini dilaksanakan di BKD Kabupaten Padang Lawas Utara selama 8 bulan kemudian dilakukan evaluasi terhadap penerapan sistem sesuai kebijakan yang berlaku. Dari hasil evaluasi setelah pelaksanaan kegiatan, target akhir kegiatan ini telah memberikan kemudahakn bagi BKD melakukan pengawasan dan penerapan hukuman disiplin, selain itu pimpinan daerah dapat menggunakan sistem ini untuk memonitoring kedisiplinan PNS melalui device mobile. Dalam kegiatan pelaksanaan pengabdian masyarakat ini, mengikuti aktivitas pelaksanaan penelitian tindakan yang terdiri dari persiapan, pelaksanaan, observasi, evaluasi dan refleksi
ASSOCIATION RULE
Puji dan Syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT, karena atas segala berkat dan anugerah-Nya yang diberikan kepada tim penulis, sehingga penulisan buku monograf berhasil diselesaikan tepat pada waktunya. Buku monograf dengan judul Algoritma apriori atau Apriori algorithm yang berisi tentang menentukan pola frekuensi tertinggi dengan menggunakan pola item-item dalam database yang memiliki nilai support di atas ambang batas tertentu yang disebut dengan isitilah minimum support dan mengetahui nilai cofindence. Penulis menyadari masih banyak kekurangan dalam penulisan monograf ini, untuk itu saran dan kritik sangat diharapkan untuk penyempurnaan. Penulis ingin menyampaikan rasa terima kasih yang sebesarbesarnya kepada semua pihak yang telah memberikan motivasi, semangatnya dan berkontribusi dalam kemampuannya untuk dapat menerbitkan buku monograf, semoga Tuhan Yang Maha Esa membalasnya dengan balasan yang lebih bai