4 research outputs found

    UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA DENGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM ASSISTED INDIVIDUALIZATION (TAI) SISWA KELAS VIII B MTS MUHAMMADIYAH KASIHAN

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI). Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan subjek siswa kelas VIII B MTs Muhammadiyah Kasihan tahun ajaran 2015/2016 yang terdiri dari 35 siswa. Objek penelitian ini adalah pembelajaran matematika dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) untuk meningkatkan hasil belajar siswa. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus dimana setiap siklusnya dilaksanakan 3 kali pertemuan. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, angket, tes, catatan lapangan, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah dengan menelaah seluruh data baik data kualitatif maupun data kuantitatif dari berbagai sumber yaitu hasil observasi keterlaksanaan pembelajaran, angket respon siswa, dan hasil tes belajar siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe Team Assisted Individualization (TAI) dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pelajaran matematika. Peningkatan hasil belajar siswa dapat dibuktikan dari hasil tes, observasi keterlaksanaan pembelajaran, dan angket respon siswa. Peningkatan rata-rata hasil belajar siswa yaitu nilai tes 58,98 (kualifikasi cukup) dengan ketuntasan sebesar 45,71% pada siklus I meningkat menjadi 78,33 (kualifikasi tinggi) dengan ketuntasan sebesar 80% pada siklus II; hasil observasi keterlaksanaan pembelajaran sebesar 80,43% (kualifikasi tinggi) pada siklus I meningkat menjadi 86,95% (kualifikasi tinggi) pada siklus II; sedangkan hasil angket respon siswa secara keseluruhan sebesar 80,82% yang berarti masuk dalam kategori tinggi

    Rancang Bangun Media Pembelajaran Berbasis Website Google Sites pada Materi Astronomi

    Get PDF
    Abstrak Pembuatan website bisa dilakukan menggunakan Google Site yang tidak perlu bahasa pemograman yang sulit. Tujuan penelitian adalah menghasilkan sebuah media pembelajaran berbasis website Google Sites pada materi Astronomi dan mendeskripsikan respons mahasiswa dalam menggunakan media yang dihasilkan. Penelitian menggunakan metode penelitian Multimedia Development Life Cycle dengan enam tahapan, yaitu tahap pengonsepan, perancangan, pengumpulan bahan, pembuatan, pengujian, dan pendistribusian. Sampel penelitian berjumlah 30 orang menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu angket validasi media dan respons. Penilaian angket menggunakan skala Likert dengan lima skala penilaian dan analisis data menggunakan interpretasi skor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai validasi ahli media berada pada kategori cukup valid dan rata-rata respons yang diperoleh berada pada kategori sangat baik. Berdasarkan hasil penelitian, disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis website Google Sites pada materi Astronomi dapat digunakan dalam pembelajaran. AbstractWebsite development can be done using Google Sites which does not need a difficult programming language. The research aimed to produce a Google Site website-based learning media on Astronomy material and to describe student responses to using the resulting media. The research used the Multimedia Development Life Cycle research method with six stages, namely the conceptual, design, material collection, manufacturing, testing, and distribution stages. The research sample was 30 people using a purposive sampling technique. The research instrument used a media and response validation questionnaire. Questionnaire assessment used a Likert scale with five assessment scales and data analysis used score interpretation. The results showed that the media expert's validation value was in the quite valid category and the average response obtained was in the very good category. Based on the results of the research, it was concluded that learning media based on the Google Sites website on Astronomy material can be used in learning

    STRATEGI PENJUALAN ONLINE BAGI PELAKU USAHA PASCA PANDEMI COVID-19 BERDASARKAN PEMETAAN PERUBAHAN PERILAKU KONSUMEN

    Get PDF
    Pandemi COVID-19 yang terjadi di tahun 2020 telah membatasi akses untuk beraktivitas di luar rumah. Pemerintah Republik Indonesia menetapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan Work From Home (WFH) dalam beberapa bulan. Hal ini menyebabkan banyak UMKM maupun ritel berskala besar mengalami penurunan penjualan yang juga berdampak pada Pemutusan Hubungan Kerja terhadap beberapa karyawan, bahkan beberapa usaha tersebut harus tutup karena tidak adanya pemasukan. Kegiatan di rumah saja membuat banyak masyarakat yang beralih ke belanja online yang dinilai lebih mudah untuk dilakukan. Setelah adanya pandemi, perlilaku konsumen juga ikut berubah. Pelaku usaha mau tidak mau harus memiliki strategi baru agar mampu bertahan dan mengikuti kebutuhan kosumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan perilaku konsumen setelah adanya pandemi COVID-19 serta memberikan usulan strategi baru bagi pelaku usaha agar mampu bertahan berdasarkan pemetaan perubahan perilaku belanja online konsumen. Penelitian dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner untuk mendapatkan data primer mengenai aktivitas belanja online yang dilakukan sebelum, selama, pada masa transisi, dan ketika kondisi kembali normal menggunakan bantuan google form. Analisis data dilakukan dengan secara deskriptif menggunakan bantuan microsoft excel, sedangkan usulan strategi diberikan berdasarkan pemetaan perilaku konsumen serta marketing mix strategy (product, price, place, promotion). Hasil dari penelitian ditemukan bahwa terdapat penurunan jumlah konsumen yang berbelanja online selama pandemi COVID-19 yang disebabkan oleh faktor ekonomi, persediaan barang, serta ketakutan akan penyebaran virus. Meski begitu, berdasarkan frekuensi dan rata-rata nominal pembelian mengalami peningkatan. Perubahan minat pembelian produk dapat dibedakan menjadi 3 yaitu cenderung stabil, cenderung meningkat, dan cenderung menurun. Usulan strategi yang dapat dilakukan oleh pelaku usaha menyesuaikan dengan jenis produk yang dijual, serta target konsumen yang ingin dicapai

    Figurative Language in Amy Tan's "The Joy Luck Club"

    Get PDF
    Figurative language can appear in various types and the meaning may not be determined by its components. This study aimed to identify and analyze the meaning of figurative language found in the novel The Joy Luck Club. Two theories were used in this study. The first was theory of figurative language proposed by Knickerbocker and Reninger, and the second was theory of meaning by Leech as the supporting theory. The data in this study were directly taken from The Joy Luck Club novel. Thirty-six figurative languages were found. They were collected by observation method and data analysis. The collected data were analyzed by using qualitative and descriptive method. This study applied informal method to present the analysis. The result of this study showed that there are nine types of figurative language found in song lyrics. They were allusion, simile, metaphor, irony, personification, hyperbole, dead metaphor, metonymy, and paradox. Most of the figurative language found in those novels were classified in simile. Four of seven types of meaning used in those novels to understand the figurative meaning in the novel, they were connotative meaning, conceptual meaning, affective meaning, and collocative meaning. Keywords: figurative language, meaning, “The Joy Luck Club” nove
    corecore