349 research outputs found

    Peran Posyandu selama Pandemi Covid-19 untuk Peningkatan Kesehatan Ibu dan Anak di Desa Geuceu Komplek Kota Banda Aceh Tahun 2021

    Get PDF
    Posyandu merupakan salah satu bentuk Upaya Kesehatan Berbasis Masyarakat guna memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan untuk mempercepat penurunan Angka Kematian Ibu dan Angka Kematian Bayi. Untuk mengetahui peran Posyandu selama pandemi covid-19 untuk peningkatan kesehatan ibu dan anak di Desa Geuceu Komplek. Penelitian ini merupakan penelitian kualitiatif dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Informan dalam penelitian ini adalah 2 kader posyandu, 2 ibu hamil, 2 ibu balita Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi yang dibantu dengan instrumen pendukung berupa pedoman observasi  dan pedoman wawancara. Teknik cuplikan yang dilakukan adalah Snowball sampling. Hasil penelitian Bahwa Peran posyandu terhadap KB, Gizi dan Imunisasi sudah bagus tetapi KIA di Desa Geuceu Komplek belum Optimal karena pada pemeriksaan kehamilan belum bisa dilakukan pemeriksaan fisik langsung, karena mengingat sekarang lagi dalam kondisi pandemi covid-19.Peran posyandu terhadap KB, Gizi dan Imunisasi sudah bagus tetapi KIA di Desa Geuceu Komplek belum Konduksif

    penyelesaian pembiayaan bermasalah pada PT Bank BNI Syariah kantor cabang Banjarmasin

    Get PDF
    Saudah. 2015. Penyelesaian Pembiayaan Bermasalah Pada Bank BNI Syariah Banjarmasin. Skripsi, Jurusan Perbankan Syariah, Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam. Pembimbing (I) Dra. Hj. Rusdiyah, MHI. Pembimbing (II) Sulaiman Kurdi, S.Ag., MSI.\ud Penelitian ini dilatarbelakangi terjadinya pembiayaan bermasalah pada Bank BNI Syariah Banjarmasin. Terjadinya penunggakan pembayaran selama 60 hari dan juga penunggakan 6 bulan. Dari jumlah total semua nasabah pembiayan sejak bulan Maret sampai Mei 2015 ada terdapat 185 nasabah pembiayaan. Dari 185 nasabah pembiayaan terdapat 10 pembiayaan bermasalah pada Bank BNI Syariah Banjarmasin. Dari 10 nasabah yang penulis jadikan responden terdapat 3 nasabah saja karena nasabah ini mengalami penunggakan pembayaran.\ud Penelitian ini bertujuan Untuk mengetahui faktor-faktor yang menyebabkan pembiayaan bermasalah pada Bank BNI Syariah Banjarmasin dan untuk mengetahui proses maupun upaya yang dilakukan oleh pihak Bank BNI Syariah Banjarmasin agar pembiayaan bermasalah itu dapat diseleasaikan dengan baik.\ud Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research), dimana penelitian dilakukan secara langsung ke lapangan dengan mendatangi objek penelitian untuk melakukan wawancara terhadap karyawan Bank BNI Syariah Banjarmasin untuk mendapatkan data-data, informasi dan keterangan-keterangan yang diperlukan dalam penulis skripsi ini.\ud Dari hasil penelitian didapatkan bahwa faktor penyebab pembiayaan bermasalah adalah (1) kondisi usaha nasabah yang lagi turun, (2) banyak berhutang ditempat lain, (3) adanya i’tikad kurang baik, (4) kurang cakap dalam mengelola usahanya, (5) bencana alam, (6) penundaan pembayaran, (7) kurang teliti dalam memberikan pembiayaan (8) tidak meliti berkas secara maksimal dan tidak mensurvey, (9) terlalu mudah memberikan pembiayaan, (10) kurangnya komunikasi dengan nasabah. Penyelesaian pembiayaan bermasalah, Bank BNI Syariah Banjarmasin dengan memperketat analisa 5C dan menggunkan SP 1,2 dan 3. Dalam tahap tersebut pihak bank terus melakukan komunikasi atau menjalin mitra dengan nasabah agar dapat lebih jelas mengetahui penyebab nasabah tidak dapat memenuhi kewajibanya kepada pihak bank. Apabila tahapan tersebut masih tidak bisa diatasi maka pihak bank akan menerapkan cara 3R (Resceduling, Reconditioning, dan Restrukturing) untuk menyelesaikan pembiayaan bermasalah bias juga dengan melelang jaminan nasabah. Sebelum pihak bank melakukan lelang terhadap jaminan nasabah, pihak bank akan menawarkan kepada nasabah mengenai jaminannya apakah nasabah sendiri yang akan menjual jaminannya atau pihka bank yang akan melelang

    Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Pengetahuan Tentang Flour Albus pada Remaja Putri di SMA Dayah Terpadu Inshafuddin Banda Aceh

    Get PDF
    Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh jumlah penduduk 265.111 jiwa pada tahun 2018, dan mengalami peningkatan ditahun 2017 sebanyak 21 orang yang terinfeksi HIV di Kota Banda Aceh yang terdiri dari kalangan remaja hingga dewasa dan 47 kasus remaja mengalami infeksi pada daerah genetalia. Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui faktor–faktor yang berhubungan dengan Pengetahuan Tentang Flour Albus pada remaja putri di SMA Dayah Terpadu Inshafuddin Banda Aceh Tahun 2020. Metode Penelitian: Penelitian survey bersifat analitik dengan desain Cross Sectional, Penelitian ini dilakukan pada tanggal 16 s/d 18 September 2020 di SMA Dayah Terpadu Inshafuddin Banda Aceh. Populasi dalam penelitian ini adalah menggunakan data primer dengan jumlah sampel 48 orang. Instrument penelitian berupa Kuesioner. Hasil penelitian: Ada hubungan Sumber Informasi dengan pengetahuan tentang keputihan dengan hasil uji statistik P=0,001. Ada hubungan Umur dengan pengetahuan tentang keputihan, dengan hasil uji statistik P= 0,006. Ada hubungan Lingkungan dengan pengetahuan tentang keputihan, dengan hasil uji statistik P=0,007

    Kesulitan Belajar Matematika Siswa Kelas V Pada Materi KPK dan FPB Di MIN Pandak Daun Kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu Sungai Selatan

    Get PDF
    Saudah. 2015. Kesulitan Belajar Matematika Siswa Kelas V Pada Materi KPK dan FPB Di MIN Pandak Daun Kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu Sungai Selatan. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah. Pembimbing: Siti Shalihah, S.pd.,Ms.\ud Penelitian ini menggambarkan tentang Kesulitan Belajar matematika Siswa Kelas V Pada Materi KPK dan FPB Di MIN Pandak Daun Kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu Sungai Selatan tahun pelajaran 2015/2016. Permasalahan yang dibahas dalam skripsi ini adalah di mana letak Kesulitan Belajar matematika Siswa Kelas V Pada Materi KPK dan FPB Di MIN Pandak Daun Kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu Sungai Selatan tersebut.\ud Subjek penelitian ini adalah seorang guru dan siswa kelas V di MIN Pandak Daun Kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu Sungai Selatan sebanyak 47 orang. Sedangkan Objek penelitian ini adalah kesulitan belajar matematika siswa kelas V pada materi KPK dan FPB di MIN pandak Daun Kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu Sungai Selatan.\ud Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik observasi, wawancara, tes, angket dan dokumenter. Adapun teknik pengolahan data yang digunakan adalah editing, koding, tabulating dan interpretasi data kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif kualitatif.\ud Dari hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa kesulitan belajar matematika Siswa Kelas V Pada Materi KPK dan FPB Di MIN Pandak Daun Kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu Sungai Selatan yaitu kesulitan belajar KPK dan FPB pada peserta didik dapat dilihat dalam menyelesaikan soal cerita yaitu sebanyak 68,10%. maka kesulitan belajar yang di alami siswa cendrung kekeliruan dalam menyeleseaikan soal cerita. Faktor-faktor yang mempengaruhi kesulitan belajar matematika siswa kelas V pada materi KPK dan FPB yaitu faktor guru: latar belakang pendidikan guru,pengalaman mengajar guru, faktor siswa meliputi minat belajar siswa, perhatian siswa, ketersediaan media, faktor sekolah, faktor keluarga, dan sarana dan prasarana

    Pemikiran Zakiah Daradjat tentang Pendidikan Islam dalam Keluarga

    Get PDF
    Saudah. 2012. Pemikiran Zakiah Daradjat tentang Pendidikan Islam dalam Keluarga. Skripsi, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah. Pembimbing Drs. H. Gusti Abdurrahman, M. Fil. I.\ud \ud Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Pemikiran Zakiah Daradjat tentang Pendidikan Islam dalam Keluarga. \ud Penelitian ini adalah penelitian kepustakaan (library research), dengan menjadikan pemikiran Zakiah Daradjat yang tertuang dalam karya-karyanya sebagai sumber utama dan referensi lain yang relevan dan representatif sebagai sumber pendukung.\ud Dengan menggunakan analisis (content analysis) yang bersifat kualitatif, penelitian ini menghasilkan beberapa temuan, yakni:\ud Menurut Zakiah Daradjat dalam menjalankan pendidikan Islam dalam keluarga, orang tua harus mengerti perannya masing-masing, terutama peran ibu yang teramat besar dalam pembentukkan kepribadia anak, begitu juga dalam pembentukkan kepribadian muslim pada anak yang menyangkut akhlak dan ibadah, orang tua harus memberikan pembiasaan-pembiasaan dan latihan keagamaan, sejak dini bahkan pendidikan islam sudah bisa diberikan sejak anak dalam kandungan. Untuk pembiasaan-pembiasaan dan latihan-latihan keagamaan kepada anak yang menyangkut akhlak dan ibadah, tentunya harus di sertai dengan contoh teladan dari orang tua sebagai pendidik, karena Bagaimana orang tua akan membiasakan anak untuk rajin shalat, sedangkan dia sendiri tidak pernah mengerjakan shalat, bagaimana pula orang tua akan membiasakan anak untuk berakhlak terpuji sedangkan dia sendiri tidak demikian.\ud Selain itu kasih sayang, perhatian dan sikap dalam memperlakukan anak juga menjadi hal lain yang patut diperhatikan dalam keluarga, karena hal itu juga menjadi pengaruh pada pemberian pendidikan islam dalam keluarga. Kalau jika anak sudah tidak suka dengan suasana di rumah, ia merasa tidak diperhatikan, tidak disayangi, tidak dimengerti, maka ia akan sulit dalam mengikuti pendidikan Islam dalam keluarga yang diberikan orang tua, atau dia akan merasa kurang berminat dalam mengikuti pendidikan islam yang diajarkan orang tua

    LINTAS SEJARAH DAN RAGAM PENYELENGGARAAN PENDIDIKAN ANAK USIA DINI (FORMAL, NON FORMAL, INFORMAL)

    Get PDF
    Children are a gift of God which is given to be treated and maintained. Oneeffort to give attention to early childhood is the provision of a decent education tochildren, especially during the development of the child, so the child is able tomaximize its development to the optimum. an early age is an important phase inhuman development across the life span. the attention of parents to their childrenwill determine how the child in adult life. to provide educational services for earlychildhood can be started since the child is born until the age of 6 years. thegovernment has set up the organization for early childhood: first, formal channelsinclude kindergarten (TK), Raudhatul RA (RA) and kindergarten outstanding(TKLB). A second, non-formal pathways include garden Nursery (TPA), play group(KB) and a type of early childhood education Units (SPS), and the third informalchannels such as family education and the environment. This type of service devotedto early childhood is intended to prepare children to enter further education.Keywords: Early Childhood Education(ECD), Formal, Formal, Informa

    Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kepatuhan Siswa/I Kelas X dan XI dalam Menerapkan Protokol Kesehatan pada Masa New Normal di SMA Negeri 1 Darul Imarah Kabupaten Aceh Besar Tahun 2021

    Get PDF
    Diawal 2020 dunia di gemparkan dengan merebaknya virus baru yaitu Coronavirus Disease-19 (covid-19). Menurut data WHO angka kejadian covid-19 pada 13 Juni 2021, terdapat 220 negara yang terkonfirmasi terjangkit covid-19 dengan total kasus covid-19 di dunia menembus 175.306.598 kasus dengan jumlah kematian sebanyak 3.792.777 orang, sementara total pasien sembuh sebanyak 160.359.997 orang. Tujuan Penelitian: Untuk mengetahui Faktor-faktor yang berhubungan dengan kepatuhan siswa/i kelas X dan XI dalam menerapkan protokol kesehatan pada masa new normal di SMA Negeri 1 Darul Imarah Kabupaten Aceh Besar Tahun 2021. Metode Penelitian : Jenis penelitian ini menggunakan metode Survey analitik dengan pendekatan Cros sectional yang dilakukan pada tanggal 22-23 September 2021 di SMA Negeri 1 Darul Imarah Kabupaten Aceh Besar Tahun 2021. Populasi pada penelitian ini adalah siswa/i kelas X dan XI yang terdiri dari 13 kelas yang berjumlah 379 siswa. Pengambilan sampel menggunakan tehnik Probability sampling secara Simple random sampling yang terdiri dari 79 orang responden, instrument dalam penelitian ini menggunakan kuesioner yang dibuat dalam bentuk ceklist dan pilihan ganda. Analisa data menggunakan analisa Univariat dan Bivariat dengan metode Chi-aquare test. Hasil Penelitian : Hasil uji statistik Chi-Square  menunjukkan adanya hubungan pengetahuan dengan kepatuhan protokol kesehatan (p-value 0,000< 0,05). Adanya hubungan sikap dengan kepatuhan protokol kesehatan (p-value 0,000< 0,05). Terdapatnya hubungan motivasi dengan kepatuhan protokol kesehatan (p-value = 0,000< 0,05). Kesimpulan: Adanya hubungan pengetahuan, sikap dan motivasi dengan kepatuhan protokol kesehatan

    EKSPLORASI SPESIES TUMBUHAN BERKHASIAT OBAT BERBASIS PENGETAHUAN LOKAL DI KABUPATEN PIDIE

    Get PDF
    ABSTRACT Presently the community tends to avoid the use of modern medicine and turn to nature (back to nuture) with traditional medicine using medicinal plants. The exploration of medicinal plant used in traditional medicine in Pidie District aims to explore the potential of plant species used, record the plant parts used, how to process and to use the plants and how to obtain them from the nature habitat. The method used for data collection is exploratory surveys and Participatory Rural Appraisal (PRA) methods. The data obtained were analyzed descriptively and showed in the form of tables and images. The results of the study found 106 types of plants used in traditional medicine that were spread into 67 plant families. The most widely used of medicinal plant species were from the Zingiberaceae family. The most widely used plant part is the leaf part. The method of medicinal processing is done by boiling (decoction), the results of the ingredients are used as oral administration by drinks. Generally, the plants used for medicine by the people of Pidie Distric are wild plants, and 68% of which grow from home gardens and  fields. ABSTRAK Kecenderungan masyarakat saat ini mulai menolak penggunaan obat moderen dan beralih ke alam (back to nuture) dengan pengobatan tradisional menggunakan tumbuhan obat. Ekspolarsi jenis tumbuhan obat yang digunakan dalam pengobatan tradisonal di Kabupaten Pidie bertujuan untuk menggali potensi jenis tumbuhan yang digunakan, mendata bagian yang digunakan, cara pengolahan dan penggunaan tumbuhan serta cara mendapatkannya dari alam. Metode yang dilakukan dalam pengumpulan data adalah survey eksploratif dan Participatory Rural Appraisal (PRA). Data yang diperoleh dianalisa secara deskriptif dan ditampilkan dalam bentuk tabel dan gambar. Hasil penelitian didapatkan 106 spesies tumbuhan obat yang digunakan dalam pengobatan tradisional yang berasal dari 67 famili.  Spesies tumbuhan obat yang paling banyak digunakan di wilayah Pidie berasal dari famili Zingiberaceae. Bagian tumbuhan obat yang paling banyak digunakan adalah bagian daun. Cara pengolahan tumbuhan obat secara umum dilakukan dengan perebusan, hasil ramuan digunakan dalam bentuk minuman. Secara umum  tumbuhan yang digunakan untuk obat oleh masyarakat Kabupaten Pidie adalah jenis tumbuhan liar, dan  sebanyak 68% tumbuh dari pekarangan rumah maupun kebun atau ladang. &nbsp

    Hubungan Pengetahuan dan Budaya dengan Terapi Uap Panas (Peusale) pada Ibu Nifas di Kecamatan Lhoknga Kabupaten Aceh Besar Tahun 2021

    Get PDF
    Latar Belakang : Data yang di peroleh dari Pukesmas Lhoknga Tahun 2018 AKI 453 jiwa dan AKB 4 jiwa, tahun 2019 AKI 8 jiwa dan AKB 2 jiwa pada tahun 2020 AKI 11 jiwa dan AKB 2 jiwa total 480. Perawatan masa Nifas merupakan suatu upaya yang dilakukan bidan, ibu nifas dan keluarga dengan tujuan agar kebutuhan nutrisi pada ibu nifas tercukupi, personal hygine terjaga Tujuan Penelitian: Untuk Mengetahui Hubungan Pengetahuan dan pengaruh Budaya dengan Terapi Uap Panas (peusale) pada Ibu Nifas di Kecamatan Lhoknga Kabupaten Aceh Besar Tahun 2021. Metode Penelitian: penelitian ini mengunakan metode analitik dengan pendekatan Cross Sectional yang dilakukan pada tanggal 14-19 September 2021 di lakukan di kercamatan Lhoknga Kabupaten Aceh Besar Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu Nifas Yang berjumlah 31 orang. Pengambilan sampel mengunakan Total sampling. Analisa data mengunakan analisa Univariat dan Bivariat dengan metode Chi-square test menunjukkan p-value sebesar 0,000 < 0,05 Hasil Penelitian: Hasil uji statistik dengan Chi-square test menunjukkan p-value sebesar 0,000 < 0,05 berarti ada pengaruh Pengetahuan dengan Budaya Terapi uap panas peusale. Berdasarkan tabel Chi-square test menunjukkan p-value sebesar 0,001 < 0,05 maka ada pengaruh antara budaya dengan terapi uap panas pada ibu Nifas di Kecamatan Lhoknga Kabupaten Aceh Besar

    Hubungan Pijat Punggung Menggunakan Teknik Effluarage dengan Nyeri

    Get PDF
    Nyeri persalinan dapat menimbulkan stres yang menyebabkan hipoksia janin, inersia uteri dan partus lama. Data yang diperoleh dari BPM Zuraida jumlah ibu bersalin periode Maret sampai Mei 2021 sebanyak 55 orang, dilakukan pijat punggung dengan teknik effluarage sebanyak 43 (78,2%) orang. Data yang diperoleh dari BPM Jauniwati jumlah ibu bersalin periode Maret sampai Mei 2021 sebanyak 61 orang dan dilakukan pijat punggung dengan teknik effluarage sebanyak 39 (63,9%) orang. Hasil survey awal yang peneliti lakukan dengan melakukan wawancara terhadap 5 orang ibu bersalin yang berada di BPM Zuraidah, diketahui bahwa 3 (60%) orang ibu mengalami tingkat nyeri berat dan 2 (40%) orang mengalami tingkat nyeri sedang. Tujuan Penelitian adalah untuk mengetahui hubungan pijat punggung menggunakan teknik effluarage dengan nyeri persalinan pada kala I di BPM Zuraidah dan BPM Jauniwati Kecamatan Indrapuri Kabupaten Aceh Besar tahun 2021. Metode penelitian ini bersifat analitik dengan pendekatan cross sectional dengan tehnik pengambilan sampel secara Purposive Sampling dengan jumlah sampel 20 orang di BPM Jauniwati dan BPM Zuraidah. Waktu penelitian ini dilakukan pada tanggal 25 Agustus sampai 22  September 2021 dengan analisa univariat dan bivariat dengan uji Chi square. Hasil penelitianmenunjukkan bahwa dari 10 responden yang dilakukan pijat effleurage terdapat 5 responden (50%) yang mengalami nyeri persalinan tingkat ringan, sedangkan dari 10 responden yang tidak dilakukan pijat effleurage terdapat 6 responden (60%) yang  mengalami persalinan tingkat berat dengan P value = 0,021. Simpulan penelitian adalah Ada hubungan antara pijat punggung dengan teknik effleurage terhadap nyeri persalinan
    • …
    corecore