47 research outputs found

    PEMANFAATAN Dolichoderus thoracicus Smith ( Hymenoptera: Formicidae ) SEBAGAI AGEN PENGENDALI HAYATI Helopeltis sp. HAMA UTAMA PADA PERKEBUNAN KAKAO (Theobroma Cacao L.)

    Get PDF
    Helopeltis sp. merupakan salah satu hama utama pada tanaman perkebunan kakao. Serangan Helopeltis sp. dapat menimbulkan kerugian yang sangat besar dan terjadinya kegagalan usaha tani kakao terutama pada kebun yang tidak dikelola dengan baik. Salah satu upaya pengendalian Helopeltis sp. dapat dilakukan dengan memanfaatkan Dolichoderus thoracicus Smith, pergerakan dan aktivitas serangga ini dapat menghambat serangan Helopeltis sp. pada buah kakao. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan jumlah sarang D. thoracicus Smith yang efektif untuk mengendalikan Helopeltis sp. pada perkebunan kakao. Penelitian ini menggunakan metode Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 4 perlakuan 6 ulangan. Hasil pengamatan menunjukkan terdapat perbedaan pengaruh peletakkan sarang buatan D. thoracicus Smith pada masing-masing perlakuan. Pada tanaman kakao yang tidak terdapat sarang buatan didapatkan intensitas yaitu 60%, tanaman kakao dengan perlakuan satu sarang buatan 61,87%, perlakuan dengan dua sarang buatan 56,07% dan perlakuan dengan tiga sarang buatan 55,67%, yang merupakan intensitas terendah. Jadi jumlah sarang yang efektif untuk mengendalikan hama Helopeltis sp. adalah sebanyak tiga sarang buatan pertanaman

    ANALISIS PERSIAPAN PEMBERLAKUAN UNDANG – UNDANG NOMOR 1 TAHUN 2022 TENTANG HUBUNGAN KEUANGAN ANTARA PEMERINTAH PUSAT DAN PEMERINTAHAN DAERAH TERHADAP JENIS PAJAK DAERAH YANG DIKELOLA OLEH KOTA PADANG

    Get PDF
    Hubungan keuangan antara pemerintah pusat dan pemerintahan daerah adalah suatu sistem penyelenggaraan keuangan yang mengatur hak dan kewajiban keuangan antara pemerintah pusat dan pemerintahan daerah yang dilaksanakan secara adil, transparan, akuntabel, dan selaras berdasarkan peraturan perundang-undangan. Hadirnya Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2022 tentang Hubungan Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah, merupakan penyempurnaan implementasi hubungan keuangan antara pemerintah pusat dan pemerintahan daerah dilakukan sebagai upaya untuk menciptakan alokasi sumber daya nasional yang efisien. Keseriusan Pemerintah Kota Padang dalam meningkatkan sektor penerimaan pajak daerah dinilai sangat cocok apabila Pemerintah Kota Padang serius dalam kesiapan untuk pemberlakuan Undang – Undang Nomor 1 Tahun 2022, seperti menyelaraskan komponen pajak yang berbeda dari peraturan sebelumnya serta menyiapkan skema opsen untuk penerimaan pajak tambahan. Oleh karena itu penelitian ini memfokuskan analisis terhadap dua hal utama. Pertama, Bagaimana persiapan pemberlakuan Undang – Undang Nomor 1 Tahun 2022 pada Pemerintah Kota Padang dalam rangka meningkatkan sektor pajak daerah? Kedua, Bagaimana tanggapan Pemerintah Kota Padang atas pemberlakuan opsen pajak dalam Undang – Undang Nomor 1 Tahun 2022? Untuk menjawab fokus kajian, penelitian ini menggunakan metode penelitian yuridis empiris dengan spesifikasi penelitian ke Badan Pendapatan Daerah Kota Padang serta dianalisis melalui studi kepustakaan dan metode analisis data menggunakan yuridis-kualitatif. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa Pemerintah Kota Padang serius terhadap pemberlakuan Undang – Undang Nomor 1 Tahun 2022. Sejumlah tahapan telah dilakukan pemerintah seperti sedang menyelesaikan pembuatan Peraturan Daerah pelaksana, melakukan kajian potensi daerah dengan berbagai pihak yang berkompeten, kemudian melakukan sosialisasi kepada masyarakat sebagai wajib pajak, serta bimbingan teknis kepada para pegawai pemungut pajak di lingkungan Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) guna memaksimalkan potensi kekayaan daerah yang ada di Kota Padang

    SINKRETISME TRADISI WILUJENGAN NAGARI MAHESA LAWUNG DI KERATON SURAKARTA HADININGRAT

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk menelaah sinkretisme dan makna yang terkandung pada pelaksanaan Tradisi Wilujengan Nagari Mahesa Lawung, di mana sinkretisme dilakukan di Keraton Surakarta Hadiningrat yang saat ini merupakan sebuah Kerajaan Islam yang dipimpin oleh Sunan . Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dokumentasi, dan studi kepustakaan. Data yang didapatkan dalam penelitian ini bersumber dari Pengageng Sasana Pustaka Keraton Surakarta Hadiningrat, Wakil Pengageng Sasana Wilapa Keraton Surakarta Hadiningrat, Abdi Ulama Keraton Surakarta Hadiningrat, Tangan Kanan Nyi Lurah Gondorasan, dan Abdi Dalem Garap Keraton Surakarta Hadiningrat. Hasil penelitian menunjukan bahwa sinkretisme berlangsung di dalam Tradisi Wilujengan Nagari Mahesa Lawung. Wilujengan Nagari Mahesa Lawung merupakan tradisi yang sampai saat ini masih sangat disakralkan oleh Keraton Surakarta. Di dalam pelaksanaannya terdapat peleburan paham Agama Islam, Agama Buddha, dan kepercayaan Kejawen. Sinkretisme berlangsung dalam tata acara pelaksanaan seperti pemanjatan doa-doa serta penggunaan media di dalam tradisi. Selain itu, Tradisi Wilujengan Nagari Mahesa Lawung memiliki makna simbol sebagai penghapus sifat buruk manusia yang disimbolkan dengan kerbau serta memiliki makna spiritual yaitu sebagai penjaga keseimbangan antara alam dunia dan alam gaib yang saling hidup berdampingan

    THE SLANDER ON A YOUNG BLACK MAN AS REFLECTED IN RALPH ELLISON’S, INVISIBLE MAN; A STUDY OF AMERICAN DISCRIMINATION ON 1930S

    Get PDF
    Penelitian ini membahas tentang diskriminasi terhadap orang kulit hitam dalam bentuk fitnah yang muncul dalam novel Invisible Man karya Ralph Ellison. Dalam menemukan dan membahas diskriminasi yang muncul penulis menyesuaikan dengan keaadan sosial di Amerika pada awal tahun 1930 yang sesuai dengan sejarah Amerika, oleh karena itu pendekatan sosiologi sastra sudah sesuai digunakan untuk memahami diskriminasi tersebut. Sementara sebagai metode pengumpulan data, penulis menggunakan metode studi pustaka, sedangkan untuk menganalisa data dipakai metode kualitatif. Setelah mendapatkan hasil yang sesuai, hasil tersebut kemudian dijabarkan secara deskriptif agar diskriminasi yang muncul dapat lebih mudah diketahui. Untuk menganalis novel ini, penulis tidak hanya menggunakan buku itu sendiri sebagai sumber utama tetapi juga sumber-sumber lainnya seperti artikel, internet dan sumber lain yang menunjang analisis penulis. Setelah melakukan analisis terhadap novel ini, penulis menemukan beberapa diskriminasi terhadap orang kulit hitam yang sesuai dengan sejarah Amerika. Diskriminasi tersebut diantaranya terdapat pada pendidikan yang ditunjukkan oleh dosen narrator, dunia kerja yang ditunjukkan oleh bos narrator dan kehidupan bermasyarakat yang ditunjukkan oleh komunitas narrator bernama “Brotherhood”. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan wacana baru juga sumbangan pada pembaca tentang masalah diskriminasi didalam kehidupan nyata dan bagaimana hubungannya dengan sebuah karya sastra, khususnya novel. Kata kunci : Diskriminasi orang kulit hitam, sosiologi sastra, sejarah Amerika, fitnah, slande

    PERANAN DINAS PARIWISATA PEMUDA DAN OLAHRAGA KABUPATEN LIMA PULUH KOTA DALAM MENGEMBANGKANPOTENSI OBJEK WISATA LEMBAH HARAU

    Get PDF
    Penelitian yang penulis ajukan ini berjudul Peranan Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga dalam mengembangkan Potensi Objek Wisata Lembah Harau. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimana peranan Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Lima Puluh Kota dalam mengembangkan potensi objek wisata Lembah Harau? Apa saja faktor-faktor penghambat yang di hadapi Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Lima Puluh Kota dalam mengembangkan potensi objek wisata Lembah Harau?. Tujuan penelitian ini adalah untuk memahami peranan Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Lima Puluh Kota dalam mengembangkan potensi objek wisata Lembah Harau dan memahami apa saja faktor-faktor penghambat yang di hadapi Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Lima Puluh Kota dalam mengembangkan potensi objek wisata Lembah Harau. Dalam penelitian ini penulis memakai metode penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, dokumentasi dan observasi. Pada penelitian ini penulis menggunakan Teori Manajemen dari George Terry yaitu manajemen suatu proses yang khas yang terdiri dari tindakan-tindakan perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan pengendalian yang dilakukan untuk menentukan serta mencapai sasaran-sasaran yang telah ditentukan melalui pemanfaatan sumber daya manusia dan sumbersumber lainnya. Dari hasil penelitian yang penulis lakukan melalui wawancara, progam perencanaan pembangunan yang telah dilakukan oleh Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga belum sepenuhnya maksimal di karenakan banyak kendala yang harus dihadapi dalam melakukan pengembangan ini seperti masalah keterbatasan dana, pembebasan lahan yang sebagian besar milik pribadi dan kaumkaum adat serta kesadaran masyarakat yang masih kurang. Untuk itu perlu peningkatan kinerja lagi bagi Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga seperti peningkatan promosi wisata agar Objek Wisata Lembah Harau bisa menjadi wisata andalan di Sumatera Barat dan mampu bersaing denga daerah-daerah lainnya dalam hal pariwisata. Kata kunci : Peranan, Pengembangan, Pengembangan Pariwisata, Pariwisat

    Pengaruh Variabel Makroekonomi Terhadap Pertumbuhan Sukuk Korporasi di Indonesia

    Get PDF
    The capital market always experiences development over time. In addition to conventional capital markets, the Islamic capital market is also experiencing growth. This can be seen with the issuance of sukuk. Sukuk is an investment instrument based on sharia agreements, a country's economic condition has an important role in sukuk growth. The purpose of this research is to know and analyze the macroeconomic variable factors on the growth of corporate sukuk in Indonesia. This type of research is quantitative research with secondary data obtained from the official website of the Financial Services Authority. The research method uses multiple linear regression models. The results explained that macroeconomic variables such as inflation, exchange rates, money supply have an influence on the growth of corporate sukuk.Pasar modal selalu mengalami perkembangan seiring berjalannya waktu. Selain pasar modal konvensional, pasar modal syariah juga mengalami perkembangan. Hal ini dapat dilihat dengan terbitnya sukuk. Sukuk merupakan instrumen investasi yang berdasar akad syariah, kondisi perekonomian suatu negara memiliki peran penting dalam pertumbuhan sukuk. Tujuan dari penelitian adalah mengetahui dan menganalisis faktor variabel makroekonomi terhadap pertumbuhan sukuk korporasi di Indonesia. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan data sekunder yang di peroleh dari situs resmi Otoritas Jasa Keuangan. Metode penelitian menggunakan model regresi linear berganda. Hasil penelitian menjelaskan bahwa variabel makroekonomi seperti  inflasi, nilai tukar, jumlah uang beredar memiliki pengaruh terhadap pertumbuhan sukuk korporasi

    Political Influence Towards IFRS Implementation In Asia

    Get PDF
    The purpose of this study is to examine the political influence to the IFRS implementation is Asia. Indicators used to measure how big the impact of political influence towards the application of IFRS in Asia are political stability and goverment efectiveness. This study uses secondary data from Price Waterhouse Cooper (PWC) in 2012, and analysed 35 listed countries in Asia that have adopted IFRS as a sample. The data analysis that used is logistic regression analysis with dummy variables, and using SPSS program to test the hypothesis. Based on the results of data analysis, it showed that the political stability and government efectiveness have no significant effect on the IFRS implementation in Asia

    Analisis Implementasi Islamic Store Attributes dan Bauran Pemasaran dalam Perspektif Islam (Survey pada La-Tansa Gontor Departement Store Ponorogo)

    Get PDF
    Abstrak This arrangement aims to find out the Implementation of Islamic store attributes and marketing mix from Islamic perspective at La-Tansa Gontor Department Store. Implementation of Islamic store attributes and marketing mix from the Islamic perspective in the store is highly recommended that Muslim business people still maintain the norms of religion in business and establish a business strategy in accordance with Islamic Shari'a. La-Tansa Gontor Departement Store is one business unit owned by Darussalam Gontor Islamic Boarding School which aims to get the profit used for development and meet all the needs of Darussalam Gontor Islamic Boarding School. In addition, the establishment of La-Tansa Gontor aims for educational means for teachers of Darussalam Gontor Islamic Boarding School and as a means of dakwah for the employees and the community. This arrangement raises the formulation of the problem: does La-Tansa Gontor Department Store have implemented Islamic Store Attributes and marketing mix from Islamic perspective? With a qualitative approach, data collection with observation, interview and documentation techniques. The data analysis used is descriptive analysis technique with the aim to describe the data that researcher collect about Implementation of Islamic store attributes and marketing mix from Islamic perspective in La-Tansa Gontor Department Store

    Statistical Based Audio Forensic on Identical Microphones

    Get PDF
    Microphone forensics has become a challenging field due to the proliferation of recording devices and explosion in video/audio recording. Video or audio recording helps a criminal investigator to analyze the scene and to collect evidences. In this regards, a robust method is required to assure the originality of some recordings. In this paper, we focus on digital audio forensics and study how to identify the microphone model. Defining microphone model will allow the investigators to conclude integrity of some recordings. We perform statistical analysis on the recording that is collected from two microphones of the same model. Experimental results and analysis indicate that the signal of sound recording of identical microphone is not exactly same and the difference is up to 1% - 3%
    corecore