27 research outputs found

    PROFITABILITAS PERUSAHAAN ASURANSI JIWA SYARIAH DI INDONESIA: ANALISIS HASIL INVESTASI, VOLUME OF CAPITAL DAN FIRM SIZE

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk melihat gambaran serta pengaruh hasil investasi, volume of capital dan firm size terhadap profitabilitas pada Perusahaan Asuransi Jiwa Syariah di Indonesia periode 2014-2019. Profitabilitas selama enam tahun terakhir mengalami fluktuasi dan hampir seluruh perusahaan asuransi jiwa syariah di Indonesia mengalami penurunan. Hal ini disebabkan karena adanya penurunan laba bersih pada Asuransi Jiwa Syariah di Indonesia dan adanya risiko menajemen perusahaan yang berdampak pada penurunan instrumen-instrumen keuangan pada perusahaan asuransi jiwa syariah di Indonesia. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah Perusahaan Asuransi Jiwa Syariah yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Sampel penelitian berjumlah sebelas perusahaan yang diperoleh berdasarkan teknik purpossive sampling dengan periode penelitian selama enam tahun penelitian sehingga data observasi berjumlah 66. Data yang digunakan adalah data sekunder. Teknik analisis statistik yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi data panel dengan menggunakan aplikasi Eviews 10. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah Profitabilitas dan variabel independen dalam penelitian ini adalah Hasil Investasi, Volume Of Capital dan Firm Size. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa hasil investasi berpengaruh terhadap profitabilitas dengan arah positif, Volume Of Capital tidak berpengaruh terhadap profitabilitas dan Firm Size berpengaruh positif terhadap profitabilitas. This research aims to see the overview and to understand the effect of investment returns, volume of capital and firm size on profitability in Sharia Life Insurance Companies in Indonesia in 2014-2019 period. Profitability over the past six years has been fluctuations and almost all sharia life insurance companies in Indonesia have decreased. This is due to the decrease in net income of Sharia Life Insurance in Indonesia and the risk of company management which has an impact on the decline of financial instruments in sharia life insurance companies in Indonesia. The research method used in this research is quantitative descriptive method. The population in this study is a Sharia Life Insurance Company registered with Otoritas Jasa Keuangan (OJK). The sample of this research were eleven companies which were obtained using purposive sampling technique with the research period is six years of research thus the observation data is 66. The data which were used are the secondary data. The statistical analysis technique used in this reserach is panel data regression analysis using the Eviews 10. The dependent variable in this research is profitability and the independent variables in this research are Investment Returns, Volume of Capital and Firm Size. The results show that investment returns affect profitability in a positive direction, Volume of Capital does not affect profitability and Firm Size positively influences profitability

    EFEKTIVITAS TEKNIK GUIDED IMAGERY UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN REGULASI MOOD NEGATIF SISWA KELAS X DI SMA NEGERI 1 GARUT

    Get PDF
    Penelitian ini ditujukan untuk menguji efektivitas teknik guided imagery untuk meningkatkan kemampuan regulasi mood negatif siswa kelas X SMA Negeri 1 Garut. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode penelitian eksperimen-kuasi dan desain penelitian non-equivalent pre test - post test control group. Sampel penelitian adalah 20 orang siswa kelas X di SMA Negeri 1 Garut tahun ajaran 2014/2015 dengan kemampuan regulasi mood negatif rendah yang ditentukan melalui teknik non-probability sample secara purposive. Instrumen penelitian yang digunakan diadaptasi dari skala Negative Mood Regulation (NMR). Analisis data menggunakan statistika non parametrik melalui Uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikansi sebesar 0,005 dengan kata lain intervensi konseling menggunakan teknik guided imagery teruji efektif untuk meningkatkan kemampuan regulasi mood negatif siswa. Teknik guided imagery dapat diterapkan guru BK dalam menyelesaikan permasalahan regulasi mood negatif siswa sebagai upaya kuratif maupun preventif

    ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI SISWA SMK NEGERI 9 GARUT MEMILIH KOMPETENSI KEAHLIAN DESAIN PEMODELAN DAN INFORMASI BANGUNAN (DPIB) SEBAGAI SEKOLAH LANJUTAN DI KABUPATEN GARUT

    Get PDF
    ABSTRAK Indonesia merupakan negara berkembang yang sedang gencar melakukan pembangunan sarana dan prasarana. Oleh karena itu, kebutuhan akan tenaga kerja terurtama tenaga kerja menengah semakin meningkat. Hal ini menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat yang berminat memenuhi kebutuhan tenaga kerja menengah tersebut. Terbukti dengan adanya peningkatan jumlah siswa yang memilih SMK kompetensi keahlian DPIB. Salah satunya di SMK Negeri 9 Garut. Dalam pemilihan kompetensi keahlian di SMK terdapat dua faktor yang mempengaruhinya yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal merupakan faktor yang berasal dari diri individu sendiri dan faktor eksternal yang berasal dari luar individu. Beberapa faktor yang mempengaruhi dalam pengambilan keputusan memilih sekolah maupun jurusan yang akan ditempuh yaitu minat, motivasi, bakat, sekolah, prospek lulusan, keluarga, teman sebaya, guru, masyarakat serta jenjang karir yang ingin dicapai. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi siswa kelas XI kompetensi keahlian DPIB di SMK Negeri 9 Garut memilih kompetensi keahlian DPIB sebagai sekolah lanjutannya, serta mengetahui faktor manakah yang mendominasi dalam mempengaruhi siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuisioner yang melibatkan 60 siswa kelas XI kompetensi keahlian DPIB SMK Negeri 9 Garut. Berdasarkan hasil temuan dan pembahasan diperoleh bahwa (1) faktor internal yang mempengaruhi siswa terdiri dari minat, motivasi dan bakat, sementara faktor eksternal terdiri dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), prospek lulusan SMK, keluarga, teman sebaya, guru dan masyarakat; (2) faktor yang mendominasi dalam mempengaruhi siswa memilih kompetensi keahlian DPIB adalah faktor internal dengan persentase 51,52% dan berada pada kategori tinggi, sedangkan faktor eksternal termasuk kategori cukup dengan persentase 48,48%. ABSTRACT Indonesia is a developing country that is incessantly developing its facilities and infrastructure. Therefore, the need for workers, especially intermediate workers, is increasing. This has become the main attraction for people who are interested to satisfies the needs of this intermediate workforce. Evidenced by an increase in the number of students who choose vocational skills competency DPIB. One of them is at SMK Negeri 9 Garut. In the selection of competency skills in SMK, there are two factors that influence it, namely internal factors and external factors. Internal factors are factors that come from the individual himself and external factors that come from outside the individual. Some of the factors that influence the decision to choose the school or department to be pursued are interests, motivation, talents, schools, prospects for graduates, family, peers, teachers, society and the career path to be achieved. This study aims to determine the factors that influence 11th class students of DPIB expertise competency in SMK Negeri 9 Garut in choosing DPIB expertise competencies as their secondary school, and to determine which factors dominate in influencing students. The method which is used in this research is quantitative descriptive with data collecting techniques using a questionnaire involving 60 11th class students of DPIB competency skills in SMK Negeri 9 Garut. Based on the research and discussion, it was found that (1) internal factors that influence students consist of interests, motivation and talents, while external factors consist of vocational school, prospects for vocational graduates, family, peers, teachers and society; (2) the dominating factor in influencing students to choose DPIB expertise competency was internal factors with a percentage of 51.52% and being in the high category, while external factors were categorized as sufficient with a percentage of 48.48%

    Analisis Komunikasi Politik Pemerintah Daerah Kota Padang Dalam Pelaksanaan Program Vaksinasi Covid-19

    Get PDF
    Pada tanggal 15 Januari 2021 Kota Padang secara resmi melaksanakan program vaksinasi Covid-19 dari pemerintah pusat untuk pengendalian pandemi Covid-19 di Indonesia. Dalam pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 Pemerintah Kota Padang melakukan beberapa upaya komunikasi untuk mengejar target vaksinasi Covid-19 yang ditetapkan pemerintah pusat. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan dan menganalisis koordinasi komunikasi politik yang dilakukan Pemerintah Kota Padang dalam meningkatkan pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 di Kota Padang berdasarkan teori yang dipakai yaitu komunikasi politik yang dikemukakan Dan Nimmo yang terdiri dari lima unsur berupa pertanyaan siapa, mengatakan apa, dengan saluran apa, kepada siapa, dan akibat apa. Untuk menyesuaikan keadaan krisis kesehatan yang terjadi saat ini penggunaan teori komunikasi politik ini menggunakan pendekatan komunikasi risiko yang dikemukakan World Health Organization dengan dua strategi pendekatan utama yaitu komunikasi publik melalui kehumasan dan pelibatan masyarakat. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus dan metode purposive sampling dalam pemilihan informannya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada strategi pendekatan komunikasi melalui kehumasan dan pelibatan masyarakat oleh Pemerintah Kota Padang telah dilakukan berbagai upaya dalam meningkatkan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dengan koordinasi yang dijalin dalam Pemerintah Kota Padang berdasarkan lima unsur komunikasi politik Dan Nimmo. Meskipun begitu dalam komunikasi risiko, upaya Pemerintah Kota Padang tidak terlaksana dengan baik sebab masyarakat Kota Padang sebagian besar mematuhi peraturan pemerintah atas dasar menghindari sanksi dan pembatasan dari pemerintah, bukan karena kesadaran dari diri masyarakat untuk mengadopsi perilaku yang tepat untuk menghindari risiko yang ditimbulkan. Kata Kunci: Pemerintah Daerah, Komunikasi Politik, Komunikasi Risiko

    Pengaruh Corporate Social Responsibility (CSR), Debt to Equity Ratio (DER) dan Manajemen Laba (ML) terhadap Cost of Equity (COE) Perusahaan (Pada Sub Sektor Farmasi periode tahun 2013-2018)

    Get PDF
    Banyak faktor yang dapat mempengaruhi Cost of Equity, beberapa faktor tersebut adalah Corporate Social Responsibility, Debt to Equity Ratio dan Manajemen Laba. Corporate Social Reponsibility merupakan kewajiban perusahaan dalam mematuhi peraturan perundang-undangan pemerintah untuk menciptakan dampak positif bagi masyarakat baik dari segi lingkungan dan pembangunan berkelanjutan. Debt to Equity Ratio untuk menilai seberapa jauh perusahaan dibiayai oleh hutang dan kemampuan perusahaan untuk memenuhi kewajibannya dengan ekuitas yang dimiliki. Sedangkan Manajemen Laba adalah campur tangan dalam proses penyusunan laporan keuangan eksternal, dengan tujuan untuk memperoleh keuntungan pribadi. Penelitian ini dilakukan karena masih adanya hasil yang tidak relevan antara teori dengan kenyataan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis statistik deskriptif (minimum, maksimum, rata-rata dan standar deviasi), pengujian asumsi klasik dan uji hipotesis. Hasil dalam penelitian ini adalah bahwa Corporate Sosial Responsibility (CSR) tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap Cost of Equity (COE), Debt to Equity Ratio (DER) memiliki pengaruh negatif signifikan terhadap Cost of Equity (COE), Manajemen Laba memiliki pengaruh yang signifikan terhadap COE dengan arah positif, dan secara simultan CSR, DER, dan manajemen laba berpengaruh signifikan terhadap Cost of Equity (COE)

    Inovasi Pulse Oximeter dengan Sumber Cahaya LED Merah dan Inframerah yang Dilengkapi Suhu Tubuh Menggunakan Sensor MLX90614 Berbasis IoT

    Get PDF
    Telah dihasilkan pulse oximeter untuk mengukur denyut nadi dan saturasi oksigen dengan sumber cahaya LED merah dan inframerah yang dilengkapi suhu tubuh menggunakan sensor MLX90614 berbasis Internet of Things (IoT). Intensitas cahaya dari LED oleh fotodioda dikonversi menjadi besaran listrik berupa tegangan. Tegangan yang didapatkan dari fotodioda diolah sehingga menghasilkan nilai denyut nadi (BPM) dan saturasi oksigen (SpO2). Sensor MLX90614 berfungsi mengukur suhu tubuh secara non contact dengan mengindera radiasi inframerah yang kemudian diubah menjadi sinyal listrik. Pengolahan data hasil pengukuran menggunakan NodeMCU ESP826 yang dilengkapi modul wifi agar data dapat dikirim ke web browser dan juga ditampilkan pada LCD. Hasil pengukuran diperoleh persentase kesalahan sebesar 2,06 % untuk denyut nadi (BPM), saturasi oksigen (SpO2) 1,47 %, suhu tubuh 0,60 %

    RANCANG BANGUN MEDIA BUKU DIGITAL MATERI PENINGGALAN SEJARAH KESULTANAN ISLAM DI INDONESIA PEMBELAJARAN IPS KELAS IV SEKOLAH DASAR

    Get PDF
    Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keterbatasan penggunaan media dalam proses pembelajaran sejarah yang menyebabkan pembelajaran menjadi kurang bermakna sehingga kebanyakan peserta didik kurang memiliki minat dalam mempelajari sejarah. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sebuah media sebagai produk pendidikan yang akan digunakan di sekolah yaitu, berupa media buku digital dengan materi peninggalan sejarah Kesultanan Islam di Indonesia untuk kelas IV sekolah dasar. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Design and Development (D&D) dengan menggunakan tahapan model ADDIE yang terdiri dari tahap Analysis, Design, Develepoment, Implementation, and Evaluation. Proses validasi media buku digital peninggalan sejarah kesultanan Islam di Indonesia ini melibatkan ahli materi, ahli sejarah, ahli bahasa, dan ahli media serta respon dari pengguna. Hasil penilaian dari segi materi dengan presentase skor 85% berada pada kategori “sangat layak”, segi sejarah sebanyak 94% berada pada kategori “sangat layak”, segi bahasa sebanyak 93% berada pada kategori “sangat layak”, dan juga segi media sebanyak 98% berada kategori “sangat layak”. Kemudian respon pengguna dilakukan kepada tiga orang guru dan 21 orang peserta didik diperoleh hasil presentase sebanyak 93,1% dengan kategori “sangat layak”. Hasil tersebut menunjukan bahwa media buku digital materi peninggalan sejarah kesultanan Islam di Indonesia sudah sangat layak digunakan dalam pembelajaran IPS kelas IV sekolah dasar. ----- This research is based on the limited use of media in the history learning process which causes learning to be less meaningful, so that most students lack interest in studying history. This study aims to create a media as an educational product that will be used in schools, namely, in the form of digital book media with material from the history of the Islamic Sultancy in Indonesia for the fourth grade of elementary school. This study uses the type of research Design and Development (D&D) by using the stages of the ADDIE model consisting of the Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation stages. The process of validating digital book media from the history of the Islamic Sultancy in Indonesia involves material experts, historians, linguists, and media experts as well as user responses. The results of the assessment in terms of material with a percentage score of 85% are in the "very decent" category, in terms of history as much as 94% are in the "very decent" category, in terms of language as much as 93% are in the "very decent" category, and also in terms of media as much as 98 % is in the “very decent” category. Then the user response was carried out to three teachers and 21 students, the percentage results were 93,1% in the "very decent" category. These results indicate that the digital book media of material historical heritage of the Islamic Sultancy in Indonesia is very feasible used in social studies learning for grade IV elementary schools

    Inovasi Pulse Oximeter dengan Sumber Cahaya LED Merah dan Inframerah yang Dilengkapi Suhu Tubuh Menggunakan Sensor MLX90614 Berbasis IoT

    Get PDF
    Telah dihasilkan pulse oximeteruntuk mengukur denyut nadi dan saturasi oksigen dengan sumber cahaya LED merah dan inframerah yang dilengkapi suhu tubuh menggunakan sensor MLX90614 berbasis Internet of Things (IoT). Intensitas cahaya dari LED ditangkap oleh fotodioda dan diubah menjadi besaran listrik berupa tegangan. Tegangan yang didapatkan dari sensor diolah sehingga menghasilkan nilai denyut nadi dalam (BPM) dan saturasi oksigen (SpO2). Sensor MLX90614 berfungsi mengukur suhu tubuh secara non contact dengan mengindera radiasi inframerah yang kemudian diubah menjadi sinyal listrik. Pengolahan hasil pengukuran menggunakan NodeMCU ESP8266 untuk ditampilkan ke LCD dan web browser. NodeMCU ESP8266 berfungsi sebagai mikrokontroler yang dilengkapi modul wifi agar data hasil pengukuran sensor dapat dikirim ke web browser. Hasil pengukuran diperoleh persentase kesalahan untuk denyut nadi (BPM) sebesar 2,06 %, saturasi oksigen (SpO2) 1,47 %, dan suhu tubuh 0,60 %
    corecore