55 research outputs found

    Wacana Postmodern dalam Seni Rupa Kontemporer Indonesia

    Get PDF
    The Postmodern Paradigm in Contemporary Indonesian Art. This article is a theoretical production of the postmodern concept underlying conception of the birth of contemporary art. Reinforced by the growing tendency of young artists in Indonesia who cultivate the visual power of traditional culture combined with the latest aesthetic tendency. As a result, the works produced into works that are global, but still showing traces of the value of tradition. Theoretical studies on more articles will be initiated through the method of literature review. The study will be conducted for the analysis of the aesthetic concept of contemporary art through the study of literature from a wide variety of art books, writing art thinkers, and creators of art. The exposure of definitions and statements of art in this article aims to map out the direction of thinking contemporary art world in general and in particular examine the realm of creation of works of contemporary art in Indonesia.Keywords: postmodern, contemporary art, traditional cultur

    IMPLEMENTASI LUKISAN KLASIK KAMASAN PADA MEDIA ALTERNATIF TENGKORAK KEPALA KERBAU

    Get PDF
    In making a contemporary work of art, takes creativity and awareness of locality values, traditional visual elements by taking a visualization of the past and present in socio-cultural discourse. The material object of the creation of this painting will develop the decorative elements of the Kamasan classical painting of Balinese tradition, with exploration in an alternative medium of fine art that is using three-dimensional of an organic object media, is buffalo skulls. The representations of works tend to be ornamental, adapting the character of shapes, and the philosophical content of Classical Kamasan paintings. Strategies for developing ornamental designs are carried out as part of adaptation to the development of global art. The Intrinsic ornamental variety development model that emphasizes of distillation, transformed, distorted and develops ornamental variety with extrinsic powers, namely the value of meaning or symbolic. The implementation of elements of tradition with alternative art media becomes part of the dynamics of cultural development that has the opportunity to process, change, enrich and transform the work of art in accordance with the times. Visualization of this tradition often appears in the visual form of signs or markers in contemporary art. The exploration and implementation of the Kamasan Classic Balinese painting with buffalo skull is expected to provide an enrichment of the visuality of traditional artifacts in Indonesian contemporary paintings.Pelestarian bukan berarti meniru, tetapi yang dituntut jiwa yang dinamis sesuai dengan perkembangan zaman. Dalam pembuatan suatu karya dibutuhkan suatu kreativitas dan kesadaran akan nilai-nilai lokalitas, elemen visual tradisional serta konsep yang terkandung didalamnya. Artefak dalam kebudayaan tradisi memiliki kandungan makna yang dalam dan telah mengalami proses perenungan yang dalam untuk menangkap berbagai penampakan duniawi dan spiritual melalui perlambang maupun simbol, terlebih mengenai karya-karya kontemporer yang memiliki karakter mengambil visualisasi masa lalu dan masa kini dalam wacana sosial budaya. Karya ciptaan penulis melakukan eksplorasi media alternatif seni rupa berkaitan implementasi unsur visual lukisan klasik Bali Wayang Kamasan yang tidak menggunakan material dasar landasan lukisan yang standar yakni kain kanvas melainkan menggunakan media objek tiga dimensi organik yakni tengkorak kepala kerbau. Ketertarikan pada ornamentik/ragam hias, karakter bentuk, dan kandungan filosofis dari lukisan Klasik Wayang Kamasan memang mendorong untuk menyelidiki dan mengeksplorasinya lebih jauh terutamanya dalam perkembangan seni rupa kontemporer Indonesia, kekayaan artefak seni tradisi berikut nilai lokalitasnya menjadi pergulatan wacana seni rupa kontemporer. Visualisasi tradisi ini seringkali muncul pada karya-karya kontemporer dalam bentuk tanda-tanda ataupun penanda yang mengkaitkannya pada pola-pola visualisasi pada karya-karya tradisi seperti batik, lukisan wayang, dan tarian

    Dari Karya Maestro hingga Generasi Milenial: Refleksi Perjalanan Galeri R.J. Katamsi sebagai Representasi Galeri Seni Akademik

    Get PDF
    Tulisan reflektif perjalanan kegiatan tahunan Galeri R.J. Katamsi akan diawali dari pengelolaan pameran internal tahunan semenjak 2013 hingga periode terkini 2019. Secara umum, kegiatan pameran seni rupa di Galeri R.J. Katamsi dibagi menjadi dua bagian yakni pertama, pameran internal yakni pameran yang diadakan oleh sivitas akademika ISI Yogyakarta seperti pameran mahasiswa, staf pengajar/dosen, kegiatan prodi/fakultas dan pameran yang diinisiasi manajemen galeri. Kedua, pameran eksternal, yakni proposal pameran yang diajukan oleh pihak luar kampus seperti dari instansi negara, komunitas seni, alumni, galeri, maupun kelompok seni lainnya. Oleh karenanya, bisa dikatakan selama setahun, Galeri R.J. Katamsi dipadati dengan berbagai kegiatan, baik pameran seni rupa, workshop seni, artist talk, seminar dan diskusi seni. Rata-rata 10-14 main event pameran seni berikut dengan berbagai side event sebagai penunjang pameran

    Catatan seorang sahabat JALAN PENCERAHAN

    Get PDF
    Menakar estetika lanskap lukisan profesional Edi Maesar cenderung bernafas impresionistik, walaupun sebagai pelukis akademik dia bisa melukis dengan berbagai macam gaya dan aliran. Hal ini dapat ditandai dengan penggunaan warna yang cerah cemerlang, tarikan kuas yang tegas, kadang pendek dan panjang, serta kemampuan menangkap cahaya yang jeli pada objek-objek lukisannya dan diselesaikan dengan goresan yang efektif dan cepat. Edi merasa dia klik, sejiwa dengan bahasa visual ini, energinya yang meledak-ledak dan spontan serta ketidakpatuhannya pada warna- warna alami yang tampak di mata, menyebabkan eksplorasi karyanya penuh kejutan, bertekstur dan dinamis, seperti yang tampak pada sejumlah 151 lukisan yang dipamerkan di Miracle Prints Art Shop & Studio, salah satunya karya Uncovered Motherland, 2018, menggunakan warna oranye cerah pada kulit wanita, impresi langit dan pemandangan alam yang simple namun dengan goresan yang kuat

    CENGLU Sublimasi Kesadaran Diri

    Get PDF
    Sajian 18 karya dari perupa CENGLU yakni I Kadek Yudi Astawan, M. Fikri Muas, dan Ruswanto bisa menjadi oase kesadaran bersama dalam memaknai serpihan- serpihan masalah, kegalauan, keegoisan yang bergelimpangan di sekitar kita. Pernyataan diri mereka yang tersublimasi melalui kekuatan rasa ini bisa menjadi penunjuk jalan terang untuk lebih lanjut menyibak perasaan-perasaan ke�dakberdayaan, kesedihan, pesimis�s keseharian.Bersama mereka bergandengan hasrat kreativitas estetika seni patung, lukis, grafis, serta membuka kesadaran generasi milenial hari ini yang mulai tertutupi rasa sangsi, skep�tisme dan egosentris

    EKSPERIMENTASI TEKSTUR SILIKA DALAM PENCIPTAAN LUKISAN

    Get PDF
    Penciptaan lukisan secara tekstural membutuhkan pemahaman mengenai kelebihan dan kekurangan material padat yang akan digunakan maupun chemistrycampuran bahan kimia yang dilakukan dalam pengolahan berbagai material eksperimennya.penulis akan melakukan eksplorasi eksperimentasi karakterkekayon Bali dengan material padat yakni pasir silika yang nantinya akan memperkaya corak ornamentik melalui kesan teksturalnya. Adapun penelitian ini bertujuan untuk merealisasikan gagasan estetik mengenai eksperimen potensi artistik dari kolaburasi wujud artefak tradisional melalui elemen material padat pasir silika sesuai dengan pengalaman empiris kreativitas dalam wujud pengembangan teknik dan bahan melalui lukisan.Hasil formulasi tekstur dalam penciptaanini harus dapat dipastikan memiliki kekerasan yang baik dan daya tahan lama sehingga tidak mudah pecah, mengelupas, jamuran maupun memudarkan warna.Hasilnya, corak kekayon Bali yang diaplikasikan dengan tekstur nyata pasir silika akan menambah karakter ornamentiknya. Selain juga tekstur akan menghadirkan unsur-unsur spontan dan alami terutama pada pola kontur tebal, kasar, dan pewarnaan transparan.Eksplorasi medium melalui eksperimentasi menjadi cara untuk menemukan kemungkinan-kemungkinan baru dan inovatif yang lebih segar dan kelak menimbulkan personalitaspenciptaan yang khassesuai dengan karakter dasar medium tersebut

    Lovetalk

    Get PDF
    Cinta dalam bahasa Jawa disebut tresna. Cinta dari bahasa sansekerta cit, artinya memikirkan (think). Jadi orang yang bercinta senantiasa memikirkan yang dicintai. Memikirkan berarti sedang mengolah jiwa untuk orang yang dicintai. Menilik dan memperbincangkan karya-karya lukisan Made Arya Dwita Dedok & Grace Tjondronimpuno maka secara harfiah visual bisa dicerna “relasi daya hidup cinta yang dalam dan menyentuh”. Setiap goresan kuas, barisan warna dan bentuk yang diimajikan, memikirkan sarat kedalaman dari ‘ritus hati’ yakni cinta-kasih. Karya Dedok & Grace sangat kuat kemampuan artikulasi yang ilustratif (kartunal dan karikatural), namun tidak meninggalkan karakter goresan kuas yang dinamis, tekstural, warna yang riuh, meriah, cerah namun harmonis

    Entrepreneurship in the Arts Creative Industries

    Get PDF
    Kewirausahaan (entrepreneurship) adalah suatu kemampuan (ability) dalam berpikir kreatif dan berperilaku inovatif yang dijadikan dasar, sumber daya, tenaga penggerak, tujuan siasat, kiat, dan proses dalam menghadapi tantangan hidup. Dapat diartikan sebagai “the backbone of economy’, yaitu syaraf pusat perekonomian atau sebagai “tailbone of economy”, yaitu pengendali perekonomian suatu bangsa . Secara epistimologi, kewirausahaan merupakan nilai yang diperlukan untuk memulai suatu usaha (star-up phase) atau suatu proses dalam mengerjakan suatu yang baru (creative) dan sesuatu yang berbeda (innovative). Kreativitas adalah thinking new things (berpikir sesuatu yang baru), sedangkan inovasi adalah doing new things (melakukan sesuatu yang baru)

    RERAJAH, Sesuratan Semesta

    Get PDF
    Goresan dan tarikan nafas Rerajah yang kerap muncul dalam kekaryaan Kyai Fuad adalah kecintaan dan kekaguman kyai atas sosok Muhammad SAW. Mim ha mim dal (Muhammad), sebagai avatar, sekaligus nama Tuhan. Rerajahan berasal dari kata rajah yang artinya suratan atau gambar yang mengandung kekuatan gaib, ngerajah menulis atau menggambarkan dan sebagainya, yang dipakai sebagai azimat (penolak penyakit dan sebagainya) suratan tangan, coreng (cacahan) yang dibuat pada tubuh dengan benda tajam. Dari pengertian rajah yang singkat tersebut, bisa dipahami bahwa rajah/rerajah merupakan gambar-gambar/tulisan dengan visual tertentu yang memiliki makna tertentu dengan hadirnya simbol tertentu juga. Makna-makna tersirat dengan simbol khusus yang hanya terbaca oleh mereka yang memiliki kepentingan atau yang memiliki ilmu tentangnya. Bisa juga dimaknai bahwa rerajah dengan segala visual unik dan personal dihadirkan sebagai sebentuk kehendak, doa dan juga hasil perenungan mendalam atas konstelasi pengetahuan, spiritual, religi, budaya, dan juga estetika

    Desa Kala Patra [isme]: Sebuah refleksi Orde Jiwa

    Get PDF
    Desa-Kala-Patra" yang diambil dari pepatah asli Bali yang berarti "Place- Time-Identity" atau "Tempat-Waktu-Identitas / Situasi". Ini yang diajarkan Empu Kuturan pada masyarakat Bali dan konsep tersebut di Bali sangat menghargai perbedaan satu desa dengan yang lain. (kini pemahaman “desa” tidak lagi sebatas wilayah daerah namun telah meluas dan tanpa batas geografis). Desa (Tempat) bagi orang Bali sangat penting, untuk menunjukkan asal-muasal, keterikatan dan juga tujuan serta arah. Dengan mengusut tempat orang Bali menyadari benar keterikatannya kepada rumah, asal-usul, braya-pisaga-semeton (saudara – tetangga –keluarga) bahkan juga tamu. Itu kemudian disempurnakan oleh adanya keterikatan pada Waktu (Kala), sehingga siang-malam, pagi - sore, kemarin, hari ini dan besok dapat mengubah dan membentuk untuk menyempurnakan apa yang sudah terhubungkan dengan tempat. Dan Patra yang berarti situasi, keadaan, kondisi, menyebabkan dua hal yang terdahulu (tempat, waktu) mau tak mau harus dipaskan, dicocokkan, diklopkan dengan apa yang sedang terjadi
    corecore