14 research outputs found

    Analisa Tekanan dan Efisiensi pada Pompa Air Sentrifugal dengan Rangkaian Seri

    Full text link
    Pompa sentrifugal adalah satu jenis pompa yang sering digunakan untuk memindahkan air secara aliran paksa dengan kecepatan tinggi oleh impeler. Analisa tekanan dan efisiensi pada pompa air sentrifugal dengan rangkaian seri bertujuan untuk mengetahui tinggi tekanan pompa. Hasil dari pengujian tekanan pompa menggunakan media air pada rangkaian seri dengan putaran yang berbeda dapat diperoleh data head tertinggi sebagai berikut: head 3,14m dengan efisiensi 1,69%.Kata Kunci : pompa sentrifugal, karakteristik piompa seri, head dan efisiens

    PENGEMBANGAN MODUL HARD MIMIC SIMULATOR MATA PELAJARAN SISTIM PENDORONG KAPAL PERANG REPUBLIK INDONESIA

    Get PDF
    Pengembangan ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan sebuah modul hard mimic simulator pada mata pelajaran sistem pendorong Kapal Perang Republik Indonesia agar para taruna dapat mudah memahami penerapan yang ada dilapangan dengan praktis dan tepat. Harapan adanya penelitian dan pengembangan ini dapat menumbuhkan motivasi membaca taruna untuk mempelajari konsep – konsep dasar dan langkah kerja penggunaan hard mimic simulator. Para taruna tidak diperbolehkan membawa handphone dan laptop ketika menjalani pendidikan sehingga modul ini dibuat semenarik mungkin berupa buku cetak full color untuk menumbuhkan minat baca para taruna yang sedang menjalani pendidikan. Adapun tahapan pengujian validasi produk dilakukan oleh ahli media, ahli isi, uji coba perorangan, kelompok kecil dan kelompok besar. Jenis penelitian ini menggunakan model pengembangan Borg and Gall dengan 9 tahapan saja karena keterbatasan kondisi dan situasi pandemi saat ini. Sasaran penelitian ini merupakan Taruna Korps Teknik Akademik Angkatan Laut Surabaya. Hasil validasi modul hard mimic simulator dari para ahli diantaranya yaitu ahli desain pembelajaran dengan rata-rata 85%, dan hasil validasi ahli materi dengan rata-rata 84% Sedangkan pengujian teman sejawat dengan hasil rata-rata 86%, pada pengujian kelompok kecil memperoleh dengan rata-rata 90%, dan pada pengujian kelompok besar memperoleh 91%. Berdasarkan hasil validasi para ahli dan uji coba yang telah dilakukan maka modul hard mimic simulator pada mata pelajaran sistem pendorong Kapal Republik Indonesia ini dinyatakan layak dan dapat digunakan oleh taruna Korps Teknik Akademik Angkatan Laut Surabaya dalam proses pembelajaran

    Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Pelaksanaan Pelayanan Prima Pegawai di Rsui Orpeha Tulungagung

    Full text link
    The hospital has a primary function to serve the people who need health care , so hospitals should prepare for the demands of the people to obtain optimal health care by providing excellent service . The purpose of this study was to determine what factors are associated with the implementation of excellent service employees in RSUI ORPEHA Tulungagung. Design this was an observational study with cross-sectional, with a population of all existing employees in RSUI ORPEHA Tulungagung totaling 195 people. The sample is part of a population that met the inclusion criteria a number of 70 respondents. Techniques of data collection using questionnaires and observation using a checklist of excellent service implementation. Collected data is processed with statistical logistic regression with significance α < 0.05. Based on the results of logistic regression statistical tests showed that the leadership factor (p = 0.001), factor employment status (p = 0.016) and motivational factors (p = 0.000) were factors associated with the implementation of the excellent service at the Islamic Hospital Tulungagung. Note also that the factor of employment status is the most dominant factor associated with excellent service with a value of p = 0.021 and odds ratio of 59.7. The results of this study concluded the need for increased efforts management with all parties concerned, especially with regard to employment status factor, leadership and motivation to further improve the excellent service at the Islamic Hospital Tulungagung

    Perancangan Prototipe Generator Axial Magnet Permanen 3 Phase

    Full text link
    Dengan menningkatnya kebutuhan akan energi fosil, maka semakin besar pula pencemaran lingkungan yang dihasilkan dari gas buangnya. Salah satu solusi dengan pengembangan energi baru dan terbarukan (EBT), Turbin angin savonius merupakan turbin angin dengan sumbu vertika yang memiliki banyak kelebihan diantaranya bentuk konstruksi yang mudah dibuat, tidak memerlikan kecepatan angin yang tinggi untuk mulai berputarnya. Turbin savonius memiliki kelemahan pada nilai efisiensi yang cukup rendah. Pada penelitian ini akan dilakukan perancangan turbin angin savonius dan pengujian secara eksperimen terhadap sudu bertingkat dan variasi overlap dengan parameter kecepatan putaran poros. Permodelan dan pengujian akan dilakukan di Laboratorium Teknik Mesin Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al-Banjari, Banjarmasin. Kecepatan angin memiliki pengaruh yang bersar terhadap kinerja turbin angin savonius, semakin besar kecepatan angin maka putaran turbin juga semakain cepat. pada kecepatan angin 4 m/s turbin savonius 1 tingkat memperoleh putaran shaft speed sebesar 252.7 Rpm. Sedangkan turbin angin savonius bertingkat 2 memperoleh putaran shaft speed sebesar 282.2 Rpm

    Desain Tas untuk Komunitas Sugar Glider

    Full text link
    Sugar glider merupakan hewan endemik sejenis Marsupial (mamalia berkantung) Omnivora. Merupakan satu keluarga dengan Koala dan Kangguru dan mempunyai bentuk tubuh menyerupai tupai yang aktif di malam hari (nocturnal). Sugar glider mempunyai sarana bawa khusus yang membuat sugar glider nyaman ketika dibawa pergi. Karena itu untuk memudahkan dan membuat sugar glider agar nyaman ketika dibawa pergi dibutuhkan tas khusus untuk sugar glider bisa bernafas didalam tas, yang membedakan tas ini dari tas sebelumnya adalah pada bagian dalam alas tas dapat dilepas dan dipasang agar memudahkan penggunanya untuk membersihkan bagian dalam tas ketika sugar glider buang air. Karenanya tujuan perancangan produk ini ialah mendesain sarana bawa yang memiliki alas yang dapat dilepas dan dipasang dengan metode perencanaan dan perancangan yaitu: preliminary design, design development, final design, dan prototype. Usulan desain ini dapat mengatasi kekurangan pada produk sebelumnya, serta mempermudah para pencinta sugar glider untuk membawa dan membasuh tasnya. Kata kunci : Sugar glider, sarana bawa, mengatasi kekurangan. &nbsp

    Studi Perencanaan Perkerasan Ruas Jalan (Anjir Km .1 .Sare Pulau - Pulau Kupang) Kuala Kapuas - Kalimantan Tengah

    Full text link
    Di negara kita telah tersedia berbagai sarana transportasi, baik itu berupa transportasi darat, transportasi laut,atau pun transportasi udara. Kawasan transportasi darat anjir (km.1 sare pulau-pulau kupang), perkembangannya sangat pesat hal ini akan mempunyai pengaruh terhadap tingkat layanan. Untuk menghitung perkerasan jalan terlebih dahulu kita menghitung LHR (Lalu lintas harian rata-rata), perhitungan lintas ekivalen permulaan (LEP), perhitungan lintas ekivalen akhir (LEA),perhitungan lintas ekivalen tengah (LET), perhitungan lintas ekivalen rencana (LER),menentukan factor regional, (DDT) dan CBR. Setelah itu harus diketahui juga nilai Ipo dan Ipt dan indeks tebal perkerasan (ITP). Hasil perhitugan menunjukkan LHR sebesar 8.0166513 ,maka dapat ditentukan kelas jalan yang digunakan adalah fungsi arteri jalan utama kelas 1. Perencanaan perkerasan lentur (flexible pavement) dengan menggunakan metode analisa komponen, pada CBR 10,05% dengan susunan lapisan: Laston =10, Batu pecah (Kelas A) =15, Sirtu/Pitrun (KelasA) =20. Hasil Perencanaan drainase menghasilkan perhitungan saluran berbentuk persegi dengan dimensi lebar penampang saluran (b) = 0,5 m,tinggi penampang saluran (h) = 0,8, tinggi jagaan (w) = 0,3 m, dengan dimensi tersebut saluran dinyatakan aman karena nilai Q saluran lebih besar dari Q rancangan
    corecore