21 research outputs found

    Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Observasi Pada Lingkungan Sebagai Sumber Belajar IPA Di Kelas IV SDN 2 Pancor

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengembangan LKPD dan hasil pengembangan terhadap hasil belajar siswa. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan model Borg and Gall yang terdiri dari 7 tahapan yaitu analisis kebutuhan, desain, pembuatan prototype, uji coba lapangan, revisi, penerapan dalam proses pembelajaran, dan revisi terakhir. Penelitian ini dilaksanakan di SDN No 2 Pancor yang dilakukan dua kali uji coba yakni uji coba skala kecilterdiri dari 12 orang dan uji coba skala besar 24 orang siswa.  Hasil validasi dari ahli materi, ahli bahasa, ahli tampilan serta ahli praktisi menunjukkan kualifikasi baik, dengan rata-rata ideal, nilai ahli materi 30, ahli tampilan 22,5, ahli bahasa 22,5 dan ahli praktisi 12,5. Sementara hasil uji coba lapangan menunjukkan kualifikasi tinggi, yaitu uji coba skala kecil skor rata-rata 68,8 dengan ketuntasan belajar 83,33%. Sedangkan uji coba skala besar skor rata-rata 74,16 dengan ketuntasan belajar 87,5%. Pada uji coba skala kecil diperoleh thitung 2,683 dan ttabel  2,22814. Karena  thitung ttabel maka  ditolak  diterima. Sedangkan pada skala besar diperoleh thitung 8, 099 dan ttabel 2,07387. Karena thitung ttabel maka  ditolak  diterima. Dari kedua data hasil belajar siswa tersebut dapat disimpulkan bahwa bahan ajar LKPD IPA berbasis observasi pada lingkungan berpengaruh terhadap hasil belajar siswa kelas IV SDN No 2 Pancor

    PENDAMPINGAN PENYUSUNAN INSTRUMEN PENILAIAN HOTS DI SDN 4 TEBABAN KABUPATEN LOMBOK TIMUR

    Get PDF
    Kegiatan Pendampingan Guru tentang penyususnan instrument penilaian berbasis higher order thinking skill merupakan bagian penting dari pengembangan kurikulum 2013 versi terbaru. Adapun tujuan dari kegiatan pendampingan ini adalah (1) memberikan pemahaman yang tepat tentang kurikulum 2013 dan high order thinking skills (HOTS) serta instumen penilaiannya bagi guru SDN 4 Tebaban; (2) meningkatkan kemampuan guru SDN 4 Tebaban dalam menyusun instrumen penilaian berbasis HOTS. Pendampingan ini dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 20 – 22 Maret 2020 di SDN 4 Tebaban.  Metode yang digunakan dalam kegiatan  PKM  ini  adalah dengan melakukan koordinasi, komunikasi, sosialisasi, diskusi, tanya jawab, dan praktek pembuatan instrument penilaian berbasis HOTS. Pelaksanaan pendampingan penyusunan instrument penilaian berbasis  HOTs bagi guru guru di  SDN 4 tebaban berhasil dilaksanakan sesuai dengan jadwal yang sudah di susun. Kegiatan pendampingan ini mampu meningkatkan pengetahuan dan keterampilan guru dalam mengembangkan instrument penilaian berbasis HOTs. Rekomendasi yang dapat diberikan adalah agar metode pelatihan dibuat lebih efektif untuk memudahkan peserta memahami materi pelatihan, kegiatan pendampingan penyusunan instrumen penilaian berbasis HOTS sebaiknya dilakukan secara berkesinambungan dan berkelanjutan oleh guru di sekolah, kegiatan pendampingan penyusunan instrumen penilaian berbasis HOTS sebaiknya pada tingkatan yang lebih luas (pada tingkat KKG ataupun gugus) agar lebih banyak guru terlibat, dan dimungkinkan adanya pengembangan Bank Soal berbasis HOTS di S

    PENGEMBANGAN MEDIA PUZZLE PECAHAN MATEMATIKA MATERI PENJUMLAHAN PECAHAN UNTUK SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR

    Get PDF
    Tujuan penelitian ini mengembangkan media puzzle pecahan matematika.Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan Borg and Gall yang disederhanakan menjadi 5tahapan yaitu: analisis kebutuhan, desain, pembuatan dan validasi produk, uji coba lapangan, dan revisi produk. Hasil  penelitian menunjukkan bahwavalidasi ahli media puzzle pecahan matematika dikategorikan “baik” dengan total skor 24 dan rata-rata 3.42  sedangkan ahli materi dalam kategori sangat baik dengan total skor 44 dan rata-rata 4.8. Hasil angket respon siswa dalam kategori “sangat baik dengan perolehan 92.2%, dari 27 siswa. Sehingga dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran puzzle pecahan matematika memenuhi kriteria valid dan layak digunakan dalam pembelajan

    Analisis Faktor Penyebab Kesulitan Belajar Matematika Materi Pecahan Siswa Kelas IV SDN Sukaraja

    Get PDF
    Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis kesulitan belajar matematika pada yang dialami siswa, faktor yang mempengaruhi kesulitan belajar, dan mengungkapkan upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi kesulitan belajar matematika di kelas IV Sekolah Dasar khususnya pada materi pecahan. Metode penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV sebanyak 7 siswa yang terindikasi kesulitan belajar matematika dan guru kelas IV.Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa siswa kelas IV yang berjumlah 7 siswa mengalami kesulitan belajar matematika pada materi pecahan. Kesulitan yang dialami siswa dalam belajar matematika materi pecahan yaitu, kesulitan dalam memahami konsep pecahan, kesulitan dalam menghitung, dan kesulitan dalam memecahkan masalah pada soal cerita. Faktor penyebab kesulitan belajar siswa adalah faktor internal meliputi sikap siswa terhadap pelajaran matematika mempengaruhi proses belajar, motivasi belajar yang rendah, dan kesehatan tubuh. Sedangkan faktor eksternal meliputi lingkungan keluarga, penggunaan metode pembelajaran yang kurang variatif, penggunaan media pembelajaran yang belum maksimal, serta sarana dan prasarana di sekolah. Disarankan kepada guru untuk meningkatkan perhatian, motivasi, dan minat siswa terhadap pelajaran matematika dengan menciptakan kondisi belajar yang menyenangkan, menggunakan metode pembelajaran yang bervariasi, serta penggunaan media pembelajaran yang konkrit

    Analisis Deskriptif Pola Literasi Di Madrasah Ibtidaiyah Hamzanwadi Pancor

    Get PDF
    Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pola yang digunakan dalam melaksanakan gerakan literasi dan dampak pelaksanaannya di Madrasah Ibtidaiyah Hamzanwadi Pancor.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gerakan literasi yang dikembangkan yakni literasi baca tulis. Literasi baca tulis dilaksanakan dengan tiga tahap yaitu tahap pembiasaan 15 menit, pembelajaran dan pengembangan. Pelaksanaan literasi di Madrasah Ibtidaiyah Hamzanwadi sudah menunjukkan hasil yang baik karena dapat meningkatkan prestasi belajar dan dapat meningkatkan minat baca bagi siswa. Hambatan yang ditemukan dalam penelitian ini adalah:1). Kurangnya buku non pelajaran yang di sediakan sekolah, 2). Sekolah belum memiliki kepala perpustakaan sehingga program perpustakaan kurang sistematis dan terstruktur, 3).Masih kurang program sekolah yang dalam lomba yang terkait literasi. Adapun solusi yang di tawarkan adalah: 1).Kepala sekolah bisa melakukan kerjasama dengan perpustakaan daerah dalam pemenuhan buku non pelajaran, 2). Mengangkat tenaga perpustakawan supaya program perpustakaan berjalan dengan terstruktur dan sistematis, 3). Mengadakan program-program seperti, books lover, bulan bahasa, dan world book day untuk menambah pengalaman pembelajaran dan pembiasaan melalui gerakan literasi. Kata Kunci: Analisis Deskriptif, Pola, Literas

    Pendampingan Analisis KD Dalam Merumuskan Indikator Pencapaian Kompetensi Berbasis Tabel Taksonomi

    Get PDF
    Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk melakukan kegiatan pendampingan kepada para guru mitra untuk dalam merumuskan indicator pencapaian kompetensi berbasis taksonomi (Dimensi Pengetahuan dan Proses Kognitif). Adapun kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dilakukan melalui beberapa kegiatan yaitu: 1). Diskusi informasi pendalaman materi tentang pembelajaran  tematik; 2) Diskusi informasi analisis KD dalam merumuskan indikator pencapain komptensi berbasis tabel  taksonomi (dimensi  pengetahuan dan proses kognitif) pada pembelajaran tematik, 3) Konsep analisis KD dalam merumuskan indikator pencapain komptensi berbasis tabel  taksonomi (dimensi  pengetahuan dan proses kognitif) pada pembelajaran, 4) Praktik penysunan indikator dari hasil analisis KD dalam  pencapain komptensi berbasis tabel  taksonomi (dimensi  pengetahuan dan proses kognitif) pada pembelajaran, 5) Penerapan indikator pencapain komptensi berbasis tabel  taksonomi (dimensi  pengetahuan dan proses kognitif) dalam pembuatan silabus dan RPP. Adapun hasil yang dicapai dari kegiatan ini yaitu: 1) Para guru mitra bersemangat dalam pembuatan KD berbasis tabel taksonomi; 2) Para guru mitra pelaksanaan PKM sudah bisa membuat KD berbasis tabel taksonomi; 3) Para guru mitra perlu terus di damping dalam pembuatan KD berbasis tabel taksonomi secara intens dan terus menerus

    Pengembangan Modul Pembelajaran Tematik dengan Model Pembelajaran Brain Based Learning Kelas III SDN 4 Masbagik Timur Tahun Pelajaran 2021/2022

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul pembelajaran tematik dengan model pembelajaran brain based learning di SDN 4 Masbagik Timur dengan jumlah responden 27 siswa. Metode dalam penelitian ini adalah Research & Development (R & D) dengan mengacu kepada model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Instrumen dalam penelitian ini menggunakan observasi dan angket (angket tim ahli dan angket respon siswa). Hasil validasi dari ahli media dapat dikategorikan “Sangat Baik” dengan skor 86 dan rata-rata 4,3 dan untuk ahli materi dikategorikan “Sangat Baik” dengan skor 87 dan rata-rata 4,35. Berdasarkan penilaian observasi guru kelas III menunjukkan aktifitas guru dalam mengajar menggunakan modul pembelajaran tematik berbasis brain based learning dikategori baik. Sedangkan dari hasil respon peserta didik keseluruhan mendapat skor 2392 dengan skor rata-rata 5,9 dikategorikan “Sangat Baik”. Kesimpulannya menunjukkan produk berupa modul pembelajaran tematik berbasis brain based learning sebagai bahan ajar yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran layak untuk digunakan. &nbsp

    Analisis Kesulitan Guru Dalam Menerapkan Pembelajaran Tematik Pada Tingkat Pengetahuan Konseptual

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tentang kesulitan guru dalam menerapkan pembelajaran tematik pada tingkat pengetahuan konseptual di kelas IV dan V Gugus I Kecamatan Sukamulia. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Populasi penelitian ini adalah seluruh guru kelas IV dan kelas V. Sampel penelitian ini berjumlah 5 Sekolah Dasar yang terdiri atas 6 guru kelas IV dan 6 guru kelas V, serta 4 siswa kelas IV dan 4 siswa kelas V. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, angket atau kuesioner dan dokumentasi. Hasil penelitian yang dilakukan yaitu: (1) Jenis kesulitan yang dialami guru berupa kesulitan  dalam  mengaitkan  konsep  pada  mata  pembelajaran  yang  satu  dengan konsep pada mata pembelajaran yang lain dan kesulitan dalam memberi contoh yang terkait dengan konsep yang dijelaskan dikarenakan objek yang dicontohkan tidak ada di lingkungan sekolah/rumah siswa dan kesulitan dalam mengembangkan konsep pembelajaran.  (2)  Faktor penyebab kesulitan  guru  yaitu  guru  kurang  menguasai materi pembelajaran dan kurangnya motivasi guru dalam membuat media pembelajaran. (3) Upaya untuk mengatasi kesulitan guru yaitu menguasai materi pembelajaran sebelum mengajar, menggunakan media pembelajaran sederhana, dan menggunakan video pembelajaran serta membuat jaring-jaring tema

    PENGEMBANGAN LKPD MATEMATIKA BERBASIS PENGUATAN PENDIDIKAN KARAKTER KELAS IV SEKOLAH DASAR NEGERI 2 KALIJAGA TIMUR

    Get PDF
    This study aims to develop a Mathematics Student Worksheet (LKPD) based on character education strengthening using the ADDIE model research design which consists of 5 stages, namely Analyze, Design, Development, Implementation, and Evaluation. This research was conducted on fourth grade students with the number of respondents being 20 students. This research and development instrument uses a validation sheet, and student response questionnaires. The results of the material expert validation test with a total score of 62 and are in the range of X scores > 58.74 with the "very good" category. The results of the display expert validation test with a total score of 48 and are in the score range of 44.2 < X 54.6 with the "good" category. The results of the student response questionnaire on the feasibility of using the Mathematics Student Worksheet (LKPD) based on strengthening character education developed obtained a score of 218 obtained from the number of "Yes" points and the percentage of the overall components reached 83% in the "good" category. So it can be concluded that the Mathematics Student Worksheet (LKPD) based on strengthening character education is valid and effective to be used as teaching material in character building in schools
    corecore