3 research outputs found

    KARYA MUSIK “ a – KU ” DALAM TINJAUAN BENTUK MUSIK

    Get PDF
    Karya “a-KU” adalah sebuah karya musik programatik yang menceritakan perjalanan hidup seorang anak manusia, mulai dari terlahir didunia, balita, anak-anak, muda, hingga massa pencarian jati dirinya. Dari beberapa massa perjalanan hidup tersebut telah dirangkai kedalam karya musik berbentuk 3 bagian kompleks/besar.Judul “a-KU” memiliki makna yang mendalam, dimana huruf a (kecil) adalah nama depan dari anak dalam cerita tersebut. Dan -KU (balok) memiliki makna, Tuhan Yang Maha Esa. Jadi karya “a-KU” adalah karya musik yang menceritakan perjalanan hidup seorang anak manusia yang tidak lepas dari tuntunan Tuhan. Dimana anak dalam cerita itu adalah komposer itu sendiri.Karya musik “a-KU” disajikan dalam format Orchestra dengan jumlah pemusik 31 orang. Karya musik ini memiliki 144 birama dengan durasi 7 menit 15 detik. Tangganada yang digunakan dalam karya musik ini ialah Natural lalu dimodulasi ke G pada bagian 2, lalu naik 1 nada ke A minor pada bagian yang sama, dan bagian terakhir C dimodulasi lagi ke D major. Sukat yang digunakan adalah 4/4, ¾, dan 6/8.Dalam penulisannya karya ini mengerucut pada tinjauan bentuk musik. Karya musik “a-KU” adalah sebuah karya musik dengan 3 bagian kompleks/ besar, yang apabila dijabarkan memiliki urutan sebagai berikut: Ak (Introduksi, A, A’, A1, A2), Bk (Bridge, B1, B1’, B2), Ck (C, C’, C1, C1’, C2, Coda).Kata Kunci : Perjalanan Hidup, Struktur Bentuk Musik

    KARYA MUSIK “ a – KU ” DALAM TINJAUAN BENTUK MUSIK

    Get PDF
    Karya “a-KU” adalah sebuah karya musik programatik yang menceritakan perjalanan hidup seorang anak manusia, mulai dari terlahir didunia, balita, anak-anak, muda, hingga massa pencarian jati dirinya. Dari beberapa massa perjalanan hidup tersebut telah dirangkai kedalam karya musik berbentuk 3 bagian kompleks/besar.Judul “a-KU” memiliki makna yang mendalam, dimana huruf a (kecil) adalah nama depan dari anak dalam cerita tersebut. Dan -KU (balok) memiliki makna, Tuhan Yang Maha Esa. Jadi karya “a-KU” adalah karya musik yang menceritakan perjalanan hidup seorang anak manusia yang tidak lepas dari tuntunan Tuhan. Dimana anak dalam cerita itu adalah komposer itu sendiri.Karya musik “a-KU” disajikan dalam format Orchestra dengan jumlah pemusik 31 orang. Karya musik ini memiliki 144 birama dengan durasi 7 menit 15 detik. Tangganada yang digunakan dalam karya musik ini ialah Natural lalu dimodulasi ke G pada bagian 2, lalu naik 1 nada ke A minor pada bagian yang sama, dan bagian terakhir C dimodulasi lagi ke D major. Sukat yang digunakan adalah 4/4, ¾, dan 6/8.Dalam penulisannya karya ini mengerucut pada tinjauan bentuk musik. Karya musik “a-KU” adalah sebuah karya musik dengan 3 bagian kompleks/ besar, yang apabila dijabarkan memiliki urutan sebagai berikut: Ak (Introduksi, A, A’, A1, A2), Bk (Bridge, B1, B1’, B2), Ck (C, C’, C1, C1’, C2, Coda).Kata Kunci : Perjalanan Hidup, Struktur Bentuk Musik

    MOTIVASI SISWA SEKOLAH DASAR TERHADAP LEMPAR TURBO DALAM PEMBELAJARAN ATLETIK DI SD SE-KECAMATAN WONOSARI GUNUNGKIDUL

    Get PDF
    Penelitian skripsi ini memiliki tujuan untuk mengetahui seberapa tinggi motivasi siswa sekolah dasar terhadap lempar turbo dalam pembelajaran atletik di sd se-kecamatan wonosari gunungkidul. Penelitian skripsi ini menggunakan desain penelitian dengan diskriptif kuantitatif dengan metode survey dan teknik dalam pengumpulan data menggunakan kuisioner (angket). Subjek yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive random sampling, karena kriteria yang diambil menggunakan undian dan hanya siswa kelas V yang terpilih yang dapat diteliti, yaitu SD N Karangtengah Baru, SD N Karangtengah III, SD N Piyaman II, SD N Piyaman III, SD N Gari 1, SD N Gari III, SD N Baleharjo, SD N Selang, SD N Wonosari IV, SD N Jeruksari. Instrumen dalam penelitian menggunakan angket/kuisioner cara pengambilan data menggunakan google form, sedangkan perhitungan data akhir menggunakan bantuan program microsoft excel dengan data persentase. Hasil penelitian skripsi ini menunjukkan bahwa diketahui motivasi siswa sekolah dasar terhadap lempar turbo dalam pembelajaran atletik di sd se-kecamatan Wonosari gunungkidul yang masuk pada kategori sangat tinggi sebesar 10,82% (25 siswa), kategori tinggi 15,15% (35 siswa), kategori sedang 54,11% (125 siswa), rendah 16,45% (38 siswa), kategori sangat rendah 3,46% (8 siswa)
    corecore