10 research outputs found

    Pengaruh Pengetahuan Pengelolaan Sampah Di Sekolah Terhadap Sikap Peduli Lingkungan Siswa Di SDN Batan Indah

    Get PDF
    Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya pemahaman siswa akan pentingnya menjaga lingkungan terutama lingkungan sekolah. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan survey dengan menggunakan tes pilihan ganda (PG) sebanyak 31 pertanyaan untuk pengetahuan pengelolaan sampah dan angket sebanyak 20 pernyataan untuk sikap peduli lingkungan. Populasi  yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa  kelas V SDN Batan Indah yang berjumlah 121 siswa. Pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling, dengan menggunakan besaran rumus slovin sebesar 5% dan didapati sampel sebanyak 93 siswa dari 3 kelas A,B dan C. Analisis data menggunakan korelasi dan koefisien determinasi, diperoleh nilai r- Hitung sebesar 0,581 dan R Square 33,7%. Hal ini menunjukan adanya pengaruh pengetahuan pengelolaan sampah di sekolah terhadap sikap peduli lingkungan siswa di SDN Batan Indah

    PENGEMBANGAN MEDIA EVALUASI PEMBELAJARAN PELATIK (PETUALANGAN LABIRIN TEMATIK) PADA TEMA 6 SUBTEMA 1 TENTANG CITA-CITAKU KELAS IV SD

    Get PDF
    This research is motivated by the difficulty of students in working on thematic questions and the lack of appropriate evaluation media for thematic learning. The aim is to develop a media for evaluating the learning practices of thematic learning theme 6 sub themes 1 about my ideals and knowing the level of student response to the media developed based on the media validation questionnaire, material, language and questionnaire for small and large groups of students. This research was conducted at SDN PONDOK BETUNG 02 Pondok Aren with the research subjects consisted of 4 students for the small group test and 16 students for the large group test. The type of research used is Research and Development (R&D). development procedures used by researchers refer to the Borg and Gall research model. The instrument used was a questionnaire. Pelatik learning media on thematic learning theme 6 sub themes 1 about my ideals have gone through a revision stage based on the suggestions and input from 4 validators namely 2 material experts, 1 media expert and 1 linguist. The results of the study were obtained namely 1) this learning media has gone through the stages of development to the validation test and was declared valid with a score of 85.33% with a very decent category; 2) based on the data obtained from the questionnaire students' responses to the media developed got very good responses with a score of 98.4%. The results of this study are expected to help teachers and students in the learning process and make students more interested in working on problems in thematic learning.   Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya kesulitan siswa dalam mengerjakan soal tematik dan kurangnya media evaluasi yang sesuai untuk pembelajaran tematik. Tujuannya untuk mengembangkan media evaluasi pembelajaran pelatik pada pembelajaran tematik tema 6 sub tema 1 tentang cita-citaku dan mengetahui tingkat respon siswa terhadap media yang dikembangkan berdasarkan angket validasi media, materi, bahasa serta angket uji coba kelompok kecil dan besar siswa. Penelitian ini dilakukan di SDN PONDOK BETUNG 02 Pondok Aren dengan subjek penelitian siswa berjumlah 4 siswa untuk uji kelompok kecil dan 16 siswa untuk uji kelompok besar. Jenis penelitian yang digunakan adalah Research and Development (R&D). prosedur pengembangan yang digunakan peneliti mengacu pada model penelitian Borg and Gall. Instrumen yang digunakan adalah angket. Media pembelajaran pelatik pada pembelajaran tematik tema 6 sub tema 1 tentang cita-citaku  ini telah melalui tahap revisi berdasarkan saran dan masukan dari 4 validator yaitu  2 ahli materi, 1 ahli media dan 1 ahli bahasa. Hasil dari penelitian diperoleh yaitu 1) media pembelajaran ini telah melalui tahapan pengembangan sampai uji validasi dan dinyatakan valid dengan skor 85,33% dengan kategori sangat layak; 2) berdasarkan berdasarkan data yang diperoleh dari angket respon siswa pada media yang dikembangkan mendapat respon sangat baik dengan skor 98,4%. Hasil penelitian ini diharapkan dapat membantu guru dan siswa dalam proses pembelajaran dan membuat siswa lebih tertarik dalam mengerjakan soal dalam pembelajaran tematik.   Kata Kunci: Media evaluasi pembelajaran, pelatik, pembelajaran tematik   &nbsp

    Pengembangan Bahan Ajar Pendidikan Lingkungan Hidup Berbasis Problem Based Learning Untuk Mahasiswa PGSD

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar pendidikan lingkungan hidup berbasis problem based learning untuk mahasiswa PGSD. Hal  tersebut didasari pada pemahaman dan daya analisa materi yang cukup  rendah pada mahasiswa PGSD UMJ, sehingga diperlukan bahan ajar yang lebih interaktif. Peneliti mengembangkan E-Book sebagai bahan ajar dengan memasukkan materi pendidikan lingkungan hidup dengan isu-isu kontemporer pada saat ini, sehingga mahasiswa dapat memecahkan masalah dalam kehidupan nyata. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (research and development), dengan menggunakan model pengembangan Rowntree dan dikombinasikan dengan model Martin Tessmer. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu memberikan instrumen penilaian kepada ahli materi, ahli media, ahli bahasa, dan kuesioner kepada mahasiswa. Dalam uji one to-one memperoleh hasil 77% yang termasuk dalam kriteria efektif, small group memperoleh hasil 81% yang termasuk dalam kriteria sangat efektif, dan field test memperoleh hasil 83% yang termasuk kedalam kriteria sangat efektif.  Berdasarkan hasil penilaian dari ketiga ahli dan uji coba lapangan, maka bahan ajar pendidikan lingkungan hidup berbasis problem based learning untuk mahasiswa PGSD dinyatakan sangat valid (86,73%) dan efektif (80,33%) untuk digunakan dalam pembelajaran pendidikan lingkungan hidup

    PEMBELAJARAN LITERASI PENGOLAHAN SAMPAH

    Get PDF
    Sampah merupakan suatu benda yang sudah tidak terpakai, memiliki aroma bau, dan biasanya dalam kondis kotor dan dibuang, terdiri dari sampah basah atau organik dan sampah kering atau nonorganik. Apabila sampah tsb oleh manusia tidak di daur ulang dan oleh manusia, juga tidak di olah dengan baik, maka sampah-sampah ini  dapat menimbulkan suatu penyakit dan suatu bencana yang dapat merugikan manusia. Dengan kecerdasan emosional yang baik yang dimiliki setiap manusia,  sampah basah atau sampah jenis organik ini dapat didaur ulang atau di olah dan dikelola menjadi suatu pupuk kompos buatan yang sangat  bermanfaat untuk kehidupan manusia. Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan pembelajaran literasi pengolahan sampah dengan kecerdasan emosional. Pengolahan sampah yang baik dapat dilakukan melalui proses pembelajaran dengan menggunakan literasi. Literasi adalah suatu kompetensi berbahasa yang dimiliki setiap orang (dalam bentuk menyimak, berbicara, membaca, dan menulis). Literasi yang digunakan pada penelitian ini adalah literasi digital dan literasi cetak. Literasi digital dalam bentuk film animasi 2D tentang Pembuatan Pupuk Kompos. Literasi cetak yang digunakan dalam penelitian ini adalah dalam bentuk brosur tentang Pengolahan Sampah. Hasil penelitian: Nilai korelasi yaitu 0,959 yang menunjukkan besarnya hubungan secara bersama-sama dari variabel Literasi Digital dan Literasi Cetak terhadap Kecerdasan Emosional. Nilai ini jika dikuadratkan akan menghasilkan nilai R square yaitu 0,920. Koefisien determinasi bertujuan untuk mengetahui besarnya pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen. Hasil koefisien determinasi diatas yaitu 0,920 yang dapat dikatakan variabel Literasi Digital dan Literasi Cetak secara bersamaan mampu mempengaruhi Kecerdasan Emosional sebesar 92,0%

    MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI MEDIA PERMAINAN LET’S PLAY

    No full text
    Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar matematika khususnya materi tentang uang melalui penggunaan media permainan Let’s Play. Subyek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III B di SD Negeri Pengasinan 03 Depok, sebanyak 36 siswa. Data yang dikumpulkan melalui lembar observasi, tes tertulis dan dokumentasi. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri Pengasinan 03 Depok, Kelurahan Pengasinan, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, khususnya kelas III. Penelitian ini dilakukan dengan metode siklus yang mengacu pada model Penelitian Tindakan Kelas (PTK) Kemmis and Mc. Taggart sebanyak dua siklus, yaitu siklus I dan siklus II. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar siswa mata pelajaran matematika khususnya materi uang melalui penggunaan media permainan Let’s Play pada siklusnya mengalami peningkatan dari 44,44% pada siklus I menjadi 88,89% pada siklus II, sehingga telah mencapai kriteria keberhasilan yang diharapkan. Penggunaan media permainan Let’s Play dalam pembelajaran matemtika dapat membantu siswa menjadi lebih aktif dalam proses pembelajaran dan melatih kerjasama dalam kelompok

    Hubungan Demografi Guru Terhadap Penerapan Pembelajaran IPA Berbasis HOTS Di Beberapa Sekolah Dasar Jakarta Barat

    No full text
    Abstrak. Pada abad 21 terjadi perubahan yang sangat pesat, perubahan tersebut terjadi di dalam dunia pendidikan yang manasiswa dituntut untuk mengembangkan 4 kemampuan yaitu komunikasi, kolaborasi, berpikir kritis, dan kreatif dan HOTS merupakan jawaban atau solusi untuk perubahan tersebut. Namun terjadi permasalah pada guru yaitu pada kualitas kemampuan guru, maka dengan melihat informasi demografi guru yang meliputi umur, latara belakang, dan pengalaman guru maka kemampuan guru. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui hubungan antara demografi guru dengan penerapan pembelajaran IPA dengan menggunakan atau berbasis HOTS di beberapa Sekolah Dasar Jakarta Barat pada Kecamatan Kebon Jeruk. Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode survei dengan teknik analisis korelasi koefisien kontingensi. Hasil penelitian yang didapatkan demografi guru (X) dengan penerapan pembelajaran IPA berbasis HOTS (Y) pada guru bahwa terdapat hubungan yang signifikan dan positif).Kata Kunci: Demografi Guru, Penerapan HOTS, Pembelajaran IP

    THE PARENTS ROLE

    No full text
    Abstract This study aims to prove that there is an influence between the role of parents to the attitude of religious children in the family environment. This research uses quantitative method which take sample of non probality sampling that is purposive sampling. Data collection techniques using questionnaires. Data analysis using statistic approach to item about validity and reliability used is Pearson correlation test with 0.5% significance level (5%) with total sample 40 respondents. Based on the calculation of rxy calculation of 0.655, it can be concluded that the role of parents have a very strong influence on the attitude of religious and direction of the influence of the role of parents to religious attitudes have the following regression equation Ŷ = 3.309 + 0.814X this is evidenced by the significance test using the -F test of the calculation results obtained Fhitung amounted to 0.1009 and Ftable of 4.12 while the contribution of the parent role to religious attitudes of 41.4% through the calculation of the coefficient of determination. The results of this study indicate that there is a significant or significant influence between the role of parents to religious attitudes
    corecore