31 research outputs found

    Pemberdayaan Pelaku Usaha Tahu Rumahan Di Kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan

    Get PDF
    Peranan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) sangat penting dan strategis dalam perekonomian Indonesia. Jumlah unit usahanya dominan, serta memberikan kontribusi yang besar terhadap penyerapan tenaga kerja dan produk domestik brutto (PDB). Namun demikian sampai saat ini UMKM masih menghadapi berbagai masalah dan pemberdayaan yang diberikan oleh berbagai institusi pemerintah dan swasta belum memberikan hasil yang maksimal. Kegiatan ini bertujuan untuk memberdayakan pelaku usaha tahu rumahan di Kabupaten Banyuasin. Permasalahan pokok yang dihadapi oleh mitra meliputi kapasitas produksi yang belum optimal, suplai air kurang memadai, limbah ampas kedelai belum dimanfaatkan secara ekonomis, dan belum adanya inovasi produk (aspek produksi); minimnya pengetahuan pemasaran dan promosi serta belum dimilikinya media promosi (aspek pemasaran dan promosi; belum menerapkan pembukuan usaha, dan belum mengetahui informasi tentang permodalan eksternal (aspek keuangan). Pelaksanaan kegiatan menggunakan metode partisipatif dengan mitra dipilih secara purposif, dan data diperoleh melalui wawancara, diskusi kelompok terpokus, dan curah pendapat. Permasalahan dapat diatasi melalui pemberian pengetahuan dan keterampilan melalui pelatihan, serta pemberian peralatan yang dibutuhkan untuk operasional usaha yang lebih baik dan menguntungkan. Kegiatan ini berdampak positif terhadap peningkatan jumlah produksi dan penjualan 20-30 persen serta produk sampingan kerupuk tah

    Mewujudkan Pendidikan Kewirausahaan Di Perguruan Tinggi Melalui Proses Pembelajaran yang Berkelanjutan

    Get PDF
    Pendidikan kewirausahaan di perguruan tinggi idealnya dilaksanakan dalam waktu jangka panjang, melalui proses pembelajaran yang bertahap dan berkelanjutan. Beberapa aspek penting yang sebaiknya dilakukan oleh perguruan tinggi dalam penyelenggaraan pendidikan kewirausahaan antara lain memposisikan perguruan tinggi sebagai entrepreneurial university, merancang kurikulum kewirausahaan yang jelas dan terarah, menetapkan metode yang sesuai, memilih tenaga pengajar yang memiliki kompetensi dalam bidang kewirausahaan, menciptakan atmosfer kewirausahaan, dan merancang proses pembelajaran yang bertahap dan berkelanjutan. Diharapkan bila aspek-aspek tersebut dipenuhi, maka tujuan untuk menciptakan wirausaha muda baru yang berasal dari kampus melalui pendidikan kewirausahaan dapat terwujud

    ANALISIS PENGARUH ATRIBUT PRODUK DAN WORD OF MOUTH TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN TAS EIGER DI KOTA PALEMBANG

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh secara simultan maupun parsial variabel atribut produk (X1) dan word of mouth (X2) terhadap keputusan pembelian tas Eiger di kota Palembang. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen tas Eiger yang berorientasi pada kelompok pecinta alam di kota Palembang. Teknik pengumpulan data berupa penyebaran kuesioner kepada 96 responden dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menjelaskan terdapat hubungan variabel atribut produk dan word of mouth terhadap keputusan pembelian tas Eiger sebesar 38,3% dengan adjusted R square 37%, sisanya dijelaskan oleh faktor-faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Hasil uji F menunjukkan variabel atribut produk dan word of mouth secara bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian tas Eiger di Kota Palembang dan variabel yang paling berpengaruh signifikan adalah variabel word of mouth

    CLEAN and SHINE AUTO DETAILING (Perencanaan Pendirian Usaha Baru Salon Mobil)

    Get PDF
    Clean and Shine Auto Detailing atau dapat disingkat seterusnya menjadi (CSAD) optimis dengan membuat masyarakat mulai peduli dengan kendaraanya dan tidak harus mengorbankan waktu serta meninggalkan pekerjaan karena CSAD akan membantu dan mempermudah mereka dengan membuka usaha salon mobil yang berkualitas dan cepat memahami kebutuhan konsumennya. Dari segi pemasaran, CSAD akan menggunakan berbagai media untuk mengenalkan CSAD kepada masyarakat-masyarakat Palembang seperti dengan memberikan brosur-brosur ke tempat showroom mobil, bengkel-bengkel dan mall-mall. CSAD juga akan mengikuti pameran berbagai acara misalnya event-event contest mobil serta pameran otomotif. Promosi yang dilakukan yaitu dengan promosi personal dengan memanfaatkan social media seperti twitter, facebook, atau aplikasi messenger lain seperti Blackberry Messenger yang dirasa cukup efektif untuk mempromosikan usaha ini dan juga penggunaan internet dan media-media sosialnya sangat meluas di masyarakat sehingga memudahkan dalam mempromosikan usaha CSA

    DAM’Z CLEANING AND SERVICE COMPUTER (Perencanaan Pendirian Usaha Jasa Perawatan dan Perbaikan Komputer)

    Get PDF
    Dam’z Cleaning and Service Computer adalah suatu usaha yang bergerak di bidang jasa perbaikan dan perawatan komputer sekaligus laptop. Usaha ini menawarkan pilihan paket produk seperti internal, eksternal dan service kepada konsumen dan penggunaan bahan pembersih pada setiap perawatan yang aman digunakan. Dam’z Cleaning and Service Computer juga memberikan jasa layanan antar jemput barang bagi konsumen dengan respon yang cepat. Kemudian penambahan pengemasan untuk komputer atau laptop supaya terhindar dari debu, hujan, panas, dan benturan saat terjatuh. Modal awal yang digunakan untuk memulai usaha ini sebesar Rp.156.861.000. Hasil analisis kelayakan usaha ini menggunakan Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR), Average Rate of Return (ARR), Break Event Point (BEP), dan Profitability Indeks (PI) dapat disimpulkan bahwa Dam’z Cleaning and Service Computer dinyatakan layak untuk di realisasika

    AIYU THE COOL ACE CREAM (Perencanaan Pendirian Usaha Restoran Es Krim)

    Get PDF
    AiYu The Cool Ace Cream merupakan perencanaan usaha restoran dessert yang memproduksi dan menjual berbagai macam menu es krim. Restoran es krim ini menawarkan lima macam menu es krim yaitu KingKong Sundae, Platter Sundae, Hotdog Sundae, Hamburger Sundae, dan Kid Sundae. Usaha ini berlokasi di Jl. Lintas Timur, Unit II, Kelurahan Dwi Warga Tunggal Jaya, Kecamatan Banjar Agung, Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung. Promosi yang akan dilakukan menggunakan media sosial seperti Instagram dan Facebook, menyebarkan brosur dan kartu nama, dan dari mulut ke mulut. Berdasarkan analisis kelayakan usaha seperti Payback Period (PP), Net Present Value (NPV), Internal Rate of Return (IRR), Profitabilities Index (PI), dan Accounting Rate of Return (ARR) AiYu The Cool Ace Cream dinyatakan layak untuk dijalankan dan berprospek menguntungkan di masa mendatang

    NEL OTO CAR WASH (Perencanaan Pengembangan Usaha Car Wash)

    Get PDF
    “NEL OTO CAR WASH” merupakan pengembangan dari usaha yang telah ada selama 2 tahun, dimana masih berkaitan langsung dengan usaha yang dijalankan sekarang yaitu jasa pencucian mobil. Penulis mencoba mengembangkan usahanya dengan menambah layanan jasa yaitu Steam uap interior dan layanan antar jemput dengan tujuan membuat konsumen lebih nyaman. “NEL OTO CAR WASH” akan memasarkan jasa antar jemput mobil ke car wash dan cuci interior di wilayah komplek polygon karena keterbatasan biaya dan sumber daya manusia. “NEL OTO CAR WASH” mengelompokan konsumen yang mempunyai pendapatan tinggi seperti, memiliki lebih dari satu kendaraan roda 4 di dalam garasinya NEL OTO memiliki kelebihan tersendiri dimana NEL OTO satu satunya car wash yang berlokasi di dalam perumahan polygon. Selain steam eksterior mobil, NEL OTO juga melayani steam uap interior mobil dan juga melayani sistem antar jemput ke tempat car wash yang menjadikan “NEL OTO CAR WASH” semakin beda dengan pesaing. Untuk promosi NEL OTO tidak banyak menggunakan media promosi, antara lain menggunakan spanduk yang dipasang di car wash NEL OTO ,karpet kertas dan juga brosur . “NEL OTO CAR WASH” memiliki sumberdaya manusia sebanyak 4 orang. Untuk modal yang dibutuhkan dalam pengembangan usaha ini Rp26.650.000. Bedasarkan hasil perhitungan BEP dalam unit “NEL OTO CAR WASH” harus mencuci 185 unit pertahunnya, sedangkan BEP dalam rupiah “NEL OTO CAR WASH” harus memiliki pendapatan sebesar Rp. 62.855.906 untuk BEP. Sedangkan berdasarkan perhitungan PP (payback period) usaha “NEL OTO CAR WASH” akan mengalami titik impas selama 1 tahun 2 bulan 12 hari

    PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, FASILITAS, DAN HARGA TERHADAP KEPUASAN KONSUMEN PADA HOTEL EMILIA PALEMBANG

    Get PDF
    Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh kualitas pelayanan, fasilitas, dan harga secara parsial dan simultan terhadap kepuasan konsumen. Penelitian yang dilakukan menggunakan teknik analisis kuantitatif karena data penelitian berupa angka-angka dan analisis menggunakan statistik. Objek penelitian dalam penelitian ini adalah Hotel Emilia dan subjek penelitian dalam penelitian ini adalah konsumen yang menginap pada Hotel Emilia. Metode pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan teknik purposive sampling dan berdasarkan metode tersebut peneliti menentukan jumlah kuota sampel sebesar 190 responden dengan kriteria yang telah ditentukan. Hasil penelitian menyatakan bahwa kualitas pelayanan, fasilitas, dan harga berpengaruh signifikan secara parsial dan simultan terhadap kepuasan konsume

    AUDIO MODIFICATIONS

    Get PDF
    Penulis berencana mengembangkan usaha yang sudah dijalankan selama 6 bulan, dimana masih berkaitan langsung dengan usaha sebelumnya yaitu audio mobil. Penulis mencoba mengembangkan usahanya untuk menjadi distributor salah satu produk audio yang sudah memiliki nama baik bagi pecinta audio mobil, yaitu merek Pioneer. Dengan mendirikan suatu badan resmi dengan nama CV Jaguar Sukses akan sangat membantu dalam menjalankan usaha distributor produk ini. CV Jaguar Suskes mempunyai visi menjadikan produk audio Pioneer terpopuler dan paling banyak digunakan khususnya untuk kendaraan roda empat dikota Palembang, serta misi dari CV Jaguar Sukses mengutamakan kepuasan baik toko-toko variasi dan audio maupun konsumen untuk produk yang dipasarkan, baik dari segi pelayanan maupun kualitas produk. Tujuan utama dari CV Jaguar Sukses adalah menyediakan produk-produk audio sistem yang berkualitas dengan harga terbaik dan benar-benar menjawab permintaan dari konsumen dengan memberikan produk yang terjamin kualitasnya, sesuai yang dinginkan konsumen. Gambaran Umum konsumen yang akan dilayani adalah toko-toko variasi dan audio mobil dikota Palembang, Untuk lokasi usaha yang akan digunakan, masih menggunakan lokasi usaha sebelumnya, yaitu di jalan Mayor Ruslan No. 1119 A Palembang ( Jaguar Audio). Dalam kegiatan pemasaran melalui promosi yang langsung dipasarkan oleh salesman dengan bantuan catalog yang akan dibagikan keberbagai toko-toko variasi dan audio dikota Palembang

    FRUCHI

    Get PDF
    Penulis ingin mendirikan Fruchi yaitu cemilan berbentuk kripik berbahan dasar buah-buahan murni dan tidak ada penambahan zat apa pun. Berbahan dasar buah-buahan segar yang banyak mengandung gizi tanpa berbahan pengawet. Fruchi merupakan panganan sehat yang bisa di nikmati oleh seluruh kalangan dikarenakan bahan utamanya murni hanya buah-buahan yang banyak mengandung vitamin. Lokasi pabrik Fruchi yaitu berada di Jalan Letnan Mukmin lorong Pabrik Kopi no 297 RT 006 RW 002 Palembang. Dalam kegiatan pemasaran produk-produk Fruchi sementara ini tidak membuka gerai berupa toko melainkan menggunakan mobil dan menitipkannya ke berbagai pedagang manisan di pasar-pasar tradisional. Dari segi keuangan, modal yang didapat Fruchi modal sendiri sebesar Rp.392.760.000. Dengan perhitungan payback period untuk mengetahui berapa lama modal yang dikeluarkan akan kembali (balik modal) diketahui bahwa selama 2 tahun 4 bulan
    corecore