18 research outputs found

    APLIKASI KONTROL PID UNTUK PENGONTROLAN SUHU MODEL SISTEM HIPERTERMIA BERBASIS SENSOR THERMOPILE MLX90247

    Get PDF
    Hipertermia merupakan salah satu metode penyembuhan dengan menggunakan proses penaikan suhu beberapa derajat Celcius di atas suhu fisiologi normal, untuk manusia hal ini berarti suhu dari 42⁰C sampai 45⁰C. Pengobatan untuk pasien penyakit kanker dapat dilakukan dengan hipertermia. Suhu pada jangkauan tersebut cukup untuk membunuh sel-sel tumor tanpa merusak jaringan sel-sel tubuh yang sehat. Salah satu sistem kontrol konvensional yaitu kontrol PID (Proporsional Integral Derivatif) diperlukan untuk menjaga kestabilan suhu sesuai dengan jangkauan suhu terapi. Pada tugas akhir ini dibuat aplikasi kontrol PID untuk pengontrolan suhu model sistem hipertermia berbasis sensor suhu nonkontak thermopile MLX90247. Sistem akan memanaskan jaringan uji berupa jaringan kulit sapi dengan lama terapi 20 menit. Suhu jaringan uji akan diukur oleh sensor suhu nonkontak thermopile MLX90247 sebagai umpan balik sistem kontrol PID untuk mengontrol suhu sesuai jangkauan suhu terapi. Sinyal kontrol akan memberikan pemicuan untuk rangkaian pengontrol tegangan AC yang mengaktifkan aktuator pemanas berupa lampu pijar inframerah. Sistem kontrol PID tersebut ditanam pada mikrokontroler ATmega32 yang dapat dioperasikan melalui sebuah modul keypad dan dipantau melalui LCD maupun Personal Computer (PC). Dari hasil pengujian didapatkan bahwa kontrol PID dapat diaplikasikan dengan baik untuk mengontrol suhu jaringan uji model sistem hipertermia berbasis sensor suhu thermopile MLX90247 dengan menggunakan metode penalaan Ziegler Nichols. Dengan metode penalaan tersebut didapatkan parameter kontrol PID yaitu Kp = 23,3; Ti = 42; dan Td = 10,5. Sistem mencapai setting point dan stabil pada jangkauan suhu terapi sebesar 42°C sampai 45°C dengan lama terapi uji 20 menit. Kata kunci : hipertermia, kontrol PID, mikrokontroler ATmega32, sensor suhu nonkontak thermopile MLX90247

    Fast-forward adiabatic quantum dynamics of XY spin model on three spin system

    Full text link
    We discussed a method to accelerate an adiabatic quantum dynamics of XY spin model by using the fast-forward method proposed by Masuda and Nakamura. The Accelerated scheme is constructed by adding the driving Hamiltonian to the original Hamiltonian and speeding it up with a large time-scaling factor and an adiabatic parameter that realizes adiabatic quantum dynamics in a shortened time. Accelerated adiabatic dynamics start by assuming the candidate of driving Hamiltonian consists of the pair-wise exchange interaction and magnetic field. The driving Hamiltonian terms multiplied by the velocity function together with the original Hamiltonian give fast-forward driving for adiabatic states. We apply our method to XY spin model by considering three spin systems on the Kagome lattice. In this model, we obtained the XY pair-wise exchange interaction of nearest neighbors and next-nearest neighbors should be added to the original Hamiltonian as a driving interaction to accelerate the adiabatic motion. This pair-wise driving interaction in the fast-forward scheme guarantees the complete fidelity of accelerated states

    PENGARUH QUALITY OF WORK LIFE (QWL) DAN PEMBAGIAN KERJA TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN (Suatu Studi pada Toserba Yogya Ciamis)

    Get PDF
     Penelitian ini dilatarbelakangi oleh prestasi kerja karyawan masih belum optimal yang dapat dilihat dari masih ada karyawan yang masih belum menguasai pekerjaannya serta keterampilan karyawan dalam penguasaan tugas yang diberikan masih belum maksimal. Hal tersebut diakibatkan oleh belum optimalnya quality of work life (QWL) dan pembagian kerja yang dilakukan oleh pihak perusahaan. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu: 1)  Bagaimana pengaruh quality of work life terhadap prestasi kerja karyawan pada Toserba Yogya Ciamis?; 2) Bagaimana pengaruh pembagian kerja terhadap prestasi kerja karyawan pada Toserba Yogya Ciamis?; 3) Bagaimana pengaruh quality of work life dan pembagian kerja terhadap prestasi kerja karyawan pada Toserba Yogya Ciamis?Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif, dengan jenis studi korelasi. Jumlah populasi yang akan dijadikan objek penelitian adalah karyawan yang ada di Toserba Yogya Ciamis yaitu sebanyak 227 orang yang meliputi karywan dan SPG, ukuran sampel yang dipilih adalah sebanyak 69 orang. Dalam penelitian ini pengumpulan data dilakukan melalui beberapa teknik yaitu studi kepustakaan, studi lapangan dan penyebaran angket.Dari hasil penelitian, dapat ditarik suatu simpulan sebagai berikut: 1)      Berdasarkan rekapitulasi jawaban responden bahwa quality of work life (QWL) pada Toserba Yogya Ciamis adalah tinggi, dengan indikator tertinggi adalah kesempatan menggunakan dan mengembangkan kemampuan karyawan dan indikator terendah adalah kecukupan dan keadilan kompensasi. Dengan uji korelasi bahwa terdapat pengaruh yang positif quality of work life (QWL) terhadap prestasi kerja karyawan pada Toserba Yogya Ciamis. Artinya apabila quality of work life   tinggi maka  prestasi kerja karyawan akan meningkat; 2) Berdasarkan rekapitulasi jawaban responden bahwa pembagian kerja pada Toserba Yogya Ciamis adalah sudah sesuai, dengan indikator tertinggi adalah sifat pekerjaan yang bersangkutan dan indikator terendah adalah tipe pekerjaan yang cocok untuk jabatan itu. Dengan uji korelasi bahwa terdapat pengaruh yang positif pembagian kerja terhadap prestasi kerja karyawan pada Toserba Yogya Ciamis. Artinya apabila pembagian kerja sudah sesuai maka  prestasi kerja karyawan akan meningkat; 3) Berdasarkan rekapitulasi jawaban responden bahwa prestasi kerja karyawan pada Toserba Yogya Ciamis adalah tinggi, dengan indikator tertinggi adalah disiplin waktu yang tinggi dan indikator terendah adalah hasil kerja. Dengan uji korelasi bahwa terdapat pengaruh yang positif quality of work life (QWL) dan pembagian kerja terhadap prestasi kerja karyawan pada Toserba Yogya Ciamis. Artinya apabila quality of work life  tnggi dan pembagian kerja sudah sesuai maka  prestasi kerja karyawan akan meningkat

    ANALISIS POTENSI SEKTOR UNGGULAN DAN PERUBAHAN STRUKTUR EKONOMI DI KABUPATEN SERANG PROVINSI BANTEN

    Get PDF
    Economic development is part of efforts to improve welfare. The rate of economic development in a region is indicated by the increasing GDP growth. The purpose of this research is to identify leading sectors and analyze the shift in economic structure in Serang Regency in the period 2015-2019. The analysis tools used are Location Quotient (LQ) and Shift Share (SS) analysis. The data used is secondary data obtained from the Central Statistics Agency of Serang Regency. The results showed that there are four sectors that have become the leading sectors in Serang Regency, namely agriculture, forestry, and fisheries; processing industry sector; government administration, defense, and social security sectors are mandatory; as well as the education services sector. Agriculture, forestry, and fisheries sector is the leading sector in Serang Regency with the largest LQ number of 1.56, but shift share analysis shows that this sector has slow growth and low competitiveness. The processing industry sector also has slow growth, but it is a leading sector and has high competitiveness. The structure of the economy in Serang regency has shifted towards the tertiary sector, it is characterized by an increasing percentage of tertiary sector contribution, while the secondary and primary sectors have decrease

    PENINGKATAN KAPASITAS PETANI JAGUNG BERBASIS REKOMENDASI TEKNIS BUDIDAYA

    Get PDF
    Produktivitas jagung saat ini masih rendah yang disebabkan oleh belum optimalnya penerapan teknologi budidaya yang sesuai rekomendasi teknis. Padahal potensi pengembangan jagung untuk kesejahteraan petani sangat terbuka luas, mengingat multifungsi jagung sebagai pangan, pakan, dan bioenergi. Kabupaten Ciamis sebagai daerah sentra peternakan tentunya selalu membutuhkan jagung untuk bahan baku pakan. Artinya, petani perlu merubah kebiasaan/perilaku dalam berusahatani jagung agar mampu meningkatkan produksi dan produktifitas. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini menggunakan metode penyuluhan dengan cara ceramah dan diskusi interaktif. Berdasarkan hasil observasi lapangan bahwa produksi dan produktifitas usahatani jagung masih rendah yang disebabkan oleh keterbatasan SDM petani yang masih menganut kepercayaan terhadap teknologi budidaya jagung yang diwariskan orang tua zaman dahulu.  Namun setelah kegiatan penyuluhan, petani mengetahui pentingnya menerapkan budidaya jagung sesuai rekomendasi teknis dan mau menerapkannya. Melalui kegiatan pengabdian ini diharapkan ke depan petani mampu meningkatkan pendapatan usahatani jagung dengan perbaikan produksi melalui penerapan teknologi budidaya sesuai rekomendasi teknis. Kemauan petani untuk mengubah perilaku dalam budidaya jagung sesuai rekomendasi teknis merupakan faktor pendorong yang baik untuk pengembangan jagung dalam rangka peningkatan produksi dan produktifitas

    Auto Tuning PID Berbasis Metode Osilasi Ziegler-Nichols Menggunakan Mikrokontroler AT89S52 pada Pengendalian Suhu

    Get PDF
    Metode kontrol Proporsional-Integral-Derivative (PID) banyak diterapkan di bidang industri. Kontroler ini memiliki parameter-parameter pengontrol, yaitu Kp, Ti, dan Td. Ketiga parameter tersebut diturunkan dari perhitungan matematis pada metode PID konvensional. Kesulitan timbul bila plant yang dikendalikan adalah sistem dengan orde tinggi. Maka dari itu, diperlukan metode tuning PID yang dapat diterapkan dalam sistem orde tinggi. Metode osilasi Ziegler-Nichols merupakan sebuah metode penalaan PID yang dapat dilakukan secara otomatis tanpa memodelkan sistem. Pada metode ini berlangsung dua tahap pada awal aplikasinya, yaitu tahap penalaan untuk menentukan parameter-parameter kontrol dan tahap pengontrolan dengan menerapkan parameterparameter tersebut. Kedua tahap tersebut diterapkan dalam sebuah modul menggunakan mikrokontroler AT89S52. Plant pengaturan suhu merupakan plant uji untuk modul penalaan dan pengendalian PID. Plant tersebut tidak memiliki waktu tunda yang sesuai dengan persyaratan metode Ziegler-Nichols, namun penalaan tetap dapat dilakukan. Karena waktu tunda yang terlalu kecil bila dibandingkan dengan konstanta waktu sistem, konstanta proporsional yang dihasilkan dari proses penalaan terlalu besar. Parameter-parameter PID yang tidak seimbang ini mengakibatkan lonjakan maksimum tanggapan suhu yang besar. Kata kunci : PID, Osilasi Ziegler-Nichols, Mikrokontroler AT89S52, Waktu Tund

    EDUKASI TENTANG KOSMETIK DAN PELATIHAN PEMBUATAN SEDIAAN SABUN CAIR BERBAHAN BUAH PEPAYA PADA DESA JAPAN, KAB MAGELANG

    No full text
    AbstrakDesa Japan merupakan bagian wilayah Kecamatan Tegalrejo Kabupaten Magelang yang sebagian besar masyarakatnya memiliki mata pencaharian dari sektor pertanian. Maraknya pemberitaan di media massa terkait produk kosmetik ilegal yang mengandung bahan berbahaya yang beredar di masyarakat. Kosmetik ilegal yang beredar terdiri atas kosmetik tanpa izin edar (TIE) dan kosmetik palsu. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan tentang penggunaan kosmetik yang aman bagi masyarakat, memberikan solusi penggunaan kosmetik yang aman berbahan alam yaitu dengan memberikan pelatihan pembuatan sediaan sabun cair sebagai salah satu bentuk sediaan kosmetik yang berbahan utama dari alam yaitu buah pepaya yang mampu memberikan manfaat sebagai pembersih, pelembab dan anti oksidan pada kulit. Dari kegiatan pengabdian masyarakat ini  masyarakat Desa Japan Kecamatan Tegalrejo Magelang memperoleh pengetahuan mengenai kandungan dan manfaat dari  buah pepaya dan pengetahuan mengenaipembuatan sabun cair berbahan dasar ekstrak buah pepaya.   Kata kunci: Sabun Cair, Buah Pepaya, Desa Japan Kec. Tegalrejo Kab. Magelan
    corecore