19 research outputs found

    Kritik Sosial Dalam Antologi Puisi Aku Ingin Jadi Peluru Karya Wiji Thukul (Sebuah Tinjauan Sosiologi Sastra)

    Get PDF
    The objectives of this research are: 1) to identify whatever themes are proposed in poetry anthology AIJP by Wiji Thukul, 2) to describe social criticisms in Wiji Thukul’s poetries, 3) to describe Wiji Thukul’s social criticisms in poetry anthology AIJP by Wiji Thukul, and 4) to identify ethic, moral, behavioral values in poetry anthology by Wiji Thukul.             This research is carried out under qualitative-descriptive method by content analysis. Content analysis method is applied by literary structure and sociology. Author sociological approach is also brought in to depict the author’s background. The data are drawn under purposive sampling technique bearing 5 titles out of 136 poetries available in poetry anthology by Wiji Thukul which represent the social criticism theme. Data validity is assured by the use of theoretical triangulation by structural and sociological theories.             The analysis brings about conclusions as follows: first, under sociological criticism perspectives of society, Wiji Thukul poses two aspects: 1) social protest, and 2) social realism. The two aspects are obviously belong to the ‘home’ of social criticism by literary media. Second, ethic, moral, and behavioral values belong to the lower social class occupied as: labour, padicab drivers, trash-collectors etc

    REPRESENTASI PERJUANGAN PEREMPUAN REVOLUSI PADA TOKOH UTAMA DALAM NOVEL LARASATI KARYA PRAMOEDYA ANANTA TOER

    Get PDF
    Penelitian Representasi Perjuangan Perempuan Revolusi pada Tokoh Utama dalam Novel Larasati karya Pramoedya Ananta Toer termasuk ke dalam penelitian sastra. Metode yang digunakan adalah metode analisis wacana kritis (Critical Discourse Analysis). Metode ini digunakan untuk melihat sebuah makna yang dikandung dalam sebuah karya sastra dan kaitannya dengan konteks sosio-kultural karya sastra itu dibuat. Penggunaan metode ini berfokus pada bahasa dan wacana. Sumber data dari penelitian ini data utama dan data pendukung. Data utama adalah data yang diambil langsung dan masih berupa data asli dari objek penelitian yaitu novel Larasati karya Pramoedya Ananta Toer. Data pendukung adalah data yang digunakan untuk memperkuat argumen peneliti dalam menulis penelitian ini. Data pendukung didapat dari kumpulan penelitian yang telah dilakukan sebelumnya. Hasil penelitian ini berkaitan dan berhubungan dengan perjuangan perempuan di dalam era revolusi yang ikut berjung bersama pasukan pejuang revolusi dalam memerangi para penjajah. Di sini tokoh utama direpresentasikan berjuang di era revolusi melalui beberapa sektor dan bidang seperti kesenian, perang gerilya, dan politik. Selain itu, direprsentasikan perjuangan tokoh utama dalam novel ini memerangi stigma-stigma terhadap perempuan dan paham patriarki

    IBM (IPTEKS BAGI MASYARAKAT) PENDIDIKAN BERBASIS MASYARAKAT MELALUI MUSHOLA PINTAR DI DESA MOJOPURNO KECAMATAN WUNGU KABUPATEN MADIUN

    Get PDF
    Tujuan yang ingin dicapai dari program mushola pintar ini sebagai berikut yaitu 1) membentuk sebuah media dan sarana pembentukan kepribadian bagi anak-anak usia sekolah sebagai bentuk pendidikan berbasis masyarakat dan 2) membentuk sebuah media dan sarana peningkatan prestasi belajar bagi anak-anak usia sekolah sebagai bentuk pendidikan berbasis masyarakat. Luaran yang diharapkan dari program ini adalah terbentuknya sebuah Mushola Pintar yang kegiatannya meliputi: 1) terbentuknya Taman Pendidikan Al Quran yang dilaksanakan secara rutin 4 kali seminggu di Mushola Nurul Rohmah mulai jam 15.00 – 16.00 WIB. Staf pengajar untuk TPA ini berasal dari warga masyarakat, 2) Kelompok Belajar yang memiliki Jadwal Belajar pukul 16.30 – 17.30 WIB. Materi Pembelajaran meliputi semua Pelajaran SD (Bahasa Indonesia, Matematika, dan Bahasa Inggris). Tutor untuk kegiatan ini adalah kolaborasi dosen pengusul dan warga masyarakat, dan 3) ruang baca yang memiliki koleksi buku mencakup semua materi sekolah dasar, pengetahuan umum, dan pengetahuan agama Islam dengan pengelola yakni Takmir Mushol

    PEMBELAJARAN MENULIS ILMIAH DENGAN METODE PRODUKSI, RETENSI, ATENSI, DAN MOTIVASI (PRAM) PADA MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA IKIP PGRI MADIUN

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan impelementasi metode PRAM (produksi, retensi, atensi, motivasi) dalam pembelajaran menulis ilmiah pada mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia IKIP PGRI Madiun, dan (2) mendeskripsikan  keefektifan  metode  PRAM  (produksi,   retensi,   atensi,   motivasi) dalam    meningkatkan    kemampuan      menulis   ilmiah   mahasiswa   Program   Studi Pendidikan  Bahasa  dan  Sastra  Indonesia  IKIP  PGRI Madiun.  Luaran  penelitian  ini berupa: (1) artikel ilmiah yang akan dimuat dalam Jurnal Edu-Lingua, dan (2) perangkat pembelajaran matakuliah “Menulis Ilmiah”. Penelitian  ini  dilaksanakan   di  Program Studi  Pendidikan  Bahasa  dan Sastra Indonesia IKIP PGRI Madiun, Jl. Setiabudi 85Madiun. Pendekatan penelitian yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif.   Sumber   data   yang   dipilih   yaitu   informan,   peristiwa,   dandokumen/arsip.  Pengumpulan  data  dilakukan  melalui  studi  dokumen,  observasi,  danwawancara mendalam. Analisis data terhadap data penelitian ini dilakukan dalam dua tahap, yaitu pada saat atau selama berlangsungnya pengumpulan data dan setelah pengumpulan data. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan melalui 3 alur kegiatan yang berlangsung secara bersamaan, yaitu (1) reduksi data, (2) penyajian data, dan (3) penarikan   simpulan/verifikasi.   Berdasarkan   analisis   pada   dapat   ditarik   beberapa simpulan  sebagai  berikut:  (1)  Pembelajaran  menulis  ilmiah  dengan  menggunakan metode PRAM (Produksi, Retensi, Atensi, Motivasi) dilakukan dosen sesuai dengan silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) yang telah disusun, (2) Pembelajaran menulis ilmiah dengan menggunakan metode PRAM (Produksi, Retensi, Atensi,  Motivasi)  dilaksanakan  oleh  dosen  dengan  prosedur  sebagai  berikut:  (a) Produksi: merencanakan dan menulis makalah dengan tema bebas, (b) Retensi: dalam kelompok mahasiswa mendiskusikan tentang makalah yang telah disusun, (c) Atensi: mahasiswa    memberi    perhatian    terhadap    masukan-masukan    yang diberikan oleh dosen maupun teman-teman dalam kelompoknya, (d) Motivasi: dosen memberi motivasi kepada mahasiswa tentang pentingnya keterampilan menulis ilmiah dalam kehidupan.

    DISKRIMINASI PEREMPUAN DALAM BUDAYA BALI PADA NOVEL TEMPURUNG KARYA OKA RUSMINI

    Get PDF
    Diskriminasi perempuan merupakan sebuah tindakan ketidakadilan terhadap perempuan diakibatkan faktor gender. Tindakan diskriminasi terhadap perempuan masih sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari bahkan di lingkungan keluarga. Banyak faktor terjadinya diskriminasi perempuan, salah satunya sistem sosial yang dianut masyarakat Bali, yaitu patriarki. Diskriminasi perempuan juga terdapat dalam karya sastra. Salah satu karya sastra yang berlatar cerita tentang budaya Bali serta mengangkat masalah diskriminasi perempuan adalah novel Tempurung karya Oka Rusmini. Penelitian ini bertujuan mengetahui bentuk diskriminasi perempuan dalam budaya Bali pada novel Tempurung karya Oka Rusmini. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian sastra. Objek dalam penelitian ini berupa novel Tempurung karya Oka Rusmini. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kritik sastra feminis. Penelitian ini dilakukan dengan beberapa tahap yaitu tahap persiapan, pelaksaaan, serta penyelesaian. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik studi pustaka, sedangkan teknik analisis data menggunakan content analysis atau analisis isi. Hasil penelitian yang diperoleh yaitu, perempuan Bali mengalami diskriminasi akibat sistem patriarki yang menempatkan perempuan di bawah dominasi laki-laki. Bentuk diskriminasi yang dialami berupa marjinalisasi, subordinasi, stereotip negatif, beban ganda, dan kekerasan fisik maupun psikis

    Pembelajaran Teks Cerpen Menggunakan Pendekatan Saintifik Pada Siswa Kelas VIII SMP

    Get PDF
    Abstract: This study aims to describe the application of a scientific approach to learning short story texts applied by Indonesian language teachers, in class VIII students of SMP N 1 SOOKO. Furthermore, students analyze the building elements of short story text. This study uses descriptive qualitative research, while the approach in qualitative research is research procedures that produce descriptive data in the form of written or spoken words from people and observed behavior. Data collection techniques used are observation, interviews and documentation. The research data were analyzed using a qualitative description technique to analyze the results of tests examining the building blocks of short story texts. The documents and archives used in this research are the lesson plans (RPP), the results of interviews with Indonesian teachers, and also the results of interviews with class VIII students. Based on the results of research on the application of a scientific approach to learning short story texts in class VIII SMP N 1 SOOKO., namely the learning tools are in accordance with the 2013 curriculum criteria, students are more active, collaborative and enthusiastic when the learning process takes place. Although there are a few obstacles in students' low interest in reading, lack of student concentration, and limited time, they can be overcome by the teacher's role as a facilitator in the process of implementing learning carried out optimally and supported by students being able to integrate learning into thinking processes and using scientifically tested methods in the concept of scientific approach. Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan penerapan pendekatan saintifik dalam pembelajaran teks cerpen yang diterapkan oleh guru bahasa Indonesia pada siswa kelas VIII SMP N 1 SOOKO. Selanjutnya, siswa menganalisis unsur-unsur pembangun teks cerpen. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif, sedangkan pendekatan dalam penelitian kualitatif adalah prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang diamati. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Data penelitian dianalisis dengan menggunakan teknik deskripsi kualitatif untuk menganalisis hasil tes menelaah bahan penyusun teks cerpen. Dokumen dan arsip yang digunakan dalam penelitian ini adalah RPP, hasil wawancara dengan guru Bahasa Indonesia, dan juga hasil wawancara dengan siswa kelas VIII. Berdasarkan hasil penelitian penerapan pendekatan saintifik dalam pembelajaran teks cerpen di kelas VIII SMP N 1 SOOKO. yaitu perangkat pembelajaran yang sesuai dengan kriteria kurikulum 2013, siswa lebih aktif, kolaboratif dan antusias saat pembelajaran. proses pembelajaran berlangsung. Meskipun terdapat beberapa kendala rendahnya minat baca siswa, kurangnya konsentrasi siswa, dan keterbatasan waktu, hal tersebut dapat diatasi dengan peran guru sebagai fasilitator dalam proses pelaksanaan pembelajaran yang dilaksanakan secara optimal dan didukung oleh siswa yang mampu. mengintegrasikan pembelajaran ke dalam proses berpikir dan menggunakan metode yang teruji secara ilmiah dalam konsep pendekatan saintifik

    REALITA KONFLIK POLITIK DAN KONFLIK BATIN DALAM NOVEL RATU KALINYAMAT TAPA WUDA ASINJANG RIKMA KARYA SRI WINTALA ACHMAD

    Get PDF
    Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan konflik politik dan konflik batin dalam novel Ratu Kalinyamat Tapa Wuda Asinjang Rikma karya Sri Wintala Achmad.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah menggunakan studi pustaka, dengan cara mengumpulkan buku-buku dan sumber-sumber lain yang berkaitan dengan masalah penelitian. Teknis analisis data yang digunakan adalah analisis isiatau content analysis, yaitu dengan cara membahas atau mengkaji isi novel Ratu Kalinyamat Tapa Wuda Asinjang Rikma karya Sri Wintala Achmad. Hasil penelitian menunjukkan bahwa novel Ratu Kalinyamat Tapa Wuda Asinjang Rikma menampilkan berbagai bentuk intrik politik dalam perebutan kekuasaan. Banyaknya cara licik yang digunakan dalam perebutan kekuasaan, bahkan timbul pengkhianatan terhadap hukum agama yang selalu dipuja siang malam menyebabkan terjadinya persimbahan darah yang mengakibatkan melayangnya sukma dari raga. Persimbahan darah menyebabkan terjadinya gejolak batin para tokoh, khususnya Ratu Kalinyamat yang memandang realita buruk tersebut sebagai lawan dari hati nurani.Peberontakan nurani kewanitaan merupakan akibat dari gejolak emosi diwujudkan dengan tapa wuda asinjang rikma atau bertapa telanjang dengan berbalutkan geraian rambut.Kata Kunci:Politik, Konflik Batin dan Psikolog

    KESENJANGAN REALITAS SIMBOLIK DAN REALITAS EMPIRIK DALAM HADITS NABI MUHAMMAD TENTANG BAKTI IBU KEPADA TIGA KALI BAKTI BAKTI KEPADA AYAH

    Get PDF
    AbstractThe purpose of this study was to determine the gaps and the symbolic reality of empirical reality in Hadist Prophet Muhammad on devotion to the mother of three times the devotion to the father. The purpose is achieved by conducting research in Sub Klegen Kartoharjo District of the City of Madiun. Klegen consists of 48 Neighborhood, 2,219 heads of household with a population of 8876 people consisting childhood, early and late teens, adults, seniors. Village residents Klegen the population, the sample is taken from each age level. This research approaches with quantitative methods to the design of ex-post facto. The variable’s symbolic reality (disclosure to the theory of perception) and the empirical reality (disclosure with attitude theory). Instruments research with questionnaires about perceptions and attitudes. Data analysis with statistics. Expected outcomes are journals and teaching materials. The results showed that 1) Residents of villages Klegen in the 20-24 years age Symbolic Reality them (perception) and their empirical reality (attitude) about devotion to the mother three times consecrated the correlation coefficients father entered the category of strong (0.71172071: 0, 60­0.799), and significantly, t0> t (21.6593> 1.690); 2) Residents of villages in the age of 40-44 years Klegen Symbolic Reality them (perception) and their empirical reality (attitude) about devotion to the mother three times consecrated the correlation coefficients father entered the category of very strong (0.819802866: 0.80 to 1.000), and significantly t0> t11 (30.90411268> 1.690); 3) Residents of villages in the age of 60­64 years Klegen Symbolic Reality them (perception) and their empirical reality (attitude) about devotion to the mother three times consecrated the father is no correlation coefficients categorized as very strong (0.982081: 0.80 to 1.000), included in the category of very strong and significant, t0 > t1 (83,8640059).AbstrakTujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kesenjangan realitas simbolik dan realitas empirik dalam Hadits Nabi Muhammad tentang bakti kepada ibu tiga kali bakti kepada ayah. Tujuan tersebut tercapai dengan mengadakan penelitian di Kelurahan Klegen Kecamatan Kartoharjo Kota Madiun. Kelurahan Klegen terdiri dari 48 Rukun Tetangga, 2.219 Kepala Keluarga dengan jumlah penduduk 8.876 orang yang terdiri kanak-kanak, remaja awal dan akhir, dewasa, manula. Warga 0> t1 Kelurahan Klegen merupakan populasi, sampelnya diambil dari tiap jenjang usia. Pendekatan penelitian ini dengan metode kuantitatif dengan desain ex-post facto. Variabelnya adalah realitas simbolik (pengungkapannya dengan teori persepsi) dan realitas empirik (pengungkapannya dengan teori sikap). Intrumens penelitian dengan angket tentang persepsi dan sikap. Analisa datanya dengan statistik. Luaran yang diharapkan adalah jurnal dan bahan ajar. Hasil penelitian menunjukan bahwa 1) Warga kelurahan Klegen dalam usia 20-24 tahun Realitas Simbolik mereka (persepsi) dan Realitas Empirik mereka (sikap) tentang bakti pada ibu tiga kali bakti pada ayah koefisian korelasi masuk pada kategori kuat (0,71172071: 0,60 – 0,799 ), dan signifikan, t (21,6593); 2) Warga kelurahan Klegen dalam usia 40-44 tahun Realitas Simbolik mereka (persepsi) dan Realitas Empirik mereka(sikap) tentang bakti pada ibu tiga kali bakti pada ayah koefisian korelasi masuk pada kategori sangat kuat (0,819802866: 0,80 – 1,000), dan signifikan t0> t (30,90411268 >1.690); 3) Warga kelurahan Klegen dalam usia 60-64 tahun Realitas Simbolik mereka (persepsi) dan Realitas Empirik mereka(sikap) tentang bakti pada ibu tiga kali bakti pada ayah ada koefisian korelasi masuk kategori sangat kuat (0,982081: 0,80 – 1,000), termasuk pada kategori sangat kuat dan signifikan, t0 > t1 (83,8640059)

    PENGGUNAAN MODEL BERCERITA SEBAGAI SARANA PENGEMBANGAN KECERDASAN EMOSIONAL DALAM PEMBELAJARAN MEMERANKAN PERAN PADA SISWA KELAS XI IPS 1 SMA KYAI AGENG BASYARIYAH DAGANGAN KABUPATEN MADIUN TAHUN PELAJARAN 2014/2015

    Get PDF
    Model bercerita banyak yang belum digunakan oleh guru dalam pembelajaran guru di kelas. Selain itu, dengan menggunakan model bercerita tentunya dapat merangsang emosional dari siswa. Berdasarkan hal tersebut, penelitian ini bertujuan untuk 1) mendeskripsikan  penggunaan model bercerita dalam memainkan peran pada siswa kelas XI IPS I SMA Kyai Ageng Basyariyah Dagangan  Kabupaten Madiun tahun pelajaran 2014/2015 dan 2) mendeskripsikan pengembangan kecerdasan emosional dalam memerankan peran pada siswa kelas XI IPS 1 SMA Kyai Ageng Basyariyah Dagangan  Kabupaten Madiun tahun pelajaran 2014/2015. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan penelitian deskriptif kualitatif. Adapun data dan sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini meliputi wawancara, observasi dan tes. Prosedur penelitian adalah menggunakan tahap persiapan, tahap pelaksanaan dan tahap penyelesaian. Teknik keabsahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah triangulasi sumber.  Teknik keabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data,  penyajian data, dan  penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) penggunaan model bercerita sebagai sarana pengembangan kecerdasan emosional dalam pembelajaran memerankan peran pada siswa kelas XI IPS 1 SMA Kyai Ageng Basyariah Dagangan Kabupaten Madiun, menunjukkan bahwa guru sudah menerapkan model bercerita dengan baik. Selain itu, 2) kecerdasan emosional siswa meningkat, hal tersebut dapat dibuktikan dari kemampuan emosi anak ketika bermain peran dimana dapat dilihat dari sikap anak yang muncul yaitu percaya diri, pemberani, kreatif, kuat dan bertanggung jawab dapat tertanam pada diri anak dan menjadikan anak yang mandiri, tidak bergantung pada orang tua serta menjadikan mereka untuk menjadi anak yang berani mencoba hal yang baru tanpa adanya paksaan dari orang tua mereka

    ILPLEMENTASI PENILAIAN UNJUK KERJA PADA PEMBELAJARAN BERBICARA SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 JIWAN

    Get PDF
    Tujuan dari penelitian ini untuk mendapatkan  gambaraan atau deskripsi yang  jelas mengenai: (1) Implementasi penilaian unjuk kerja dalam pembelajaran berbicara pada siswa kelas X SMA Negeri 1 Jiwan; (2) Faktor–faktor yang menimbulkan permasalahan dalam implementasi penilaian unjuk kerja pada pembelajaran berbicara siswa kelas X SMA Negeri 1 Jiwan; (3) Caramengatasi persoalan-persoalan yang muncul dalam implementasi penilaian unjuk kerja pada pembelajaran berbicara siswa kelas X SMA Negeri 1 Jiwan.Dalam penelitian ini, metode penelitian menggunakan penelitian kualitatif. Sumber data meliputi informan, tempat peristiwa, serta dokumen atau arsip. Teknik pengumpulan data, yaitu teknik in dept interview (wawancara mendalam), dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan, yaitu analisis data kualitatif dengan  melibatkan reduksi data, sajian data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian dilakukan di SMA Negeri 1 Jiwan. Sasaran penelitian ini, yaitu guru bahasa Indonesia yang mengajar kelas X, siswa kelas X, dan implementasi penilaian unjuk kerja dalam pembelajaran berbicara pada siswa kelas X SMA Negeri 1 Jiwan.Hasil penelitian, yaitu (1) Implementasi penilaian unjuk kerja dalam pembelajaran berbicara pada siswa kelas X SMA Negeri 1 Jiwan telah dijalankan dengan baik oleh guru mata pelajaran bahasa Indonesia yang mengajar di kelas X; (2) Terdapat beberapa faktor–faktor yang menimbulkan permasalahan dalam implementasi penilaian unjuk kerja pada pembelajaran berbicara siswa kelas X SMA Negeri 1 Jiwan; (3) Beberapa caramengatasi persoalan-persoalan yang muncul dalam implementasi penilaian unjuk kerja pada pembelajaran berbicara siswa kelas X SMA Negeri 1 Jiwan
    corecore