7 research outputs found

    PELATIHAN ANALISIS DATA KUANTITATIF UNTUK PENULISAN KARYA ILMIAH MAHASISWA

    Get PDF
    Analisis data kuantitatif adalah sebuah metode penelitian dengan objek berupa data yang berbentuk numerik/angka. Tujuan kegiatan ini untuk memberikan pelatihan kepada mahasiswa calon guru terkait analisis data kuantitatif yang digunakan dalam penulisan karya ilmiah. Sasaran kegiatan ini yaitu mahasiswa STKIP PGRI Sidoarjo dengan jumlah peserta 110 mahasiswa. Hasil yang diberikan dengan adanya kegiatan pelatihan ini, mahasiswa menjadi lebih memahami satu persatu jenis analisis data, penggunaan analisis, maupun cara pengolahan data dengan metode pada analisis tersebut dengan menggunakan software SPSS v.25. Kegiatan pelatihan ini juga mendapat respons positif dari mahasiswa

    PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA KELOMPOK BERMAIN MELALUI KEGIATAN OUTBOUND

    Get PDF
    Pendidikan karakter untuk anak usia dini sangatlah penting untuk menjadikan mereka pribadi yang terpuji. Tujuan dari kegiatan ini untuk membentuk karakter siswa Kelompok Bermain Sunan Ampel Ceria melalui kegiatan outbound. Kegiatan ini diikuti sebanyak 38 siswa beserta ibu guru dan orang tua siswa. Selama kegiatan, siswa berperan aktif mengikuti hingga semua permainan selama outbound selesai dilaksanakan. Permainan yang diberikan sangat mendukung pembentukan karakter terpuji siswa seperti melatih kepedulian, kerjasama, tanggungjawab, keberanian, tangguh, mandiri. Diharapkan dengan adanya kegiatan outbound siswa dapat lebih giat lagi belajarnya dengan tetap mengunggulkan akhlak terpuji

    PENGARUH HYBRID LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BELAJAR STATISTIKA MAHASISWA STKIP PGRI SIDOARJO

    Get PDF
    Metode Hybrid Learning ialah suatu metode yang mengkombinasikan pembelajaran tatap muka dengan pembelajaran berbasis komputer secara online ataupun offline. Tujuan penelitian ini guna mengetahui dan mendeskripsikan pengaruh Hybrid Learning terhadap kemampuan belajar statistika mahasiswa PBI STKIP PGRI Sidoarjo. Pada penelitian ini menggunakan sampel sebanyak 23 mahasiswa semester 5 Prodi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) STKIP PGRI Sidoarjo. Pengambilan sampel dilakukan secara random. Desain yang sesuai dengan tujuan penelitian ini adalah One shot case study. Variabel X berupa metode Hybrid Learning sedangkan variabel Y nya kemampuan belajar statistika.  Pengumpulan data dilakukan sebanyak 4 kali pertemuan dengan tipe Traditional Classes–Real Workshop–Virtual Workshop. Metode Hybrid Learning dinilai dari hasil observasi kegiatan pembelajaran yang dilakukan dosen dan observasi aktivitas belajar mahasiswa. Sedangkan pada kemampuan belajar diperoleh dari hasil ujian/tes matakuliah statistika setelah dosen menerapkan metode Hybrid Learning. Pengujian asumsi klasik dan analisis regresi linier sederhana dengan menggunakan software SPSS. Prosedur pelaksanaan metode Hybrid Learning mengacu pada tipe Traditional Classes – Real Workshop – Virtual Workshop. Dari hasil analisis data menunjukkan bahwa terdapat pengaruh Hybrid Learning terhadap kemampuan belajar statistika mahasiswa PBI STKIP PGRI Sidoarjo secara signifikan dengan koefisien determinasi dari pengolahan data memberikan hasil sebesar 43,4% yang artinya kontribusi variabel Hybrid Learning terhadap kemampuan belajar statistika mahasiswa sebesar 43,4%, sisanya 56,6% ditentukan oleh variabel lain. Dengan adanya penerapan metode Hybrid Learning ini secara umum dapat meningkatkan kemampuan belajar mahasiswa serta minat mereka terhadap matakuliah statistika

    Implementasi Pendekatan Problem Posing Soal Matematika Pisa Likes Terhadap Kemampuan Literasi Matematis

    Get PDF
    Pendekatan problem posing (PPS) sejalan dengan tujuan kurikulum pendidikan matematika di Indonesia, yang memberikan bekal kepada siswa untuk berpikir logis, kritis, cermat, kreatif dan disiplin serta mengetahui kegunaan matematika dalam kehidupan nyata. Penelitian ini menuntut mahasiswa calon guru matematika untuk mengajukan soal matematika PISA likes guna memperkaya wawasan tentang literasi matematis. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui dan mendeskripsikan aktifitas guru, aktivitas mahasiswa, hasil belajar mahasiswa dan respon mahasiswa. Metode kuantitatif digunakan dalam penelitian ini dengan sampel penelitian sebanyak 31 mahasiswa jurusan pendidikan matematika STKIP PGRI Sidoarjo semester 6. Hasil dari penelitian ini yaitu pendekatan Problem Posing PISA Likes memberikan kontribusi terhadap kemampuan literasi matematis bagi mahasiswa calon guru

    Tamasya Edukasi Daring (TARING) Sebagai Kegiatan Edukasi Di Luar Kelas Saat Pandemi Covid-19

    Get PDF
    Di masa pandemi Covid-19 ini pembelajaran tetap harus dilakukan meskipun melalui daring. Oleh karena itu peserta didik perlu diberikan berbagai pilihan media untuk mendukung proses belajarnya, salah satunya yaitu melalui tayangan video jelajah virtual Tamsya Edukasi Daring. Program ini bertujuan untuk memberikan sensasi jalan-jalan langsung bagi peserta didik di tempat-tempat wisata yang belum pernah dikunjungi. Terutama tempat-tempat wisata yang berbiaya mahal. Sasaran dari program ini yaitu Bimbel dan TPQ Amanah di Kecematan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo, yang mana sebagian besar peserta didik di tempat tersebut merupakan kalangan masyarakat menengah ke bawah. Metode pelaksanaan kegiatan ini adalah penentuan lokasi wisata, pengambilan gambar di tempat wisata yang dituju, penyatuan gambar menjadi bentuk video, pengisian suara, penyuntingan akhir video, penayangan hasil video ke peserta didik, dan pengisian angket respons oleh peserta didik. Hasil dari kegiatan ini yaitu berupa video dari berbagai tempat, dan buku pedoman pelaksanaan kegiatan pengabdian. Kemudian dengan adanya hasil video tamasya edukasi daring ini dapat menjadi salah satu media pembelajaran yang sudah disesuaikan dengan kurikulum

    PENGARUH PEMBELAJARAN BERBASIS DARING TERHADAP HASIL BELAJAR STATISTIKA PADA MAHASISWA STIKES ANWAR MEDIKA SIDOARJO

    Get PDF
    Selama Pandemi Covid-19 kegiatan pembelajaran di lingkungan sekolah ataupun kampus diadakan secara online dengan memanfaatkan berbagai aplikasi seperti zoom, meet, whatsapp, google classroom, microsoft team, dll. Oleh karena itu pendidik diharapkan untuk dapat menyampaikan materi dengan maksimal. Tujuan penelitian yaitu mengetahui dan mendeskripsikan pengaruh pembelajaran berbasis daring terhadap hasil belajar statistika pada mahasiswa D3 Teknologi Laboratorium Medis (TLM) STIKES Anwar Medika Sidoarjo. One shot case study menjadi desain dalam penelitian ini. Sampel penelitian sebanyak 19 mahasiswa semester 2. Instrumen dalam pengambilan data meliputi lembar observasi aktivitas guru dan mahasiswa, serta soal tes. Hasil penelitian menunjukan bahwa terpenuhinya asumsi regresi yaitu residual berdistribusi normal, residual bersifat homogen, dan tidak ada korelasi antar residual. Sehingga dapat dilakukan pengujian regresi linier sederhana secara parsial yang menghasilkan nilai thitung = 9,727. Nilai tersebut lebih dari nilai ttabel =  2,458 yang artinya tolak H0 atau ada pengaruh pembelajaran berbasis daring terhadap hasil belajar statistika secara signifikan. Dengan hasil penelitian ini mengindikasikan bahwa pembelajaran tersebut  memberikan kontribusi terhadap hasil belajar statistika mahasiswa semester 2 D3 TLM selama Pandemi Covid-19

    Implementation of the Self Organized Learning Environment (SOLE) learning model at MTs bilingual sabilil khoir

    No full text
    Along with the development of education in Indonesia, teachers must prepare interesting learning strategies in order to facilitate the learning process and delivery of material to students. Not only teachers but students must also actively participate in the learning provided by the teacher. The SOLE learning model is a learning model created so that students can organize themselves into groups and learn to use smartphones connected to the internet with teacher guidance. The purpose of this study is to see the implementation of SOLE learning in terms of teacher activities, student activities, student learning outcomes, and student response questionnaires. This research is included in a quantitative descriptive study conducted at MTs Bilingual Sabilil Khoir in class VII-C with a total sample of 14 students. In the implementation of the SOLE learning model in this study, the results of teacher activities showed 3.25 "good" categories. The results of student activities can be said to be effective because on average each indicator gets > 70% which can be categorized as "Active". In the classical learning outcomes section, 78.6% are said to be "complete". And in the student response section, it is said to be positive because the student response questionnaire is on the "very good" criteria. The application of the Self Organized Learning Environment (SOLE) learning model can be used as a solution to the mathematics learning model so that it is student-centered, so that students can learn independently to understand the subject and can develop their confidence
    corecore