62 research outputs found

    EVALUASI PERENCANAAN DAN PENGADAAN OBAT SALURAN CERNA DAN SALURAN NAFAS BERDASARKAN ANALISIS ABC-VEN SELAMA PERIODE JANUARI-APRIL 2016

    Get PDF
    EVALUASI PERENCANAAN DAN PENGADAAN OBAT SALURAN CERNA DAN SALURAN NAFAS BERDASARKAN ANALISIS ABC-VEN SELAMA PERIODE JANUARI-APRIL 2016Gayatri Citraningtyas1), Vionita M. Mumek1)1)Program Studi Farmasi FMIPA UNSRAT Manado, 95115 ABSTRACTPlanning and procurement are important things in drug management cycle to realize the needs that have been approved. Ineffective planning and procurement will effect to waste over in budgeting, cost over to procurement and undistributed drug which can be damaged or expired, so it must be controlling by using ABC-VEN analysis. The aims of this research were to evaluate  planning and procurement of drug at hospital pharmacy department of Prof. Dr. R.D. Kandou Manado. It is a descriptive research, and the datas were collected from report and interview. The result shows that planning and drug procurement at hospital pharmacy department of Prof. Dr. R.D. Kandou Manado did not effect for some drugs that can be seen from the difference of quantity determination and procurement, price determination at the time of planning and procurement, out of stock drug, delayed of drug shipping, delayed of payment, distributor was not to supply the drug because unavailable materials. The affect of ABC-VEN analysis of gastrointestinal and respiratory drug can be seen from the priority drug kept being held such as vital drug category with maximal cost and the prime priority drug that should be reduced at procurement.Keywords : Planning, Procurement, ABC – VEN analysisABSTRAK            Perencanaan dan pengadaan merupakan hal penting dalam siklus manajemen obat untuk merealisasikan kebutuhan yang telah disetujui. Perencanaan dan pengadan yang tidak efektif akan mengakibatkan pemborosan anggaran, pembengkakan biaya pengadaan, obat tidak terdistribusi dengan baik sehingga obat menjadi rusak atau kadaluarsa, karena itu diperlukan evaluasi dalam mengendalikan kebutuhan obat menggunakan analisis ABC-VEN. Tujuan penelitian ini yaitu mengevaluasi perencanaan dan pengadaan obat di Instalasi Farmasi RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado terhadap obat saluran cerna dan obat saluran nafas. Jenis penelitian bersifat deskriptif dan data diperoleh dari laporan dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan perencanaan dan pengadaan obat di Instalasi Farmasi RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado tidak efektif untuk beberapa obat dilihat dari penentuan jumlah dan pengadaan yang berbeda, penentuan harga pada saat perencanaan dan pengadaan yang berbeda, adanya kekosongan obat, terjadi keterlambatan pengiriman obat, keterlambatan pembayaran, distributor tidak menyanggupi penyediaan obat karena tidak tersedianya bahan baku. Pengaruh Analisis ABC-VEN terhadap obat saluran cerna dan saluran nafas dapat dilihat obat-obat yang menjadi prioritas utama untuk tetap diadakan yakni obat yang masuk kelompok vital dengan serapan biaya yang maksimal dan obat-obat yang menjadi prioritas utama untuk dikurangi pada saat pengadaan.Kata Kunci : Perencanaan, Pengadaan, Analisis ABC-VEN

    Analisis Kandungan Merkuri Pada Krim Pemutih Yang Beredar Di Kota Manado

    Get PDF
    ABSTRACT Whitening cream is a mix of chemicals which whiten skin or bleach black fleck on the skin. The use of Mercury in whitening cream effects many things, such as skin color changes, and at the end cause black flecks, allergy, and irritation. The use of high dose cause permanent brain damage and cancer. The objectives of this research were to identify and determine Mercury (Hg) in some whitening creams marketed in Manado City.Sample of whitening cream were 10 samples.Identification of Mercury using color test, and Cold Vapour-Atomic Absorption Spectrophotometry (CVAAS). The results shows that five samples contains Mercury (Hg)0,0004 ppm, 0,0003 ppm, 0,0006 ppm, 0,0004 ppm, and 0,0005 ppmwithin ten samples analysis. Key words : Whitening cream, Mercury, CV-AAS (Cold Vapour Atomic AbsorbtionSpectrophotometry)

    ANALISIS TINGKAT KEPUASAN PASIEN RAWAT JALAN TERHADAP KUALITAS PELAYANAN OBAT DI INSTALASI FARMASI RSUD LIUN KENDAGE TAHUNA

    Get PDF
    ABSTRACTGood service quality will lead to satisfaction in patients. Pharmaceutical services especially in hospitals are sued to realization the expansion of the pharmaceutical service paradigm from product orientation to patient orientation. This study aims to determine the level of outpatient satisfaction to quality of drug service in the Pharmacy Installation of Liun Kendage Tahuna Hospital based on five dimensions of service quality namely tangibles, empathy, reliability, responsiveness, and assurance. This research is a descriptive study with prospective data collection. Number of samples is 347 people, the process of collecting primary data is done using research instruments in the form of questionnaires and data processing to determine the validity and reliability of the questionnaire using SPSS 17 for Windows program. The results showed that the overall satisfaction index value was -0.63. The satisfaction index for each dimension is; tangible -0.62; empathy -0.58; reliability -0.59; responsiveness -0.59; and assurance -0.70. This shows that the worth satisfaction index is negative, which means that outpatients at the Liun Kendage Tahuna Hospital Pharmacy Installation are not yet feel satisfied with the services provided. Keywords: patient satisfaction, quality service, RSUD Liun Kendage Tahuna.ABSTRAKKualitas pelayanan yang baik akan menimbulkan kepuasan pada pasien. Pelayanan kefarmasian khususnya di rumah sakit dituntut untuk merealisasikan perluasan paradigma pelayanan kefarmasian dari orientasi produk menjadi orientasi kepada pasien. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan pasien rawat jalan terhadap kualitas pelayanan obat di Instalasi Farmasi RSUD Liun Kendage Tahuna berdasarkan lima dimensi kualitas pelayanan yakni tangibles, emphaty, reliability, responsiveness, dan assurance. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pengambilan data secara prospektif. Jumlah sampel sebanyak 347 orang, proses pengumpulan data primer dilakukan dengan menggunakan instrumen penelitian dalam bentuk kuesioner dan pengolahan data untuk mengetahui validitas dan reliabilitas kuesioner menggunakan program SPSS 17 for windows. Hasil penelitian diperoleh nilai indeks kepuasan secara keseluruhan sebesar terbesar -0,63. Indeks kepuasan pada setiap dimensi yaitu; tangible -0,62; emphaty -0,58; reliability -0,59; responsiveness -0,59; dan assurance -0,70; Hal ini menunjukkan indeks kepuasan bernilai negatif yang berarti pasien rawat jalan di Instalasi Farmasi RSUD Liun Kendage Tahuna belum merasa puas terhadap pelayanan yang diberikan. Kata Kunci : kepuasan pasien, kualitas pelayanan, RSUD Liun Kendage Tahuna

    ANALISIS PENGELOLAAN LOGISTIK OBAT DI INSTALASI FARMASI RS ELIM RANTEPAO TORAJA UTARA

    Get PDF
    ABSTRACT Drug logistics management is an application of management principles in logistics activities. The purpose of this study was to analyze the suitability of drug logistics management at the Pharmacy Installation of Elim Rantepao Hospital Toraja Utara against the Regulation of the Minister of Health No. 72 of 2016 on Hospital Pharmaceutical Service Standards. The method used in this research is descreptive qualitative. Data collection in this study was conducted by interview and observation. The results of this study prove drug vacancies often occur due to the distance between drug distributors, and well as inadequate pharmaceutical warehouse facilities. This study concluded that the management of drug logistics at IFRS Elim Rantepao Toraja Utara is not yet in accordance with Regulation of the Minister of Health No. 72 of 2016 on Hospital Pharmaceutical Service Standards. Keywords:  Management, drug logistics, Pharmacy, Hospital   ABSTRAK  Manajemen logistik obat adalah suatu penerapan prinsip-prinsip manajemen adalam kegiatan logistik. Tujuan dari penelitian ini menganalisis kesesuaian manajemen logistik obat di Instalasi Farmasi RS Elim Rantepao Toraja Utara terhadap Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 72 Tahun 2016 tentang Standar Pelayanan Kefarmasian Rumah Sakit. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskreptif. Pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan cara wawancara dan observasi. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa sering terjadi kekosongan obat disebabkan jarak distributor obat yang jauh, dan fasilitas gudang yang tidak memadahi. Penelitian ini menyimpulkan bahwa pengelolaan logistik obat di IFRS Elim Rantepao Toraja Utara belum sesuai dalam Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 72 tahun 2016 tentang Standar Pelayanan Kefarmasian Rumah Sakit. Kata kunci: Manajemen, logistik obat, Farmasi, Rumah Saki

    GAMBARAN PENYIMPANAN PERBEKALAN FARMASI DI GUDANG FARMASI RUMAH SAKIT BHAYANGKARA MANADO

    Get PDF
    ABSTRACTThe storage of pharmaceutical supplies must ensure the quality and safety of pharmaceutical preparations, medical devices and consumable medical materials in accordance with pharmaceutical needs. This study aims to obtain an overview of the storage of pharmaceutical supplies in the Bhayangkara Hospital Manado warehouse based on the Regulation of the Minister of Health of the Republic of Indonesia Number 72 of 2016. In the research results found indicators of strengths, weaknesses, opportunities and threats. Indicators of strength are a well-organized system for arranging goods in a warehouse, supporting facilities in a well-functioning warehouse, a strategic location and a person in charge of pharmaceutical personnel. Weaknesses are the number of human resources that are still lacking and there are frequent power outages. The opportunity identified was the development of an up-to-date management information system. Threats include regulations from distributors of non-returnable goods and demand for goods during the night shift that cannot be fulfilled because warehouse operating hours end at 17.00. Keywords: Storage, Medicine, Hospital Pharmacy Installation   ABSTRAKPenyimpanan perbekalan farmasi harus menjamin mutu dan keamanan sediaan farmasi, alat kesehatan dan bahan medis habis pakai  yang sesuai dengan kebutuhan kefarmasian.Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran tentang penyimpanan perbekalan farmasi di gudang RS Bhayangkara Manado berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 72 Tahun 2016. Dalam hasil penelitian ditemukan indikator kekuatan, kelemahan, peluang dan ancaman. Indikator kekuatan yaitu sistem penataan barang di gudang yang tertata dengan baik, fasilitas penunjang di gudang yang berfungsi dengan baik, lokasi yang strategis dan penanggung jawab tenaga kefarmasian. Kelemahan yaitu jumlah sumber daya manusia yang masih kurangan dan sering terjadi pemadaman listrik. Peluang yang ditemukan adalah pengembangan sistem informasi manajemen yang selalu diperbaharui. Ancaman antara lain regulasi dari distributor barang yang tidak dapat dikembalikan dan permintaan barang pada saat shift malam tidak dapat dipenuhi karena jam operasional gudang berakhir pada pukul 5 sore.. Kata kunci: Penyimpanan, Obat, Instalasi Farmasi Rumah Saki

    ANALISIS PEWARNA RHODAMIN B PADA SAOS BAKSO TUSUK YANG BEREDAR DIBEBERAPA SEKOLAH DASAR DI KOTA MANADO

    Get PDF
    ABSTRACTRhodamin B is a red synthetic dye commonly used as paper dyes, textiles or inks. Food products that are often added by Rhodamin B by irresponsible producers is sauce. The purpose of this study was to determine the presence and levels of Rhodamin B found in skewers meatballs sold in several elementary schools in Manado City using Thin Layer Chromatography and UV-Vis Spectrophotometer. The results of the study obtained that the results of the qualitative analysis using TLC obtained 5 sampels identified based on Rf value parameters and color visualization. Quantitative analysis of UV-Vis spectrophotometer produced Rhodamin B level values for each sample which was calculated using regression formula y = 0,0726 x + 0,0432 and R2 = 0,9957. The sample code A1 was 3,443 ± 0,080 μg/mL, B1 was 3,057 ± 0,150 μg/mL, B2 was 5,881 ± 0,170 μg/mL, C1 was 3,884 ± 0,130 μg/mL, and C2 was 4,517 ± 0,140 μg/mL. The conclusion in this study is that skewer meatballs circulating in several elementary schools in Manado City contains Rhodamin B. Keywords: Rhodamin B, Skewer Meatballs Sauce, Thin Layer Chromatography, UV-Vis Spectrophotometer. ABSTRAKRhodamin B merupakan pewarna sintetik berwarna merah yang umum digunakan sebagai pewarna kertas, tekstil atau tinta. Produk pangan yang sering di tambahkan Rhodamin B oleh produsen yang tidak bertanggung jawab adalah saos. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keberadaan dan kadar Rhodamin B yang terdapat pada saos bakso tusuk yang dijajakan pada beberapa Sekolah Dasar di Kota Manado menggunakan metode Kromatografi Lapis Tipis dan Spektrofotometer UV-Vis. Hasil penelitian yang diperoleh bahwa hasil analisis secara  kualitatif menggunakan KLT diperoleh  5 sampel teridentifikasi berdasarkan parameter nilai Rf dan visualisasi warna. Analisis kuantitatif spektrofotometer UV-Vis menghasilkan nilai kadar Rhodamin B tiap sampel masing-masing yang dihitung dengan menggunakan rumus regresi y= 0,0726 x + 0,0432 dan nilai R2 = 0,9957.  Sampel kode A1 sebesar 3,443 ± 0,080 μg/mL , B1 sebesar 3,057 ± 0,150 μg/mL, B2 sebesar 5,881 ± 0,170 μg/mL, C1 sebesar 3,884 ± 0,130 μg/mL, dan C2 sebesar 4,517 ± 0,140 μg/mL. Kesimpulan dalam penelitian ini yaitu saos bakso tusuk yang beredar di beberapa sekolah dasar di Kota Manado mengandung Rhodamin B.  Kata Kunci: Rhodamin B, Saos Bakso Tusuk, Kromatografi Lapis Tipis, Spektrofotometer UV-Vis

    Identifikasi Medication Error di Poli Interna Rumah Sakit X di Kota Manado

    Get PDF
    Medication error adalah suatu kejadian yang dapat merugikan bahkan membahayakan keselamatan pasien yang dilakukan oleh petugas kesehatan khususnya dalam hal pelayanan pengobatan pasien. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan persentase medication error pada fase prescribing dan dispensing di Poli Interna Rumah Sakit X di Kota Manado. Penelitian ini merupakan penelitian yang bersifat analisis deskriptif dengan pengumpulan data secara prospektif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa medication error yang terjadi pada fase prescribing antara lain tulisan resep tidak terbaca 3%, tidak ada nama dokter penulis resep 0,33%, tidak ada paraf dokter 0,33%, salah/nama pasien tidak jelas 4,98%, tidak ada usia pasien 72,75%, tidak ada konsentrasi/dosis sediaan 12,62%, tidak ada jumlah obat 0,33%, tidak ada bentuk sediaan 11,62%, dan tidak lengkap penulisan resep obat keras 0,66%. Sedangkan medication error pada fase dispensing meliputi pengambilan obat yang salah 0,33% dan jumlah obat yang diserahkan kurang 1,66%. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa kejadian medication error di Poli Interna Rumah Sakit X di Kota Manado terbesar yaitu terjadi pada fase prescribing.Medication error is a condition that can harm and even endanger patient safety carried out by medical workers, especially in terms of patient treatment services. This study aims to determine the percentage of medication errors during the prescribing and dispensing phase at the Interna station of X Hospital in Manado City. This research is a descriptive analysis with prospective data collection. The results showed that medication errors that occurred during the prescribing phase included the recipe cannot be read 3%, no doctor's name in prescription 0.33%, no doctor's initial 0.33%, incorrect/unclear patient name 4.98%, no patient age 72.75%, no concentration/dosage of drugs 12.62%, no amount of drugs 0.33%, no dosage form 11.62%, and no complete prescription of prescription only medicine 0.66%. While medication errors in the dispensing phase include taking the wrong drug 0.33% and the amount of drug delivered is less than 1.66%. Based on the results of the study, it can be concluded that the incidence of medication errors at Interna station of X Hospital in Manado city mostly occurs in the prescribing phase.Medication error is a condition that can harm and even endanger patient safety carried out by medical workers, especially in terms of patient treatment services. This study aims to determine the percentage of medication errors during the prescribing and dispensing phase at the Interna station of X Hospital in Manado City. This research is a descriptive analysis with prospective data collection. The results showed that medication errors that occurred during the prescribing phase included the recipe cannot be read 3%, no doctor's name in prescription 0.33%, no doctor's initial 0.33%, incorrect/unclear patient name 4.98%, no patient age 72.75%, no concentration/dosage of drugs 12.62%, no amount of drugs 0.33%, no dosage form 11.62%, and no complete prescription of prescription only medicine 0.66%. While medication errors in the dispensing phase include taking the wrong drug 0.33% and the amount of drug delivered is less than 1.66%. Based on the results of the study, it can be concluded that the incidence of medication errors at Interna station of X Hospital in Manado city mostly occurs in the prescribing phase

    KESESUAIAN PENERAPAN STANDAR PELAYANAN KEFARMASIAN DI PUSKESMAS KOTA TOMOHON

    Get PDF
    ABSTRACTPharmaceutical services at the Public Health Center are  part of the implementation of health efforts for the community and cant be separeted. The purpose of the reaserch is to evaluate pharmaceutical services at the Tomohon Public Health Center based in Indonesia Minister of Health regulation number 74 / 2016. Using the type of descriptive research with a prospective and retrospective approach. This research is taken from all population at Public Health Centers in Tomohon City, and  the sample of  this research is from Public Health Center in Tomohon City which has inpatient facility. Retrieval of data are through  interviews, direct observation, and questionnaire. Based on the research results, the percentage of standard pharmaceutical services at Public Health Center is 82,12%. Thus, the standard of pharmaceutical services at Tomohon Health Center is in the good category. Keywords: Public Health Center, Tomohon City, Pharmaceutical Service Standards ABSTRAKPelayanan kefarmasian di Puskesmas merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dari pelaksanaan upaya kesehatan, yang berperan penting dalam meningkatkan mutu pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pelayanan kefarmasian di Puskesmas Kota Tomohon berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 74 Tahun 2016. Jenis penelitian merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan prospektif dan retrospektif. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh Puskesmas di Kota Tomohon dan sampel dalam penelitian ini yaitu Puskesmas di Kota Tomohon yang memiliki rawat inap. Pengambilan data melalui wawancara, kuesioner, dan observasi langsung. Berdasarkan hasil penelitian, hasil persentase Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas Kota Tomohon yaitu 82,12%. Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas Kota Tomohon termasuk dalam kategori baik. Kata kunci: Puskesmas, Kota Tomohon, Standar Pelayanan Kefarmasia

    ANALISIS EFEKTIVITAS BIAYA PADA PASIEN ANAK DEMAM TIFOID DI RUMAH SAKIT BHAYANGKARA MANADO

    Get PDF
    ABSTRACT Typhoid fever is an endemic disease which it incidence rate is still high in Indonesian. Administering antibiotic therapy can do treatment of typhoid fever. This study was conducted since there are several pediatric patients diagnosed with typhoid fever but have different antibiotic therapies, namely cefotaxime and ceftriaxone therapy, so it is necessary to do calculations to determine the comparison and determine which treatment is more efficient in cost and effectiveness. The method used in this study is CEA (Cost-Effectiveness Analysis) with the design of retrieving medical record data of children with typhoid fever in Bhayangkara Manado Hospital retrospectively from January to December 2018. The samples  obtained were 28 pediatric patients, cinsisting of 12 patients using cefotaxime therapy and 16 patients using ceftriaxone therapy. The result of ACER (An Avarage Cost Effective Ratio) obtained by ceftriaxone were Rp. 526.609,-/day and cefotaxime Rp. 484.789,-/day. In this study, if patients under cefotaxime therapy want to swich treatment to ceftriaxone therapy, ICER calculation (Incremental Cost-Effectiveness Ratio) is carried out the result are Rp.340.528,-. Keyword: Typhoid fever, Antibiotics, CEA (Cost-Effectiveness Analysis) ABSTRAK Demam tifoid merupakan penyakit endemik yang angka kejadiannya masih tinggi di Indonesia. Pengobatan demam tifoid dapat diobati dengan cara pemberian terapi antibiotik. Penelitian ini dilakukan karena ada beberapa pasien anak yang di diagnosa demam tifoid tetapi memiliki terapi antibiotik yang berbeda, yaitu terapi sefotaksim dan seftriakson  sehingga perlu dilakukan perhitungan untuk mengetahui perbandingan dan menentukan pemilihan pengobatan mana yang lebih efisien dalam biaya maupun efektivitas. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah CEA (Cost-Effectiveness Analysis) dengan rancangan pengambilan data rekam medik pasien anak demam tifoid di RS. Bhayangkara Manado secara retrospektif pada periode Januari – Desember 2018. Sampel yang didapat sebanyak 28 pasien anak, yang terdiri dari 12 pasien pengguna terapi sefotaksim dan 16 pasien pengguna terapi seftriakson. Hasil ACER (An Avarage Cost Effective Ratio) yang diperoleh sefotaksim Rp.526.609,-/hari dan seftriakson Rp.484.789,-/hari. Pada penelitian ini jika pasien terapi sefotaksim ingin berpindah pengobatan ke terapi seftriakson maka dilakukan perhitungan ICER (Incremental Cost-Effectiveness Ratio) dan didapat hasil Rp.340.582,-, sehingga jika ingin berpindah pengobatan maka perlu penambahan biaya sesuai nilaI ICER.Kata Kunci : Demam Tifoid, Antibiotik, CEA (Cost-Effectiveness Analysis)

    UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI EKSTRAK ETANOL BATANG DAN PELEPAH DAUN TANAMAN PISANG AMBON ( Musa paradisiaca var sapientum (L.) Kunt ) TERHADAP BAKTERI Staphlyococcus aureus

    Get PDF
    Banana is one of the Indonesia native plants which containing acid compounds such as hydroxynnamik, flavanones, flavonols, dopamine and N-Acetylserotonin. Banana plant has many benefits, one of which for herbal medicine. The purpose of this study was to test effect of ethanol extract from the stem and sheathof banana as growth inhibitors of Staphylococcus aureus bacteria and to evaluate, eitherstem or sheath parts of Staphylococcus aureus bacteria. The extraction method of this study using maceration with 96% ethanol. Based on the results obtained, the ethanol extract of banana steams was batter in inhibits the growth of bacteria of Staphylococcus aureus with the average of clear zone was 10.00 mm (10%), 17.00 mm (30%), 19.00 mm (50%), 19.33 mm (70%), and 20.33 mm (90%), respectively. Keywords : Musa paradisiaca var sapientum, Antibacterial activity, Staphylococcus aureus. ABSTRAKPisang merupakan salah satu tanaman asli Indonesia yang mengandung senyawa asam hidrosinamik, flavonoid, flavonol, dopamine dan N-asetilserotonin. Bagian dari tanaman pisang memiliki banyak manfaat yang salah satunya untuk obat herbal. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh ekstrak etanol dari pelepah dan batang pisang ambon sebagai penghambat pertumbuhan bakteri Staphlyococcus Aureus dan untuk melihat bagian mana dari pelepah atau batang tanaman pisang yang lebih baik dalam menghambat pertumbuhan bakteri Staphlyococcus aureus. Metode ekstraksi dari penelitian ini menggunakan maserasi dengan pelarut etanol 96%. Ekstrak yang diperoleh diuji aktivitas antibakterinya. Berdasarkan hasil yang diperoleh ekstrak etanol batang tanaman pisang lebih baik dalam menghambat pertumbuhan dari bakteri Staphlyococcus aureus dengan rata-rata zona bening kosentrasi 10% (10,00 mm), 30% ( 17,00 mm ), 50% ( 19,00 mm ), 70% ( 19,33 mm ), dan 90% ( 20,33 mm ). Kata Kunci : Musa paradisiaca var sapientum (L.) Kunt, aktivitas antibakteri, Staphlyococcus aureus
    corecore