7 research outputs found

    Pola Asuh Orang Tua dengan Status Gizi Balita Usia 1-2 Tahun

    Get PDF
    Pola asuh orang tua merupakan faktor yang sangat menentukan bagi status gizi Balita. Pola asuh menyangkut asupan gizi anak selama dalam kandungan dan sesudahnya. Diharapkan Balita yang diberi pola asuh yang baik status gizinya akan baik pula. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pola asuh orang tua dengan status gizi Balita usia 1-2 tahun. Desain penelitian ini adalah analitik dengan melalui pendekatan cross sectional. Populasi diambil dari ibu yang mempunyai Balita usia 1-2 tahun di Bidan Yuni Desa Sumbermulyo Kecamatan Jogoroto Kabupaten Jombang sebesar 150 orang dengan jumlah sampel 109 orang, dengan teknik simple random sampling. Pengumpulan data diperoleh dengan cara penyebaran kuesioner dan setelah data terkumpul maka dilakukan tabulasi silang antara kedua variabel. Kemudian dilakukan uji statistik spearman rank dengan bantuan perangkat komputer. Dari hasil analisa dan interpretasi data yang diperoleh pola asuh orang tua sebanyak 83,5% orang tua mengasuh Balitanya dengan pola asuh yang positif (pemberian nutrisi yang adekuat) dan diketahui sebanyak 82,6% Balita berstatus gizi baik, berdasarkan tabulasi silang dari 91 Balita yang berpola asuh positif 86 diantaranya berstatus gizi baik yang artinya ada hubungan antara pola asuh orang tua dengan setatus gizi Balita

    Hubungan antara Ketuban Pecah Dini dan Kejadian Asfiksia pada Bayi Baru Lahir

    Get PDF
    Tujuan pembangunan kesehatan adalah meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat sehingga terwujud derajat kesehatan yang optimal. Angka kematian ibu (AKI) dan angka kematian bayi (AKB) merupakan indikator derajat kesehatan. AKI di Indonesia masih tinggi disebabkan oleh banyak hal, salah satunya akibat infeksi maternal yang disebabkan ketuban pecah dini (KPD). Penelitian dilaksanakan dengan menggunakan desain penelitian analitik melalui pendekatan cross sectional dengan metode simple random sampling.Data keterjadian asfiksia dianalisis dengan menggunakan uji x² (Chi-Square) dengan α = 5%. Dari hasil x² hitung adalah 23,68 yaitu lebih besar dari x² table (5,991). Ini berarti ada hubungan antara ketuban pecah dini dengan kejadian asfiksia pada bayi baru lahir di Ruang Ponek Bapelkes RSD Jombang. Kata Kunci : Ketuban Pecah Dini, Asfiksi

    Pemanfaatan Propolis dalam Penyembuhan Luka Perineum pada Ibu Post Partum

    Full text link
    Infeksi nifas mencakup semua peradangan yang disebabkan olehmasuknya kuman-kuman kedalam alat genital pada waktu persalinan dannifas.Faktor penyebab terjadinya infeksi nifas bisa berasal dari perlukaan padajalan lahir yang merupakan media yang baik untuk berkembangnya kuman.Propolis sebagai pengobatan alami mengandung zat aktif yang berfungsisebagai obat untuk berbagai macam penyakit.Propolis sebagai antibioticalami, antiviral dan sekaligus antifungal alami tanpa efek samping, selain ituPropolis juga sebagai Anti peradangan (infeksi dan luka).Penelitian inibertujuan untuk menganalisis pengaruh pemanfaatan propolis dalampenyembuhan luka perineum.Penelitian ini menggunakan metode eksperimen.Metode eksperimenyang digunakan adalah Quasy Eksperimental Design dengan pendekatanControl Time Series Design.Sampel dalam penelitian ini adalah ibu postpartum dengan luka perineum. Jumlah responden yang diberikan perlakuaandengan pemberian propolis sebanyak 20 responden dan 20 responden sebagaikelompok control. tekhnik analisa data dengan uji statistik mann-whitney U.Hasil penelitian menunjukkan bahwa luka perineum pada kelompokkontrol sampai hari ke tujuh 45% dengan hasil baik, 55% dengan hasil sedangdan tidak ada yang menunjukkan hasil buruk. Luka perineum pada kelompokperlakuan sampai hari ke tujuh 60% dengan hasil baik, 40% dengan hasilsedang dan tidak ada yang menunjukkan hasil buruk. Berdasarkan hasil ujistatistik mann-Whitney U dengan bantuan program SPSS didapatkan hasil130,000 dengan Asymp.Sig.(2-tailed) 0,060 lebih dari 0,05 yang berarti adapengaruh pemanfaatan propolis terhadap penyembuhan luka perineum padaibu post partum. Kesimpulan penelitian ini adalah ada pengaruh pemanfaatan propolisterhadap penyembuhan luka perineum pada ibu post partum. Hasil penelitianini diharapkan dapat bermanfaat bagi tenaga kesehatan dalam memberikanasuhan kepada ibu post partum dengan luka perineum dengan memanfaatkanpropolis untuk penyembuhan luka perineum sehingga luka perineum pada ibupost partum mengalami proses penyembuhan secara normal tanpa ada infeksi. Kata Kunci : propolis, luka perineum, post partu

    Hubungan Pemanfaatan Beberapa Jenis Media Massa dengan Tingkat Pengetahuan Kesehatan Reproduksi pada Remaja Kelas XI SMA

    Full text link
    Adolescent means a heavy process that takes a lot of adjustment and cause much anxiety. Growth and maturation of the reproductive organs is one of the major problems they face. That is, one in five people in Indonesia are in the range of adolescents. Adolescents feel taboo to talk about sex with parents so that teens seek alternative sources of information. Many teens use the mass media as sources of information.The purpose of this study to determine the relationship of mass media with the use of adolescent reproductive health knowledge among adolescents XI High School class of Darul Ulum Jombang 2011.Survey research design using cross sectional analytic approach. Sampling was stratified random sampling technique. Number of respondents 52 students who met the study criteria. Dependent variable is the level of knowledge and indepent variable is the use of various mass media. The collected data were tested using analysis of Rank Spearman correlation test.The results showed that respondents with the use of a variety of high-mass media 12 people (23.07%), while 33 people (63.46%), low 7 people (13.46%). Respondents with a good knowledge level 5 persons (9.62%), just 41 people (78.84%), approximately 7 people (11.53%). The results of statistical tests is π = 0.453 with a significance of 0.000 (P <0.005).Conclusion The higher utilization of the various mass media, the higher the level of knowledge of adolescent reproductive health

    Pengaruh Buah Pepaya terhadap Kelancaran Produksi Asi pada Ibu Menyusui di Desa Wonokerto Wilayah Puskesmas Peterongan Jombang Tahun 2014

    Get PDF
    Laktagogum merupakan obat yang dapat meningkatkan atau memperlancar pengeluaran air susu. Laktagogum sintetis tidak banyak dikenal dan relatif mahal. Hal ini menyebabkan perlu dicarinya obat laktagogum alternatif. Upaya dalam peningkatan produksi ASI bisa dilakukan dengan cara melakukan perawatan payudara sejak dini dan rutin, memperbaiki teknik menyusui, atau dengan mengkonsumsi makanan yang dapat mempengaruhi produksi ASI.Pepaya sebagai salah satu buah yang mengandung laktagogum merupakan buah tropis yang dikenal dengan sebuta
    corecore