6 research outputs found

    Sistem E-konseling Terintegrasi Web dalam Upaya Meningkatkan Kualitas Bimbingan Akademik Mahasiswa

    Get PDF
    Bimbingan akademik di Perguruan Tinggi merupakan layanan sangat penting dalam membantu proses perencanaan kuliah dan kendala akademik dari seorang mahasiswa. Masalah yang dihadapi pada proses pelaksanaan bimbingan akademik adalah menentukan waktu dan tempat untuk bimbingan akademik secara langsung (tatap muka), selain itu data yang masih tersimpan manual(buku bimbingan akademik) sulit untuk dievaluasi. Untuk itu dibuat sebuah media alternatif untuk melakukan bimbingan akademik berupa aplikasi bimbingan akademik berbasis web. Aplikasi ini menggunakan metode pengembangan sistem waterfall, metode cognitive walkthrough digunakan dalam evaluasi kebutuhan dan evaluasi hasil untuk mengetahui sampai sejauh mana pemahaman user akan aplikasi tanpa diajari, untuk menguji fungsi kerja aplikasi digunakanlah metode blackbox testing. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi bimbingan akademik berbasis web yang disesuaikan dengan kebutuhan user serta prosedur kegiatan bimbingan akademik. Aplikasi ini digunakan oleh tiga user, yaitu admin, mahasiswa dan dosen pembimbing akademik. Selain membantu mahasiswa dalam melaksanakan bimbingan akademik data dari aplikasi ini dapat digunakan sebagai bahan evaluasi karna sudah berbentuk digita

    Perancangan Animasi Pembangkit Listrik Biomassa dan Sampah sebagai Bagian dari Listrik Kerakyatan untuk Media Pembelajaran

    Get PDF
    Kebutuhan akan listrik di Indonesia semakin meningkat. Salah satu USAha untuk memenuhi kebutuhan listrik di Indonesia adalah dengan melibatkan masyarakat untuk membangun pembangkit listrik yang berbahan bakar biogas dan biomassa, baik yang berasal dari sampah atau berbagai jenis tanaman yang sesuai. Pembangkit listrik yang dikenal sebagai Pembangkit Listrik Biomassa ini sudah banyak diterapkan di berbagai kota di Indonesia, namun proses pembuatannya masih belum diketahui oleh masyarakat. Oleh karena itu, penelitian ini akan menghasilkan animasi Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSa) dan Pembangkit Listrik Biomassa untuk sarana edukasi bagi masyarakat. Pembuatan animasi ini menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic.Net dan metode pengembangan Multimedia Development Life Cycle (MDLC), yang dimulai dimulai dari pengumpulan data, perancangan multimedia dan hasil yang dicapai adalah berupa animasi

    Using Gauss - Jordan elimination method with The Application of Android for Solving Linear Equations

    Get PDF
    Problems involving mathematical models appear in many scientific disciplines. Complex mathematical models sometimes cannot be solved by analytic methods using standard algebraic formulas. Computers play a major role in the development of the field of numerical methods because the calculation uses numerical methods in the form of arithmetic operations, the number of arithmetic operations is very large and repetitive, so manual calculations are often tedious and errors occur. This study aims to develop software solutions for linear equations by implementing the Gauss-Jordan elimination(GJ-elimination) method, building software for linear equations carried out through five stages, namely: (1) System Modeling (2) Simplification of Models, (3) Numerical Methods and algorithms, (4) programming languages using The Android Studio and (5) Simulation programs. Overall regarding content, proper software that can be used by students and lecturers in implementing numerical methods because there are ways to use the application and steps to solve linear equation problems using the GJ-elimination method

    Rancang Bangun Sistem Informasi Borescope Inspection Report Pada Engine Maintenance PT Gmf Aeroasia, Tbk

    Full text link
    Seiring dengan perbaikan sistem yang berjalan yaitu dengan merubah sistem yang tadinya manual menjadi otomatis atau terkomputerisasi, ternyata dibutuhkan kinerja sistem yang mendukung aktifitas user secara cepat. PT GMF AeroAsia, Tbk menggunakan metode perawatan RCM (Reliability Centered Maintenance) untuk menjaga kesehatan engine secara berkala yang salah satunya menggunakan alat borescope. Tetapi pelaporan hasil borescope masih belum maksimal dengan dilakukannya sistem pencatatan secara manual pada setiap data kedalam microsoft word. Akibatnya input data menjadi lama sehingga pelaporan menjadi terlambat. Borescope adalah alat yang bekerja seperti teleskop, mikroskop atau kamera. Hal ini memungkinkan orang untuk menjelajahi daerah yang terlalu kecil, terlalu jauh atau di luar jangkauan. Ini memiliki lensa di bagian atas yang melekat pada tabung penyisipan yang dapat menjadi kaku atau fleksibel. Dengan adanya teknologi informasi, maka akan membantu penggunanya dalam menyelesaikan pekerjaannya. Proses pengolahan data pada engine maintenance masih bersifat manual sehingga menyulitkan karyawan dalam mengolah data dan memperlambat dalam membuat laporan dan terkadang hasil pelaporan masih tidak sesuai dengan ketentuan yang sudah di tetapkan oleh AMM(Aircraft Maintenance Manual) dan ESM(Engine Shop Manual)

    Model Rumah Pintar dengan Menggunakan Logika Fuzzy sebagai Pengendali Keamanan dan Keselamatan Penghuni Rumah

    Full text link
    Data Badan Pusat Statistik tahun 2013 menunjukan bahwa kejahatan pencurian merupakan kejahatan yang paling banyak dialami oleh rumah tangga, kecenderungan meningkat dari tahun 2012 hingga 2014, Pemadam Kebakaran Provinsi DKI Jakarta mencatat selama tahun 2019 terjadi 1355 kasus kebakaran, penyebab utama diakibatkan korsleting listrik sejumlah 557 kasus. Tujuan dari penelitian ini adalah adalah menghasilkan software, hardware dan model rumah pintar yang dapat mengendalikan peralatan rumah tangga sehingga dapat memberikan keamanan dan Kenyamanan serta penghematan dari waktu dan biaya bagi penghuni rumah. Smartphone dapat memonitoring dan mengontrol keamanan Pintu Gerbang Utama menggunakan pin, menyalakan lampu, memutar musik, mengisi air dalam bak secara otomatis, menyalakan kipas angin, mengetahui suhu ruangan, dan terdapat pemberitahuan mengenai kebocoran gas, kebakaran serta pencurian. ada beberapa penelitian berkaitan tentang rumah pintar namun tidak ada yang menggabungkan kompleksitas sensor yang saat ini diteliti dengan kombinasi metode fuzzy logic didalamnya sehingga penelitian mampu memberikan kontribusi keilmuan
    corecore