9 research outputs found

    Uji Efek Simptomatis Obat Alternatif Antirematik Ekstrak Helicteres isora L Pada Demam

    Get PDF
    Demam Merupakan salah satu simtom gangguan rematik. Menginagt Helicteres isora L. diinformasikan sebagai obat alternatif anti rematik, maka untuk itu dilakukan uji khasiat simtomatis anti demam pada tikus. Penginduksi demam digunakan masing-masing adalah caragen, vaksin kotipa dan vaksin campak. Sebagai kesimpulan, ekstrak bahan uji tersebut diatas dan bahan pembanding antalgin memiliki daya penurun suhu tubuh demam pada tiku

    STUDI TERHADAP UDEM DAN MIGRASI LEUKOSIT SERTA CAIRAN EKSUDAT TIKUS DARI EKSTRAK Helicteres isora L. PADA PENGGUNAANNYA SEBAGAI OBAT ALTERNATIF ANTIRADANG

    Get PDF
    Pembentukan udem, cairan eksudat dan peningkatan jumlah migrasi leukosit merupakan indikator gejala radang. Obat antiradang berkhasiat menurunkan volume udem, menghambat pembentukan cairan eksudat serta jumlah migrasi leukosit. Untuk kepentingan tersebut, maka penelitian ini mempelajari efek bahan terhadap ketiga indikator tersebut. Sebagai penginduksi radang digunakan kaolin, pepton,ovalbumin putih telur dan cotton pellet caragenin. Berdasarkan hasil penelitian terdahulu dan hasil penelitian yang didapat sekarang maka di akhir percobaan dapat disimpulkan bahwa bahan uji yang diteliti tersebut mempunyai efek anti radang pada tiku

    UJI EFEK ANALGESIK EKSTRAK AIR RIMPANG DRINGO (Acorus calamus L.) DENGAN METODE POTENSIASI PETHIDIN

    Get PDF
    Pada percobaan ini dilakukan uji ekstrak air rimpang dringo (Acorus calamus L) terhadap efek potensiasi Pethidin HCI sebagai analgesik pada mencit putih jantan. Sebagai hewan uji digunakan 30 ekor mencit putih yang dibagi dalam 3 kelompok, kelompok pertama digunakan sebagai kontrol yang diberi sari air suling 10 ml/kg BB secara oral, kelompok kedua sebagai pembanding diberi Pethidin HCI 35 mg/kg BB secara oral, dan kelompok ketiga sebagai uji diberi ekstrak air rimpang dringo 20% 3 g/kg BB dan pethidin HCI 35 mg/kg BB secara oral. Peningkatan efek analgesik ditentukan dengan metode Potensiasi Pethidin menurut Smith. Efek analgesik dari ekstrak air rimpang dringo dilihat dari kemampuannya dalam meningkatkan potensi Pethidin HCI yang berkhasiat analgesik. Hasil percobaan menunjukkan bahwa ekstrak air rimpang dringo bersifat analgesik sentral, karena dapat meningkatkan potensi Pethidin HC

    UJI EFEK ANALGESIK EKSTRAK AIR KAYU ULES (Helicteres isora L.) DENGAN METODE POTENSIASI PETIDIN

    Get PDF
    Telah dilakukan penelitian efek analgesik pada mencit jantan berumur tiga bulan. Alasan penelitian ini ialah untuk membuktikan klaim penggunaan kayu ules (Helicteres Isora) sebagai obat radang, dan sakit gigi. Percobaan menggunakan metode potensiasi petidin menurut smith. Hasil penelitian menunjukan bahwa kayu ules (Helicteres isora L)memiliki efek analgesi

    UJI EFEK DAN POTENSI ANALGESIK EKSTRAK AIR KAYU ULES (Helicteres isora L.) DENGAN METODE INDUKSI TERMAL

    Get PDF
    Analgesik adalah zat-zat yang dapat digunakan atau dipakai untuk menghilangkan rasa nyeri. Obat analgesik bekerja pada susunan saraf tanpa menurunkan tingkat kesadaran pada penderita. Pada penelitian ini digunakan tanaman kayu ules(Helicteres isora L) sebagai efek analgesik. Hewan coba digunakan mencit jantan 30 ekor dibagi menjadi 3 kelompok Kelompok I adalah 10 ekor mencit digunakan sebagai kontrol (diberi air);kelompok II adalah 10 ekor mencit sebagai pembanding (diberi Pethidin HCI); kelompok III adalah 10 ekor mencit sebagai kelompok uji (diberi ekstrak air kayu ules). Alat yang digunakan adalah hot plate (lempeng panas). Berdasarkan hasil percobaan, terdapat perbedaan bermakna antara kelompok kontrol dengan pembanding, kontrol dengan uji dan pembanding dengan uji. Kayu ules (Helicteresa L) berkhasiat sebagai analgesik

    UJI PERBANDINGAN EFEK ANTIPIRETIK EKSTRAK AIR DRINGO (Acorus calamus L.) DENGAN KAYU ULES (Helicteres isora L.) PADA MARMUT JANTAN DEMAM AKIBAT INDUKSI PEPTON

    Get PDF
    Dringo (Acorus calamusL.) dan kayu ules (Helicteres isora L.) telah dikenal oleh masyarakatpedesaan di Indonesia, karena kedua tanaman ini banyak digunakan untuk mengobati berbagai macam penyakit. Salah satu khasiatnya adalah sebagai antipiretik. Penggunaan kedua tanaman ini sebagai antipiretik sampai saat ini hanya sebatas pada pengalaman empiris. Oleh karena itu, perlu adanya pembuktian secara klinis untuk mengetahui kebenaran efek antipiretiknya. Pada penelitian ini, telah dilakukan uji efek antipiretik ekstrak air rimpang Acorus calamus L. dan ekstrak air Helicteres isora L. pada marmut (Cavia aperea) jantan demam akibat induksi peptone 5% dosis 125 mg/kgbb sebanyak 2,5 ml/kgbb secara intramuskular. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemberian ekstrak air Helicteres isora L. 40% dosis 4 g/kgbb secara oral dapat menurunkan demam akibat induksi pepton tidak berbeda secara bermakna dengan pemberian ekstrak air rimpang Acorus calamus L.40% dosis 4 g/kgbb secara oral

    UJI EFEK DAN POTENSI ANALGESIK EKSTRAK AIR DRINGO (Acorus calamus L. ) DENGAN METODE INDUKSI TERMAL

    Get PDF
    Analgesik atau obat-obatan penghalang nyeri adalah zat-zat yang dipakai untuk mengurangi atau menghilangkan rasa nyeri pada kondisi patologis yang bekerja pada susunan syaraf tanpa menurunkan kesadaran penderita. Rimpang dringo (Acorus calamus L.) yang diketahui menunjukkan efek analgesik hanya sebatas pengalaman turun temurun oleh karena itu perlu pembuktian secara ilmiah bahwa rimpang dringo dapat digunakan sebagai analgesik. Pada pengujian ini telahdiamati respon 30 hewancoba (Mencit) tcrhadap induksi panas Hot Plate. Hewan dibagi menjadi tiga kelompok, yaitu 10 ekor sebagai kontrol(air), 10 ekor sebagai pembanding (Pethidin HCI) dan 10 ekor sebagai uji (ekstrakair dringo). Pengujian ini dilakukan dengan metode menurut Janson & Jaqencau (waktu yang diperlukan untuk respon pertama kali setelah induksi) dan metode mcnurut Woolfe & MacDonal (banyaknya respon yang diberikan selama 30 detik). Hasil percobaan memperlihatkan bahwa terdapat perbedaan yang bermakna antara kelompok kontrol dan kelompok pembanding, kontrol terhadap uji, maupun antara pembanding terhadap uji, sehingga dapat disimpulkan bahwa ekstrak air dringo dapat digunakan sebagai analgesik karena dapat menghalangi rasa nyeri

    PERBANDINGAN EFEK EKSTRAK Helicteres isora L. DENGAN Acorus calamus L. SEBAGAI OBAT ALTERNATIF ANTIREMATIK TERHADAP RASA SAKIT PADA MENCIT AKIBAT INDUKSI TERMIS

    Get PDF
    Studi awal terhadap khasiat obat alternatif rematik Helicteres isora L. dan Acorus calamus L. adalah dengan menguji efek simptomatis pencegahan rasa sakit pada mencit akibat induksi termis. Metode yang digunakan adalah metode plat panas dengan parameter uji jilatan kaki depan ; metode plat panas modifikasi dan metode penangas air modifikasi dengan parameter uji jentikan ekor ; serta metode jepit ekor modifikasi dengan parameter uji jentikan ekor. Ternyata ekstrak bahan uji Helicteres isora L.dan Acorus calamus L. mempunyai efek mencegah rasa sakit pada hewan coba yang digunakan. Efek Helicteres isora L. lebih besar bila dibandingkan dengan Acorus calamus L. pada dosis yang sam

    Insects and Other Animals in Tropical Forests

    No full text
    corecore