37 research outputs found

    Kepulauan Riau pada Masa Dollar

    Get PDF
    Pada zaman Belanda berkuasa, ekonomi dan politik wilayah Riau berpusat di Tanjungpinang. Daerah Riau sendiri pada waktu itu berkedudukan sebagai kabupaten. Pada tahun 1958 ia berubah menjadi propinsi yang beribukota di Pekanbaru (Suparlan, 1995: 42). Berdasarkan kronologi itu, maka kerajaan-kerajaan Melayu Riau tidak semuanya menjadi besar. Di samping itu kepulauan Riau, ibukota Tanjungpinang pernah menjadi ibukota Propinsi Riau dan adanya kerajaan yang pernah menggantikan kejayaan Johor. Dan yang sangat menarik adalah di Kepulauan Riau ini pemah diberlakukan mata uang asing (Singapura/Malaysia) sebagai alat tukar yang sah baik pada masa kolonial Belanda maupun masa kemerdekaan

    Chairil Anwar: hasil karya dan pengabdiannya

    Get PDF
    Tujuan utama dari penulisan biografi pahlawan nasional ini ialah membina persatuan dan kesatuan bangsa, membangkitkan kebanggaan nasional, mengungkapkan nilai-nilai budaya bangsa dan melestarikan jiwa dan semangat kepahlawanan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Disamping itu penulisan biografi pahlawan nasional bertujuan untuk mengungkapkan kisah kehidupan para pahlawan nasional agar menjadi suri tauladan bagi generasi penerus dan masyarakat pada umumnya. Adapun pengertian Tokoh dalam naskah ini ialah seseorang yang telah berjasa atau berprestasi di dalam meningkatkan dan mengembangkan pendidikan, pengabdian, ilmu pengetahuan, keolahragaan dan seni budaya nasional di Indonesia, salah satunya Chairil Anwar

    Peranan wanita Indonesia dalam masa Pengerakan Nasional

    Get PDF
    Buku ini memuat uraian tentang Peranan Wanita Indonesia Dalam Masa Pergerakan Nasional. Dimulai dari twnbuhnya perkwnpulan-perkumpulan wanita di Indonesia, kegiatan wanita Indonesia pada zaman penjajahan Belanda, kegiatan wanita Indonesia pada masa pendudukan Jepang, dan peranan mereka dalam menyambut kemerdekaan. Penelitian dan Penulisan Peranan Wanita Indonesia Dalam masa pergerakan Nasional dimaksudkan untuk melengkapi buku Peranan Wanita di Masa Perang Kemerdekaan yang telah diterbitkan oleh Proyek lnventarisasi dan Dokwnentasi Sejarah Nasional

    Ny. Djohar Insiyah Suharso

    Get PDF
    Ny. Djohar Suharso adalah salah seorang tokoh nasional. la adalah pendiri Yayasan Pemeliharaan Anak-anak Cacat (YPAC) di Surakarta. Hal itu tercapai berkat bimbingan suaminya Dr. Suharso. Namun bukan berarti ia tidak mampu berbuat sendiri. Memang dengan meninggalnya Dr. Suharso banyak orang yang menyangka bahwa YPAC akan mati. Tetapi Ny. Djohar Suharso dapat membuktikan bahwa dugaan itu sama sekali tidak benar. Ia bahkan dapat mengembangkan YPAC sehingga mempunyai beberapa cabang di kota-kota besar di Indonesia. Bahkan saat ini YPAC telah memiliki badan-badan penelitian dan pengembangan

    Biografi tokoh kongres perempuan Indonesia pertama

    Get PDF
    Buku ini memuat uraian biografi tokoh wanita Kongres Perempuan Indonesia pertama,terutama kegiatan mereka dalam mempersiapkan dan menyelenggarakan kongres tersebut. Di samping itu juga dikemukakan tentang pemikiran-pemikiran mereka dalam memajukan kaumnya dan juga bangsa Indonesia pada umumnya. Pengungkapan riwayat hidup dan perjuangan tokoh Kongres Perempuan Indonesia pertama dimaksudkan untuk menggali nilai-nilai luhur budaya bangsa, untuk dilestarikan dan dijadikan modal dasar dalam mencapai suksesnya pembangunan manusia Indonesia seutuhnya. Penulisan biografi ini dimaksudkan juga untuk membangkitkan kesadaran sejarah generasi penerus terhadap kepahlawanan para pendahulunya

    Peranan wanita pada masa pembangunan

    Get PDF
    Buku ini memuat uraian tentang peranan wanita pada masa pembangunan dalam berbagai bidang, baik bidang pemerintahan, pendidikan dan budaya, ekonomi, sosial maupun pertahanan kearnanan dan teknologi. Untuk memberikan gambaran akan peran wanita tersebut antara lain diungkapkan melalui peran beberapa tokoh wanita sesuai dengan bidang masing-masing. Penelitian dan penulisan Peranan Wanita Pada Masa Pembangunan ini dimaksudkan untuk melengkapi penulisan tentang peranan wanita di Indonesia dari berbagai periode yang telah dikerjakan oleh Proyek Inventarisasi dan Dokumentasi Sejarah Nasional

    Kumpulan buklet hari bersejarah II

    Get PDF
    Buku Kumpulan Buklet Hari Bersejarah ini merupakan salah satu hasil kegiatan penelitian dan penulisan Proyek Inventarisasi dan Dokumentasi Sejarah Nasional. Hari bersejarah yang dimaksud dalam buku ini adalah momentum atau tonggak sejarah yang terpenting dalam berbagai aspek kehidupan sosial budaya dan politik bangsa Indonesia. Peringatan dan perayaan "hari bersejarah" biasanya dilaksanakan oleh instansi pusat serta instansi-instansi terkait lainnya yang menangani aspek-aspek sosial budaya dan politik. Misalnya, peringatan Hari Olahraga Nasional dilaksanakan oleh Kantor Menteri Negara dan Olahraga serta instansi-instansi terkait lainnya. Uraian mengenai hari bersejarah dalam buku ini difokuskan pada latar belakang sejarahnya. Hal ini dimaksudkan agar para peminat sejarah terutama generasi muda dapat mengetahui serta memanfaatkannya sebagai bahan kajian lebih lanjut di masa yang akan datang

    Kumpulan buklet hari bersejarah I

    Get PDF
    Buku Kumpulan Buklet Hari Bersejarah ini rnerupakan salah satu hasil kegiatan penelitian dan penulisan. Hari bersejarah yang dimaksud dalam buku ini adalah momentum atau tonggak sejarah yang terpenting dalam berbagai aspek kehidupan sosial budaya dan politik bangsa Indonesia. Peringatan dan perayaan "hari bersejarah" biasanya dilaksanakan oleh instansi pusat serta instansiinstansi terkait lainnya yang rnenangani aspek-aspek sosial budaya dan politik. Misalnya, peringatan Hari olahraga Nasional dilaksanakan oleh Kantor Menteri Negara dan olahraga serta instansi-instansi terkait lainnya. Uraian mengenai hari bersejarah dalarn buku ini difokuskan pada latar belakang sejatahnya. Hal ini dimaksudkan agar para peminat sejarah terutarna generasi muda dapat rnengetahui serta memanfaatkannya sebagai bahan kajian lebih lanjut di masa yang akan datang

    Ensiklopedi tokoh kebudayaan

    Get PDF
    Uraian dalam ensiklopedi ini meliputi pengabdian yang telah dilakukan para tokoh kebudayaan tersebut, baik di tingkat daerah maupun di tingkat nasional dan dalam kurun waktu sej ak masa kemerdekaan sampai masa pembangunan. Selain itu diuraikan pula mengenai lingkup kegiatan, bidang keahlian serta pengakuan masyarakat terhadapnya. Jumlah tokoh kebudayaan dalam ensiklopedi edisi pertama ini sebanyak 70 orang. Pengungkapan mengenai sosok, keahlian dan karya mereka dalam bentuk ensiklopedi ini dimaksudkan untuk menjadi sumber acuan dan embaran mengenai tokoh-tokoh kebudayaan tersebut baik yang bersifat lokal maupun nasional. Selain itu diharapkan akan menjadi semacam "jembatan" untuk memahami kehidupan kebudayaan di suatu lingkungan masyarakat budaya, di samping juga dapat membangkitkan kesadaran sejarah bagi generasi penerus terhadap gagasan-gagasan dan karya-karya yang pemah diciptakan oleh para pendahulunya
    corecore