3 research outputs found

    Peran Pemuda dalam Meningkatkan Partisipasi Politik pada Pemilu Tahun 2024 di Desa Sampali Dusun 21 Kecamatan Percut Sei Tuan

    Get PDF
    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran pemuda dalam meningkatkan partisipasi politik pada Pemilu 2024 di Desa Sampali Dusun 21. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemuda di Desa Sampali Dusun 21 secara aktif terlibat dalam memperjuangkan isu-isu politik yang penting bagi masyarakat Indonesia. Mereka turut serta dalam menyuarakan Pemilu 2024 dan mengambil berbagai peran di Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) serta panitia penyelenggara (PPS, PPK, KPPS, dan KPU). Selain itu, mereka juga menggunakan berbagai platform media sosial untuk menyuarakan isu-isu terkait Pemilu. Ini menunjukkan bahwa pemuda di Desa Sampali Dusun 21 masih memiliki kepedulian terhadap proses demokrasi yang terjadi pada Pemilu serentak tahun 2024

    Implementasi Strategi SETS dalam Materi Pencemaran Lingkungan Guna Meningkatkan Keterampilan Belajar IPS Siswa Sekolah Dasar

    Get PDF
    Strategi SETS (Science, Environment, Technology, Society) merupakan strategi pembelajaran yang dapat membantu peserta didik dalam memahami pembelajaran bahwa sains, teknologi, masyarakat dan lingkungan hidup saling berkaitan antara satu dengan yang lain dan sangat berdampak satu sama lain. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan pemahaman yang lebih holistik dan terintegrasi melalui strategi SETS terhadap materi pencemaran lingkungan pada siswa Sekolah Dasar (SD). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Adapun hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) implementasi strategi SETS dalam materi pencemaran lingkungan sangat efektif untuk dilakukan karena dapat meningkatkan keterampilan belajar siswa Sekolah Dasar (SD) terkait fenomena yang terjadi dilingkungan sekitar, (2) melatih peserta didik untuk peka terkait permasalahan yang sedang berkembang di lingkungan kehidupan, dan (3) Peserta didik akan mampu mengaplikasikan teknologi sebagai solusi dari permasalahan dalam lingkungan kehidupan

    Peran Orang Tua Dalam Menangani Ekolia Pada Anak Autisme

    Get PDF
    Tujuan penelitian untuk mengetahui peran orangtua di dalam menangani anak Ekolia pada anak Autisme. Partisipan penelitian ini terdiri dari satu orangtua dan satu anak Autisme. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. desain penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan jenis deskriptif bersifat eksploratif. Temuan hasil penelitian ini adalah: Peran orangtuasangat penting, karena mereka adalah orang yang paling mengetahui kondisi anak. Karena dengan pemahaman yang baik tentang hal ini, orangtua akan selektif mencari jalan keluar untuk keterlibatan sangat di harapkan untuk memberikan semangat anak. Pola asuh yang diterapkan orangtua anak autis memiliki kekhususan tersendiri karena kondisi anak autis akan berbeda dengan anak normal. Orangtua anak autis harus memiliki pengetahuan khusus tentang cara mengasuh dan mendidik karena anak autis memiliki permasalahan dalam pendengaran dan komunikasi serta juga kurangnya kontak mata dan respon wajah minimal. Untuk melatih kemandirian anak autis dalam aktivitas keseharian seperti, mandi, berpakaian, buang air kecil, buang air besar dan aktivitas lainnya dibutuhkan kesabaran orangtua dalam mendisiplinkan anak agar patuh dan taat dengan apa yang telah dilatih
    corecore