3 research outputs found

    Penggunaan Media Origami Untuk Penguasaan Kosakata Bahasa Arab Siswa Sekolah Menengah Pertama

    Get PDF
    Permainan kertas origami sebagai media pembelajaran dapat membantu siswa dalam menguasai kosakata bahasa Arab, karena dengan kertas origami siswa lebih aktif dalam belajar bahasa Arab. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana penggunaan media origami dalam meningkatkan penguasaan kosakata dan motivasi belajar bahasa Arab bagi siswa Sekolah Menengah Pertama kelas VIII di SMP Muhammadiyah Haurgeulis. Penelitian kualitatif ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun sumber data diperoleh dengan mewawancarai siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah setelah dilakukannya pembelajaran menggunakan media kertas origami. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemanfaatan media origami dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam menguasai kosakata bahasa Arab dan meningkatkan motivasi belajar. Pembelajaran penguasaan kosakata bahasa Arab menggunakan media origami dapat diterapkan bagi para pengajar khususnya pada tingkat Sekolah Menengah Pertama

    Key Elements of Corporate Real Estate Sustainable Management for Office Buildings

    Get PDF
    Green corporate real estate (CRE) provides many benefits, especially the environment. However, this benefit cannot be optimally achieved if the manager poorly manages the building.  Numerous factors need to be considered to ensure the building can perform well and contribute to a positive financial return to the companies.  Therefore, a study was conducted to investigate the key elements of corporate real estate sustainable management (CRESM) to facilitate CRE managers in efficiently managing and enhancing the existing management of their office buildings. Thus, a semi-structured interview with thirteen experts in CRESM was carried out. Then, the data was analysed through thematic content analysis using Atlast. Ti software. The findings highlight nine key elements of CRESM for office buildings

    Gaya Belajar Anak-Anak Dengan Pendekatan Games Edukasi Di Masa Pandemi Covid-19; Studi Kasus di Desa Pucuk Kec. Pucuk Kab. Lamongan Jawa Timur

    Get PDF
    Covid-19 telah membawa dampak serius dalam dunia Pendidikan. Selama pandemic siswa belajar dengan sistem pembelajaran daring. Banyak siswa yang merasakan kejenuhan dalam belajar. Oleh karena itu diperlukan pendekatan belajar yang menyenangkan siswa, yaitu dengan game edukasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gaya belajar siswa dengan pendekatan games edukasi pada siswa Madrasah Ibtidaiyah Ma'arif Nadhatul Ulama Desa Pucuk, Kabupaten Lamongan. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan normative empiris. Sampel penelitiannya adalah siswa kelas 5 Madrasah Ibtidaiyah Ma'arif Nadhatul Ulama Desa Pucuk, Kabupaten Lamongan tahun pembelajaran 2020/2021. Metode yang digunakan untuk pengumpulan data adalah kuesioner dan wawancara. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan analisis deskriptif. Hasil penelitian pada siswa kelas 5 Madrasah Ibtidaiyah Ma'arif Nadhatul Ulama Desa Pucuk, Kabupaten Lamongan menunjukkan bahwa (1) 47.3% siswa memiliki gaya belajar dominan berupa visual, 63.9% siswa memiliki gaya belajar dominan berupa auditori, dan 83.3% siswa memiliki gaya belajar dominan berupa kinestetik.  Dapat disimpulkan bahwa gaya belajar siswa kelas 5 Madrasah Ibtidaiyah Ma'arif Nadhatul Ulama Desa Pucuk, Kabupaten Lamongan cenderung memiliki gaya belajar kinestetik – auditori. (2) Para guru yang mengajar menanggapi keberkesanan dari kegiatan penyuluhan gaya belajar siswa dengan pendekatan games edukasi dan sepakat tentang pentingnya mengetahui gaya belajar siswa agar dapat menerapkan metode dan pendekatan pembelajaran yang efektif dan efisien, di antaranya melalui pendekatan games edukasi
    corecore