3 research outputs found

    PENGARUH KUALITAS SISTEM INFORMASI, HARGA DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN JASA TRANSPORTASI ONLINE (Studi Kasus pada Mahasiswa Akuntansi Universitas Pasundan Bandung)

    Get PDF
    ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis seberapa besar pengaruh kualitas sistem informasi, harga dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan jasa transportasi online. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa akuntansi Universitas Pasundan Bandung. Jumlah sampel yang diambil sebanyak 84 responden. Metode yang digunakan adalah metode deskriptif dan verifikatif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan menggunakan data primer dengan kuesioner. Teknik sampling menggunakan teknik Non Probality Sampling dengan menggunakan metode Sampling Insidental. Analisis statistik yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, analisis korelasi dan pengujian hipotesis menggunakan uji t (parsial) dan uji F (simultan). Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat diketahui bahwa terdapat secara parsial kualitas sistem informasi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan dengan kontribusi sebesar 15,5%, harga berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan dengan kontribusi sebesar 21,7%, kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan dengan kontribusi sebesar 23,3%, kualitas sistem informasi, harga dan kualitas pelayanan berpengaruh positif secara simultan memberikan pengaruh sebesar 60,5%. Kata Kunci : Kualitas Sistem Informasi, Harga, Kualitas Pelayanan, Kepuasan Pelangga

    Buku seri pembelajaran jarak jauh (PJJ) mata pelajaran bahasa Inggris

    No full text
    Tujuan dari diterbitkannya regulasi dan pedoman teknis pembelajaran selama pandemi Covid-19 tersebut untuk tetap menjamin pelayanan pendidikan yang optimal kepada para peserta didik walau dihadapkan pada berbagai tantangan. Pembelajaran yang biasanya dilakukan secara tatap muka, diubah menjadi Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) atau Belajar Dari Rumah (BDR/learning from home). Moda pembelajaran yang bisa dipilih oleh guru antara lain; dalam jaringan (daring/online), luar jaringan (luring/offline), atau kombinasi daring dan luring (blended) disesuaikan dengan situasi, kondisi, dan kebutuhan mengingat kondisi di setiap daerah beragam. Salah satu upaya yang ditempuh oleh Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Dasar adalah melalui Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Buku ini merupakan hasil rangkuman dari kegiatan Seri Webinar yang telah dilaksanakan oleh Direktorat Guru dan Tenaga Kependidikan Pendidikan Dasar, Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan, selama satu bulan yaitu pada tanggal 30 Juni s.d. 30 Juli 2020
    corecore