316 research outputs found

    Peran Ekuitas Merek Dalam Memediasi Pengaruh Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Terhadap Persepsi Nilai

    Get PDF
    Persepsi nilai pelanggan merupakan salah satu hal yang penting baik bagi pelanggan maupun Perusahaan. Perusahaan berusaha menciptakan persepsi nilai pelanggan yang baik terhadap Perusahaan mereka, salah satunya melalui pelaksanaan tanggung jawab social Perusahaan yang dimediasi oleh ekuitas merek. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran ekuitas merek dalam memediasi tanggung jawab sosial Perusahaan terhadap persepsi nilai pelanggan Starbucks Coffee. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner dengan metode non probability sampling pada 100 responden di Kota Denpasar. Analisis data menggunakan analisis Partial Least Square (PLS) dengan bantuan software Smart PLS 3.1.3. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tanggung jawab sosial Perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap persepsi nilai dan ekuitas merek. Disisi lain, variabel ekuitas merek juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap persepsi nilai dan memediasi secara parsial pengaruh tanggung jawab sosial Perusahaan terhadap persepsi nilai

    Studi Pendahuluan Derivatisasi Beberapa Senyawa dengan Gugus Amin Menggunakan Dansil Klorida pada Klt-spektrofotodensitometer

    Full text link
    Advance derivatization study of several amines with dansyl chloride has been carried out. The aim of this study was to determine influence of molecul structures compound toward dansylation. Derivatization was done by reacting 4000 ng drugs which contain primary or secondary amine group with 100 ng dansyl chloride at a temperature 450 C and pH 9 for a hour. Interference was separated using stationary phase silica G60 and mobile phase etyl acetat : methanol : ammonia (85:10:5), detection on spectrophotodensytometer ?eks 312 nm mode fluorescence with filter K400. Compounds that have a primary or secondary amine groups can be derivatized using dansyl chloride though that most affects of the reaction is rigidity of molecul structure. Differences fluorescence intensity between each derivatives influenced by the reactivity amine groups and steric hindrance of the compound

    Pengaruh Waktu Sentrifugasi Krim Santan terhadap Kualitas Virgin Coconut Oil (Vco)

    Full text link
    Virgin Coconut Oil (VCO) merupakan minyak yang diperoleh dari daging kelapa tua yang memiliki bau khas kelapa segar, tidak tengik ; rasa normal khas minyak kelapa dan tidak berwarna atau kuning pucat; mengandung kadar air maks 0,2% dan kandungan asam lemak bebas maks 0,2%. Adanya kandungan air dalam minyak dapat mengakibatkan terjadinya reaksi hidrolisis lemak menjadi asam lemak bebas dan gliserol yang mengakibatkan bau tengik pada VCO. Untuk mencegah terjadinya rekasi hidrolisis minyak, menggunaan air dalam pembuatan VCO diminimalkan dengan memisahkan bagian skim dan krim santan dengan sentrifugasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh waktu sentrifugasi krim santan terhadap kualitas VCO.VCO dibuat dengan metode enzimatis.menggunakan enzim bromelain sari buah nanas. Santan dibagi menjadi 3 kelompok waktu sentrifugasi (kelompok 0 menit, kelompok 10 menit, kelompok 20 menit). Dari hasil penelitian diketahui bahwa perbedaan lama waktu sentrifugasi menghasilkan kadar air krim santan yang bervariasi. Ketiga kelompok krim tersebut menghasilkan VCO dengan kualitas yang tidak berbeda dengan Kandungan asam lemak bebas Free Fatty Acid (FFA) di bawah 2 % yaitu 0,073% hingga 0,147%

    Analisa Pengaruh Gaya Kepemimpinan Transformasional Dan Gaya Kepemimpinan Transaksional Terhadap Kinerja Karyawan Di Restoran Madame Chang Surabaya

    Full text link
    Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh gaya kepemimpinan transformasional dan transaksional secara parsial dan simultan terhadap kinerja karyawan serta gaya kepemimpinan manakah yang lebih dominan yang mempengaruhi kinerja karyawan. Penelitian ini melibatkan 50 orang karyawan restoran Madame Chang Surabaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif kausal. Teknik analsis data dalam penelitian ini menggunakan Regresi Linier Berganda. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kepemimpinan transformasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan sedangkan kepemimpinan transaksional tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan restoran Madame Chang Surabaya.The purpose of this study was to know the partial and simultaneous influence of transformational and transactional leadership styles toward job performance and which styles of leadership had more dominant effect toward job performance. The study involved 50 employees of Madame Chang Restaurant Surabaya. The type of research was quantitative causal. The data analysis used in this research was Multiple Linear Regression. The results of this study showed that transformational leadership style had a positive and significant impact on job performance whereas transactional leadership style did not give a significant effect on job performance at Madame Chang Restaurant Surabaya

    Analisis Bioekonomi Model Gordon Schaefer Sumberdaya Ikan Wader (Rasbora SP) Di Rawa Pening, Kabupaten Semarang

    Full text link
    Pengelolaan sumberdaya ikan yang berkelanjutan sangat penting guna mencegah terjadinya eksploitasi berlebih. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik perikanan tangkap ikan wader di Rawa Pening, mengetahui tingkat pemanfaatan sumberdaya ikan wader di Rawa Pening dengan indikator MSY, MEY dan OAE dan mengetahui kelayakan USAha penangkapan ikan wader di Rawa Pening. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif dan metode analisis data yang digunakan adalah analisis bioekonomi Gordon-Schaefer, analisis R/C dan BEP. Data yang digunakan merupakan data produksi selama 10 tahun dari tahun 2003–2012 sebagai data sekunder dan data trip, harga dan biaya sebagai data primer. Hasil analisa bioekonomi model Gordon-Schaefer pada sumberdaya ikan wader (Rasbora sp) menunjukkan hasil sebagai berikut: nilai CMSY sebesar 190.324 kg dengan jumlah trip sebanyak 8.892 trip/tahun. Nilai CMEY 187.171 kg dengan trip sebanyak 7.747 trip/tahun. Nilai COAE sebesar 85.374 kg dengan trip sebanyak 15.495 trip/tahun. Rata-rata keuntungan per trip yang dihasilkan adalah Rp. 41.118,- dengan nilai R/C sebesar 1,42 dan BEP produksi sebesar 5,51 kg. Secara biologi dan secara ekonomi, sumberdaya ikan wader (Rasbora sp) di Rawa Pening telah mengalami telah mengalami over fishing. Rata-rata tingkat pemanfaatan sumberdaya ikan wader secara ekonomi di Rawa Pening adalah 132,01%. Sustainable management of fisheries resources is needed to prevent fisheries resource from over exploitation. The purposes of this research were to find about characteristic of rasbora fishing in Rawa Pening, to find about rasbora (Rasbora sp) utilization in Rawa Pening with MSY, MEY and OAE indicators, and to find about feasibility effort of rasbora (Rasbora sp) in Rawa Pening. The method of this research was analysis descriptive, and the analysis data of this research was bioeconomic Gordon­-Schaefer Model, R/C analysis and BEP analysis. This research used production data of Rasbora (Rasbora sp) for 10 years from 2003-2012 as secondary data, and efforts, price and cost as primary data. The result of Gordon-Schaefer method showed that (CMSY) for rasbora was 190.323 kg/ year with maximum fishing efforts 8892 efforts/ year. The maximum captured of economic yield (CMEY) 187.171 kg/year and (EMEY) of rasbora was 7.747 efforts/year. While limitation of the rasbora production at open access equilibrium (OAE) 85.374 kg/year and (EOAE) of rasbora was 15.495 efforts/year. The average profit of rasbora captured Rp. 41.118,-. The value of R/C ratio was 1,42 and the BEP production of rasbora (Rasbora sp) was 5,51/effort. In biologic and in economic, rasbora resources in Rawa Pening concluded over fishing. In economic, the average utilization of rasbora resources in Rawa Pening is 132,01%

    Efektivitas Daun Kemangi (Ocimum Sanctum L.) Sebagai Antibakteri Pada Ikan Kembung Lelaki (Rastrelliger Kanagurta) Selama Penyimpanan Dingin

    Full text link
    Kemunduran mutu yang sering terjadi pada ikan adalah pertumbuhan bakteri karena penanganan yang kurang tepat. Perendaman daun kemangi pada ikan Kembung Lelaki dapat dijadikan alternatif pengawet, karena pada daun kemangi mengandung senyawa flavonoid, tanin dan saponin yang dapat berfungsi sebagai antibakteri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh perbedaan konsentrasi daun kemangi terhadap nilai total plate count (TPC), total volatile basa nitrogen (TVBN), aktivitas air (Aw) dan pH pada ikan Kembung Lelaki selama penyimpanan suhu dingin (4ºC). Materi yang digunakan dalam penelitian ini adalah ikan Kembung Lelaki segar, daun kemangi, aquadest, es curai dan plastik seal. Metode penelitian yang digunakan adalah experimental laboratories dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola terbagi oleh waktu “Split plot in time”. Faktor konsentrasi daun kemangi (0%; 20%; 25% dan 30%) sebagai sub plot dan lama penyimpanan (hari ke-0, 3, 6, 9, dan 12) sebagai main plot. Data nilai uji organoleptik dianalisis dengan uji Kruskal Wallis, sedangkan uji total plate count (TPC), total volatil basa nitrogen (TVBN), Aw dan pH dianalisis menggunakan uji ANOVA, dilakukan uji lanjut Beda Nyata Jujur (BNJ), jika ada interaksi perlakuan.Hasil penelitian didapatkan nilai logaritma TPC berkisar antara 3,36 – 6,79 koloni/g; nilai TVBN antara 7,28 mgN/100g – 19,87 mgN/100g; nilai Aw antara 0,91 – 0,94; nilai pH antara 6,55 – 6,87; nilai organoleptik antara 6,68 – 7,76. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya interaksi antara konsentrasi daun kemangi dan lama penyimpanan yang berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap nilai TPC, TVBN, Aw dan pH, sehingga dapat disimpulkan bahwa perendaman daun kemangi berpengaruh dalam mempertahankan mutu ikan Kembung Lelaki selama penyimpanan dingin. Konsentrasi daun kemangi 30% merupakan konsentrasi terbaik, mampu mempertahankan ikan Kembung Lelaki hingga hari ke 12. The quality of deterioration that often occur on fish is bacteria, may occur due to handling. The soaked basil leaves on a short bodied mackerel can be an alternative preservative because the basil leaves contain flavonoid, tannin and saponin can be function as antibacterial. The purpose of this research is to know the influence of using differences concentration basil leaves in maintaining the total plate count (TPC) value, total volatile base nitrogen (TVBN), water activity (Aw) and pH of striped mackerel during cold storage (4ºC). The material used in this study were fresh striped mackerel, basil leaves, aquadest, slurry ice and plastic seal. Research methods used are experimental laboratories by using a Complete Randomized Design (CRD) divided by the time pattern “Split plot in time”. Concentration factors basil leaves (0%; 20%; 25% and 30%) as sub plot and storage time (0, 3, 6, 9, and 12 days) as main plot. The data of sensory test was analyzed by Kruskal Wallis test, while the total plate count (TPC), total volatile base nitrogen (TVBN), pH and Aw were analyzed using ANOVA test, followed by Honestly Significant Difference (HSD), if there was a interaction in treatment. Based on the results obtained logarithmic TPC ranged between 3,36 – 6,79 colony/g; total volatile base nitrogen range 7,28 mgN/100g – 19,87 mgN/100g; Aw value of 0,91 – 0,94; the pH between 6,55 – 6,87; the value of sensory between 6,68 – 7,76. The results showed that interaction between concentration basil leaves and storage time gave significant effect (p<0,05) for TPC, TVBN, Aw and pH, with the result that it can be concluded that a soaked basil leaves can influence in maintaining the quality of striped mackerel. Concentration basil leaves 30% is best able to maintain of striped mackerel up to day 12 days

    Efek Antihiperkolesterol Dan Antihiperglikemik Daun Ceremai (Phyllantus Acidus (L.) Skeels) Pada Tikus Putih Jantan (Rattus Norvegicus) Hiperkolesterol Diabetes: Antihypercholesterol and Antihyperglicemic Effect of Ceremai Leaf (Phyllantus Acidus (L.) Skeels) Extract on Hypercholesterolemia Diabetes White Male Mice (Rattus Norvegicus)

    Full text link
    Daun Ceremai (Phyllantus acidus (L.) Skeels) merupakan tanaman yang diyakini memiliki khasiat antihiperglikemik dan antihiperkolesterol serta didukung oleh sejumlah penelitian terdahulu yang menunjukkan bahwa daun ceremai mengandung  senyawa kimia yang memiliki efek sebagai antihiperglikemik dan antihiperkolesterol. Penelitian ini merupakan penelitian lanjutan untuk mengetahui efek serta dosis efektif ekstrak daun ceremai dalam menurunkan kadar gula darah dan kolesterol total darah pada hewan uji tikus putih jantan model hiperkolesterolemia diabetes yang diinduksi pakan tinggi lemak dan streptozotocin dosis 30 mg/KgBB. Penelitian dilakukan menggunakan 40 ekor hewan uji yang dikelompokkan dalam 8 kelompok dengan perlakuan yaitu kelompok kontrol normal, kontrol positif simvastatin, kontrol positif metformin, kontrol negatif dan 4 kelompok uji dengan variasi dosis ekstrak masing-masing 50 mg/KgBB, 100mg/KgBB, 200 mg/KgBB dan 400 mg/KgBB. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa ekstrak daun ceremai memiliki efek antihiperglikemik dan antihiperkolesterol secara bersama-sama terhadap tikus putih jantan model hiperkolesterol diabetes dengan dosis efektif 200 mg/KgBB

    Animasi dengan Gambar Bergerak Meningkatkan Daya Tarik Program Promosi

    Full text link
    The development of creative industries is growing, as evidenced by the many industry-emerging creative industry. The media campaign is currently very helpful in supporting the information and communication All of that is because of the many interests of the creative industry services. Many competitors require companies to do promotions to attract customers. Penyajiaan media ads interesting and entertaining will encourage the general public to find out more detail and have an interest to join a company or institute of technology is so rapid in PT.Movio Screen as a company engaged in the creative industry. Have a good portfolio will make promotion and enhance the corporate image. 3D animation movie series is a very good portfolio and attractive for media promotion for a company in the field of creative industries, in addition to the 3D animated film can enhance a company's image. In the 3D animation movie of the series can also be a support to increase the creation of the nation of the 3D animated film, to be more creative again in making animated films in 3D and can inspire people to work in the creative industries in order to generate industry local animation, based on a story in this animation
    • …
    corecore