2 research outputs found

    EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN DARING PADA MAHASISWA TADRIS BIOLOGI DI MASA COVID 19

    Get PDF
    Proses perkuliahan mahasiswa Biologi UIN STS Jambi secara online, terdapat permasalahan yang sering terjadi meliputi tidak mempunyai uang untuk membeli kuota, sulit berkonsentrasi sulit memahami materi yang diberikan dosen, suasana rumah dan lingkungan sekitar yang tidak mendukung, minimnya jaringan untuk mengakses aplikasi dan Platform.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Bagaimana efektivitas pembelajaran daring dan faktor-faktor penghambat dari pembelajaran daring pada mahasiswa Tadris Biologi di masa Covid 19. Penelitian ini merupakan jenis penelitian survey dengan cara kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, angket dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penyebaran angket tersebut, pembelajaran daring yang dilaksanakan dalam masa pandemi Covid 19 didapatkan hasil persentase sebesar 76%, berdasarkan kategori keefektivitasan pembelajaran daring hal ini menunjukkan bahwa pembelajran daring yang dilaksanakan “cukup efektif”. Faktor pendukung dari pembelajaran daring yaitu Akses internet yang memadai, media pembelajaran secara daring, fasilitas pembelajaran secara daring dan motivasi diri dalam belajar, sedangkan faktor penghambat pembelajaran daring yaitu terbatasnya fasilitas mahasiswa, biaya kuota yang banyak, listrik mati pada saat perkuliahan, sinyal yang tidak mendukung dan kurang minat dan motivasi belajar peserta didik. dengan demikian dapat disimpulakan metode Pembelajaran daring cukup efektif dilakasanakan di masa pandemi Covid-19
    corecore