1 research outputs found
PEMBANGUNAN APLIKASI PENGELOLAAN DATA ATLET DAN JADWAL LATIHAN BERBASIS WEB MENGGUNAKAN FRAMEWORK CODEIGNITER DI DINAS PEMUDA DAN OLAHRAGA KOTA BANDUNG
Pengelolaan data atlet dan jadwal latihan di dinas pemuda dan olahraga kota bandung masih
menggunakan Microsoft excel yang fungsinya belum terkhusus untuk mengelola data atlet dan jadwal
latihan. sehingga timbul beberapa permasalahan, seperti file excel kadang terhapus atau lupa tempat
penyimpanannya sehingga menyulitkan dalam pencarian data atlet dan jadwal latihan dikarenakan data
yang disimpan sangat banyak dan harus membuka file excel satu persatu berdasarkan index tahun atau
bulan yang ada.
Maka dari itu muncul gagasan untuk membuat aplikasi pengelolaan data atlet dan jadwal latihan
berbasis web. Metode yang digunakan dalam pembuatan aplikasi ini adalah Waterfall. Bahasa
pemrograman yang digunakan untuk membuat aplikasi pengelolaan data atlet dan jadwal latihan
berbasis web adalah PHP dengan menggunakan framework Codeigniter. Database menggunakan DBMS
MySQL.
Hasil akhir dari penelitian ini adalah dengan dihasilkannya aplikasi pengelolaan data atlet dan
jadwal latihan berbasis web di dinas pemuda dan olahraga kota bandung yang dapat membantu bidang
pembudayaan olahraga dalam mengelola data atlet dan jadwal latihan.
Kata Kunci : Pengelolaan, Data Atlet, Jadwal Latihan, Website, Codeignite