3 research outputs found
Mekanisme Pemantauan Efektif Dalam Kondisi Financial Distress
Studi ini bertujuan untuk menjelaskan
seberapa efektif mekanisme pemantauan bekerja dalam
kondisi financial distress. Dua jenis mekanisme pemantauan
dieksplorasi dalam studi yakni: tata kelola perusahaan dan
mekanisme pemantauan kepemilikan. Penelitian ini
menggunakan 294 perusahaan yang tercatat di Bursa Efek
Indonesia selama 3 tahun. Studi ini menggunakan regresi
logistik biner untuk menganalisis data empiris. Hasil olahan
data menunjukkan bahwa hanya ukuran dewan komisaris dan
diversifikasi gender yang mampu membantu perusahaan
menghadapi kemerosotan ekonomi. Penelitian ini
mengimplikasikan bahwa teori keagenan lebih unggul
dibandingkan teori ketergantungan sumber daya yang
menjelaskan bahwa ukuran dewan dapat mengoptimalkan
kinerja dewan
CSR Performance And ESG Risk Terhadap Nilai Dan Kesehatan Keuangan Perusahaan Non-Financial Terdaftar Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2022
Penelitian ini bertujuan guna menganalisis bagaimana CSR Performance dan ESG Risk terhadap nilai perusahaan dan kesehatan keuangan perusahaan. Dimana peneliti melakukan penelitian menggunakan perusahaan non-keuangan BEI pada periode 2019-2022.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitaif dengan Generally Least Square (GLS) dan Binary Regression Logistic dalam melakukan analisis. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini 176 observasi periode 2019-2022. Variabel independen yang digunakan adalah CSR Performance (CSR Index), ESG Risk (ESG Score), Debt to Asset Ratio ( DAR), Ukuran Perusahaan (SIZE), dan Usia Perusahaan Listisng (AGE), dan Pertumbuhan Aset (GROW). Variabel dependen adalah TOBINQ dengan menggunakan skala nominal dan S-SCORE dengan menggunakan skala rasio. 1 untuk perusahaan sehat dan 0 untuk perusahaan tidak sehat.
Penelitian ini menunjukkan bahwa CSR Performance tidak memiliki pengaruh apapun terhadap nilai dan kesehatan keuangan perusahaan. Serta ESG Risk tidak memiliki pengaruh terhadap nilai perusahaan. Akan tetapi, ESG Risk memiliki pengaruh positif terhadap keshetan keuangan perusahaan