5 research outputs found
Kemampuan Daya Tangkap Anak dalam Pembelajaran Kelas V MIS Al Mukhlisin Kabupaten Deli Serdang
From the results of interviews and research observations, it is known that in class V at the MIS AL-Mukhlisin Deli Serdang school there are several children who are included in the category of children who have strong grasping abilities in absorbing learning, and there are also several children who have weak comprehension in absorbing learning. through the teaching and learning process in the classroom. From the observation results it is also seen that there is no learning media and learning curriculum for students, especially for students who have weak comprehension, but are equated with students who have strong comprehension or children who are active in other learning. Based on the results of interviews and observations, it is known that there is no difference between learning media and the learning curriculum for students who have strong comprehension abilities or children who are active in other learners and students who have weak comprehension abilities or are slow learners. In the midst of efforts to increase students' interest in learning, in fact there are also supporting and inhibiting factors, namely: 1) supporting factors such as adequate facilities and infrastructure, the support of teachers and educators. 2) the inhibiting factors are the lack of enthusiasm for student learning, family and social environmental factors, and socio-economic factors of the student's family
IMPLEMENTASI TEKS JANJI SISWA DALAM MENINGKATKAN NILAI-NILAI KEISLAMAN DI MTs. SIDRATUL ‘ULYA TANJUNG MORAWA
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan mendeskripsikan implementasi teks janji siswa melalui nilai-nilai keislaman di MTs. Sidratul ‘Ulya Tanjung Morawa. penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif lapangan. Metode pengumpulan data menggunakan teknik pengumpulan data wawancara, observasi, dan dokumnetasi. Wawancara dilakukan kepada kepala sekolah, pendidik, dan peserta didik. Observasi dilakukan untuk memperoleh informasi mengenai kondisi fisik dan non fisik serta penerapan teks janji siswa dalam meningkatkan nilai-nilai keislaman peserta didik. Dokumentasi dilakukan untuk mendapatkan informasi dokumen terkait penelitian. Penelitian dilakukan mulai dari tanggal 04 Juli 2022. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, proses pelaksanaan janji siswa dalam meningkatkan nilai-nilai keislaman di MTs. Sidratul ‘Ulya Tanjung Morawa dilaksanakan dengan menggunakan metode pembiasaan yang dilakukan secara terus menerus dan struktur. Penerapan janji siswa meliputi 5 S (senyum, salam, sapa, sopan, dan santun), berbaris membaca janji siswa, berdoa bersama, sholat dhuha berjama’ah, sholat dzuhur berjama’ah, dan muraja’ah hafalan. Nilai keislaman yang ditanamkan disekolah adalah nilai relegius, disiplin dan tanggung jawab. Faktor pengahambat atau kendala yang dihadapi dalam merealisasikan teks janji siswa dalam meningkatkan nilai-nilai keislaman di MTs. Sidartul ‘Ulya Tanjung Morawa adalah sarana dan prasarana yang belum memadai. Solusi yang dilakukan yaitu penyediaan juz amma atau al-qur’an dan peningkatan pengawasan oleh para pendidik
PROGRAM KKN MAHASISWA PRODI PAI UNIVA MEDAN DALAM MEMBERI PEMAHAMAN KEAGAMAAN PADA ANAK MINORITAS MUSLIM DI DESA KACINAMBUN KABUPATEN KARO
Fakultas Agama Islam Universitas Alwashliyah Medan merupakan lembaga pendidikan yang menjunjung tinggi nilai-nilai pendidikan Islam, serta menanamkan dan mengajarkan pengamalan-pengamalan terhadap ajaran Islam. Salah satu program pendidikan yang dilaksanakan di Fakultas Agama Islam adalah program Kuliah Kerja Nyata (KKN) dengan menempatkan mahasiswa yang telah memiliki bekal keilmuan dan kemampuan bimbingan kegiatan keagamaan ke desa-desa yang menjadi binaannya yang terletak di Kabupaten Karo salah satu diantara desa tersebut adalah desa kacinambun. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui “ Program KKN Mahasiswa Prodi PAI UNIVA Medan dalam memberi Pemahaman Keagamaan pada Anak Minoritas Muslim di Desa Kacinambun Kabupaten Karo. Penelitian ini menggunakan penelitian lapangan yang bersifat kualitatif, dimana peneliti mendeskripsikan atau mengkonstruksi wawancara-wawancara mendalam terhadap subjek penelitian. Dalam hal ini perlu penulis jelaskan mengenai subjek dan objek penelitian, sumber data, metode pengumpulan data dan analisa data. Analisis data yang digunakan yakni ; reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Setelah data dianalisis makan dapat disimpulkan hasil dari penelitian ini sebagai berikut; 1) Upaya yang dilakukan mahasiswa KKN Fakultas Agama Islam Universitas Awlashliyah Medan dalam meningkatkan pemahaman keagamaan di desa kacinambun yakni Kajian rutin, Praktik/latihan ibadah, Maghrib mengaji, Kultum setelah shalat shubuh, dan bimbingan baca tulis Alqur’an. Program kegiatan tersebut diselaraskan dengan kultur budaya masyarakat karo sehingga tujuan dakwah dapat tersampaikan dengan baik. 2) Faktor pendukung kegiatan tersebut yakni dukungan masyarakat, semangat dan motivasi belajar anak-anak desa kacinambun, fasilitas yang memadai, dan sambutan dari perangkat desa kacinambun. Sedangkan untuk faktor penhambatnya yakni; faktor lingkungan, pengaruh teman sebaya, pengaruh adat istiadat, dan perkembangan teknologi
PEMBINAAN NILAI-NILAI PENDIDIKAN AGAMA MENUJU KEPRIBADIAN SISWA YANG BERKARAKTER DI ERA DIGITALISASI DI PERGURUAN ISLAM TERPADU SMK DAN SMA CERDAS MURNI
Pengabdian masyarakat dalam bentuk seminar pembinaan nilai-nilai Pendidikan agama menuju kepribadian siswa yang berkarakter di era digitalisasi di Perguruan Islam Terpadu SMK dan SMA Cerdas Murni dengan jenis penelitian kualitatif berupa pendekatan deskriptif kualitatif, Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara dan dokumentasi yang dilengkapi dengan Teknik analisis data yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian pada rancangan perencanaan pelatihan dimulai dengan studi lapangan, solusi permasalahan, penyiapan jadwal materi, pelaksanaan kegiatan, dan evaluasi kegiatan, dimanapelaksanaannya di latih oleh narasumber-narasumber yang terdiri dari Tim Pengabdian Masyarakat Universitas Al Washliyah yang terdiri dari dosen prodi PIAUD dan PAI, pelatihan ini berjalanlancar dan memberikan manfaat pada para siswa yang ditunjukkan dengan tingkat pre tes dan post test terhadap yang meningkat dari yang 51% rata-ratanya menjadi 63,8%. Pengabdian masyarakat ini diharapkan memberikan kontribusi pentingnya nilai-nilai pendidikan agama terhadap kepribadian siswa yang berkarakter
PELATIHAN STRATEGI PEMBELAJARAN ANAK DAN ORIANTASINYA DENGAN HUKUM ISLAM: PERSPEKTIF PAI DALAM KONSEP AL-GHAZALI
Pengabdian masyarakat dalam bentuk pelatihan strategi pembelajaran anak dan orientasinya dengan hukum Islam: perspektif PAI dalam konsep Al-Ghazali di TK Islam Terpadu Al-Farabi dengan jenis penelitian kualitatif berupa pendekatan deskriptif kualitatif, teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara dan dokumentasi yang dilengkapi dengan teknik analisa data yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Menunjukkan bahwa hasil penelitian pada rancangan perencanaan pelatihan dimulai dengan study lapangan, solusi permasalahan, penyiapan jadwal materi, pelaksanaan kegiatan, dan evaluasi kegiatan, dimana pelaksanaannya di latih oleh narasumber-narasumber yang terdiri dari Tim Pengabdian Masyarakat Universitas Al Washliyah yang terdiri dari dosen prodi PIAUD, MPI dan PAI, pelatihan ini berjalan lancar dan memberikan manfaat pada para guru Taman Kanak-kanak yang ditunjukkan dengan tingkat pre tes dan post test terhadap yang meningkat dari yang 53,33 % rata-ratanya menjadi 78,33%. Penelitian diharapkan memberikan kontribusi bagi para guru Taman Kanak-kanak Islam terpadu Alfarabi agar dapat menjadi guru yang lebih kreatif dalam pengimplementasian strategi pembelajaran bagi anak usia dini berbasis Islam dalam konsep Alghazali