3 research outputs found

    Moral Value and Character Building Education in Folklore from Central Java “Timun Mas”

    Get PDF
    Folklore is a story that originated in society and developed in society in the past which played an important role in the development of children's character learning in the form of moral values. The purpose of this study was to explain the moral values contained in folklore to improve character education. This study used a qualitative descriptive research design. Where all the data collected is based on books and other supporting document data. From the discussion of the Timun Mas folklore, there are eight prominent moral values, namely religious values, independent values, curiosity values, hard work values, responsibility values, honesty values, creativity, the value of the spirit of hard work. And from the research results, it can be concluded that the folklore of Timun Mas has many moral values that can be applied in the world of Education to shape character

    ARAHAN PENINGKATAN PELAYANAN ANGKUTAN KOTA DALAM UPAYA PENGALIHAN PENGGUNAAN KENDARAAN PRIBADI DI KAWASAN PERUMAHAN KECAMATAN ANTAPANI KOTA BANDUNG

    Get PDF
    Kawasan perumahan Kecamatan Antapani secara tidak langsung berpengaruh terhadap meningkatnya volume lalu lintas di Kota Bandung hingga menimbulkan kemacetan. Tingginya penggunaan kendaraan pribadi sebesar 84,84% menyebabkan rendahnya minat penduduk untuk menggunakan kendaraan umum di kawasan tersebut khususnya angkutan kota. Berdasarkan hal tersebut timbul pertanyaan penelitian mengenai faktor-faktor yang mempengaruhi penduduk dalam memilih moda sehingga dirumuskannya tujuan penelitian berupa arahan peningkatan pelayanan angkutan kota dalam upaya pengalihan penggunaan kendaraan pribadi di kawasan perumahan Kecamatan Antapani Kota Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif dan teknik analisis yang digunakan adalah regresi logit biner untuk mengetahui faktor yang berpengaruh terhadap pemilihan moda dari segi pelayanan moda, serta menghitung peluang pemilihan moda. Selanjutnya dilakukan analisis sensitivitas untuk mengetahui perubahan peluang dalam pemilihan moda. Selain kedua analisis tersebut, dilakukan juga analisis crosstabs untuk mengetahui faktor yang berpengaruh terhadap pemilihan moda dari segi karakteristik sosial ekonomi pelaku perjalanan dan pola pergerakan. Dari hasil analisis didapatkan bahwa usia berpengaruh terhadap pemilihan moda antara sepeda motor dan angkutan kota, sedangkan tingkat pendapatan dan kepemilikan kendaraan berpengaruh terhadap pemilihan moda antara mobil pribadi dan angkutan kota. Untuk perubahan peluang pemilihan sepeda motor ke angkutan kota dapat dilakukan dengan menurunkan waktu tempuh angkutan kota dan meningkatkan keandalan angkutan kota. Perbaikan waktu tempuh lebih cepat 2,5 menit/km dan mempersingkat waktu untuk menaikkan dan menurunkan penumpang menjadi 60 detik atau bahkan kurang dari 60 detik, dapat meningkatkan peluang terpilihnya angkutan kota dari 26% menjadi 47%. Adapun untuk perubahan peluang pemilihan mobil pribadi ke angkutan kota dapat dilakukan dengan meningkatkan kenyamanan dan keandalan angkutan kota. Mempersingkat waktu untuk menaikkan dan menurunkan penumpang menjadi kurang dari 60 detik dan kenyamanan angkot yang disesuaikan dengan standar pelayanan minimal angkutan atau bahkan lebih baik, dapat meningkatkan peluang terpilihnya angkutan kota dari 1% menjadi 36%. Kata Kunci: pemilihan moda, regresi logit biner, analisis crosstabs

    Penerapan Digital Marketing sebagai Strategi Pengembangan UMKM Sono Sablon

    No full text
    Dari permasalahan yang dihadapi oleh mitra UMKM yang ditentukan sebagai target objek pengabdian ini dibutuhkan pendampingan dalam penerapan strategi digital marketing dengan menerapkan metode pelaksanaan pengabdian meliputi pendampingan penerapan digital marketing guna meningkatkan omset UMKM Sono Sablon. Dari hasil kegiatan pengabdian meliputi identifikasi permasalahan mitra UMKM Sono Sablon, Pendampingan dalam pembuatan sampai penerapan sosial media untuk sarana digital marketing, pembuatan poster, stiker, dan banner sebagai media promosi dan identitas lokasi usaha Sono Sablon yang berjalan dengan baik dan memberikan hasil sesuai yang diharapkan karena pemilik UMKM Sono Sablon yang menerapkan hasil pengabdian secara berlanjut sehingga benar-benar memberikan dampak peningkatan omset dari UMKM Sono Sablon
    corecore